Anda di halaman 1dari 49

0 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023

1 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


VISI DAN MISI

VISI PROGRAM STUDI KEBIDANAN PROGRAM PROFESI BIDAN JURUSAN KEBIDANAN


POLTEKKES KEMENKES PONTIANAK

“Menjadi Institusi Pendidikan Profesi Bidan dengan keunggulan Pelayanan Komplementer


Kebidanan sebagai Rujukan Nasional Berkualitas Global Tahun 2025”

MISI PROGRAM STUDI KEBIDANAN PROGRAM PROFESI BIDAN JURUSAN KEBIDANAN


POLTEKKES KEMENKES PONTIANAK

1. Menyelenggarakan kegiatan Tridharma Perguruan Tinggi Profesi Bidan dengan


Keunggulan Pelayanan Komplementer Kebidanan yang berkualitas global.
2. Menghasilkan lulusan Profesi Bidan dengan Keunggulan Pelayanan Komplementer
Kebidanan yang berintelektualitas tinggi, berbudi luhur, dan mampu bersaing secara
global.
3. Mengembangkan tata kelola Pendidikan Profesi Bidan dengan Keunggulan Pelayanan
Komplementer Kebidanan yang mandiri, transparan dan akuntabel.
4. Berperan aktif dalam kerjasama pengembangan dan peningkatan sistem Pendidikan
Profesi Bidan di tingkat global.

2 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


TIM PENYUSUN

1. Riska Regia Catur Putri, S.ST., M.K.M


2. Jehani Fajar Pangestu, S.ST., M.Kes
3. Dini Fitri Ddamayanti, S.Si.T., M.Kes
4. Rini Sulistiawati, M.Keb
5. Dianna, M.Keb
6. Henny Fitriani M.Keb
7. Lydia Febri Kurniatin, M.Keb
8. Dessy Hidayati Fajrin, S.ST., M.Kes

3 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT yang mana karena rahmat
dan karunia-Nyalah kami dapat menyelesaikan Panduan Karya Ilmiah Akhir Bidan (KIAB)
Program Studi Pendidikan Profesi Bidan Tahun Akademik 2022/2023. Panduan ini
merupakan pedoman dalam menyusun Karya Ilmiah Akhir Bidan bagi mahasiswa tahap
Profesi Bidan Poltekkes Kemenkes Pontianak. Panduan ini diharapkan dapat menjadi
panduan bagi mahasiswa sehingga mampu menghasilkan karya ilmiah akhir bidan yang
berkualitas dan bermanfaat dalam mengembangkan kelimuan kebidanan. Selain itu
panduan ini juga diharapkan dapat menjadi pedoman bagi pembimbing dalam proses
bimbingan kepada mahasiswa profesi bidan, sehingga proses bimbingan berjalan lancar
sesuai dengan target waktu yang telah ditetapkan.
Panduan Karya Ilmiah Akhir Bidan ini disusun dan dikembangkan oleh tim
penyusun dengan masukan dan dukungan dari berbagai pihak, untuk itu kami
mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu menyelesaikan
panduan ini. Semoga Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa membalas semua kebaikan
dan bantuan yang telah diberikan. Kami menyadari isi dari panduan ini perlu
penyempurnaan dan pengembangan lebih lanjut demi kesempurnaan di masa yang akan
datang, untuk itu saran yang membangun sangat kami harapkan.
Akhirnya penulis mengucapkan selamat membaca dan mengaplikasikan panduan
yang ada dalam buku ini. Semoga panduan ini memberikan manfaat yang sebesar-
besarnya bagi kita semua terutama mahasiswa profesi bidan Poltekkes Kemenkes
Pontianak.

Pontianak, November 2022

Tim Penyusun

4 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


DAFTAR ISI

SK KETUA JURUSAN ......................................................................................... 1


VISI DAN MISI ..................................................................................................... 2
TIM PENYUSUN .................................................................................................. 3
KATA PENGANTAR ............................................................................................ 4
DAFTAR ISI ......................................................................................................... 5
BAB 1 PENDAHULUAN ....................................................................................... 6
BAB 2 TATA LAKSANA KARYA ILMIAH PROFESI BIDAN ................................. 7
BAB 3 SISTEMATIKA PENULISAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFEI BIDAN ...... 14
BAB 4 PEDOMAN PENULISAN........................................................................... 24
LAMPIRAN .......................................................................................................... 29

5 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


BAB 1
PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG
Program studi profesi merupakan pendidikan keahlian khusus yang
diperuntukkan bagi lulusan program sarjana atau sederajat untuk mengembangkan
bakat dan kemampuan memperoleh kecakapan yang diperlukan dalam dunia kerja.
Lulusan Profesi Bidan Jurusan Kebidanan Poltekkes Kemenkes Pontianak
diharapkan mampu menguasai ilmu pengetahuan, keterampilan, teknologi dan sikap
sebagai bidan professional. Profesi bidan sebagai tenaga kesehatan yang profesional
dan berkualitas dihasilkan dari proses dan penyelenggaraan pendidikan yang
memenuhi dasar hukum serta standar-standar yang berlaku dalam penyelenggaraan
pendidikan profesi bidan. Penyelenggaraan pendidikan profesi bidan mengacu pada
SN Dikti serta prinsip dan nilai yang secara spesifik disepakati oleh International
Confederation of Midwives.
Continuity of Care adalah salah satu model asuhan kebidanan yang
memberikan pelayanan berkesinambungan selama hamil, bersalin, dan masa pasca
melahirkan baik yang beresiko rendah maupun tinggi dan di semua unit pelayanan
baik di PMB maupun Puskesmas atau Rumah Sakit. Tujuan praktik asuhan
kebidanan continuity of care pada mahasiswa profesi bidan yaitu agar mahasiswa
mampu mengolah asuhan kebidanan secara komprehensif dan berkelanjutan dengan
pendekatan manajemen kebidanan, melakukan kolaborasi interprofesional dalam
pengelolaan kasus kebidanan serta melakukan pendokumentasian asuhan
kebidanan. Pada praktik kebidanan ini mahasiswa diberi kemampuan agar dapat
melakukan pengkajian pada kehamilan, persalinan dan bayi baru lahir, nifas dan
menyusui, bayi dan balita serta keluarga berencana dengan pendekatan holistik,
analisa data dengan pendekatan holistik, perencanaan asuhan dengan pendekatan
holistik, implementasi asuhan dengan pendekatan holistik berdasarkan evidence
based midwifery dan evaluasi asuhan dengan pendekatan holistik.
Lulusan Prodi Pendidikan Profesi Bidan Poltekkes Kemenkes Pontianak yang
berkualitas harus mampu menintegrasikan berbagai temuan terkini bidang kebidanan
dalam asuhan kebidanan yang diberikan kepada klien. Kemudian mereka juga harus
6 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023
mampu menganalisis secara ilmiah tentang hasil asuhan kebidanan yang diberikan
kepada klien dan juga mampu menuangkannya dalam bentuk tulisan ilmiah.
Kemampuan ini merupakan bekal penting bagi lulusan ketika berperan sebagai bidan
profesional. Mereka diharapkan mampu memperbarui keilmuan yang dimilikinya
sesuai dengan perkembangan terkini di bidang ilmu kebidanan dan mampu
mengembangkan kemampuan profesionalnya secara terus menerus.
Dalam rangka mengembangkan kemampuan berpikir ilmiah, kemampuan
mengintegrasikan temuan terkini di bidang kebidanan ketika memberikan asuhan
kebidanan kepada klien dan kemampuan menulis yang baik, maka diperlukan
penugasan yang relevan kepada mahasiswa profesi bidan ditahap akhir yaitu berupa
penulisan karya ilmiah akhir profesi bidan. Pada penulisan karya ilmiah akhir ini berisi
pemaparan tentang konsep dan teori yang berkaitan dengan asuhan kebidanan
kehamilan, persalinan dan bayi baru lahir, nifas dan menyusui, bayi dan balita, serta
keluarga berencana. Penyajian kasus secara komprehensif, gambaran asuhan
kebidanan yang diberikan kepada klien, penerapan evidence based berupa temuan
terkini di bidang kebidanan dalam asuhan kebidanan pada klien yang dikelola, dan
telaah secara ilmiah hasil penerapan asuhan kebidanan yang diperkuat dengan
pendapat ahli dan penelitian terdahulu di bidang kebidanan.
Buku panduan penulisan karya ilmiah akhir profesi bidan ini merupakan
pedoman bagi mahasiswa tahap profesi bidan dan para dosen pembimbing dalam
menuangkan asuhan kebidanan yang telah diberikan kepada klien dengan
mengintegrasikan berbagai konsep dan teori serta temuan terkini di bidang
kebidanan dalam bentuk tulisan ilmiah.

B. TUJUAN
1. Tujuan Umum
Tujuan umum penulisan karya ilmiah akhir profesi bidan yaitu meningkatkan
kemampuan mahasiswa dalam berpikir ilmiah dan mengintegrasikan berbagai
temuan terkini di bidang kebidanan dalam asuhan kebidanan yang diberikan
secara komprehensif dan berkelanjutan (continuity of care) kepada klien dengan
pendekatan holistic dan menerapkan interprofessional collaboration.

7 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


2. Tujuan Khusus

Setelah penyusunan karya ilmiah akhir profesi bidan diharapkan mahasiswa


mampu:
a. Memaparkan kasus secara komprehensif.
b. Menyajikan asuhan kebidanan mulai dari pengkajian sampai dengan
evaluasi secara lengkap
c. Menintegrasikan temuan terkini (eveidence based) dan komplementer di
bidang kebidanan dalam asuhan kebidanan
d. Menelaah secara ilmiah terhadap hasil asuhan kebidanan kepada klien
yang dituangkan dalam bentuk pembahasan kasus secara
komprehensif.

8 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


BAB 2
TATA LAKSANA KARYA ILMIAH PROFESI BIDAN

A. PERSYARATAN PESERTA
Mahasiswa yang diperkenankan menyusun karya ilmiah akhir profesi bidan harus
memenuhi persyaratan sebagai berikut:
1. Berstatus akademik aktif sebagai mahasiswa pada Prodi Pendidikan Profesi
Bidan Jurusan Kebidanan Poltekkes Kemenkes Pontianak.
2. Sedang melaksanakan praktik klinik tahap profesi bidan pada stase fisiologis
holistic kehamilan.
3. Telah menyelesaikan praktik klinik dan laporan praktik klinik pada pada stase
fisiologis holistic remaja dan pranikah dan stase prakonsepsi dan perencanaan
kehamilan sehat yang telah disetujui oleh preceptor dari klinik dan pendidikan.

B. PEMBIMBING DAN PENGUJI


1. Persyaratan Pembimbing dan Penguji Institusi
Pembimbing dan penguji institusi Karya Ilmiah Akhir Profesi Bidan Poltekkes
Kemenkes Pontianak adalah dosen kebidanan yang kompeten dalam ilmu dan
praktik kebidanan yang memenuhi persyaratan sebagai berikut:
a. Dosen kebidanan minimal S2 Kebidanan/Kesehatan dengan latar belakang
pendidikan Diploma IV atau Sarjana Terapan Kebidanan
b. Memiliki pengalaman sebagai dosen kebidanan minimal 2 tahun.
c. Memiliki surat tanda registrasi (STR) aktif sebagai bidan
2. Persyaratan Pembimbing dan Penguji Lapangan
Pembimbing dan penguji lapangan Karya Ilmiah Akhir Profesi Bidan Poltekkes
Kemenkes Pontianak adalah Clinical Instructur (CI) yang kompeten dalam ilmu
dan praktik kebidanan yang memenuhi persyaratan sebagai berikut:
a. Pembimbing lapangan adalah bidan minimal pendidikan Diploma IV atau
Sarjana Terapan Kebidanan, diutamakan yang telah menyelesaikan
pendidikan profesi bidan. Memiliki pengalaman sebagai CI minimal 2 tahun
dan memiliki surat tanda registrasi (STR) aktif sebagai bidan. Dalam kasus
tertentu apabila di lahan praktik tidak terdapat bidan dengan latar belakang
9 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023
pendidikan Diploma IV atau Sarjana Terapan Kebidanan, dapat ditunjuk
bidan lulusan Diploma III Kebidanan yang memiliki pengalaman sebagai CI
minimal 5 tahun.
b. Penguji lapangan adalah bidan minimal pendidikan Diploma IV atau Sarjana
Terapan Kebidanan, diutamakan yang telah menyelesaikan pendidikan
profesi bidan. Memiliki pengalaman sebagai CI minimal 2 tahun dan memiliki
surat tanda registrasi (STR) aktif sebagai bidan. Penguji lapangan ditunjuk
dan ditetapkan oleh Prodi.
3. Jumlah Pembimbing dan Penguji
Setiap mahasiswa dibimbing oleh satu orang pembimbing institusi (Dosen PA)
dan satu orang pembimbing lapangan (CI). Pada saat ujian karya ilmiah akhir
mahasiswa akan diuji oleh 2 orang penguji yaitu penguji utama (Dosen) dan
penguji pendamping (CI) yang ditunjuk oleh Prodi. Pembimbing dan penguji
karya ilmiah akhir profesi bidan ditetapkan dan disahkan dalam bentuk Surat
Keputusan (SK) Direktur Poltekkes Kemenkes Pontianak.

C. PROSEDUR
Penulisan Karya Ilmiah AKhir Profesi Bidan (KIAB) Poltekkes Kemenkes Pontianak
diawali dengan pengambilan kasus ibu hamil Trimester III akhir (32-36 minggu)
sebagai kasus kelolaan yang dilaksanakan beramaan saat praktik stase fisiologis
holistic kehamilan. Asuhan dilanjutkan pada persalinan dan bayi baru lahir, nifas
dan masa menyusui, bayi dan balita serta keluarga berencana. Mahasiswa
mengintegrasikan evidence based midwifery dan komplementer dalam asuhan
kebidanan pada kasus kelolaannya. Seluruh proses pengelolaan kasus mulai dari
penggunaan konsep dan teori kebidanan sebagai dasar melaksanakan asuhan,
integrasi evidence based midwifery dan komplementer dalam asuhan dan telaah
ilmiah terhadap hasil asuhan, dituangkan dalam bentuk karya ilmiah akhir. Seluruh
proses mulai dari pengambilan kasus, pelaksanaan asuhan kebidanan dan
implementasi evidence based midwifery di lahan praktik serta proses penulisan harus
diketahui dan terbimbing oleh pembimbing.

D. TAHAPAN
Berikut ini tahapan dalam penulisan karya ilmiah akhir profesi bidan Poltekkes

10 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


Kemenkes Pontianak:
1. Penentuan kasus
Tahap pertama yaitu mahasiswa menyepakati kasus yang akan diambil sebagai
kasus kelolaan dengan dosen pembimbing dan diketahui oleh bagian Praktik
Klinik Prodi Pendidikan Profesi Bidan
2. Pengambilan kasus
Selanjutnya mahasiswa melakukan kontrak waktu dengan dosen pembimbing
untuk pengambilan kasus keloaan dan pelaksanaan asuhan kebidanan kepada
pasien terpilih. Pelaksanaan dapat dilakukan secara mandiri atau dengan
bimbingan CI (pembimbing lapangan).
3. Pelaksanaan asuhan kebidanan
a. Pada tahap ini mahasiswa melaksanakan asuhan kebidanan meliputi
pengkajian, penegakan diagnosis kebidanan, masalah dan kebutuhan,
menyusun rencana kebidanan, melaksanakan asuhan kebidanan, dan
melakukan evaluasi hasil. Dalam tahap perencanaan mahasiswa juga
mengintegrasikan evidence based midwifery dan komplementer sebagai
salah satu intervensi kepada klien yang dikelola.
b. Intervensi yang merupakan evidence based midwifery adalah intervensi
yang telah terbukti efektif kepada klien yang telah dipublikasikan dalam
jurnal ilmiah.
c. Asuhan kebidanan kepada kasus kelolaan dilakukan secara berkelanjutan
mulai dari kehamilan, persalinan dan bayi baru lahir, nifas dan menyusui,
bayi dan balita serta keluarga berencana. Asuhan dilaksanakan secara
komprehensif dengan pendekatan holistic dan menerapkan
interprofessional collaboration. Asuhan diberikan dengan memenuhi
standar pelayanan minimal praktik kebidanan.
d. Proses pelaksanaan asuhan kebidanan harus didampingi oleh CI
(pembimbing lapangan) minimal 1 kali kehadiran di lapangan (Rumah
Sakit/Puskesmas/PMB).
4. Menulis Karya Ilmiah Akhir Profesi Bidan dan Proses bimbingan
a. Setelah mahasiswa melakukan asuhan kebidanan pada kasus kelolaan
dengan mengintegrasikan evidence based midwifery dan komplementer,
maka mahasiswa menulis laporan Karya Ilmiah Akhir Profesi Bidan sesuai

11 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


dengan panduan penulisan yang telah disosialisasikan kepada mahasiswa
dan pembimbing.
b. Dalam penulisan Karya Ilmiah Akhir Pofesi Bidan, mahasiswa dibimbing
oleh dosen pembimbing dan CI yang sudah ditetapkan dalam bentuk Surat
Keputusan Direktur Poltekkes Kemenkes Pontianak. Bimbingan
dilaksanakan sesuai dengan kebutuhan dengan frekuensi bimbingan
masing-masing minimal sebanyak 12 kali.
5. Persiapan Ujian Karya Ilmiah Akhir Profesi Bidan
Setelah mahasiswa menyelesaikan seluruh proses bimbingan dan
mendapatkan persetujuan dari pembimbing untuk mengikuti ujian karya ilmiah
akhir pofesi bidan, maka mahasiswa mempersiapkan pelaksanaan ujian dengan
tahapan sebagai berikut:
a. Mahasiswa melapor untuk ujian kepada bagian Praktik Klinik Prodi Profesi
Bidan dengan menunjukkan lembar persetujuan yang telah ditandatangani
oleh kedua pembimbing
b. Mahasiswa menghubungi dosen pembimbing, penguji utama dan penguji
pendamping (CI) untuk kontrak waktu pelaksanaan ujian.
c. Setelah disepakati waktu pelaksanaan ujian, mahasiswa melapor kembali
ke bagian Praktik Klinik Prodi Profesi Bidan untuk dibuatkan jadwal
pelaksanaan ujian bagi mahasiswa yang bersangkutan, membuat surat
undangan untuk pelaksanaan ujian, dan menyiapkan form penilaian.
d. Mahasiswa menggandakan laporan karya ilmiah akhir profesi bidan
sebanyak 3 (tiga) eksemplar dan menyerahkan masing-masing kepada: 1)
dosen pembimbing, 2) penguji utama, 3) penguji pendamping (CI) paling
lambat satu (1) hari sebelum pelaksanaan ujian.
6. Pelaksanaan Ujian
Pelaksanaan ujian terdiri dari 4 tahapan yaitu:
a. Pembukaan oleh pembimbing
b. Pemaparan karya ilmiah akhir profesi bidan oleh mahasiswa selama 15-
20 menit yang terdiri dari:
1) Latar belakang pengambilan kasus
2) Gambaran kasus kelolaan mulai dari pengkajian sampai dengan
evaluasi

12 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


3) Pembahasan berupa telaah ilmiah terkait hasil asuhan kebidanan
untuk setiap tahapan
4) Gambaran implementasi evidence-based midwifery dan komplementer
pada kasus
5) Kesimpulan dan saran
c. Tanya jawab dan masukan dari para penguji selama 30 menit
d. Penyampaian keputusan dewan penguji karya ilmiah akhir profesi bidan
yang terdiri dari:
1) Lulus tanpa revisi
2) Lulus dengan catatan dan revisi
3) Mengulang pelaksanaan ujian karya tulis akhir profesi bidan tanpa
mengulang pengambilan kasus kelolaan (selambat-lambatnya
dilaksanakan 4 (empat) minggu setelah ujian pertama)
4) Tidak Lulus (mengulang mengambil kasus kelolaan dan mengulang
ujian)
7. Pada saat ujian karya ilmiah akhir profesi bidan, mahasiswa wajib menggunakan
seragram praktikan bidan dan Almamater Poltekkes Kemenkes Pontianak.
8. Penilaian dilakukan oleh penguji utama, penguji pendamping (CI) dan dosen
pembimbing menggunakan form penilaian yang sudah disiapkan oleh bagian
Praktik Kliik Prodi. Penguji menyerahkan kembali form penilaian tersebut kepada
bagian Praktik Klinik Prodi paling lambat 1 (satu) hari setelah ujian dilaksanakan.
9. Perbaikan/Revisi Karya Ilmiah Akhir Profesi Bidan
Bagi mahasiswa yang dinyatakan lulus dengan perbaikan, maka waktu
perbaikan diberikan paling lama 3 hari dengan terlebih dahulu perbaikan dengan
pembimbing kemudian perbaikan dengan penguji.
10. Mahasiswa dinyatakan lulus apabila telah menyelesaikan seluruh perbaikan dan
menunjukkan lembar pengesahan karya ilmiah akhir profesi bidan yang telah
ditandatangani oleh pembimbing, penguji, dan Kaprodi. Nilai akan
disampaikankan kepada mahasiswa setelah mahasiswa menyelesaikan seluruh
proses perbaikan.
11. Mahasiswa menggandakan laporan Karya Ilmiah Akhir Profesi Bidan yang telah
di sahkan oleh pembimbing, penguji dan Kaprodi sebanyak 2 eksamplar dan
diserahkan kepada: 1) bagian akademik Prodi Profesi Bidan; 2) Perpustakaan

13 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


Pusat Poltekkes Kemenkes Pontianak. Laporan yang diserahkan kepada dosen
pembimbing dan penguji dalam bentuk soft copy.

E. PENILAIAN
Nilai batas lulus ujian karya ilmiah akhir profesi bidan adalah 76 (B). Penilaian
diperoleh dengan mempertimbangkan beberapa unsur penilaian sebagai berikut:
1. Penyajian lisan (Kejelasan, ketepatan waktu serta penampilan dan penggunaan
alat bantu)
2. Sistematika penulisan (Format penulisan dan tata bahasa penulisan)
3. Pendahuluan (Latar belakang, rumusan masalah, tujuan dan manfaat penulisan
karya ilmiah)
4. Tinjauan pustaka (Relevansi dan kemutakhiran atau sumber asli)
5. Tinjauan kasus (Kelengkapan dan kejelasan data, ketepatan analisa masalah
dan penatalaksanaan asuhan)
6. Pembahasan (Kesesuaian dengan tujuan, kedalaman bahasan dan ketajaman
analisis)
7. Simpulan dan saran (Kejelasan sesuai pembahasan dan konstruktif)

14 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


BAB 3
SISTEMATIKA PENULISAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFEI BIDAN

Berikut ini sistematika dan urutan dalam penulisan Karya Ilmiah Akhir Profesi Bidan
Poltekkes Kemenkes Pontianak:

HALAMAN JUDUL
HALAMAN PERSETUJUAN
HALAMAN PENGESAHAN
PERNYATAAN KEASLIAN
BIODATA PENULIS
KATA PENGANTAR
DAFTAR ISI
DAFTAR TABEL
DAFTAR LAMPIRAN

BAB I Pendahuluan
A. Latar belakang
B. Rumusan Masalah
C. Tujuan penulisan
D. Manfaat penulisan
BAB II Tinjauan Pustaka
A. Kehamilan
1. Teori kehamilan normal
2. Teori kehamilan sesuai kasus yang dikelola
3. Asuhan kebidanan kehamilan sesuai kasus yang dikelola dengan
penerapan komplementer berdasarkan Evidence Based Midwifery (EBM)
B. Persalinan
1. Teori persalinan normal
2. Teori persalinan sesuai kasus yang dikelola
3. Asuhan kebidanan persalinan sesuai kasus yang dikelola dengan
penerapan komplementer berdasarkan Evidence Based Midwifery (EBM)

15 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


C. Nifas
1. Teori nifas normal
2. Teori nifas sesuai kasus yang dikelola
3. Asuhan kebidanan nifas sesuai kasus yang dikelola dengan penerapan
komplementer berdasarkan Evidence Based Midwifery (EBM)
D. Keluarga Berencana
1. Teori keluarga berencana
2. Teori keluarga berencana sesuai kasus yang dikelola
3. Asuhan kebidanan keluarga berencana sesuai kasus yang berdasarkan
Evidence Based Midwifery (EBM)
E. Bayi Baru Lahir
1. Teori bayi baru lahir normal
2. Teori bayi baru lahir sesuai kasus yang dikelola
3. Asuhan kebidanan bayi baru lahir sesuai kasus yang dikelola dengan
penerapan komplementer berdasarkan Evidence Based Midwifery (EBM)
F. Bayi 0-6 bulan
1. Teori bayi 0-6 bulan normal
2. Teori bayi 0-6 bulan sesuai kasus yang dikelola
3. Asuhan kebidanan bayi 0-6 bulan sesuai kasus yang dikelola dengan
penerapan komplementer berdasarkan Evidence Based Midwifery (EBM)
BAB III TINJAUAN KASUS
A. Asuhan Kebidanan pada Ibu Hamil
1. Kunjungan I pada usia kehamilan 32-36 minggu
b. Pengkajian data (subjektif dan objektif)
c. Analisis Masalah
d. Penatalaksanaan
2. Kunjungan II pada usia kehamilan 36-40 minggu (Catatan Perkembangan)
B. Asuhan Kebidanan pada Ibu Bersalin
1. Kala I (Catatan Perkembangan)
2. Kala II (Catatan Perkembangan)
3. Kala III (Catatan Perkembangan)
4. Kala IV (Catatan Perkembangan)
C. Asuhan Kebidanan pada Ibu Nifas

16 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


1. Kunjungan Nifas 1 (KF1) 6-48 jam (Catatan Perkembangan)
2. Kunjungan Nifas 2 (KF2) 3-7 hari (Catatan Perkembangan)
3. Kunjungan Nifas 3 (KF3) 8-28 hari (Catatan Perkembangan)
4. Kunjungan Nifas 4 (KF4) 29-42 hari (Catatan Perkembangan)
D. Asuhan Kebidanan Keluarga Berencana
1. Kunjungan awal akseptor KB baru (catatan perkembangan)
2. Kunjungan ulang sesuai kasus yang dikelola (Catatan Perkembangan)
E. Asuhan pada Bayi Baru Lahir
1. Kunjungan Neonatus 1 (KN1) 6-48 jam
a. Pengkajian data (subjektif dan objektif)
b. Analisis Masalah
c. Penatalaksanaan
2. Kunjungan Neonatus 2 (KN2) 3-7 hari (Catatan Perkembangan)
3. Kunjungan Neonatus 3 (KN3) 8-28 hari (Catatan Perkembangan)
F. Asuhan pada Bayi 0-6 Bulan
1. Imunisasi BCG (Catatan Perkembangan)
2. Imunisasi DPT/HB/Hib+Polio 1 (Catatan Perkermbangan)
3. Imunisasi DPT/HB/Hib+Polio 2 (Catatan Perkermbangan)
4. Imunisasi DPT/HB/Hib+Polio 3 (Catatan Perkermbangan)
BAB IV PEMBAHASAN
A. Asuhan Kebidanan pada Ibu Hamil
B. Asuhan Kebidanan pada Ibu Bersalin
C. Asuhan Kebidanan pada Ibu Nifas
D. Asuhan Kebidanan pada Keluarga Berencana
E. Asuhan Kebidanan pada Bayi Baru Lahir
F. Asuhan Kebidanan pada Bayi 0-6 bulan
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN
A. Kesimpulan
B. Saran

DAFTAR PUSTKA
LAMPIRAN

17 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


Berikut penjelasan rinci tentang penulisan setiap bagian dalam penulisan karya ilmiah
akhir profesi bidan Poltekkes Kemenkes Pontianak:
A. HALAMAN JUDUL
Halaman judul berisi hal-hal yang sama persis dengan halaman sampul, berupa:
lambang institusi, judul Karya Ilmiah, maksud usulan penulisan, nama dan nomor
induk mahasiswi, institusi yang dituju dan waktu pengajuan (contoh terlampir).

B. HALAMAN PERSETUJUAN
Halaman persetujuan memuat :
Headline: KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN
Judul Karya Ilmiah
Disusun Oleh: Nama dan NIM
Tanggal Disetujui
Nama dan Tanda Tangan Pembimbing I dan II
Nama dan Tanda Ketua Prodi Pendidikan Profesi Bidan

C. HALAMAN PENGESAHAN
Halaman pengesahan memuat:
Headline: KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN
Judul Karya Ilmiah
Disusun oleh: Nama dan NIM
Tanggal diseminarkan
Nama dan Tanda Tangan Ketua Penguji dan Anggota Penguji
Nama dan Tanda Tangan Ketua Prodi Pendidikan Profesi Bidan dan Mengetahui
Ketua Jurusan

D. PERNYATAAN KEASLIAN
Pernyataan keaslian menyatakan bahwa penulis tidak melakukan plagiat dalam
penyusunan karya ilmiah akhir profesi bidan. Pernyataan keaslian dibuat dan ditanda
tangani oleh penulis di atas materai.

18 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


E. BIODATA MAHASISWA
Biodata mahasiswa atau riwayat hidup berisi nama lengkap penulis, tempat tanggal
lahir, agama, alamat, no telefon, alamat email, nama orang tua/nama suami, nama
saudara/anak, jenjang pendidikan, pengalaman kerja.

F. KATA PENGANTAR
Berisikan ucapan terima kasih yang tulus dari penulis mencakup uraian refleksi
penulis terhadap keseluruhan proses penyusunan karya ilmiah akhir profesi bidan
yang dilalui mulai dari persiapan sampai ditulisnya laporan, dan apresiasi terhadap
pihak-pihak yang mempunyai kontribusi dalam penyelesaian karya ilmiah.

G. DAFTAR ISI
Daftar isi merupakan daftar yang menunjukkan isi bagian-bagian dalam karya ilmiah
akhir profesi bidan maupun sub-sub bagiannya beserta nomor halamannya.

H. DAFTAR TABEL DAN DAFTAR GAMBAR


Daftar tabel dan daftar gambar tidak harus selalu ada dalam karya ilmiah, tergantung
dari jumlah tabel/gambar yang ditampilkan dalam karya ilmiah akhir profesi bidan.
Daftar ini memuat judul tabel/nama gambar dan nomor halamannya. Daftar dibuat
jika tabel/gambar lebih dari 4.

I. DAFTAR LAMPIRAN
Daftar lampiran dibuat secara berurutan sesuai dengan nomor lampiran. Daftar ini
memuat judul/nama dokumen lampiran tanpa nomor halaman.

J. BAB 1 PENDAHULUAN
1. Latar Belakang

a. Latar belakang ditulis dengan sistematika “piramida terbalik”. Penjelasan


dimulai dari permasalahan/penjelasan yang sifatnya umum sampai pada yang
lebih spesifik dan mengarah pada permasalahan kasus yang dikelola.

19 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


Masalah secara umum

Spesifik pada kasus yang akan dikelola

b. Tulis latar belakang mulai dengan sesuatu yang dapat menarik perhatian
pembaca, misalnya dengan data, sebuah kutipan atau cerita singkat.
Fakta/data dapat disajikan dalam cakupan yang besar sampai dengan
cakupan yang lebih kecil. Penulis menampilkan data di dunia, data di
Indonesia sampai dengan data yang didapat pada populasi dimana asuhan
pada kasus kelolaan akan dilaksanakan. Penyajian data penting untuk
membuktikan bahwa masalah tersebut aktual.
c. Data yang dijelaskan dalam latar belakang dapat berupa data sekunder yang
didapat dari catatan medik, dokumentasi kebidanan, hasil survei/sensus suatu
lembaga dan data dari hasil penelitian terdahulu atau data primer melalui
wawancara, hasil observasi dan kuesioner. Data tentang masalah dapat
ditampilkan dalam bentuk tabel atau grafik untuk memperlihatkan
perkembangan yang cenderung meningkat atau menurun sesuai dengan
permasalahan yang dijelaskan.
d. Selanjutnya jelaskan dampak dari masalah tersebut terhadap kehamilan,
persalinan, nifas maupun bayi baru lahir. baik yang dirasakan saat ini maupun
yang berpotensi akan terjadi jika tidak teratasi. Masalah akan menarik
perhatian jika merupakan masalah global.
e. Penulis juga dapat menjelaskan poin penting dari beberapa teori atau
pendapat pakar yang menjelaskan masalah tersebut. Teori atau pendapat
pakar bertujuan untuk memperjelas masalah ditinjau dari aspek ilmiah dan
untuk memperkuat fakta tentang masalah sekaligus menunjukkan bahwa
masalah tersebut menarik perhatian banyak pakar
f. Penulis juga menuliskan pentingnya menerapkan komplementer dan EBM
untuk mengatasi permasalahan kasus tersebut dan menjelaskan secara
umum gambaran EBM yang dapat diterapkan untuk mengatasi masalah. Jika
ada hasil penelitian terdahulu, maka akan lebih baik
g. Terakhir yang paling penting dalam menulis latar belakang adalah
20 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023
menjelaskan bahwa masalah yang disampaikan merupakan suatu fenomena
yang harus diatasi dengan menerapkan komplementer dan EBM.
2. Rumusan Masalah
Rumusan masalah dituliskan dalam bentuk kalimat tanya. Misal: Bagaimanakah
penatalaksanaan asuhan komprehensif pada Ny. S di Puskesmas Saigon Kota
Pontianak dengan pendekatan holistic dan interprofessional collaboration sesuai
dengan Evidence Based Midwifery?

3. Tujuan
Tujuan berisi hal-hal yang ingin dicapai melalui penyusunan karya ilmiah akhir
profesi bidan. Tujuan harus jelas dan tegas. Tujuan memberikan arah bagi penulis
dalam menyusun pembahasan dan membuat kesimpulan hasil dari karya ilmiah
akhir profesi bidan. Tujuan dirumuskan dalam bentuk pernyataan yang kongkrit,
dapat diamati (observable) dan dapat dicapai. Tujuan dapat ditulis dalam tujuan
umum dan tujuan khusus. Berikut contoh penulisan tujuan:

Judul Karya Ilmiah Akhir Profesi Bidan:


Asuhan Kebidanan Komprehensif Pada Ny. S di Puskesmas Saigon Kota Pontianak

Tujuan Umum :
Memberikan asuhan kebidanan pada Ny. S secara komprehensif dengan pendekatan
holistic dan interprofessional collaboration sesuai dengan Evidence Based Midwifery.

Tujuan khusus :
1. Memberikan asuhan kebidanan kehamilan pada Ny. S di Puksesmas Saigon Kota
Pontianak dengan pendekatan holistic dan interprofessional collaboration sesuai
dengan Evidence Based Midwifery.
2. Memberikan asuhan kebidanan persalinan pada Ny. S di Puksesmas Saigon Kota
Pontianak dengan pendekatan holistic dan interprofessional collaboration sesuai
dengan Evidence Based Midwifery.

21 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


Tujuan khusus :
3. Memberikan asuhan kebidanan nifas pada Ny. S di Puksesmas Saigon Kota
Pontianak dengan pendekatan holistic dan interprofessional collaboration sesuai
dengan Evidence Based Midwifery.
4. Memberikan asuhan kebidanan keluarga berencana pada Ny. S di Puksesmas
Saigon Kota Pontianak dengan pendekatan holistic dan interprofessional
collaboration sesuai dengan Evidence Based Midwifery.
5. Memberikan asuhan kebidanan bayi baru lahir pada Bayi Ny. S di Puksesmas
Saigon Kota Pontianak dengan pendekatan holistic dan interprofessional
collaboration sesuai dengan Evidence Based Midwifery.
6. Memberikan asuhan kebidanan bayi 0-6 bulan pada Bayi Ny. S di Puksesmas
Saigon Kota Pontianak dengan pendekatan holistic dan interprofessional
collaboration sesuai dengan Evidence Based Midwifery.

4. Manfaat
Manfaat asuhan kebidanan komprehensif menggambarkan secara khusus
tentang kegunaan hasil karya ilmiah dalam pengembangan ilmu kebidanan atau
untuk meningkatkan kinerja, efisiensi, pemerataan kesehatan pada tingkat
individu atau organisasi yang bersifat praktis. Manfaat terdiri dari manfaat teoritis
dan manfaat praktis. Manfaat praktis disampaikan kepada Lahan Praktik,
Institusi Pendidikan dan Klien

K. BAB II TINJAUAN PUSTAKA

Untuk mendukung permasalahan yang diungkapkan pada latar belakang


masalah, maka diperlukan tinjauan kepustakaan yang lengkap. Tinjauan pustaka ini
sangat penting dalam mendasari penulisan yang akan dilakukan.
Tinjauan kepustakaan menjelaskan fenomena masalah yang sedang dibahas.
Hal ini dimaksudkan agar penulis mempunyai wawasan yang luas sebagai dasar untuk
mengidentifikasi masalah yang sedang dibahas dan intervensi yang akan diterapkan
pada kasus kelolaan. Tinjauan teori membantu penulis meletakkan atau
mengidentifikasi masalah yang ingin dibahas atau diatasi dalam konteks ilmu
pengetahuan.
22 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023
Penulisan pada bagian ini difokuskan pada kepustakaan inti, yaitu teori dan
konsep yang menjelaskan tentang masalah yang akan diangkat. Teori dan konsep
yang dicantumkan dalam bagian ini merupakan hasil penelusuran berbagai literatur
dari perpustakaan, jurnal, majalah ilmiah dan penelitian terdahulu. Dalam tinjauan
kepustakaan ini, penulis menampilkan teori-teori dan hasil-hasil penelitian terdahulu.
Sebagai bukti penulisan mengikuti kaidah etika penulisan ilmiah, maka cantumkan
nama pengarang pada setiap rujukan.

L. BAB III TINJAUAN KASUS


Tinjauan kasus berisi data primer serta data sekunder yang didapatkan dari klien
pada pelaksanaan asuhan kebidanan berupa anamnesis, observasi, pemeriksaan
fisik, studi dokumentasi dan angket. Tinjauan kasus juga berisi hasil analisis atas
interpretasi data yang telah dikumpulkan sebelumnya berupa diagnosis kebidanan
dan identifikasi masalah serta kebutuhan. Pada bagian akhir tinjauan kasus diuraikan
penatalaksanaan asuhan (meliputi perencanaan, implementasi dan evaluasi) yang
diberikan kepada klien sesuai kasus yang dikelola dengan menerapkan
komplementer dan evidence-based midwifery. Evaluasi hasil asuhan yang telah
diberikan melalui kunjungan ulang atau follow up yang dituangkan dalam catatan
perkembangan.

M. BAB IV PEMBAHASAN
Pembahasan tentang asuhan kebidanan komprehensif yang dibandingkan antara
tinjauan pustaka dengan tinjauan kasus yang dibuat untuk menjawab tujuan khusus
karya ilmiah akhir profesi bidan. Penulisan paragraf di setiap penjelasan asuhan
kebidanan harus sesuai dengan urutan FTO (Fakta → Teori → Opini), dan dapat juga
menggunakan alur PICOT (Patient / Klien → Implementasi → Comparation →
Outcome → Theory) yang telah dilakukan berdasarkan standar asuhan serta teori
yang mendukung, dilanjutkan dengan menganalisis kesesuaian antara kondisi
pasien secara nyata serta asuhan yang diberikan dengan teori yang ada.
Penyusunan pembahasan dapan mengandung opini-opini penulis tetapi tidak
menyimpang dari teori yang ada. Sumber teori yang digunakan dalam melakukan
pembahasan asuhan kebidanan dapat berupa teori atau pendekatan evidens dari
penelitian atau jurnal ilmiah. Yang dibahas dalam pembahasan adalah:

23 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


1. Asuhan Kebidanan Kehamilan
2. Asuhan Kebidanan Persalinan
3. Asuhan Kebidanan Nifas
4. Asuhan Kebidanan Keluarga Berencana
5. Asuhan Kebidanan Bayi Baru Lahir
6. Asuhan Kebidanan Bayi 0-6 bulan

N. BAB V KESIMPULAN
Kesimpulan adalah menjawab tujuan khusus karya ilmiah akhir profesi bidan.
Penulisan kesimpulan dapat menggunakan kalimat SPOK. Bagian kesimpulan dari
masing-masing asuhan kebidanan kehamilan, persalinan, nifas keluarga berencana,
bayi baru lahir dan bayi 0-6 bulan yang berisi pengkajian, diagnosis, perencanaan,
tindakan dan evaluasi.
Saran diberikan kepada lahan praktik, institusi pendidikan dan klien berdasarkan
hasil temuan dari asuhan kebidanan komprehensif yang berisikan pengembangan
ilmu pengetahuan dan penggunaan praktis

O. DAFTAR PUSTAKA
Daftar pustaka paling sedikit menggunakan 30 referensi (terbit kurang dari 5 tahun
terakhir). Jurnal masing-masing asuhan minimal 5 buah (3 Nasional dan 2
Internasional). Pustaka disusun secara alfabetis menurut nama belakang penulis
dilanjutkan dengan singkatan nama didepannya. Penulisan referensi dengan sesuai
dengan aturan APA style, dianjurkan untuk menggunakan references management
software seperti Mendeley, EndNote, dsb.

P. LAMPIRAN
Setiap lampiran diberi judul lampiran di pojok kiri misal: Lampiran 1, dst. Lampiran
pada karya ilmiah akhir profesi bidan terdiri dari:
1. Surat ijin
2. Surat balasan
3. Lembar bimbingan
4. Critical Appraisal (satu jurnal utama dari masing-masing asuhan kebidanan)
5. Persetujuan menjadi pasien kasus

24 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


6. Persetujuan tindakan medis
7. Partograf
8. Surat rujukan (bila dirujuk)
9. Fotokopi buku KIA
10. Foto-foto dokumentasi kegiatan
11. Lain-lain yang merupakan dokumen pendukung dalam penyusunan karya ilmiah
akhir profesi bidan

25 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


BAB 4
PEDOMAN PENULISAN

Bab ini memuat pedoman yang berkaitan dengan tata cara penulisan karya ilmiah
akhir profesi bidan Poltekkes Kemenkes Pontianak. Hal-hal yang dibahas meliputi
ketentuan umum tentang bahan dan bahasa yang digunakan, teknis pengetikan, cara
penomoran, sitasi pustaka, penyajian tabel dan gambar, penulisan daftar pustaka dan
kutipan.
A. Kertas dan Pengetikan
1. Kertas
Dalm pembuatan karya ilmiah akhir profesi bidan kertas yang digunakan dalam
bentuk sebagai berikut:
a. Naskah disusun diatas kertas HVS 80g/m2 dan tidak dicetak bolak-balik.
b. Ukuran kertas naskah adalah 21 cm x 28 cm (A4)
2. Pengetikan
karya ilmiah akhir profesi bidan ditulis menggunakan komputer dengan ketentuan
sebagai berikut:
a. Jenis huruf yang digunakan adalah Times New Roman ukuran 12 dan
digunakan jenis huruf yang sama pada seluruh naskah.
b. Spasi yang digunakan untuk teks dalam naskah 1.5 spasi.
c. Batas tepi pengetikan diatur dari tepi kertas:
1) Tepi kiri: 4 cm b
2) Tepi atas, tepi bawah dan tepi kanan : 3 cm
d. Alinea baru dimulai dari ketikan yang ke-6 dari batas tepi kiri.
e. Awal kalimat harus menggunakan huruf besar.
f. Penulisan judul, sub judul, dan anak sub judul diakhiri tanpa titik.
g. Apabila dalam penulisan naskah terdapat rincian kebawah tidak boleh
menggunakan tanda baca, penghubung atau simbol lainnya melainkan harus
dengan huruf atau angka.

26 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


h. Penomoran
Contoh penomoran:
I.
II
III. A.
B.
C. 1.
2.
3. a.
b.
c.1)
2)
dst..
B. Penyajian Tabel
Judul tabel ditulis di tengah sebelum tabel. Tabel diberi nomor dengan
menggunakan angka dan diberi titik. Kalimat judul ditulis mengikuti ke belakang.
Jarak antar baris satu (1) spasi. Semua kata diawali huruf besar kecuali kata
sambung dan kata depan. Judul tabel ditulis dengan font regular (tidak tebal atau
miring) Kepala kolom ditulis ditengah, sementara kepala baris ditulis di batas kiri.
Besar tabel menggunakan AutoFit to Windows. (Lebar tabel sesuai dengan lebar
margin). Kepala kolom ditulis dengan satu (1) spasi, sementara isi tabel
menyesuaikan. Jika tabelnya panjang (ke bawah), penulisan dilakukan dengan satu
spasi, tapi jika terlalu pendek, ditulis satu (1) spasi dan menggunakan format spasi
khusus dengan after 6 pt dan before 6 pt. Fasilitas ini ada di pengaturan Paragraph
... pada menu Format. Contoh penyajian tabel

Tabel 3.1 Jadwal kunjungan ANC tiap trimester


No. Trimester Kunjungan
ANC
1 Trimester I 1x
2 Trimester II 1x
3 Trimester III 2x

27 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


C. Penyajian Gambar

Penyajian selain tabel disebut gambar. Gambar mencakup skema, grafik, peta,
foto dan lain-lain. Penulisan judul gambar diletakkan dibawah gambar secara simetris
dan berada pada halaman yang sama dengan gambar.
Contoh penulisan gambar:

Gambar 3.1

Ukuran Fundus Uteri dan Usia Kehamilan

D. Penulisan Kutipan

Tulisan yang dikutip langsung dari pengarang harus ditulis persis seperti
aslinya. Jika kutipan langsung tidak lebih dari 40 kata, maka dapat diletakkan sebagai
bagian dari paragraf diawali dan diakhiri tanda kutip (”). Jika kutipan langsung lebih
dari 40 kata, maka kutipan tersebut harus dibuat dalam paragraf sendiri tanpa tanda
kutip (”) dengan jarak ketikan 1 spasi.

E. Penulisan Daftar Pustaka

Paling sedikit menggunakan 10 (sepuluh) referensi Indonesia (terbit kurang dari


8 tahun) dengan tambahan 2 (dua) referensi asing bila ada. Referensi dalam bentuk
jurnal minimal 2 (dua). Pustaka disusun secara alfabetis menurut nama belakang
penulis dilanjutkan dengan singkatan nama didepannya. Penulisan referensi dengan
APA style dan menggunakan aplikasi Mendeley, EndNote, dsb. Penulisan referensi
mencantumkan:
1. Nama penulis, editor, penyusun atau institusi yang bertanggung jawab

28 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


2. Tahun buku tersebut dipublikasi.
3. Judul buku dan sub judul bila ada (semua judul ditulis dengan
cetak tebal atau diberi garis bawah atau di cetak miring).
4. Seri buku tersebut atau volume jika ada.
5. Edisi.
6. Penerbit.
7. Tempat diterbitkan

Contoh penulisan daftar pustaka:


Pengarang tunggal:
Goldschmidt, W. 1992. The Human Career The Self in Symbolic World.
Cambridge: Black Well.

Pengarang bersama:
Corcoran, K. & Fischer,J. 1987. Measures for Clinical Practice : a Source Book.
New York: The Free Press.

Redaksi atau Suntingan:


Koentjaraningrat (red). 1983. Metode-metode Penelitian Masyarakat. Jakarta :
Penerbit PT Gramedia.

Terjemahan:
Scott,J.C. 2000. Senjatanya Orang-orang Yang Kalah. Terjemahan A. Rahman
Zainuddin, Sayogyo dan Mien Joehaar. Jakarta:Yayasan Obor Indonesia.

Bab dalam buku:


Fleishman, I.A. 1973. Twenty Years of Consideration and Structure. Dalam
Fleishman, I.A. & Hunt,J.G. (penyunting). “Current Development in the Study of
Leadership” Selected Reading, hlm. 1-37. Carbondale : Southern Illinois
University Press.

29 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


Jurnal:
Persoon, G.A. 2002. Isolated Islanders of Indigenous People : the Political
Discourse and its Effects on Siberut (Mentawai Archipelago, West-
Sumatra).Jurnal Antropologi Indonesia 68 : 25-39.

Rujukan Elektronik:
Boon, J. (tanpa tahun). Anthropology of Religion. Melalui
<http://www.indiana.edu/~wanthro/ religion.htm> [diakses 10/5/03]
Kawasaki, Jodee L., and Matt R. Raveb. 1995. “Computer-Administered Surveys in
Extension”. Journal of Extension 33(June). E-Journal on-line. Melalui
http://www.joe.org/june33/95.html [diakses 06/17/00]

Artikel Koran:
Sadli, M. 2005. Akan timbul krisis atau resesi ?. Kompas, 9 November, hal 6.

Laporan Tugas Akhir atau Skripsi:


Pandini, I. 2011. Hubungan Paritas dengan Perdarahan Postpartum Primer di Rumah
Sakit Umum Daerah Sambas Tahun 2010: LAPORAN TUGAS AKHIR.
Pontianak: Politeknik Kesehatan Jurusan Kebidanan Pontianak.

30 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


Lampiran 1 Format sampul laporan

KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN

ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA NY. S DI PRAKTIK


MANDIRI BIDAN / PUKSESMAS …………KOTA PONTIANAK /
KABUPATEN ……………

NAMA MAHASISWA
NIM……..……………

KEMENTERIAN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA


POLITEKNIK KESEHATAN PONTIANAK
JURUSAN KEBIDANAN
PRODI PROFESI BIDAN
TAHUN ……

31 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


Lampiran 2 Format halaman judul

ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA NY. S DI PRAKTIK


MANDIRI BIDAN / PUKSESMAS …………KOTA PONTIANAK /
KABUPATEN ……………

KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN

Diajukan untuk memenuhi salah satu syarat menyelesaikan studi


dan memperoleh gelar Bidan (Bdn.)

NAMA MAHASISWA
NIM……..……………

KEMENTERIAN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA


POLITEKNIK KESEHATAN PONTIANAK
JURUSAN KEBIDANAN
PRODI PROFESI BIDAN
TAHUN ……

32 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


Lampiran 3 Format halaman persetujuan

KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN

ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA NY. S DI PRAKTIK


MANDIRI BIDAN / PUKSESMAS …………KOTA PONTIANAK /
KABUPATEN ……………

Telah dipersiapkan dan disusun oleh

MAHARANI ANUGRAH
NIM. 202143020

Telah disetujui oleh Tim Pembimbing


Di Pontianak pada tanggal Januari 2023

Pembimbing Institusi Pembimbing Lapangan

Lydia Febri Kurniatin, M.Keb Miftah Fitriani, S.TR.Keb


NIDN: 4022029001 NIP: 1987051020090101

Ketua Prodi Pendidikan Profesi Bidan

Riska Regia Catur Putri,S.ST.,M.K.M


NIDN. 4022088501

33 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


Lampiran 4 Format halaman pengesahan

KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN

ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA NY. S DI PRAKTIK


MANDIRI BIDAN / PUKSESMAS …………KOTA PONTIANAK /
KABUPATEN ……………

Telah dipersiapkan dan disusun oleh

MAHARANI ANUGRAH
NIM. 202143020

Telah dipertahankan di depan Tim Penguji


Pada Tanggal April 2023

Tim Penguji:

Tanda Tangan

1. Ketua : Jehani Fajar Pangestu, S.ST., M.Kes .............................

2. Anggota : Pipin Nurlinda, S.Tr.Keb .............................

3. Anggota : Dessy Hidayati Fajrin, S.ST., M.Kes ………………….

Pontianak,
Mengetahui,
Ketua Jurusan Kebidanan Ketua Prodi Pendidikan Profesi Bidan

Dini Fitri Damayanti, S.Si.T., M.Kes Riska Regia Catur Putri, S.ST., M.K.M
NIP. 19800813 200112 2 002 NIP. 19850822 201012 2 003

34 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


Lampiran 5 Format halaman pernyataan keaslian karya ilmiah akhir profesi bidan

Yang bertanda tangan di bawah ini saya :

Nama : ………………….
NIM : ………………….
Program Studi : Pendidikan Profesi Bidan
Jurusan : Kebidanan
Perguruan Tinggi : Poltekkes Kemenkes Pontianak

Menyatakan bahwa saya tidak melakukan kegiatan plagiat dalam penulisanKarya Ilmiah Akhir
Profesi Bidan saya yang berjudul:

…………………………………………………………………………………..
…………………………………………………………………
……………………………………………………

Apabila suatu saat nanti terbukti saya melakukan tindakan plagiat, maka saya bersedia
menerima sanksi sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
Demikian surat pernyataan ini saya buat dengan sebenar-benarnya.

Pontianak, ……………………..
Penulis,

Materai Rp
10.000

NAMA PENULIS
NIM ……………

35 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


Lampiran 6 Format biodata penulis
BIODATA PENULIS

Foto bewarna
ukuran 4x6 latar
merah
4 cm

Nama :

Tempat, Tanggal Lahir :

Agama :

Alamat :

No. Telefon :

Alamat email :

Nama Orang Tua/Suami


1. Ayah :-
2. Ibu :-

Nama Saudara/anak
1. –
2. Dst

Jenjang Pendidikan
1. TK :
2. SD :
3. SMP :
4. SMA :
5. PT :

36 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


Lampiran 7 Kata pengantar

KATA PENGANTAR

Alhamdulilah puji dan syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT atas rahmat dan
karunia yang telah diberikan kepada penulis sehingga penulis dapat menyelesaikan Karya Ilmiah
Akhir profesi Bidan yang berjudul “Asuhan Kebidanan Komprehensif Pada Ny. S di PMB /
Puskesmas ………………………. Kota / Kabupaten …………………” Karya Ilmiah Akhir
profesi Bidan ini disusun sebagai salah satu syarat menyelesaikan pendidikan Program Studi
Pendidikan Profesi Bidan di Jurusan Kebidanan Politeknik Kesehatan Pontianak.
Dalam penyusunan Karya Ilmiah Akhir profesi Bidan ini, penulis menemukan berbagai
hambatan dan kesulitan. Namun penulis banyak mendapatkan bimbingan dan motivasi dari Ibu
………………………… selaku Pembimbing Institusi dan Ibu …………………….. selaku
Pembimbing Lapangan yang telah memberikan arahan, perhatian serta masukan kepada penulis.
Pada kesempatan ini, penulis juga mengucapkan terima kasih kepada:
1. Bapak Dr. Kelana Dharma, S,Kep., M.Kep selaku Direktur Politeknik Kesehatan Pontianak.
2. Bapak/Ibu ................................... selaku Pimpinan PMB / Kepala Puskesmas ……………..
Kota / Kabupaten ………………
3. Ibu Dini Fitri Damayanti, S.SiT, M.Kes selaku Ketua Jurusan Kebidanan Politeknik Kesehatan
Kemenkes Pontianak.
4. Ibu Riska Regia Catur Putri, S.ST., M.KM. selaku Ketua Prodi Pendidikan Profesi Bidan
Jurusan Kebidanan Politeknik Kesehatan Pontianak.
5. Ny. S beserta keluarga yang telah memberikan kepercayaan kepada penulisdan bersedia
menjadi pasien kasus.
6. Ayahanda, Ibunda / Suami, Anak selaku keluarga kandung yang telah banyak memberi
dukungan materi, semangat dan doa tiada henti.
7. Teman-teman Profesi Bidan Angkatan …… yang telah memberikan semangat danmotivasi.
8. Dst………………………

Dengan keterbatasan pengetahuan dan pengalaman yang dimiliki, penulis menyadari


masih banyak kekurangan dalam penyusunan karya ilmiah akhir profesi bidan ini. Untuk itu,
penulis mengharapkan kritik dan saran yang bersifat membangun guna perbaikan Karya Ilmiah
Akhir Profesi Bidan ini.

37 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


Akhir kata penulis berharap semoga Karya Ilmiah Akhir Profesi Bidan ini berguna bagi
pembaca dan tenaga kesehatan umumnya serta penulis dan tenaga bidan khususnya.

Pontianak, Januari 2023

Penulis

38 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


Lampiran 8 Daftar isi
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ......................................................................................................... i


HALAMAN PERSETUJUAN ......................................................................................... ii
HALAMAN PENGESAHAN ........................................................................................... iii
PERNYATAAN KEASLIAN ........................................................................................... iv
BIODATA PENULIS........................................................................................................ v
KATA PENGANTAR ....................................................................................................... vi
DAFTAR ISI...................................................................................................................... viii
DAFTAR TABEL ............................................................................................................. x
DAFTAR LAMPIRAN ..................................................................................................... xi
BAB I Pendahuluan
A. Latar Belakang ................................................................................................. 1
B. Tujuan . ............................................................................................................ 5
C. Rumusan Masalah ............................................................................................ 5
D. Manfaat penulisan ............................................................................................ 6
BAB II Tinjauan Pustaka
A. Kehamilan ........................................................................................................ 7
1. Teori kehamilan normal .............................................................................. 7
2. Teori kehamilan sesuai kasus yang dikelola ............................................... 10
3. Asuhan kebidanan kehamilan sesuai kasus dan EBM 13
B. Persalinan ......................................................................................................... 15
1. Teori persalinan normal............................................................................... 18
2. Teori persalinan sesuai kasus yang dikelola ................................................ 20
3. Asuhan kebidanan persalinan sesuai kasus EBM ........................................ 22
C. Nifas ................................................................................................................. 24
1. Teori nifas normal ....................................................................................... 27
2. Teori nifas sesuai kasus yang dikelola ........................................................ 30
3. Asuhan kebidanan nifas sesuai kasus dan EBM ......................................... 33
D. Keluarga Berencana ......................................................................................... 35
1. Teori keluarga berencana ............................................................................ 35
2. Teori keluarga berencana sesuai kasus yang dikelola ................................. 37

39 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


3. Asuhan kebidanan keluarga berencana sesuai kasus dan EBM .................. 39
E. Bayi Baru Lahir................................................................................................ 41
1. Teori bayi baru lahir normal........................................................................ 41
2. Teori bayi baru lahir sesuai kasus yang dikelola......................................... 44
3. Asuhan kebidanan bayi baru lahir sesuai kasus dan EBM .......................... 46
F. Bayi 0-6 bulan .................................................................................................. 48
1. Teori bayi 0-6 bulan normal ........................................................................ 48
2. Teori bayi 0-6 bulan sesuai kasus yang dikelola ......................................... 50
3. Asuhan kebidanan bayi 0-6 bulan sesuai kasus EBM ................................. 52
BAB III TINJAUAN KASUS
A. Asuhan Kebidanan pada Ibu Hamil ................................................................. 55
1. Kunjungan I pada usia kehamilan 32-36 minggu........................................ 55
a. Pengkajian data (subjektif dan objektif) .............................................. 55
b. Analisis Masalah .................................................................................. 58
c. Penatalaksanaan ................................................................................... 59
2. Kunjungan II usia kehamilan 36-40 minggu (Catatan Perkembangan) ...... 60
B. Asuhan Kebidanan pada Ibu Bersalin .............................................................. 61
1. Kala I (Catatan Perkembangan) .................................................................. 63
2. Kala II (Catatan Perkembangan) ................................................................. 64
3. Kala III (Catatan Perkembangan) ................................................................ 65
4. Kala IV (Catatan Perkembangan)................................................................ 66
C. Asuhan Kebidanan pada Ibu Nifas................................................................... 67
1. Kunjungan Nifas 1 (KF1) 6-48 jam (Catatan Perkembangan) .................. 68
2. Kunjungan Nifas 2 (KF2) 3-7 hari (Catatan Perkembangan) .................... 69
3. Kunjungan Nifas 3 (KF3) 8-28 hari (Catatan Perkembangan) .................. 70
4. Kunjungan Nifas 4 (KF4) 29-42 hari (Catatan Perkembangan) ................ 71
D. Asuhan Kebidanan Keluarga Berencana.......................................................... 72
1. Kunjungan awal akseptor KB baru (catatan perkembangan)..................... 72
2. Kunjungan ulang sesuai kasus yang dikelola (Catatan Perkembangan) .... 73
E. Asuhan pada Bayi Baru Lahir .......................................................................... 74
1. Kunjungan Neonatus 1 (KN1) 6-48 jam .................................................... 74
a. Pengkajian data (subjektif dan objektif) .............................................. 74
b. Analisis Masalah .................................................................................. 75

40 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


c. Penatalaksanaan ................................................................................... 76
2. Kunjungan Neonatus 2 (KN2) 3-7 hari (Catatan Perkembangan) ............. 77
3. Kunjungan Neonatus 3 (KN3) 8-28 hari (Catatan Perkembangan) ........... 78
F. Asuhan pada Bayi 0-6 Bulan ........................................................................... 79
1. Imunisasi BCG (Catatan Perkembangan) .................................................. 79
2. Imunisasi DPT/HB/Hib+Polio 1 (Catatan Perkermbangan) ...................... 80
3. Imunisasi DPT/HB/Hib+Polio 2 (Catatan Perkermbangan) ...................... 81
4. Imunisasi DPT/HB/Hib+Polio 3 (Catatan Perkermbangan) ...................... 82
BAB IV PEMBAHASAN
A. Asuhan Kebidanan pada Ibu Hamil ................................................................. 83
B. Asuhan Kebidanan pada Ibu Bersalin .............................................................. 84
C. Asuhan Kebidanan pada Ibu Nifas................................................................... 85
D. Asuhan Kebidanan pada Keluarga Berencana ................................................. 86
E. Asuhan Kebidanan pada Bayi Baru Lahir........................................................ 87
F. Asuhan Kebidanan pada Bayi 0-6 bulan .......................................................... 88
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN
A. Kesimpulan ...................................................................................................... 89
B. Saran ................................................................................................................ 90

DAFTAR PUSTKA
LAMPIRAN

41 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


Lampiran 9 Daftar tabel

DAFTAR TABEL

Tabel 2.1 Kunjungan ANC .................................................................... 5


Tabel 2.2 Kunjungan Nifas .................................................................... 21
Tabel 2.3 Kunjungan BBL ................................................................... 28
Dst…

42 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


Lampiran 10 Daftar gambar

DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Pemeriksaan Leopold ............................................................................................... 5


Gambar 2.2 Pertolongan Persalinan ........................................................................................... 21
Gambar 2.3 Pemeriksaan BBL ................................................................................................... 28
Dst…

43 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


Lampiran 11 Daftar lampiran

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Surat Ijin


Lampiran 2. Surat Balasan
Lampiran 3. Lembar bimbingan
Lampiran 4. Critical Appraisal jurnal utama dari masing-masing asuhan kebidanan
Lampiran 5. Persetujuan menjadi pasien kasus
Lampiran 6. Persetujuan tindakan medis
Lampiran 7. Partograf
Lampiran 8. Surat rujukan (bila dirujuk)
Lampiran 9. Fotokopi buku KIA
Lampiran 10. Dokumentasi (foto-foto) kegiatan asuhan/kunjungan
Lampiran 11. Lain-lain (pendukung)
.

44 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


Lampiran 12 Persetujuan menjadi pasein kasus

PERSETUJUAN MENJADI PASIEN KASUS

Saya yang bertanda tangan dibawah ini :

Nama : ……………………………………………………
Umur : ……………………………………………………
Alamat : ……………………………………………………
Bukti diri / KTP No. : ……………………………………………………

Menyatakan SETUJU & BERSEDIA untuk menjadi pasien Kasus oleh Mahasiswa Semester II
Program Studi Pendidikan Profesi Bidan Jurusan Kebidanan Poltekkes Pontianak.

Nama Mahasiswa : ……………………………………………………


NIM : ……………………………………………………

Sebelumnya saya telah diberikan informasi dan mengerti sepenuhnya mengenai segala tindakan
dan asuhan kebidanan yang akan diberikan kepada saya, sehingga saya tidak menuntut atas segala
risiko yang terjadi dikemudian hari.
Demikian pernyataan persetujuan ini saya buat dengan penuh kesadaraan dan tanpa paksaan dari
pihak manapun.

Pontianak, ……………………….2023
Mahasiswa Pembuat Pernyataan

Materai 10000

(…………………………….) (………………………………)

Saksi I Saksi II

(…………………………….) (………………………………..)

45 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


Lampiran 13 Persetujuan tindakan medis

PERSETUJUAN TINDAKAN MEDIS

Saya yang bertandatangan dibawah ini :

Nama : ……………………………………………………
Umur : ……………………………………………………
Jenis Kelamin : (Laki-laki / Perempuan)*
Alamat : ……………………………………………………
Bukti diri / KTP No. : ……………………………………………………

SETUJU & BERSEDIA

Untuk dilakukan tindakan medis berupa :.....................................................


Terhadap (Diri Sendiri / Istri / Anak / Ibu)* :
Nama : ……………………………………………………
Umur : ……………………………………………………
Jenis Kelamin : Perempuan
Alamat : ……………………………………………………
Bukti diri / KTP No. : ……………………………………………………
Yang akan diberikan tindakan medis, sebelumnya saya sudah diberikan informasi mengenai
tindakan dan resiko yang akan terjadi selama dilakukannya tindakan medis sehingga saya tidak
akan menuntut atas segala resiko yang terjadi dikemudian hari.
Demikian persetujuan ini saya buat dengan penuh kesadaran dan tanpa paksaan dari pihak
manapun.
Pontianak, ……………………….2023
Klien Pembuat Pernyataan

Materai 10000
(…………………………….) (………………………………)

Pembimbing Lapangan Mahasiswa

(…………………………….) (………………………………..)

46 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


Lampiran 14 Lembar bimbingan

KEMENTERIAN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA


DIREKTORAT JENDERAL TENAGA KESEHATAN
POLITEKNIK KESEHATAN PONTIANAK
JL. 28 OKTOBER KELURAHAN SIANTAN HULU KOTA PONTIANAK 78241
Website: www.poltekkes-pontianak.ac.id - Email: poltekkes_pontianak@yahoo.com

LEMBAR BIMBINGAN
KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN
Nama Mahasiswa : Maharani Anugrah
NIM : 202143020
Judul Karya Ilmiah : Asuhan Kebidanan Komprehensif Pada Ny. S Di
Puskesmas Saigon Kota Pontianak
Pembimbing Institusi : Elma Marsita, M.Tr.Keb

No. Hari/ Materi Yang Tanda Tangan


Catatan Pembimbing
Tanggal Dikonsulkan Mahasiswa Pembimbing
1. -

2.

3.

4.

47 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023


KEMENTERIAN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA
DIREKTORAT JENDERAL TENAGA KESEHATAN
POLITEKNIK KESEHATAN PONTIANAK
JL. 28 OKTOBER KELURAHAN SIANTAN HULU KOTA PONTIANAK 78241
Website: www.poltekkes-pontianak.ac.id - Email: poltekkes_pontianak@yahoo.com

LEMBAR BIMBINGAN
KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN
Nama Mahasiswa : Maharani Anugrah
NIM : 202143020
Judul Karya Ilmiah : Asuhan Kebidanan Komprehensif Pada Ny. S Di
Puskesmas Saigon Kota Pontianak
Pembimbing Lapangan (CI) : Dewi Hindrayati, S.ST

No. Hari/ Materi Yang Tanda Tangan


Catatan Pembimbing
Tanggal Dikonsulkan Mahasiswa Pembimbing
1. -

2.

3.

4.

48 | PANDUAN KARYA ILMIAH AKHIR PROFESI BIDAN TAHUN 2023

Anda mungkin juga menyukai