Anda di halaman 1dari 2

Lampiran :

Format Lembar Soal

PANITIA UJIAN AKHIR SEMESTER GENAP


UNIVERSITAS NURUL HUDA
Fakultas Sains dan Teknologi

TAHUN AKADEMIK 2022/2023

Mata Kuliah : Bahasa Indonesia


Semester/SKS : II / 2 SKS
Program Studi : S.1 Informatika
Hari/Tanggal : (dikosongkan, di isi oleh panitia)
Waktu : (dikosongkan, di isi oleh panitia)
Dosen Pengampu : Indah Sulmayanti, M.Pd.

NAMA : LUKAS JUMIRIN


NIM : 2255202098

Soal-Soal :
1. Perhatikan kalimat-kalimat di bawah ini, dengan seksama, kemudian tunjukkan dimana letak
kesalahan atau kekurangannya, perbaiki dan sempurnakanlah kalimat tersebut agar menjadi
kalimat efektif!
1) Tak lupa saya ucapkan banyak-banyak terimakasih atas perhatian bapak yang mana telah
sudi membimbing kami dan memberikan kritik-kritik, bila ada kesalahan-kesalahan atau
kekurangan-kekurangan dalam karya saya ini, mohon dimaafkan.
2) Begitu juga dengan jaminan sosial mereka dalam bidang pendidikan, bagi mereka faktor
pendidikan merupakan salah satu faktor yang terpenting untuk dapat menjadi negara yang
maju.
2. Jelaskan apa yang dimaksud dengan ragam bahasa dan ragam bahasa apa yang digunakan pada
bidang pendidikan beserta contoh!
3. Berikut ini sejumlah pemakaian bahasa yang kurang teliti. Cobalah perhatikan dan perbaikilah
sehingga menjadi bahasa yang baik!
1) Dalam sejarah Indonesia terkenal Konferensi Meja Bulat.
2) Sekali-sekali tidaklah saya mencintai dia.
3) Perbuatan jembatan itu banyak memerlukan biaya.
4) Dia meloncat ke dalam air.
5) Dia seorang atlit lompat galah.
6) Kami menyampaikan ucapan duka cita kepada para korban.
7) Kalau kita akan berangkat 10 hari lagi, maka hari keberangkatan kita jatuh minggu depan.

4. Apa sajakah yang termasuk bagian-bagian dari sebuah karya ilmiah (skripsi)?

Jawab:

1. Kalimat Efektif
a. Tak lupa saya ucapkan banyak terimakasih atas perhatian bapak, yang telah sudi
membimbing kami & memberikan kritik. jika ada kesalahan atau kelemahan dalam karya
saya ini, mohon dimaafkan
b. Jaminan sosial dalam dunia pendidikan atau bidang kegiatan bagi mereka sangat penting
karena pendidikan merupakan salah satu faktor terpenting untuk menjadikan negara maju

2. Ragam Bahasa adalah variasi bahasa menurut pemakaian, yang berbeda-beda menurut topik
yang dibicarakan, menurut hubungan pembicara, kawan bicara, orang yang dibicarakan, serta
menurut medium pembicara (Bachman, 1990). Ragam bahasa yang oleh penuturnya dianggap
sebagai ragam yang baik (mempunyai prestise tinggi), yang biasa digunakan di kalangan
terdidik, di dalam karya ilmiah (karangan teknis, perundang-undangan), di dalam suasana resmi,
atau di dalam surat menyurat resmi (seperti surat dinas) disebut ragam bahasa baku atau ragam
bahasa resmi.contoh saat melakukan pengajaran menggunakan Bahasa formal dan tidak
menggunakan bahasa daerah
3. Berikut ini sejumlah pemakaian bahasa yang kurang teliti. Cobalah perhatikan dan perbaikilah
sehingga menjadi bahasa yang baik!

a) Dalam sejarah Indonesia terkenal Konferensi Meja Bundar.


b) Sekali-sekali tidaknya saya mencintai dia.
c) Pembuatan jembatan itu banyak memerlukan biaya.
d) Dia melompat ke dalam air.
e) Dia seorang atlet lompat galah.
f) Kami turut berduka cita kepada para korban.
g) Kalau kita akan berangkat 10 hari lagi, maka minggu depan.

4. Secara garis besar Skripsi dapat dibagi menjadi tiga bagian, yaitu awal, isi, dan akhir. Cukup
Sederhana, berikut adalah sistematika skripsi secara umum.

Bagian awal skripsi terdiri dari halaman judul, halaman pengesahan, halaman motto dan
persembahan, sari, kata pengantar, daftar isi,daftar gambar, daftar tabel, dan daftar lampiran.
Bagian isi skripsi terdiri dari lima bab yaitu:
o BAB I : Pendahuluan, dalam hal ini penulis menguraikan tentang latar belakang,
permasalahan, tujuan, manfaat penelitian, penegasan istilah, dan sistematika skripsi.
o BAB II : Landasan teori, yaitu bab yang menguraikan tentang kajian pustaka baik dari
buku-buku ilmiah, maupun sumber-sumber lain yang mendukung penelitian ini.
o BAB III : Metodologi penelitian, yaitu bab yang menguraikan tentang objek penelitian,
variabel, metode penelitian, metode pengumpulan data, dan metode analisis data.
o BAB IV : Hasil penelitian dan pembahasan, yaitu bab yang menguraikan tentang hasil
penelitian dan pembahasan dari data yang telah diperoleh
o BAB V : Simpulan dan saran, yaitu bab yang berisi simpulan hasil dan saran serta hasil
penelitian.
Bagian akhir skripsi: terdiri dari daftar pustaka dan lampiran.

Anda mungkin juga menyukai