Anda di halaman 1dari 1

Agni Dhea Andini

MANFAAT KEBUGARAN
1. Meyehatkan Organ Tubuh
Melakukan kegiatan kebugaran secara rutin maka akan berdampak pada kesehatan organ
tubuh. Diantaranya adalah menyehatkan jantung, paru-paru, otot, tulang, dan sistem
pencernaan. Latihan kardiovaskular dapat meningkatkan daya tahan jantung dan kapasitas
paru-paru. Melalui kegiatan ini tentunya akan berpengauh terhadap sistem pernapasan.
2. Mengurangi Resiko Penyakit
Menurut Kemenkes RI, Aktivitas fisik atau olahraga dapat mengurangi risiko berbagai
penyakit berbahaya, yaitu :
 Mencegah penyakit Jantung dan Stroke
 Menurunkan tekanan darah tinggi
 Mengendalikan Diabetes
 Mencegah nyeri punggung
 Menangkal Obesitas
 Menunda keterbatasan fisik saat usia tua
 Menekan risiko Osteoporosis
3. Meningkatkan Kemampuan Otak
Latihan fisik meningkatkan aliran darah ke otak, yang dapat meningkatkan konsentrasi,
memori, dan fungsi kognitif secara keseluruhan. Hak ini akan memberikan dampak pada
kemampuan kognitif seseorang yang tentunya akan lebih baik.
4. Mengurangi Stress
Latihan fisik merangsang pelepasan endorfin dalam otak, yang dikenal sebagai "hormon
bahagia." Ini membantu meredakan stres dan kecemasan, memberikan perasaan relaksasi, dan
meningkatkan suasana hati. Oleh karena itu, kebugaran jasmani dapat menjadi alat efektif
untuk mengelola tekanan mental sehingga dapat meminimalisir rasa stress.
5. Meningkatkan Metabolisme
Olahraga membantu meningkatkan metabolisme tubuh yang dapat mengontrol berat badan
dan mencegah penambahan berat badan seiring bertambahnya usia.
6. Awet Muda
Melakukan kegiatan kebugaran secara rutin akan meingkatkan aliran darah ke otak sehingga
akan menurunkan rasa stress dan meningkatkan semangat. Hal ini berdampak positif pada
tubuh yang mana jika dilakukan secara berkelanjutan dapat membantu mengurangi penuaan
dini.

Anda mungkin juga menyukai