Anda di halaman 1dari 2

Kesehatan adalah hak dan investasi semua warga negara.

Untuk menjamin kesehatan diperlukan suatu


sistem yang mengatur penyelenggaraan pelayanan kesehatan bagi masyarakat sebagai upaya
pemenuhan kebutuhan warga negara untuk tetap hidup sehat. Pasal 3 Undang-Undang Nomor 36 Tahun
2009 tentang Kesehatan, bertujuan untuk meningkatkan kesadaran, kemauan, dan kemampuan hidup
sehat bagi setiap orang agar terwujud derajat kesehatan yang setinggi-tingginya, sebagai investasi bagi
pembangunan sumberdaya manusia yang produktif secara sosial dan ekonomis. Salah satu bentuk
upaya pemerintah dalam menyelenggarakan kesehatan kepada masyarakat maka disetiap kecamatan
dibangun instansi pemerintah sebagai unit penyelenggara pelayanan kesehatan masyarakat, yakni Pusat
Kesehatan Masyarakat atau yang biasa disebut Puskesmas. Peraturan Menteri Kesehatan Republik
Indonesia Nomor 75 Tahun 2014 tentang Puskesmas adalah fasilitas pelayanan kesehatan yang
menyelenggarakan upaya kesehatan masyarakat dan upaya kesehatan perseorangan tingkat pertama,
dengan lebih mengutamakan upaya promotif dan preventif, untuk mencapai derajat kesehatan
masyarakat yang setinggi-tingginya di wilayah kerjanya.

Irmawati S, Sultan HM, Nurhamis. Kualitas pelayanan Kesehatan di Puskesmas Sangurara kecamatan
Tatanga kota Palu. J Katalogis 2017; 5(1): 188-97.

Permasalahan kesehatan adalah kesenjangan antara yang terjadi dengan apa yang dikehendaki di
bidang kesehatan. Identifikasi permasalahan kesehatan merupakan bagian utama dari siklus pemecahan
masalah, dimana siklus pemecahan masalah merupakan proses yang terus menerus yang ditunjukkan
untuk pembangunan bidang kesehatan dan proses perbaikkan pelayanan kesehatan secara
berkelanjutan dengan melibatkan semua komponen masyarakat.

Kesehatan dapat diartikan sebagai sebuah investasi penting untuk mendukung pembangunan ekonomi
serta memiliki peran penting dalam upaya penanggulangan kemiskinan. Pembangunan kesehatan harus
dipandang sebagai suatu investasi untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia. Dalam
pengukuran Indeks Pembangunan Manusia (IPM), kesehatan adalah salah satu komponen utama selain
pendidikan dan pendapatan sebagaimana dituangkan dalam Undang-undang Nomor 23 tahun 1992
tentang Kesehatan ditetapkan bahwa, kesehatan adalah keadaan sejahtera dari badan, jiwa dan sosial
yang memungkinkan setiap orang hidup produktif secara sosial dan ekonomi.

Ristiawati. Identifikasi permasalahan kesehatan di desa simbang wetan kecamatan buaran kabupaten
pekalongan tahun 2015. J Pena Med. 2015; 5 (1): 71-7

UU 36/2009 juga memberikan gambaran bahwa pelayanan kesehatan yang bersifat promotif dan
preventif bertujuan untuk menginformasikan kepada masyarakat tentang pola hidup sehat dan
mencegah terjadinya permasalahan kesehatan masyarakat atau penyakit. Sedangkan pelayanan
kesehatan yang bersifat kuratif dan rehabilitatif berorientasi pada penyembuhan dan pengobatan suatu
penyakit serta mengembalikan bekas penderita ke dalam masyarakat

Megatsari H, Laksono AD, Ridlo IA, Yoto M, Azizah AN. Perspektif masyarakat tentang akses pelayanan
Kesehatan. Buletin Penelitian Sistem Kesehatan 2018; 21(4): 247-53.
Puskesmas merupakan unit organisasi pelayanan kesehatan terdepan dengan misi sebagai pusat
pengembangan pelayanan kesehatan, yang tugasnya melaksanakan pembinaan, pelayanan kesehatan
secara menyeluruh dan terpadu kepada masyarakat di suatu wilayah tertentu. Puskesmas
bertanggungjawab menyelenggarakan pelayanan kesehatan tingkat pertama secara menyeluruh,
terpadu dan berkesinambungan.

Wowor H, Liando DM, Rares J. Pelayanan kesehatan di pusat kesehatan masyarakat (puskesmas)
Amurang Timur kabupaten Minahasa Selatan. J Ilmu Sosial & Peneglolaan Sumberdaya Pembangunan
2016; 3: 103-10.

Anda mungkin juga menyukai