Anda di halaman 1dari 6

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)
Nama Sekolah : MTsS Tarbiyah Auladil Muslimin
Mata Pelajaran : Matematika
Kelas/Semester : VIII / Ganjil
Materi Pokok : Peluang
Alokasi Waktu : 2 x 40 Menit

A. Kompetensi Inti
KI-1 : Menerima dan menjalankan ajaran agama yang dianutnya
KI-2 : Memiliki perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri dalam
berinteraksi dengan keluarga, teman dan guru.
KI-3 : Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati (mendengar, melihat,
membaca)
dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan
kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya dirumah, sekolah.
KI-4 : Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas dan logis dan sistematis,
dalam
karya yang estetis dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam
tindakan yang mencerminkan prilaku anak beriman dan berakhlak mulia.

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi (IPK)


Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi
(KPK)
3.12 Menjelaskan peluang empirik 3.12.1 Menjelaskan pengertian peluang empirik.
Dan teoretik suatu kejadian 3.12.2 Menentukan ruang sampel.
dari suatu percobaan 3.12.3 Menentukan titik sampel.
3.12.4 Menemukan rumus peluang empirik.
3.12.5 Menentukan peluang empirik.
3.12.6 Menjelaskan pengertian peluang teoritik.
3.12.7 Menemukan rumus peluang teoritik.
3.12.8 Menemukan peluang teoritik.
4. 12 Menyelesaikan masalah yang 4.12.1 Memahami hubungan antara peluang empirik dan
berkaitan dengan peluang peluang teoritik.
empirik dan teoritik suatu 4.12.2 Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan
percobaan peluang empirik dan teoritik suatu percobaan.

C. Tujuan Pembelajaran
Setelah mengikuti serangkaian kegiatan pembelajaran Problem Based Learning (PBL) peserta
didik dapat:
1. Menjelaskan pengertian peluang empirik.
2. Menentukan ruang sampel.
3. Menentukan titik sampel.
4. Menemukan rumus peluang empirik.
5. Menemukan peluang empirik.
D. Materi Pembelajaran
1. Peluang Kejadian
Jika A suatu kejadian yang bersesuaian dengan percobaan dalam ruang sampel. Setiap titik
sampelnya mempunyai kemungkinan sama untuk muncul maka kejadian A dinyatakan P(A).
Sehingga dirumuskan sebagai berikut :
n( A)
P ( A )=
n(S)
2. Menghitung Peluang Secara Empirik
Peluang secara empirik disebut dengan frekuensi relatif, maka frekuensi relatif dapat
dirumuskan sebagai berikut :
n( A)
F ( A )=
n(S)
3. Menghitung Peluang Secara Teoritik
Peluang secara teoritik disebut dengan frekuensi harapan suatu kejadian, maka dapat
dirumuskan sebagai berikut :
n( A )
S ( A )=
n(S)
4. Hubungan Peluang Empirik dan Peluang Teoritik
Kemungkinan muncul suatu kejadian disebut dengan peluang sukses, sedangkan
kemungkinan tidak muncul suatu kejadian dsebut dengan peluang gagal. Sehingga
kemungkinan muncul antara peluang sukses dan gagal dapat dirumuskan sebagai berikut :

Sp = GP =
Peluang selalu dihitung dari seluruh kejadian. Sehingga dapat diperoleh kesimpulan sebagai
berikut :
Sp = 1- GP dan GP = 1-SP

E. Metode Pembelajaran
Pembelajaran Problem Based Learning dan Kooperatif

F. Media Pembelajaran
1. Media : LCD, LKPD
2. Alat : Dadu dan Koin

G. Sumber Belajar
1. Abdur Rahman As’ari, Mohammad Tohir, dkk.2017. Matematika SMp/MTs kelas VIII Semester 2. Jakarta :
Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan
2. Buku teks lain yang relevan
3. Internet

H. Langkah-langkah Pembelajaran
Kegiatan Deskripsi Alokasi
Waktu
Pendahuluan Orientasi : 10 Menit
1. Guru mengucapkan salam ke peserta didik
(Religius)
2. Guru meminta ketua kelas untuk memimpin do’a
sebelum memulai kegiatan pembelajaran
(Religius)
3. Guru memeriksa kehadiran peserta didik/absensi
4. Mempersiapkan peserta didik dan memberi
motivasi.
Apersepsi
5. Guru bertanya ke peserta didik tentang materi
sebelumnya
Motivasi
6. Guru menyampaikan materi pelajaran yang
akan dibahas pada pertemuan ini yaitu Peluang
7. Guru menyampaikan manfaat materi
pembelajaran hari ini
Acuan
8. Guru menjelaskan mekanisme pelaksanaan
Inti 9. Guru membagi kelompok belajar menjadi 2 – 3 50 menit
kelompok.
10. Guru meminta setiap kelompok mengamati
masalah yang guru berikan
Kegiatan : ayo kita mengamati
Pada saat jam istirahat Adi dan Ani secara
bersamaan menuju ke ruang komputer
sekolah untuk menegerjakan tugas. Setelah
berdiskusi, mereka memutuskan untuk
menggunakan komputer secara bergiliran
masing – masing selama satu jam.
Masalahnya adalah mereka sama – sama
ingin mendapat giliran lebih dahulu.
Bagaimana menurut kalian cara yang tepat
untuk menyelesaikan masalah tersebut?
Adi dan Ani memikirkan cara yang fair
(mempunyai kesempatan sama) agar hasilnya
bisa mereka terima.
Adi mengusulkan untuk mengundi dengan
tiga pilihan berikut :
1) Melemparkan suatu koin uang logam (2
sisi) sekali. Jika pada pelemparan, sisi
angka muncul (menghadap atas). Adi
yang berhak menggunakan komputer
terlebih dahulu. Jika sisi gambar muncul,
maka Ani yang berhak menggunakan
komputer terlebih dahulu. Jika sisi
gambar muncul, maka Ani yang berhak
menggunakan komputer lebih dahulu.
2) Menggelindingkan satu dadu (enam sisi).
Jika yang muncul di sisi atas adalah
angka genap. Ani yang berhak
menggunakan komputer terlebih dahulu.
Jika yang muncul sisi atas adalah angka
ganjil. Adi yang berhak menggunakan
komputer terlebih dahulu.
11. Guru mengajak peserta didik untuk
mengamati benda – benda yang sesuai untuk
mengundi suatu masalah. Benda yang diamati
yaitu koin, dan dadu.
12. Guru meminta peserta didik mengajukan
pertanyaan. Berdasarkan konteks yang
diamati.
13. Guru mengarahkan pertanyaan yang
diajukan peserta didik agar mengarah
pada materi yang akan dipelajari
selanjutnya.
Contoh pertanyaan :
1) Dari kedua percobaan yang dilakukan
tersebut, percobaan manakah yang
fair (adil)?
2) Apakah yang dimaksud dengan
peluang empirik?
Bagaimana menentukan alat yang fair
digunakan untuk mengundi suatu masalah?
14. Pada kegiatan ini, guru mengajak peserta
didik melakukan percobaan untuk
menentukan peluang empirik (LKPD) dalam
kelompok
15. Peserta didik melakukan percobaan dalam
kelompok
16. Guru meminta peserta didik untuk
mempresentasikan kegiatan yang sudah
dilakukan di depan kelas.
17. Peserta didik lain memberi komentar dan
menganalisis hasil presentasi melalui tanya
jawab
18. Guru menjadi fasilitator untuk mengarahkan
diskusi
19. Guru memberikan soal latihan pada buku
siswa
20. Peserta didik menyelesaikan tugas dan
menuliskan hasil pekerjaan di depan kelas
21. Guru bersama peserta didik memberi
apresiasi kepada peserta didik yang maju
dan membahas melalui tanya jawab hasil
pekerjaan
Penutup 22. Peserta didik bersama guru melakukan 20 Menit
refleksi terhadap pembelajaran yang telah
berlangsung.
23. Memberi umpan balik terhadap proses
pembelajaran
24. Pemberian tugas atau tindak lanjut dari
proses pembelajaran
25. Guru menyampaikan materi yang akan
diajarkan pada pertemuan berikutnya.
26. Guru mengakhiri pembelajaran dengan doa
dan salam.

I. Penilaian, Pembelajaran Remedial dan Pengayaan


1. Teknik Penilaian
a. Kompetensi Sikap Spiritual
No Teknik Bentuk Contoh Butir Waktu Keterangan
Instrumen Instrumen Pelaksanaan
1 Observasi Lembar Terlampir Saat Penilaian untuk dan
observasi pembelajaran pencapaian
(Catatan berlangsung pembelajaran
jurnal) (assessment for and
of learning)

b. Sikap Sosial
No Teknik Bentuk Contoh Butir Waktu Keterangan
Instrumen Instrumen Pelaksanaan
1 Observasi Lembar Terlampir Saat Penilaian untuk dan
observasi pembelajaran pencapaian
(Catatan berlangsung pembelajaran
jurnal) (assessment for and
of learning)

c. Pengetahuan
No Teknik Bentuk Contoh Butir Waktu Keterangan dan
Instrumen Instrumen Pelaksanaan tujuan
1 Tes lisan Daftar Jelaskan Selama Mengetahui
pertanyaan pengertian pembelajaran pemahaman
dari titik KBM peserta didik
sampel,ruang
tentang
sampel
Ada berapa pengertian
kemungkinan peluang empirik
kejadian pada dan teoritik
dadu, koin
2 Tes tertulis Essay Berapa peluang Selama
kejadian pada pembelajaran
percobaan berlangsung
penggelindingan
1 dadu muncul
angka genap

d. Kompetensi Keterampilan
No Teknik Bentuk Contoh Butir Waktu Keterangan dan
Instrumen Instrumen Pelaksanaan tujuan
1 Tes lain Masalah Menentukan Kegiatan inti Penilaian untuk,
(tulis) yang hasil sebagai, dan/atau
berkaitan percobaan pencapaian
peluang
dengan pembelajaran
empirik
peluang mendekati (assessment for,
empirik peluang as, and of
dan teoritik learning
teoritik
suatu Menentukan
kejadian hubungan antara
dari suatu peluang empirik
percobaan dengan peluang
teoritik

Membuat
soal cerita
berkaitan
dengan peluang
empirik dan
teoritik

2. Pembelajaran Remedial
Berdasarkan hasil analisis ulangan harian, peserta didik yang belum mencapai ketuntasan belajar
diberi kegiatan pembelajaran remedial dalam bentuk;
a. Bimbingan perorangan jika peserta didik yang belum tuntas ≤ 20%;
b. Belajar kelompok jika peserta didik yang belum tuntas antara 20% dan 50%; dan
c. Pembelajaran ulang jika peserta didik yang belum tuntas ≥ 50%.
3. Pembelajaran Pengayaan
Berdasarkan hasil analisis penilaian, peserta didik yang sudah mencapai ketuntasan belajar diberi
kegiatan pengayaan dalam bentuk penugasan untuk mempelajari soal-soal PAS.

Mengetahui, Aceh Tenggara,


Kepala MTsS Tarbiyah Auladil Muslimin Guru Mata Pelajaran Matematika

Mhd. Rum Rifai Lubis, S.Pd Selfiagana, S.Pd


NIP. 19670205007011053 NIP. 200209272024092001

Anda mungkin juga menyukai