Anda di halaman 1dari 4

LK 1: Lembar Kerja Belajar Mandiri

Judul Modul TKI Modul 5 Multimedia


Judul Kegiatan Belajar (KB)
1. Desain Grafis Percetakan Dan Fotografi
2. Desain Multimedia Interaktif Berbasis Web
3. Animasi 2 Dimensi Dan 3 Dimensi
4. Videography

No Butir Refleksi Respon/Jawaban


Peta Konsep

1 Daftar peta konsep (istilah dan KB – 1


definisi) di modul ini 1. Elemen titik adalah suatu bentuk kecil yang
tidak mempunyai dimensi.
2. Raut adalah ciri khas suatu bentuk.
3. Garis adalah suatu hasil goresan nyata dan
batas limit suatu benda, ruang, rangkaian
masa, dan warna. Garis bisa panjang,
pendek, tebal, tipis, lurus, melengkung,
berombak, vertikal, horizontal, diagonal, dan
lain sebagainya. Jika titik-titik diletakkan
sejajar secara berimpit, maka akan
didapatkan sebuah garis.
4. gempal/volume merupakan bentuk yang
mempunyai tiga dimensi yaitu dimensi ruang
yang tediri dari panjang, lebar, tebal.
5. Warna additive merupakan warna-warna
yang berasal dari cahaya yang disebut
spektrum.
6. warna subtractive adalah warna yang berasal
dari pigmen yang bersifat transparan.
7. unity merupakan salah satu prinsip dasar tata
rupa yang sangat penting.
8. Aperture adalah ukuran besar kecilnya
bukaan lensa.
9. ISO adalah tingkat kepekaan sensor atau film
dalam merekam cahaya.
10. Fotografi Landscape (LS) merupakan cabang
fotografi yang mengeksplor keindahan alam.
11. Bitmap adalah representasi dari citra grafis
yang terdiri dari susunan titik yang tersimpan
di memori computer.

KB - 2
12. hybrid adalah gabungan dari dua atau lebih
model multimedia pembelajaran.
13. Inquiry adalah suatu sistem pangkalan data
yang dapat dikonsultasikan oleh pengguna,
dimana pangkalan data tersebut berisi data
yang dapat memperkaya pengetahuan
pengguna.
14. Storyboard merupakan sebuah dokumen
yang penting dalam produksi multimedia
interaktif.
15. User Interface merupakan mekanisme
komunikasi antara pengguna (user) dengan
sistem.
16. Action Script adalah bahasa pemrograman
Adobe Flash yang digunakan untuk membuat
animasi atau interaksi.

KB - 3
17. Teknik tweened animation yaitu teknik
animasi di mana dalam proses animasi
dilakukan dengan menentukan posisi frame
awal dan frame akhir.
18. Animasi clay atau claymation adalah salah
satu dari banyak bentuk animasi stop motion.
19. Squash and Stretch ini adalah sebuah prinsip
yang digunakan untuk membuat ilusi
seberapa keras permukaan sebuah benda.
20. Anticipation adalah sebuah prinsip animasi di
mana kita sebagai animator memberikan
tanda pada penonton mengenai apa yang
akan dilakukan oleh si karakter.
21. Straight ahead adalah metode dengan
menggambar secara berurutan, dari gambar
pertama, kedua, ketiga, dan seterusnya.
22. Follow through adalah tentang bagian tubuh
tertentu yang tetap bergerak meskipun
seseorang telah berhenti bergerak.
23. Secondary action adalah prinsip di mana ada
gerakan sekunder yang terjadi akibat adanya
gerakan utama.
24. Timing adalah prinsip terpenting di dalam
animasi. Timing menentukan berapa gambar
yang harus kita buat di antara 2 pose atau
yang biasa kita sebut dengan istilah in-
between.
25. Exaggeration adalah upaya untuk
mendramatisir sebuah animasi dalam bentuk
rekayasa gambar yang bersifat hiperbolis.
26. Frame adalah satuan terkecil dalam video
sedangkan pada program flash, frame
diumpamakan seperti kertas HVS yang telah
digambar, dan contoh apabila framenya kita
perpanjang sebanyak 5 frame, maka
diumpamakan seperti 5 kertas HVS dengan
gambar yang sama.
27. Keyframe adalah frame di mana Anda
menentukan perubahan pada tombol atau
animasi.
28. Animasi fade adalah animasi pemudaran.
Fade dibagi menjadi 2, yaitu fade in
(pemudaran ke dalam) dan fade out
(pemudaran keluar).
29. Blink adalah animasi berkedip atau berkelip,
seperti bintang di langit atau lampu disco,
animasi blink biasanya sangat efektif untuk
menarik perhatian, sehingga banyak
digunakan untuk membuat banner.
30. Tweening adalah proses membuat sebuah
animasi pergerakan dengan cara
memberikan perubahan pada bentuk atau
posisi objek dengan menentukan keyframe
awal dan akhir sehingga dapat terbentuk
frame-frame baru.

KB - 4
31. Storyboard adalah serangkaian sketsa dibuat
berbentuk persegi panjang yang
menggambarkan suatu urutan (alur cerita)
elemen-elemen yang diusulkan untuk menjadi
panduan dalam proses perekaman.
32. Key light adalah cahaya terkuat dan paling
penting dari tiga cahaya yang digunakan
dalam teknik ini.
33. Zooming yaitu gerakan lensa kamera dalam
merekam obyek.
34. Dolly/Tracking yaitu pergerakan kamera
akibat perubahan posisi kamera secara
horizontal.
35. Sinematografi adalah kegiatan menulis yang
menggunakan gambar bergerak, seperti
apakah gambar-gambar itu, bagaimana
merangkai potongan-potongan gambar yang
bergerak menjadi rangkaian gambar yang
mampu menyampaikan maksud tertentu atau
menyampaikan informasi atau
mengkomunikasikan ide tertentu.
36. Proses Trimming adalah menentukan In Point
dan Out Point pada klip kemudian hasil trim
tersebut dapat disusun ke dalam Timeline.
2 Daftar materi yang sulit dipahami
di modul ini 1. Animasi 2D dan 3D

3 Daftar materi yang sering 1. Videography


mengalami miskonsepsi

Anda mungkin juga menyukai