Anda di halaman 1dari 2

Nama : Hera Putri Handila

Nim : 12040326630
Uts Teori Komunikasi

1. Teori komunikasi adalah satu pandangan dan strategi yang akan membentuk alat dan
rangka kerja untuk sesuatu perkara yang hendak dilaksanakan Dalam
proses komunikasi teoriakan membina bentuk dan kaidah komunikasiyang hendak
dibuat.

2. Teori komunikasi Harold Lasswell merupakan teori komunikasi awal (1948). Lasswell
menyatakan bahwa cara yang terbaik untuk menerangkan proses komunikasi adalah
menjawab pertanyaan : Who, Says What, In Which Channel, To Whom, With What
Effect (Siapa Mengatakan Apa Melalui Saluran Apa Kepada Siapa Dengan Efek
Apa).

Contoh Mengaplikasikan Model Komunikasi Laswell Jokowi (siapa). Berbicara


mengenai perubahan yang harus dilakukan pemimpin daerah untuk kemajuan
daerahnya (apa). Melalui kampanye yang disiarkan melalui Televisi (saluran), kepada
khalayak atau masyarakat (kepada siapa) dengan pengaruh yang terjadi khalayak
mendapat pesan terhadap calon Gubernur memilihnya atau tidak memilihnya (efek).

3. Menurut Richard West dan Lynn H. Turner dalam bukunya Pengantar


Teori Komunikasi Analisis dan Aplikasi, komunikasi adalah proses sosial dimana
individu – individu menggunakan simbol – simbol untuk menciptakan
dan menginterpretasikan makna dalam lingkungan mereka (West, Turner,
2007:5) Menurut penulis berdasarkan pengertian komunikasi seperti
yang dikemukakan para ahli Sarah Trenholm dan Artur Jensen serta Richard West
dan Lynn H. Turner, komunikasi adalah suatu proses penyampaian pesan dari
seorang pemberi pesan kepada seorang penerima pesan melewati sebuah media
yang memudahkan isi pesan sampai kepada penerima pesan. Sehingga yang
dimaksudkan disini adalah isi pesan juga dapat berubah simbol – simbol yang
nantinya akan disalurkan melewati sebuah media atau media massa yang
memudahkan pemberi pesan dalam memberikannya kepada penerima pesan baik
secara individu maupun terhadap massa.

4. Teknologi komunikasi yang semakin maju akan membuka akses masyarakat terhadap
informasi yang lebih luas, nyaris tanpa batas. Masyarakat pun dapat meniru tidnakan
kriminalitas lain yang telah terjadi dan melakukannya berdasarkan informasi yang
mereka peroleh.
Dalam hal ini, kemajuan teknologi berdampak negatif bagi masyarakat. Kemajuan
teknologi yang seharusnya digunakan untuk kemajuan masyarakat nyatanya
membawa konflik. Hal ini dapat diselesaikan salah satunya melalui penelitian sosial.

Berikut ini adalah dampak positif dan negative dari perkembangan teknologi

1. Internet sebagai media berkomunikasi.


Dengan adanya internet tersebut para remaja dapat mudah berkomunikasi dengan
pengguna lainnya dari seluruh dunia tanpa dibatasi ruang dan waktu.

2. Media untuk mencari informasi atau data

Dengan perkembangan internet yang pesat, menjadikan internet sebagai salah satu
sumber informasi yang sering digunakan karena keakuratannya dalam menyajikan
informasi

3. Sebagai media untuk hiburan Beberapa teknologi telah menciptakan fasilitas game,
adio dan video sebagai media hiburan dikalangan remaja

4. Mempermudah proses

Tidak hanya berdampak positif, teknologi informasi dan komunikasi juga memiliki
beberapa dampak negatif yang cukup mengganggu kehidupan sehari hari.
Kebanyakan dampak tersebut disebabkan oleh penyalahgunaan dari teknologi
informasi dan komunikasi, ataupun disebabkan Karena kurangnya pemahaman
pengguna akan etika dan juga cara menggunakan teknologi dengan baik dan benar.

Dan berikut ini adalah dampak negative dari perkembangan teknologi

1. Lupa dengan sekitarnya

Secara individu menjadi malas untuk bersosialisasi secara fisik karena terlalu asik
dan berlebihan dalam menggunakan teknologi

2. Terjadinya cyber bullying

Cyber bullying sering terjadi apalagi di media sosial

3. Konten negative berkembang dengan pesat.

Walaupun pemerintah sudah berusaha membatasi agar tidak ada konten negative
di internet ataupun dimedia sosial namun hal itu sama saja, masih banyak konten
negative yang masih beredar sampai saat ini.

4. Fitnah dan pencemaran nama baik secara halus

Karena kebebasan dalam berpendapat dimedia sosial, oleh karena itu memicu
adanya tindakan tersebut

5. Menurunkan semangat untuk belajar bagi remaja, akibatnhya prestasi disekolah


pun menjadi dampaknya

Anda mungkin juga menyukai