Anda di halaman 1dari 2

Nama : Mia Ariani

Nim : 12311220889

Kls : 1A

Matkul : Pembelajaran Menyimak

Prodi : Pendidikan Bahasa Indonesia

Rangkuman

KARAKTERISTIK PELAJAR DISEKOLAH MENENGAH PERTAMA (SMP)

Masa pertumbuhan siswa di usia SMP/MTs merupakan masa remaja, Suatu peralihan dari anak-anak
ke dewasa. Pada masa yang singkat ini, siswa Mengalami perkembangan secara signifikan dalam
hidupnya, bukan hanya pada Fisik, namun juga emosi, sosial, perilaku, intelektual, dan moral.

Banyak masalah dan Benturan yang mungkin terjadi selama proses pertumbuhan
danPerkembangan ini. Sehingga agar remaja dapat tumbuh secara optimal maka Dibutuhkan
dukungan dan kesempatan pada dirinya untuk mengembangkan Diridengan disertai pendampingan
dari orang dewasa yang peduli terhadap dirinya (Santrock, 2011).

Guru sebagai orang dewasa terdekat setelah keluargadiharapkan Dapat mendukung siswa dalam
melalui proses perkembangan ini. Di sisi lain, setiap siswa dilahirkan dengan membawa potensi.

Tanpa adanya potensi Tersebut, maka mustahil manusia akan mampu menjalani kehidupan yang
akan Dilalui yang penuh dengan tantangan, cobaan, dan halangan. Selain potensi Keimanan, setiap
manusia dianugrahi potensi indrawi dan tubuh atau raga secara Umum, lalu potensi akal pikiran serta
potensi rasa.

Terkait pendidikan Matematika,merupakan tugas guru matematika untuk dapat menggali dan
Mengidentifikasi potensi siswa gunamemperlancar terjadinya proses pembelajaran.

Guru diharapkan memiliki wawasan mengenaikarakteristik siswa, cara-cara Menangani masalah,


mengenali potensi siswa dalam belajar matematika, Mengidentifikasi kesulitan belajar siswa dan cara
mengatasinya sehingga dapat Dimanfaatkan dalam mendukung pencapaian tujuanpembelajaran.

Pengetahuan Guru mengenai karakteristik siswa merupakan salah satu kompetensi pedagogis
Seperti yang dinyatakan dalam Peraturan Menteri Pendidikan Nasional No.16 tahun 2007, yaitu
kompetensi inti guru: “Menguasai karakteristik peserta didik dari aspek Fisik, moral, spiritual, sosial,
kultural, emosional, dan intelektual”.

Berlatar belakang dan dengan rasional di atas, maka modul ini disusun sebagai Bentuk fasilitasi
bagi guru guna meningkatkan wawasannya mengenai karakteristik Siswa, permasalahan
siswa,potensi siswa,dan kesulitan belajar siswabeserta cara
Mengatasinya.

Anda mungkin juga menyukai