Anda di halaman 1dari 4

TUTORIAL 1 PBL SKENARIO 2

BLOK KEGAWATDARURATAN
KELOMPOK 14
Skenario
“.. sakit kencing manis dan tidak sadar..”

Seorang Laki-laki usia 52 tahun diantar oleh keluarganya ke UGD karena mengalami
penurunan kesadaran sejak 6 jam sebelum masuk rumah sakit . Dari alloanamnesis dengan
keluarga pasien didapatkan pasien dengan Riwayat diabetes mellitus dengan pengobatan
Glibenclamide 1x5mg dan metformin 2x500mg, namun pasien tidak rutin berobat ( kaka
dziqrina). Pasien juga mengeluh demam disertai batuk berdahak sejak satu minggu yang lalu,
dan minum obat penurun panas paracetamol 3x500mg (. Pasien juga mengeluh luka di
kakinya sejak dua minggu yang lalu. Diawali dengan tertusuk duri namun tidak kunjung
sembuh hingga kini. Pada pemeriksaan fisik didapatkan kesadaran pasien somnolen, TD
100/70mmHg, HR 135x/menit, Suhu 38,5 derajat C, RR 36x/mnt cepat dan dangkal
(kussmaul). Hasil perabaan akral masih teraba hangat. Pada pemfis thoraks dan abdomen
normal, ditemukan abses kemerahan pada regio pedis sinistra (kaka angselo).
Hasil lab yang bermakna ditemukan leukosit 18.000, GDS 450mg/dl, dan pada urinalisis
ditemukan keton pada urin (kaka deslly). Pada Analisa gas darah ditemukan pH 7,2; pco2 30;
PO2 90; dan HCO3 16; dengan BE-8
Anda sebagai dokter jaga UGD yang bertugas hari itu.
STEP 1
Kata Sukar
1. Somnolen : keadaan pasien mengantuk, dan cenderung tertidur tapi dapat
dibangunkan dengan rangsangan dan mampu memberikan jawaban secara verbal.
Namun dapat mudah tertidur Kembali.
2. Abses : penggumpalan pus yang terlokalisir didalam jaringan,organ atau rongga
tubuh. Terinfeksi bakteri disebabkan oleh parasite atau benda asing.
3. Kussmaul : pola pernapasan yang sangat dalam dan cepat dan ditemui pada apsien
asidosis metabolik
4. Alloanamnesis : proses tanya jawab pada dokter dengan keluarga pasien saat
membawa pasien.
5. Glibenclamide : obat yang digunakan untuk mengendalikan gula darah, diberikan
pada pasien diabetes melitus. Merangsang sekresi insulin. Obat golongan sulfonylurea
bekerja dengan meningkatkan kalsium dalam sel beta pancreas dan produksi insulin.
Kalimat Kunci

STEP 2
Identifikasi Masalah
1. Kenapa pasien luka tidak kunjung sembuh ?
2. Apa yang menyebabkan pasien mengalami pernapasan kussmaul ?
3. Tindakan awal yang harus dilakukan ?
4. Apakah ada hubungan kondisi pasien yang menderita dm dengan kesadaran pasien ?
5. Apa saja penyebab dan gejala dari abses terkait scenario ?
6. Apa saja interpretasi pem fisik dan pem penunjang ?
7. Diagnosis pasien sesuai scenario ?

Hipotesis Sementara
1. Karena kadar gula darah yang tidak terkontrol, gula darah yg tinggi saraf dan
pembuluh darah mengakami kerusakan disebut neuropati diabetic. Kerusakan saraf ini
mengakibatkan pasien tidak sadar adanya luka karena tidak merasa sakit atau perih.
Saraf tidak mampu mengirimkan rasa sakit ke otak. Gula darah yang tinggi
mengakibatkan aliran arteri jantung menuju tubuh akan terhambat. Suplai darah ke
luka menjadi sedikit, tubuh yang terluka membutuhkan oksigen dan nutrisi.
Gula darah yang tinggi sebabkan saraf dan pembukluh darah rusak. Akan sebabkan
penebalan dinding pembuluh darah sehingga aliran darah berkurang menyebabkan
penyembuhan luka terhambat. Luka sulit sembuh karena diabetes mempengaruhi
penyembuhan luka dan infeksi.
2. Pernapasan kussmaul terjadi kertika asidosis semakin parah, pernapasan ini menjadi
tanda keparahan penyakit pad apasien diabetes. Kussmaul menjadi kompensasi tubuh
pada pasein diabetes dan KAD, adanya gas darah pada pernapasan kussmaul adanya
tekanan parsial yang turun, sehingga banyak membuat hilangnya karbondioksida
3. Tindakan awal dilakukan ABCDE : airway mengecek jalan napas,
breathing,circulation adanya perdarahan atau tidak,disability adanya kecacatan yang
timbul,exposure menunjang primary survey dilihat analisis gas darah, pem kadar gula
darah, pemasangan NGT dan kateter. Terapi cairan : elektrolit dan nutrisi.
Observasi umum melihat adanya kelemahan anggota gerak, pola napas adanya
hiperventilasi, kussmaul. Melihat bentuk dan ukuran pupil kanan dan kiri, terapi
cairan IV dikasi langsung NaCl dan dilanjutkan dengan pemberian nutrisi dan
antibiotik untuk infeksi.
Diberikan insulin IV kerja short-acting seperti aspartate dan dikoreksi cairan dan
elektrolit.
4. Hipoglikemia, asidosis diabetic atau KAD atau asidosis laktat bisa karena
hipoosmolaritas dan bisa karena uremic enchelopathy. Hipoglikemia sebabkn edema
seluler, hiperosmolaritas menyebabkan penurunan fungsi sel saraf menyebabkan
penurunan kesadaran.
5. Abses lanjutan infeksi atau luka jika terjadi kerusakan jaringan, tanda dan gejala
terjadi nanah atau pus local dan gejala sistemik adanya demam, dan terjadi sesuai
lokasi pada nyeri dan nanah yang teraba hangat dan dapat terjadi sesak napas.
Adanya luka yang tidak ditangani dengan baik sehingga bakteri dapat masuk ke dalam
kulit sehingga terjadi abses. Terbentuk Ketika tubuh terserang bakteri. Adanya
intruksi tubuh seperti kelenjar minyak sehingga terjadi peradangan dan rasa sakit
sebagai tanda dari tubuh.
6. Interpretasi : adanya penurunan tekanan darah TD 100/70mmHg, HR mengalami
peningkatan HR 135x/menit, suhu dan RR mengalami peningkatan suhu 38,5 dan RR
36x/menit. Leukosit 18.000 terjadi leukositosis, GDS mengalami peningkatan 450
mg/dl, Ph mengalami penurunan normal 7,35-7,45. PCo2 30 mengalami penurunan,
po2 normal, HCO3 16 mengalami penurunan.
7. Penurunan kesadaran, Riwayat pengobatan metformin dan glibenclamide, obat
kombinasi obat dm tipe 2. Pengobatan yang tidak terkontrol menyebabkan krisis
hiperglikemia, dibagi 2 : hiperosmolaritas dan KAD. GDS 450mg/dl. dx sementara
ketoasidosis diabetikum.
Pernapasan kussmaul, dan adanya pemeriksaan keton menjadi ciri pasien KAD.
Klarifikasi & Mind Mapping

Learning Objectives
1. Mahasiswa/i mampu menjelaskan terkait factor resiko KAD
2. Mahasiswa/i mampu menjelaskan terkait patofisiologi KAD
3. Mahasiswa/i mampu menjelaskan terkait manifestasi klinis KAD
4. Mahasiswa/i mampu menjelaskan terkait penanganan awal KAD
5. Mahasiswa/i mampu menjelaskan terkait Tatalaksana KAD
6. Mahasiswa/i mampu menjelaskan terkait cara edukasi sesuai skenario

Anda mungkin juga menyukai