Anda di halaman 1dari 13

HUKUM BISNIS

PERTEMUAN VI

SURAT BERHARGA & SURAT YANG


BERHARGA
SURAT PERHARGA

• Surat Berharga atau commercial paper (negotiable instruments) adalah


sebuah dokumen yang memiliki nilai uang yang diakui dan dilindungi
oleh hukum untuk kepentingan transaksi perdagangan, pembayaran,
penagihan atau sejenis lainnya.

• Surat yang berharga didefinisikan sebagai sebuah dokumen yang


diterbitkan oleh penerbitnya, sebagai pemenuhan suatu prestasi berupa
pembayaran sejumlah uang.

• Contohnya, wesel, cek, sertifikat deposito, bilyet giro, kartu kredit, kartu
ATM, dan masih banyak lagi.

• Ciri-Ciri Surat Berharga

Harus memiliki nama. Bentuk surat berupa dokumen tertulis. Adanya


tanda tangan dari pihak-pihak terkait. Terdapat akta perintah atau janji
membayar
DASAR HUKUM SURAT BERHARGA

Dasar Hukum

Pengaturan surat berharga terbagi menjadi 2 (dua) yaitu


1. Surat berharga yang diatur di dalam KUHD dan
2. Surat berharga yang diatur di luar KUHD. Surat
berharga yang diatur, surat sanggup, promese, serta
kuitansi-kuitansi atas tunjuk.
Surat berharga diterbitkan akan dicatat pada saat
penerbitan, penjualan, dan pelunasan. Pada waktu
penerbitan surat berharga sebenarnya bank harus
mendapat surat pengakuan hutang dari nasabah atau
bank lain yang selanjutnya menjadi aset bank dan
sewaktu-waktu dapat dijual untuk memenuhi likuiditas
bank.
Wesel

Dalam bahasa Belanda, wesel berarti surat pertukaran. Wesel


adalah janji tertulis tidak bersyarat untuk melakukan pembayaran
sejumlah uang pada tanggal tertentu di masa yang akan datang dari
satu pihak kepada pihak lain.

Berikut ciri-ciri surat wesel adalah yang membedakannya


dari jenis surat berharga lainnya, yaitu:

• Apa itu wesel adalah surat perintah untuk membayar.

• Penarik wesel dan yang berkepentingan terdiri dari dua pihak.

• Wesel dibuat oleh pihaknya memiliki piutang.

• Wesel adalah membutuhkan akseptasi.


CEK

Cek merupakan perintah tertulis dari nasabah pada bank untuk menarik
dananya dalam jumlah tertentu atas namanya atau yang ditunjuk. Dengan
kata lain, cek menjadi surat perintah tanpa syarat dari nasabah pada bank di
mana nasabah tersebut menyimpan uangnya.

Cek memiliki fungsi sebagai surat perintah dari nasabah kepada bank untuk
membayar dengan uang tunai kepada orang yang ditunjuk kepada pemegang
cek tersebut. Cek tidak dapat diuangkan pada bank yang bersangkutan
sebelum diberi tanggal penerbitannya.

Umumnya, cek digunakan untuk untuk melakukan transaksi keuangan. Cek


adalah instrumen yang bisa diuangkan atau disetorkan. Bisa dibilang, cek
adalah pengganti mata uang fisik dengan jumlah yang sama. Menggunakan
cek adalah cara yang lebih aman untuk mentransfer uang terutama dalam
jumlah besar
Bilyet Giro

• Bilyet giro adalah surat berharga atau alat transaski yang diterbitkan oleh
bank sebagai pengganti uang tunai dan dapat dicairkan secara tidak tunai
melalui pemindahbukuan ke rekeningyang bersangkutan sesuai dengan
tanggal yang tertera di dalam bilyet giro.

• Bilyet giro memiliki fungsi sebagai surat perintah dari nasabah kepada
bank untuk memindahkan dananya kepada orang yang ditunjuk dan
mempunyai rekening yang jelas pada bank tertentu.

• Syarat bilyet giro apa saja?

• (1) Bilyet Giro harus memenuhi syarat formal sebagai berikut: a. nama
“Bilyet Giro” dan nomor Bilyet Giro; b. nama Bank Tertarik; c. perintah
yang jelas dan tanpa syarat untuk memindahbukukan sejumlah dana atas
beban Rekening Giro Penarik; d. nama dan nomor rekening Penerima; e.
nama Bank Penerima; f. jumlah dana.
Beda Cek dan Giro
• Bilyet giro adalah layanan pembayaran bank yang tertulis pada sebuah
kertas khusus untuk memindahbukukan dana dari satu rekening ke
rekening lain. Sementara itu, cek juga tertulis di sebuah kertas khusus,
namun Anda dapat langsung mencairkan dana saat menunjukkannya ke
bank.

• Bilyet Giro

• Bilyet giro tidak bisa langsung diuangkan secara tunai.

• Pemindahbukuan yang dilakukan bank hanya dapat dilakukan atas nama.

• Pihak penarik akan dibebaskan dari biaya materai.


Surat Sanggup
• Surat sanggup (promissory notes,accept, promesse aan order)
adalah surat (akta) yang berisi kesanggupan seorang debitor untuk
membayar sejumlah uang tertentu pada tanggal dan tempat
tertentu tanpa syarat kepada seorang kreditor atau penggantinya.

• Dapat disimpulkan bahwa surat sanggup bayar adalah sebuah


kontrak dari pembayar untuk membayarkan sejumlah uang kepada
pihak lain. Pembayaran ini muncul dari kewajiban pelunasan
sebuah utang. Selain urusan pinjam meminjam, surat sanggup
bayar juga dapat digunakan untuk kepentingan perpajakan dan
pembuktian.

• Surat sanggup yang disebut sebagai surat hutang berjangka waktu


tertentu, mempunyai sifat berklausula atas tunjuk yang dapat
dipindahkan secara mudah hanya menulis dipunggung surat
sanggup, sebagai alat bayar dan sebagai alat bayar dalam
perdagangan.
Kuitansi

• Kuitansi adalah sebuah alat bukti penerimaan uang atau penyerahan uang
secara tunai yang ditandatangani penerima uang tersebut lalu buktinya
dipegang oleh pihak yang membayar. Jadi, kuitansi berperan sebagai
dokumen bukti pembayaran atau penerimaan uang dan jadi tanda bukti
yang sah dari transaksi tersebut

• Pengertian Kuitansi merupakan dokumen yang memiliki fungsi sebagai


bukti pembayaran atau penerimaan dana. Penerima mengeluarkan serta
menandatangani dokumen, yang kemudian diserahkan kepada pembayar
atau pemberi uang. Adanya kuitansi untuk menyederhanakan proses
pembukuan untuk pencatatan arus kas masuk dan keluar.

• Nota merupakan tanda adanya transaksi jual beli. Sedangkan kuitansi


adalah bukti penerimaan uang. Selain itu kwitansi juga merupakan
dokumen yang menerangkan bahwa penjual telah menerima pembayaran
dari pembeli, terlepas dari apakah produk atau jasa yang dibeli sudah
diterima atau belum.
Beda Kuitansi dan Faktur

• Seperti yang sudah dijelaskan, kwitansi itu berfungsi sebagai bukti


pembayaran yang mana dibuat pastinya setelah pelanggannya
menyelesaikan pembayaran itu sendiri. Sedangkan, faktur lebih kepada
dokumen permintaan pembayaran yang dibuat untuk menagih pelanggan
tadi atas barang yang dibelinya.

• Beda Invoice dan faktur

faktur memungkinkan penjual untuk mengontrol proses penjualan dan


pembayaran, dan memastikan bahwa pembayaran diterima tepat waktu.
Sedangkan invoice biasanya dibuat oleh pembeli atau customer sebagai
permintaan pembayaran atas barang atau jasa yang telah diterima dari
penjual atau vendor.1
Commercial Paper

• Commercial paper adalah Salah satu media pembiayaan yang sering kali
digunakan oleh para pengusaha yaitu commercial paper. Secara singkat
commercial paperadalah sebagai surat sanggup jangka pendek tanpa
jaminan yang diterbitkan oleh suatu perusahaan untuk membiayai
kebutuhan modal jangka pendek perusahaan tersebut.

• CP disebut juga surat berharga Selain syarat formal, aspek hukum dalam
CP sebagai Surat Berharga adalah bahwa CP yang pada dasarnya
merupakan Surat Sanggup artinya dalam CP ada janji atau kesanggupan
membayar sejumlah uang dari penerbitnya.

• Fungsi Commercial Paper (CP) merupakan salah satu jenis surat berharga
yang dapat dimanfaatkan sebagai sumber pembiayaan perusahaan, di
samping sumber pembiayaan lainnya
Obligasi

• pengertian obligasi adalah suatu surat berharga berupa pengakuan atau


pernyataan utang yang diterbitkan oleh perusahaan penerbit, baik
perusahaan swasta maupun pemerintah.

• Adapun salah satu kelebihan obligasi adalah mendapatkan kupon atau


bunga yang dibayarkan pihak penerbit secara berkala. Namun, tingkat
bunga yang dijanjikan sangat bergantung pada nilai bunga di pasar
keuangan, itulah yang menjadi kekurangan obligasi.

• Salah satu kekurangan investasi obligasi adalah uang kamu memiliki risiko
tidak kembali. Apabila perusahaan yang kamu investasikan mengalami
kerugian, bisa dipastikan investor tidak akan memperoleh keuntungan,
bahkan seluruh pokok utang tidak kembali.

• Risiko dalam Obligasu pertama dan yang paling sering ditemui dalam
obligasi adalah risiko likuiditas. Risiko likuiditas terjadi karena obligasi
biasanya membutuhkan waktu lebih lama untuk dijual kembali di pasar
sekunder dalam waktu singkat.
Tugas
• 1. Cari contoh dari masing-masing berikut ini
• Wesel
• Cek dan Bilyet Giro/ BG
• Surat Sanggup
• Kuitansi
• Commercial Paper dan Obligasi.

Anda mungkin juga menyukai