Anda di halaman 1dari 5

SURAT KUASA KHUSUS

Yang bertanda tangan dibawah ini :

Nama : Butuh Clalu

Pekerjaan : Direktur PT. Clalu Jaya

Alamat Perusahaan : Jl. Gajah Mada No.100 Jakarta Pusat

Dalam hal ini bertindak untuk dan atas nama PT. Clalu Jaya yang beralamat kantor cabang di Yogyakarta
dan berkantor pusat di Jl. Gajah Mada No. 100 Jakarta Pusat

Dengan ini menerangkan memberi kuasa kepada :

1. RISKA AGUSTINA, S.H., M.H.

2. AISHA AULIA, S.H.

Adalah Advokad "Firma Konsultasi dan Bantuan Hukum" Beralamat kantor di Jalan Untung Bahagia No.
256 Jakarta Pusat, Telp. 0541-2773-112 baik bersama-sama maupun sendiri dalam hal :

---------------------------------------------------------- KHUSUS -------------------------------------------------------


-

Untuk dan atas nama pemberi kuasa, mewakili penggugat untuk mengajukan gugatan Perbuatan Melawan
Hukum atas dijaminkannya Sertifikat Hak Milik No. 32 seluas 1.000 M² di Pengadilan Negeri Bekasi
terhadap :

1. PT. Bank Kayadana yang beralamat di Jl. MH Thamrin No.9 di Jakarta Pusat, sebagai tergugat I.
2. PT. Rajagadai yang beralamat di Jl. Bekasi Raya No.99, Bekasi sebagai tergugat II.

Untuk keperluan tersebut diatas, maka penerima kuasa dapat melakukan tindakan-tindakan tersebut
dibawah ini :

 Menghadap dan menghadiri persidangan di pengadilan negeri Bekasi.


 Menghadap instansi-instansi, jawatan-jawatan, hakim-hakim, jabatan-jabatan;
 Menerima, membuat, mengajukan gugatan, replik, alat bukti tertulis, saksi, saksi ahli, kesimpulan
(konklusi), meminta sitaan/sita jaminan/sita revindicatoir, mengajukan atau menolak saksi-saksi
dari pihak lawan, meminta atau memberikan segala keterangan yang diperlukan.
 Dapat, mengadakan perdamaian dengan syarat-syarat yang dianggap baik oleh yang diberi kuasa,
menerima uang pembayaran dan memberikan kwitansi tanda penerima uangnya, meminta
penetapan-penetapan, putusan, pelaksanaan putusan (eksekusi), melakukan peneguran-peneguran,
dapat mengambil segala tindakan yang penting, perlu dan berguna sehubungan dengan
menjalankan perkara, serta dapat mengerjakan segala sesuatu pekerjaan yang umumnya dapat
dikerjakan oleh seorang kuasa/wakil guna kepentingan tersebut diatas, juga untuk mengajukan
permohonan banding dan kasasi.
Demikian, Surat Kuasa ini dibuat dan diberikan dengan hak untuk menguasakan kepada orang lain
(substitusi ) dan hak retensi menurut hukum baik sebagian maupun seluruhnya yang dikuasakan ini pada
orang lain orang, serta memilih domisili hukum pada kantor penerima kuasa.

Bekasi, 8 September 2022

Penerima Kuasa Pemberi Kuasa

RISKA AGUSTINA. S.H.,M.H. BUTUH CLALU

AISHA AULIA, S.H.


Bekasi, 9 Oktober 2022

Perihal : Gugatan Perbuatan Melawan Hukum

Lampiran : Surat Kuasa Khusus

Kepada Yang Terhormat :

Ketua Pengadilan Negeri Bekasi

Di -

Bekasi

Dengan Hormat,

Yang Bertanda tangan dibawah ini :

Riska Agustina, S.H., M.H., Aulia Aisha, S.H. Advokad/Kuasa Hukum beralamat kantor di Jalan Untung
Bahagia No. 256 Jakarta Pusat - Jakarta baik bersama-sama maupun sendiri, berdasarkan Surat Kuasa
Khusus tertanggal 8 September 2022, dalam hal ini bertindak untuk dan atas nama PT. Clalu Jaya yang
beralamat kantor cabang di Yogyakarta dan berkantor pusat di Jl. Gajah Mada No. 100 Jakarta Pusat.

Yang selanjutnya mohon disebut PENGGUGAT

Dengan ini mengajuan gugatan melawan :

1. PT. Bank Kayadana yang beralamat di Jl. MH Thamrin No.9 di Jakarta Pusat;
2. PT. Rajagadai yang beralamat di Jl. Bekasi Raya No.99, Bekasi;

Yang selanjutnya disebut PARA TERGUGAT ;

Adapun duduk perkaranya adalah sebagai berikut :

1. Bahwa penggugat adalah selaku Direktur Badan Hukum PT. Clalu Jaya.
2. Bahwa penggugat dengan tergugat I telah membuat perikatan sebuah perjanjian atas pelunasan
pinjaman Rp. 60.000.000 (enam puluh juta rupiah) dengan dijaminkan sebidang tanah dan
bangunannya dalam Sertifikat Hak Milik No. 32 seluas 1000 M² pada tanggal 1 Agustus 2011.
3. Bahwa menurut perjanijan yang telah disetujui oleh penggugat dengan tergugat I, yaitu tergugat I
telah berjanji akan menyerahkan jaminan sebidang tanah dan bangunannya apabila pelunasan
pinjaman dengan angsuran Rp. 2.500.000/bulan selesai.
4. Bahwa dalam perjanjian sesuai akte perjanjian kredit penggugat dengan tergugat I atas pelunasan
pinjaman serta dijaminkannya sebidang tanah dan bangunan sudah berhasil melunasi pinjaman
yang di angsur Rp. 2.500.000/bulan selama 2 tahun pada tanggal 1 Agustus 2013.
5. Bahwa penggugat telah melakukan kewajiban kepada tergugat sesuai akte perjanjian kredit.
6. Bahwa pada tanggal 1 Agustus 2013, tergugat I telah lalai dalam melakukan kewajibannya yaitu
mengembalikan jaminan sebidang tanah dan bangunannya dalam Sertifikat Hak Milik No. 32
seluas 1000 M² kepada penggugat.
7. Bahwa tergugat I tidak dapat mengembalikan jaminan sebidang tanah dan bangunannya dalam
Sertifikat Hak Milik No. 32 seluas 1000 M² kepada penggugat dengan alasan sertifikat tersebut
masih dijadikan jaminan Gadai kepada tergugat II.
8. Bahwa akibat perbuatan tergugat tersebut diatas mengakibatkan penggugat mengalami kerugian
karena tidak dapat menikmati apa yang menjadi haknya.
9. Bahwa karena perbuatan tergugat jelas-jelas dan nyata adalah perbuatan melawan hukum, maka
karena itu penggugat mohon kepada pengadilan negeri Bekasi untuk :
- Memerintahkan kepada tergugat I untuk segera mengembalikan jaminan yang ia gadaikan
kepada tergugat II.
- Dengan ketentuan apabila tergugat tidak melaksanakan perintah tersebut diatas sebagaimana
mestinya agar dikenakan uang paksa (dwangsom) sebesar Rp. 100.000 (seratus ribu rupiah)
perhari terhitung sejak putusan ini diucapkan.
10. Bahwa, mengingat adanya kekhawatiran tergugat akan lalai dalam menjalankan kewajibannya
mengembalikan jaminan sebidang tanah dan bangunannya dalam Sertifikat Hak Milik No. 32
seluas 1000 M² melakukan REVINDICATOIR BESLAG atas sebidang tanah dan bangunannya
yang terletak di Jl. Bekasi Raya No. 99, Bekasi.
11. Bahwa karena gugatan penggugat ini didasarkan pada bukti-bukti autentik sebagaimana
disyaratkan oleh pasal 180 HIR, maka dapat kiranya dijatuhkan putusan yang dapat dijalankan
terlebih dahulu (Uit Voorbar bij Vooraad) walaupun ada bantahan, banding, ataupun kasasi.
Maka berdasarkan hal-hal yang terurai pada posita diatas, dapat kiranya pengadilan menjatuhkan
putusan sebagai berikut :

PRIMAIR

1. Menerima dan mengabulkan gugatan penggugat seluruhnya;


2. Menyatakan perbuatan tergugat adalah perbuatan melawan hukum yang menimbulkan kerugian
bagi penggugat;
3. Menyatakan pelatakan REVINDICATOIR BESLAG atas sebidang tanah dan bangunannya dalam
Sertifikat Hak Milik No. 32 seluas 1000 M² di Jl.Kosong No. 11 Bekasi, adalah sah dan berharga;
4. Menghukum tergugat untuk membayar biaya perkara seluruhnya;
5. Menyatakan bahwa putusan pengadilan ini dapat dijalankan lebih dahulu walaupun ada bantahan,
banding, dan kasasi;
6. Menghukum tergugat membayar Uang Paksa (dwangsom) Rp. 100.000 (seratus ribu rupiah)
setiap harinya yang dapat ditagih secara dan sekaligus oleh penggugat, karena lalai melaksanakan
putusan perkara ini.

SUBSIDER

Seandainya Pengadilan berpendapat lain, mohon putusan yang seadil-adilnya.

Hormat kami,
Kuasa Hukum Penggugat :

ttd

RISKA AGUSTINA, S.H., M.H

AISHA AULIA, S.H.

Anda mungkin juga menyukai