Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH DAERAH PROVINSI JAWA BARAT

DINAS PENDIDIKAN
(YPLP DIKDASMEN PGRI) KAB.SUMEDANG
SMK PGRI TANJUNGMEDAR
STATUS AKREDITASI “B” Nomor : 02.00/113/BAP-SM/SKK/X/2015
Jalan Raya Jingkang Kec.Tanjungmedar-Sumedang 45354
e-mail:smks.pgritanjungmedar@gmail.com

MODUL PEMBELAJARAN
MATA PELAJARAN : PEMELIHARAAN MESIN SEPEDA MOTOR
GURU MAPEL : MUHAMAD IQBAL
MATERI : SISTEM PELUMASAN MESIN

NAMA SISWA :
KELAS :

1.Pengertian dan fungsi sistem pelumasan

Sistem pelumasan mesin merupakan sistem yang mengatur pelumasan bagian-bagian mesin secara kontinu
untuk mencegah keauasan dan menjaga temperatur kerja mesin. Sistem pelumasan mesin mempunyai beberapa
fungsi penting,antara lain sebagai berikut.

A.Mengurangi gesekan,panas,dan keausan komponen.

B.Sebagai perapat (sealing).oli pelumas di gunakan sebagai perapat atau seal antara torak dan dinding
silinder.minyak pelumas akan membuat cincin torak dan dinding silinder menjadi rapat sehingga tidak terjadi
kebocoran pada silinder,terutama torak saat melakukan langkah kompresi dan langkah usaha.

C.Sebagai pendinginan.minyak pelumas berfungsi untuk mendinginkan bagian bagian mesin dengan cara
menyerap panas dari torak yang sangat panas dan terhubung langsung dengan gas pembakaran. Kemudian,panas
tersebut di transfer ke dinding silinder melalui cincin torak dan lapisan minyak antara cincin torak ke dinding
silinder,setelah itu panas akan di pindahkan ke blok silinder.

D.Untuk mencegah debu,kotoran,dab lapisan karbon pada bagian bagian mesin. Sistem pelumasan
berfungsi untuk mencegah dan mengeluarkan debu serta kotoran pada komponen mesin,seperti tappet,batang
katup,cincin torak,dinding silinder dan lain-lain.selain itu,endapan kotoran harus di buang dari sistem pelumasan
melalui saringan oli,endapan kotoran akan di buang pada saat penggantian oli mesin.
E.Untuk mencegah timbulnya karat pada komponen - komponen mesin.

2.Minyak pelumas mesin

Minyak pelumas yang digunakan pada sepeda motor pada umumnya terbuat dari minyak bumi (minyak
mineral) dan minyak buatan (sintetis). Minyak pelumas sintetis memiliki beberapa keunggulan,antara lain dapat
dipakai pada temperatur rendah,viskositasnya stabil pada berbagai rentang temperatur,tingkat oksidasi lebih
rendah,tingkat penguapan lebih rendah,suhu mesin lebih dingin,hanya menghasilkan sedikit endapan pada
mesin,usia pakai lebih panjang,dan lebih hemat bahan bakar.

Minyak pelumas mesin atau biasa di sebut oli mesin berbeda dengan minyak pelumas lainya karena oli
mesin menjadi kotor akibat kontaminasi sisa pembakaran,seperti karbon,asam,dan kotoran lain.bahan bakar
yang tidak terbakar,karbon,kotoran,dan sisa pembakaran lainya harus di larutkan dan dibawa oleh
mesin,sehingga bahan bahan tersebut tidak mengendap dalam mesin.oli mesin yang baik harus memiliki sifat
dan memenuhi syarat-syarat yang telah di tentukan.

Sifat-sifat utama yang harus di miliki oli mesin,yaitu.

a.Oli mesin harus dapat melumasi komponen mesin.

b.Oli mesin harus dapat mendinginkan komponen mesin.

c.Oli mesin harus memiliki sifat perapat.

d.Oli mesin harus memiliki sifat pembersih.

e.Oli mesin harus dapat menyerap tekanan yang di hasilkan komponen saat bekerja.

f.Oli mesin tidak menimbulkan busa.

Kekentalan atau berat oli dinyatakan oleh angka yang disebut indeks kekentalan.indeks kekentalan oli yang
rendah menunjukan bahwa oli encer dan sebaliknya.oli mesin biasanya menggunakan standar yang telah di
keluarkan SAE (Society of Automotive Enginner) untuk indeks kekentalannya.Semakin besar angka SAE - nya
maka semakin kental oli mesinnya dan sebaliknya, jika SAE - nya sedikit berarti oli tersebut cenderung encer.

Uraian tugas !!

1.Apa yang dimaksud dengan pelumasan ?

2.Jelaskan tentang sistem pelumasan pada sepeda motor ?

3.Apa fungsi dari minyak pelumas/oli mesin ? Jelaskan !!

4.Apa saja sifat-sifat dari oli mesin yang layak pakai ?

5.Apa yang dimaksud dengan "SAE" ?

Anda mungkin juga menyukai