Anda di halaman 1dari 8

MAJELIS PENDIDIKAN DASAR PIMPINAN DAERAH MUHAMMADIYAH SURAKARTA

SEKOLAH DASAR MUHAMMADIYAH 16


KARANGASEM-LAWEYAN-SURAKARTA
NSS : 104 036 101 045
Karangasem Rt. 02 Rw. III Telp. (0271) 740700 Surakarta, 57145

PENILAIAN SUMATIF AKHIR SEMESTER ( PSAS ) I SD/MI/SDLB


TAHUN PELAJARAN 2023/2024
Mapel : Pendidikan Jasmani Olahraga Kesehatan
Nama : ................................
Fase/Kelas : A / 2 (Dua)
Kelas : ....................
Hari, Tanggal : Kamis, 30 November 2023
No : ............
Waktu : 90 Menit

I.Berilah tanda silang ( X ) di huruf a, b, c, atau d pada jawaban yang paling tepat !
1. Dias sedang bermain permainan lompat tali bersama teman-temannya. Saat Dias
melompat, maka Dias melakukan gerak dasar….
a. manipulatif
b. lokomotor
c. non lokomotor
2. Salah satu contoh gerak lokomotor adalah berjalan. Gerakan berjalan adalah

gerakan yang dilakukan menggunakan anggota tubuh ....


a. tangan
b. kepala
c. kaki
3. Perhatikan gambar di bawah ini!

1. 2. 3.

Gerakan melompat melewati rintangan ditunjukan no…


a. 1 b. 2 c. 3
4. Dalam bermain bola voli kita sering melakukan gerakan melompat. Manfaat
gerakan melompat adalah melatih….
a. keseimbangan
b. kelincahan
c. kekuatan
5. Sebelum berolahraga, Arya melakukan pemanasan memutarkan kedua lengan.
Gerakan memutar kedua lengan termasuk gerak dasar ….
a. gerak dasar manipulatif
b. gerak dasar lokomotor
c. gerak dasar non lokomotor
6. Adi sering melakukan latihan gerakan push up. Gerakan push up dilakukan
menggunakan anggota tubuh....
a. kaki
b. tangan
c. kepala
7. Perhatikan gambar di bawah ini!

Gerakan yang dilakukan pada gambar di atas adalah gerakan ....


a. sikap sempurna
b. sikap kapal laut
c. sikap kapal terbang
8. Agar tidak terjadi cedera saat berolahraga, sebelumnya kita harus melakukan
pemanasan. Manfaat menekuk lengan saat pemanasan yaitu ....
a. melemaskan otot lengan
b. melemaskan otot punggung
c. melemaskan otot kaki
9. Aga dan Dias melakukan permainan lempar tangkap bola. Gerakan lempar tangkap
bola termasuk gerak dasar….
a. manipulatif
b. lokomotor
c. non lokomotor
10.Ardi menyundul bola yang sedang melambung. Gerakan menyundul bola
dilakukan menggunakan anggota tubuh….
a. kaki
b. tangan
c. kepala
11.Lionel Messi adalah pemain sepak bola terbaik dunia saat ini. Saat bermain sepak
bola, anggota tubuh yang paling dominan digunakan adalah….
a. kaki
b. tangan
c. kepala
12. Perhatikan gambar di samping!
Gerakan yang dilakukan pada gambar tersebut adalah….
a. menggiring bola
b. memantulkan bola
c. menendang bola
13.Dalam permainan bola kasti, kita sering memukul bola menggunakan tongkat.
Supaya pukulan dapat mengenai bola, maka pandangan kita harus fokus ke arah….
a. arah atas
b. arah bawah
c. arah datangnya bola
14.Keseimbangan tubuh sangat penting agar kita tidak mudah jatuh saat bermain sepak
bola. Latihan keseimbangan tubuh bisa dilakukan dengan cara….
a. bertumpu pada satu kaki
b. menekuk kedua kaki
c. memutarkan kedua lengan
15. Perhatikan gambar di bawah ini!
1. 2. 3.

Gerakan untuk melatih kelenturan tubuh ditunjukan no…


a. 1 b. 2 c. 3

II.Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban yang tepat!


16.Agar tubuh sehat dan kuat, Budi melakukan gerakan melompat. Gerakan melompat
bermanfaat untuk menguatkan otot ....
17.Perhatikan gambar di bawah ini!

Gerakan yang dilakukan pada gambar di atas adalah gerakan ....


18.Gerakan sikap kapal terbang dapat melatih kekuatan anggota tubuh. Kaki yang
menjadi tumpuan saat melakukan gerakan sikap kapal terbang berjumlah …. kaki.
19.Untuk menguatkan otot kaki, Angga berlatih gerak jongkok berdiri. Gerakan
jongkok berdiri termasuk gerak dasar ….
20.Perhatikan gambar di bawah ini!

Gerakan yang dilakukan pada gambar di atas adalah gerak dasar….


21.Ketika bermain basket, Andi melempar bola masuk ke dalam ring basket. Saat Andi
melempar bola, Andi melakukan gerak dasar….
22.Supaya bola tidak masuk ke dalam gawang, seorang kiper harus menangkap bola
dengan sempurna. Gerakan menangkap bola dilakukan dengan …. tangan
23.Saat bermain kasti, Rendi memukul bola dengan sangat keras. Alat yang dipakai
saat memukul bola kasti yaitu….
24.Perhatikan gambar di bawah ini!

Gerakan pada gambar di atas termasuk gerak dasar….


25.Perhatikan gambar di bawah ini!

Gerakan yang dilakukan pada gambar di atas bermanfaat untuk melatih otot….

III. Jawablah pertanyaan di bawah ini secara singkat dan jelas!


26. Di dalam permainan bola voli, kita melakukan salah satu gerak dasar yaitu gerak

dasar lokomotor. Sebutkan 3 contoh gerak dasar lokomotor yang kamu ketahui!
Jawab :

27.Sebelum melakukan lomba lari, seorang pelari melakukan pemanasan gerak non
lokomotor menekuk kaki. Sebutkan gerakan lain yang dilakukan pelari tersebut
sebelum melakukan lomba lari!
Jawab :
28.Bima berlari dan menendang bola dengan sangat keras. Sebutkan nama – nama
gerak dasar yang dilakukan oleh Bima!
Jawab :

29.Agar kaki kita kuat, kita bisa melakukan beberapa gerakan latihan. Sebutkan
gerakan latihan untuk menguatkan otot kaki yang kamu ketahui!
Jawab :

30.Agar tubuh kita bugar, kita perlu berolahraga. Sebutkan manfaat lain saat kita rutin
berolahraga!
Jawab :
IV.Lakukan penilaian gerak dasar manipulatif
Gerak dasar manipulatif (melempar)
A. Butir Tes
Lakukan aktivitas gerak melempar sebanyak 5x dengan jarak 2m.
Contoh gambar sebagai berikut.

Unsur-unsur yang dinilai adalah kesempurnaan ketepatan melakukan gerakan.


B. Petunjuk Penilaian
Berikan (angka) pada kolom yang sudah disediakan, setiap peserta didik
menunjukkan atau menampilkan gerak yang diharapkan.
C. Rubrik Penilaian Keterampilan Gerak
Contoh lembar penilaian (disediakan satu lembar penilaian).
 Unjuk Kerja

No Nama Siswa Jumlah Skor (JS) Perolehan Nilai

1
2
dst

 Pengolahan Nilai
- Skor Maksimal Peserta Didik = 5
- Jumlah Skor (JS)
 Konversi Nilai Gerakan Melempar (Nilai Akhir)

PEROLEHAN NILAI
N = JUMLAH SKOR (JS) x 100
SKOR MAKSIMAL
 Rubrik Penilaian
Deskripsi
Skor
5 Bola masuk sasaran sebanyak 5x
4 Bola masuk sasaran sebanyak 2 s.d 4x
3 Bola masuk sasaran sebanyak 1x

Anda mungkin juga menyukai