Anda di halaman 1dari 2

Nama : kayla maulida raya

Kelas : Xll A1 FARMASI


Mapel : PK & KWU

Sejarah perusahaan

PT. Gratia Husada Farma atau yang lebih dikenal dengan HUFA, didirikan pada tanggal 30 Maret
1974, berlokasi di Semarang 50134, Jawa Tengah, oleh para pemegang saham (Pendiri) yang terdiri
dari: Lisawati Darma Setiawan, Mariani Kusuma, Drs. Harada Kusuma, Drs. Hartanto Tedja Kusuma,
Andreas Sastradinata Kusuma, Leontine Kosasih, dan FX. Budi Hartono Kusuma. Seiring dengan
perkembangan dan pertumbuhan dari Perusahaan sehingga memerlukan fasilitas yang lengkap dan
memadai, maka tahun 1993, PT. Gratia Husada Farma membangun pabrik baru yang berlokasi di Jl.
Dharmawangsa 28, Desa Ngempon, Bergas, Karangjati, Kabupaten Semarang 50552.Pada 8 April
1994 , PT Gratia Husada Farma memperoleh sertifikasi CPOB (cara Pembuatan Obat yang Baik),
yang menandakan bahwa bangunan/gedung, fasilitas produksi dan produksinya telah memenuhi
cGMP (current Good Manufacturing Practices) dan hal ini terus dipertahankan hingga saat ini.

Production plan

Sistem pengelolaan air dengan menggunakan looping system yang disirkulasikan di dalam
serangkaian system pipa (berstandard ASME BPE berbahan stainless steal yang telah terkalibrasi
dan tersertifikasi) dengan suhu sirkulasi tinggi selama 24 jam secara terus menerus untuk menjamin
tidak adanya pertumbuhan mikroorganisme yang dapat menurunkan kualitas bahan baku air yang
akan digunakan.Ditunjang dengan sumber air yang berasal dari sumber artesis serta mengalami
pengelolaan dan pemurnian sebelumnya. sehingga kualitas air yang kami pergunakan untuk
memproduksi obat lebih murni dibandingkan dengan air minum berkemasan yang di jual di pasaran.

Visi

Sebagai perusahaan farmasi yang berkomitmen untuk selalu menghasilkan produk yang
berkualitas dan terpercaya serta memiliki citra kuat di pasar Nasional

Misi
Berlandaskan semangat kekeluargaan, PT.Gratia Husada Farma berkeinginan untuk
memberikan nilai terbaik kepada stakeholder, serta ikut berperan dalam penyediaan
obat-obatan berstandard cGMP yang mengutamakan mutu untuk peningkatan
kesehatan masyarakat dengan harga yang terjangkau.
2

Anda mungkin juga menyukai