Anda di halaman 1dari 1

Definisi Sudah Makan

Sore guys! Alhamdulillah setelah sekian lama tidak nge-post ke blog, akhirnya
kesampaian juga untuk menulis ke blog ini lagi. Kali ini saya akan menyampaikan tentang
salah satu kebiasaan dan anggapan kita kebanyakan. Begitu juga dengan saya, ketika saya
ditanya ibu ataupun ditanya mbah. “Le, sudah makan belum?” tanya mereka. Setelah itu saya
jawab, “Sudah makan tadi.” “Makan apa?” mereka tanya balik. “Makan roti.” Setelah saya
jawab, sontak mereka menyuruh saya makan nasi. Wah, padahal perut sudah penuh, tapi apa
boleh buat makan sajalah. Bagi sebagian besar orang Indonesia memang menganggap sudah
makan adalah kalau sudah makan nasi. Tetapi apa sih definisi sudah makan yang sebenarnya?
Kalau menurut pendapat saya pribadi, ada beberapa hal yang bisa memberikan gambaran
syarat yang memenuhi sudah makan.
1. Setelah memakan makanan yang berkarbohidrat pengganti nasi
Sah sah saja kalau kalian ingin mengkonsumsi roti, atau bahan sejenis seperti
jagung, quinoa, dan lain lain. Namun, kita harus memastikan kebutuhan karbohidrat
kita tercukupi.
2. Setelah makan mie atau makanan sejenis
Mie merupakan makanan sejenis berkarbohidrat yang waktu dicernanya lebih
lama dari bahan sejenis. Campuran mie dan bakso dirasa sudah cukup untuk
memenuhi energi harian kalian. Tetapi, saran saya jangan terlalu sering makan mie
ya, setidaknya beri jangka waktu tiga hari sampai seminggu sekali.
3. Setelah makan makanan berserat
Selain bergizi dan memperlancar buang air besar, makanan yang mengandung
serat tinggi juga berperan aktif untuk mensuplai energi. Makanan seperti oatmeal,
gandum, biji-bijian, sayuran segar, buah buahan merupakan beberapa contoh makanan
yang mengandung serat tinggi.
4. Setelah makan makanan berlemak, tapi jangan berlebihan
Makanan berlemak? Boleh, tetapi jangan malas untuk bergerak, juga jangan
berlebihan dalam mengonsumsi makanan berlemak. Karena energi dalam lemak akan
bertumpuk di dalam tubuh dan bisa menyebabkan obesitas, kalau kita tidak rajin
dalam memanajemennya. Lemak merupakan cadangan energi yang cukup tinggi. Jadi,
setelah makan makanan berlemak, lebih baik jangan malas untuk beraktivitas.
Nah, itu semua merupakan oendapat saya mengenai definisi sudah makan. Semoga
bermanfaat, saya mohon maaf kalau ada tutur bahasa yang keliru. Sekian terimakasih.

Anda mungkin juga menyukai