Anda di halaman 1dari 11

MAKALAH

KEPRAMUKAAN

Disusun oleh:

Nama : ANANDA AZZAHRA

Kelas : X.8

SMAN 1 PALIMANAN

JL. Kyai Haji Agus Salim No.128, Pegagan, Palimanan, Cirebon, West Java 45161

KATA PENGANTAR
Puji Syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT, karena atas limpahan rahmat dankarunia-Nya, kami
dapat menyelesaikan makalah sederhana ini, meskipun sangat jauh darikata sempurna. Shalawat serta
salam tak lupa kami panjatkan kepada junjungan kita Nabi Besar Muhammad SAW, keluarga, sahabat
serta para pengikut-pengikut beliau sampai akhir zaman.

Tujuan dalam pembuatan makalah ini antara lain untuk memenuhi salah satu tugas “Kepramukaan”.
Selain itu juga menambahkan wawasan para pembaca sekali tentang Kepramukaan. Semoga makalah ini
mampu untuk menambah sedikit ilmu.

Makalah ini memang jauh dari kesempurnaan, baik dalam isi, susunan, maupunpenyajiannya. Untuk itu,
segala kritik dan saran dari teman-teman semuanya dibutuhkan.Agar selanjutnya dapat kami jadikan
sebagai pijakan, supaya pada makalah berikutnya bisa lebih baik lagi. Semoga makalah ini mampu untuk
menambah sedikit ilmu serta bermanfaat bagi para pembaca dan khususnya bagi para siswa.

Palimanan, 17 December 2022

Penyusun
BAB I

PENDAHULUAN

LATAR BELAKANG

Berbicara mengenai kepramukaan di seluruh dunia, orang-orang sering kali mengaitkan dengan nama
sesosok laki- laki tangguh. Laki-laki tersebut ialah Lord Robert Baden Powell of Gillwell. Beliaulah yang
mendirikan gerakan Pramuka di dunia. Sejarah Pramuka di dunia dan Indonesia berawal dari negara
Inggris.

Pengertian Pramuka

Pramuka atau Praja Muda Karana merupakan suatu organisasi yang berkembang secara internasional.
Meski demikian, hal ini bukan merupakan rencana khusus yang disusun oleh Baden Powell. Melainkan
dilihat dari manfaat Pramuka itu sendiri, sehingga masyarakat di dunia menerima organisasi Pramuka.

Dimana di dalamnya banyak sekali kontribusi dari Baden Powelluntuk gerakan Pramuka. Kiprah Pramuka
sendiri sangat baik di masyarakat. Karena organisasi ini mendekatkan anggotanya dengan alam, sosial
dan memperkuat hubungan dengan Tuhan. Bahkan anggotanya memiliki tingkatan tertentu sesuai
dengan usia uang dimiliki.

Pramuka adalah organisasi atau gerakan kepanduan yang menjadi wadah proses pendidikan
kepramukaan yang dilaksanakan di Indonesia. Di dalam dunia internasional, Pramuka disebut dengan
istrilah Kepanduan (Boy Scout).

Pramuka sendiri merupakan sebutan bagi para anggota gerakan pramuka yang meliputi pramuka siaga,
penggalang, penegak dan pandega.

Sedangkan kelompok anggota pramuka lainnya yaitu pembina pramuka, andalana, pelatih, pamong
saka, staf kwartir dan majelis pembimbing. Untuk mejadi seorang pramuka pun harus dilantik menjadi
anggota dengan mengucapkan janji (satya) pramuka terlebih dahulu.

Dengan penjelasan tersebut, dapat disimpulkan sebagai berikut :

Kepramukaan adalah sebuah sistem pendidikan


Gerakan pramuka adalah organisasi yang melaksanakan sistem tersebut (kepramukaan)

Pramuka adalah anggota dari gerakan pramuka

Gerakan Pramuka sebagai penyelenggara pendidikan kepanduan yang merupakan bagian pendidikan
nasional. Dengan tujuan untuk membina kaum muda dalam mencapai potensi spiritual, sosial,
intelektuan dan fisik. Gerakan Pramuka terwujud dalam :

Membentuk kepribadian dan akhlak mulia kaum muda

Menanamkan semangan kebangsaan, cinta tanah air dan bela negara bagi kaum muda

Meningkatkan keterampilan kaum muda, agar siap menjadi anggota masyarakat yang bermanfaat,
patriot serta pejuang yang tangguh.

Menjadi calon pemimpin bangsa yang handal di masa depan.

Pramuka atau Praja Muda Karana adalah gerakan kepanduan yang populer di Indonesia, bahkan dunia.
Di Indonesia, gerakan Pramuka secara resmi mulai diperkenalkan kepada seluruh rakyat Indonesia pada
14 Agustus 1961. Sementara itu, gerakan Pramuka di dunia mulai dikenal sejak 25 Juli 1907.

MACAM MACAM SANDI

SANDI PRAMUKA
( Sandi adalah sebuah kata dalam bahasa sansekerta yang artinya adalah rahasia atau menyembunyikan.
Dalam kamus besar bahasa Indonesia kata persandian yang berasal dari kata dasar sandi adalah rahasia
atau kode; definisi sinonimnya dalam bahasa Inggris cryptography, yang berarti pengetahuan, studi atau
seni tentang tulisan rahasia Raiman, (1999).

Sandi atau huruf rahasia adalah salah satu materi kepramukaan tentang cara membaca suatu berita
dengan menggunakan kode-kode penulisan tertentu.

A. BENTUK / CARA PENULISAN dan CONTOH PENGGUNAAN SANDI

1. SANDI MORSE

Morse sebenarnya nama orang Amerika yang menemukan sebuah cara agar setiap manusia dapat saling
berhubungan. nama lengkapnya yaitu Samuel Finley Breese Morse . ia lahir pada tanggal 27 April 1791 di
Charlestown, luar kota dari Boston, Massachusetts .Cara tersebut ditemukan pada tahun 1837 tetapi
baru dapat diterima untuk dipergunakan diseluruh dunia tahun 1851 dalam konferensi internasional.

Semboyan morse dapat dilakukan dengan berbagai cara antara lain:

1. Suara, yaitu dengan menggunakan peluit.

2. Sinar, yaitu dengan menggunakan senter.

3. Tulisan, yaitu dengan menggunakan titik (.) dan setrip (-)

4. Bendera, yaitu dengan bendera morse.

Berikut ini adalah kode morse yang telah di satukan agar mudah di mengerti

Morse dapat dapat dilakukan dengan :

1. Suara / Bunyi : missal dengan peluit, terompet dsb

2. Sinar / Nyala : missal dengan senter, lampu, api dsb

3. Gerak : missal bendera, asap, lambaian tangan dsb

4. Tulisan : missal dengan sandi, kode dsb

5. Denyut Listrik : missal pada kabel telegraph

Untuk mempermudah menghafalkan, penulis menyusunnya dalam kelompok-kelompok


tertentu.diantaranya :

1. Huruf yang terdiri dari titik (.) saja, yaitu :


E = . I = .. S = … H = ….

2. Huruf yang terdiri dari garis (- ) saja, yaitu :

T = - M = -- O = --- KH = ----

3. Huruf yang berlawanan, terdiri atas :

A = .- berlawanan dengan N = -.

U = ..- berlawanan dengan D = -..

V = …- berlawanan dengan B = -…

W=.-- berlawanan dengan G = --.

P = .--. berlawanan dengan X = -..-

R = .-. berlawanan dengan K = -.-

4. Huruf yang berbalikkan, terdiri dari :

Y = -.-- dengan Q = --.-

L = .-.. dengan F = ..-.

5. Huruf yang tidak ada lawannya, adalah :

J = .--- C = -.-. Z = --..

2. SANDI KOORDINAT

Di dalam Kepramukaan adalah salah satu media pembelajaran yang baik bagi peserta didik ,baik
pramuka siaga, penggalang, penegak maupun pandega karena dapat melatih ketelitian, daya ingat,
kecerdasan dan konsentrasi. Pemakaian sandi dalam menyampaikan ilmu pun harus disesuaikan dengan
golongan pramuka itu sendiri sehingga dapat diterima dengan mudah namun tujuan dari pembelajaran
itu tetap tercapai.

Ada banyak macam-macam sandi dalam kepramukaan dan kedudukannya pun tidak harus baku,
sehingga nama, jenis dan cara untuk menjawabnya pun dapat berbeda menyesuaikan dengan kondisi
masing-masing daerah. Salah satu contoh sandi yang mudah adalah sebagai berikut.

Contoh Sandi Koordinat. kunci : MERAH PUTIH

Kunci yang ditampilkan di papan dapat ditulis seperti contoh di atas.


Contoh soal : AP, MP, RI, MI, HP

AP = P MP= A RI = N MI = D HP = U

3. SANDI SISIPAN

Sandi ini sebagai kuncinya adalah AND. Jadi dalam suatu baacaan huruf AND yang harus dihilangkan.

Keterangan: tiap-tiap satu kata yang mengandung sandi AND, maka diambil sandinya AND. Tinggalkan
huruf yang membentuk kata-kata tersebut.

Contoh, Kita akan membuat instruksi sebagai berikut:

“AKU ADA DISINI CARILAH”

Maka kita tulis sebagai berikut:

”Anda kandu andadanda dandi sindi nandi canda randi landah”

4. Sandi Angka:

Sandi Angka adalah Sandi yang memakai kode angka. Seperti terlihat gambar di bawah ini:

CONTOH : 3.0.18.0 3.0.17.12.0 15.17.0.12.20.10.0.

ARTINYA : D A S A D A R M A P R A M U K A.

5. Sandi Semaphore:

Semaphore adalah suatu cara untuk mengirim dan menerima berita dengan menggunakan bendera,
dayung, batang, tangan kosong atau dengan sarung tangan. Informasi yang didapat dibaca melalui posisi
bendera atau tangan. Namun kini yang umumnya digunakan adalah bendera, yang dinamakan bendera
semaphore. Pengiriman sandi melalui bendera semaphore ini menggunakan dua bendera, yang masing-
masing bendera tersebut berukuran 45 cm x 45 cm. Bentuk bendera yang persegi merupakan
penggabungan dua buah segitiga sama kaki yang berbeda warna. Warna yang digunakan sebenarnya
bisa bermacam-macam, namun yang lazim digunakan adalah warna merah dan kuning, dimana letak
warna merah selalu berada dekat tangkai bendera. semaphore biasa diterapkan sebagai salah satu
keahlian yang harus dimiliki dalam kegiatan pramuka. Berikut ini merupakan gambar sandi semaphore
dari a-z :

KEPEMIMPINAN
Pemimpin adalah orang yang mendorong dan menggerakan orang lain agar mau bekerja sama mencapai
tujuan yang telah ditentukan.Fungsi penting sebab bagaimanapun juga baiknya perencanaan, tertibnya
organisasi dan tepatnya penempatan orang dalam organisasi, belum berarti menjamin geraknya
organisasi menuju sasaran dan tujuannya. Untuk itu diperlukan kecakapan, keuletan, pengalaman dan
kesabaran.Kemampuan untuk mempengaruhi dan mengerakkan orang lain guna mencapai tujuan
tertentu disebut kepemimpinan atau sering disebut juga leadership.

Dalam menggerakkan orang lain kita perlu dan harus mengingat empat faktor berikut :

Kepemimpinan, yaitu kemampuan seseorang untuk mempengaruhi serta menggiatkan orang lain
bekerja sama dalam usaha mencapai tujuan.

Komunikasi, yaitu cara dan media menyampaikan pesan.

Instruksi, yaitu perintah atau petunjuk kerja yang jelas, tegas, terarah, jelas bagaimana jalan
peleksanaanya dll.

Fasilitas, yaitu kemudahan yang menyebabkan pekerjaan menjadi mudah di laksanakan.

TIPE KEPEMIMPINAN

Secara ilmiah orang membedakan tipe kepemipinan sebagai berikut :

Kepemimpinan Pribadi ( Personal Leadership )

Kepemimpinan Non Pribadi ( Non Personal Leadership )

Kepemimpinan Otoriter

Dalam Gerkan Pramuka terutama suatu satuan karya pramuka sifat pemimpin itu secara singkat
disebut :

Seorang pemimpin adalah orang yang dapat memipin dan dapat dipimpin. Seorang pemimpin harus
dapat menjadi contoh teldan bagi anggotanya dalam sikap, keterampilan, kata-kata dan perbutan atau
singkatnya pemimpin harus mengunakan sistem among.

TUGAS PEMIMPIN

Seorang pemimpin mempunyai tugas-tugas sebagai berikut :

Mengantarkan atau mengarahkan.

Mengetuai.

Mempelopori atau merintis.


Memberi petunjuk, nasehat dan petuah.

Memberi bimbingan.

Membina untuk meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan anggotanya.

Menggerakkan.

Kepemimpinan ini dalam Gerakan Pramuka penerapannya berdasarkan sistem among atau
kepemimpinan pamong, yaitu Inga Ngarso Sun Tulodho, Ing Madya Mangun Karso, Tut Wuri Handayani.

Pramuka SIAGA berhati menjadi pemimpin barung, Pramuka PENGGALANG menjadi pemimpin regu dan
Pramuka PENEGAK dan PANDEGA menjadi pemimpin sangga atau racana. Dengan demikian
kepemimpinan dalam Gerakan Pramuka lebih menitik beratkan pada kesadaran kesadaran dan
keyakinan serta tanggung jawab yang dibebankan pada seorang pemimpin.

SURVIVAL

Secara definisi survival adalah kemampuan seseorang (survivor) untuk bertahan hidup dan juga keluar
dari keadaan sulit atau kritis. Tujuan utama Survival yakni dapat keluar dari keadaan sulitnya dengan
waktu yang sesingkat mungkin. Karena seseorang dapat bertahan hidup dari keadaan kritisnya di alam
hanya 3 hari atau 72 jam. Pengalaman, pengetahuan, perlengkapan, dan sikap menjadi hal penting bagi
survival untuk mencapai tujuannya yakni selamat dari keadaan kritis.

PRINSIP SURVIVAL

Sesuai dengan arti kata survive (bertahan), setiap individu mempunyai batas kemampuannya. Maka
untuk bisa bertahan sangat di perlukan upaya, pengetahuan, pengalaman dan ketabahan yang lebih.

PERLENGKAPAN DAN KEBUTUHAN SURVIVAL

Perlengkapan dan Kebutuhan Survival Pramuka

Menyiapkan perlengkapan dan juga menggunakannya dengat tepat dalam survival pada alam bebas
menjadi hal penting untuk mencapai tujuan.

Sikap Mental

Bagian dari kelengkapan psikologis diri yang jumlahnya sangat dominan. Sehingga mengelola diri sebaik
mungkin untuk mencapai tujuan adalah kunci utamanya.

Pengetahuan
Memiliki wawasan yang dapat mendukung kecepatan adaptasi saat survival sangatlah penting bagi
seorang Pramuka.

Pengalaman dan Latihan

Melatih diri dengan terencana merupakan bagian dari untuk membentuk kepercayaan diri dan juga
ketabahan.

Alat

Karena ketersediaan alat merupakan bagian yang tidak bisa kita anggap sepele. Maka memanfaatkan
dan mempersiapkan alat – alat seperti senjata tajam dan tali dapat membantu kita untuk bertahan
hidup.

Kemauan Belajar

Hasrat dan dorongan untuk terus mencari tahu ilmu dan teknik survival menjadi hal yang harus ada
dalam diri anggota Pramuka.

BAHAYA BAHAYA DALAM SURVIVAL

Munculnya bahaya dalam survival terjadi karena beberapa aspek seperti:

Psikologis

Bahaya yang muncul dari dalam diri karena adanya rasa takut, cemas, kesepian, bingung dan lain – lain.

Fisiologis

Bahaya yang muncul dari keadaan fisik tubuh seperti kelelahan, lapar, haus dan lain – lain.

Lingkungan

Bahaya yang muncul dari keadaan alam seperti cuaca yang panas, dingin, hujan, angin dan lain – lain.
BAB III

PENUTUP

KESIMPULAN

Pramuka dunia didirikan pada tanggal 25 Juli 1907, yang saat itu Robert Baden Powell menjabat sebagai
Letnan Jenderal militer Inggris mengadakan perkemahan. Diketahui sejak kecil, Robert Baden Powell
menaruh perhatian pada alam dan sangat suka menjelajah hutan yang ada di sekitar sekolahnya.

Sejarah lahirnya Pramuka di Indonesia setelah masa kemerdekaan bermula pada tanggal 9 Maret 1961.
Presiden Soekarno mengumpulkan tokoh-tokoh dan gerakan kepramukaan Indonesia untuk menyatukan
seluruh gerakan kepanduan yang ada untuk dijadikan satu kesatuan organisasi yang kuat.

sandi pramuka adalah salah satu media pembelajaran yang digunakan sebagai kode atau tanda khusus
dalam sebuah perkumpulan pramuka. Macam macam sandi contohnya, Sandi Koordinat, Sandi
Napoelon, Sandi Jam, Sandi Angka, Sandi Siput.

Kepemimpinan adalah Kemampuan untuk mempengaruhi dan mengerakkan orang lain guna mencapai
tujuan tertentu disebut kepemimpinan atau sering disebut juga leadership.

Secara definisi survival adalah kemampuan seseorang (survivor) untuk bertahan hidup dan juga keluar
dari keadaan sulit atau kritis. Tujuan utama Survivor yakni dapat keluar dari keadaan sulitnya dengan
waktu yang sesingkat mungkin

Anda mungkin juga menyukai