Anda di halaman 1dari 1

Professional or Unprofessional?

OLEH: HANA AGUSTIN

Matahari telah bangun membawa hal-hal baru entah itu Bahagia, Sedih, Susah, apapun itu tetap jalani
kehidupan. Seorang guru membawa pengetahuan yang dimiliki untuk diamalkan, disampaikan kepada
anak didiknya. Walaupun guru juga manusia tak hanya masalah dalam kerja tetapi juga berbagai
permasalahan dengan sumber-sumber yang berbeda. Guru tetap harus professional, walaupun saat itu
mendapati musibah. Banyak masalah yang membanjirinya. Tapi, akankah dia bertahan dan bisa
profesional? Setiap orang berbeda, karakter berbeda. Ada yang bisa membagi antara masalah dan dunia
kerja, ada beberapa orang membawa masalah luar ke dunia kerja sehingga tidak mood, kurang fokus kea
nak didiknya. Adakah solusi untuk ini?

Sebuah hal yang tak terduga, ada guru yang hanya sekedar memberikan materi tanpa melihat
kemampuan anak didiknya ataupun sebaliknya. Sangat sulit untuk menjadi guru, padahal ada sebuah
kata “guru adalah panutanku” tapi hal ini tak sependapat bagiku. Guru hanya manusia. Seharusnya yang
menjadi sebuah panutan untuk kita semua tak lain adalah Nabi dan Rasul kita. Karakter yang tak bisa
dibantah. Mereka semua diutus oleh sang Pencipta kita. Mereka sabar dalam menghadapi berbagai
rintangan, musibah dan cobaan yang amat besar.

Apa arti guru bagi kita? Apa arti murid bagi seorang guru? Hal itu bisa ditanyakan pada diri masing-
masing. Hal ini bisa sebagai refleksi buat kita. Kebanyakan kita membua perangkat pembelajaran namun
apakah itu bisa sama dengan kenyataan di lapangan? Sebagian besar ada sama sebagian lagi tidak sama.
Lalu, apa itu guru Honorer? guru PNS? Guru ASN – Guru Non ASN? Bagiku sama-sama seorang guru yang
harus memberi, membimbing anak didik bangsa agar menjadi berguna di masa depan. Bukan untuk
uang. Guru bukan sebuah profesi dimana kita mengutamakan melihat dari gaji. Tapi, guru merupakan
seorang pembimbing siswa-siswi agar mengerti hal baik dan hal buruk. Lagipula, apakah dari semua jenis
guru, bagaimanakah mereka melakukan kegiatan pembelajaran di kelas tiap harinya? Perlu dilakukan
survei? Menjadi seorang guru adalah suatu ibadah pahala untuk di akhirat nanti. Untuk apa
pengelompokan jenis guru? Pendidikan sekarang dibuat bisnis. Bagaimana nasib dari keluarga
kekurangan, tak mampu. Walaupun, ada program pemerintah, apakah program tersebut tepat sasaran?
Lalu, bagaimana nasib kekurangan yang tak mampu ini karena tak dapat program tersebut? Kehidupan
ini sebuah drama. Tak ada yang mengerti penderitaan orang lain. Hanya memikirkan diri sendiri. Bisakah
pemerintah langsung terjun dari sabang sampai Merauke untuk melihat langsung keadaan? Tiap orang
berbeda, memiliki tujuan dan maksud berbeda, sekilas tampak luar dan dalam bisa sama ataupun tidak?

Satu kunci dari semua ini. Pasrah kepada sang pencipta pasti ada jalan.

Anda mungkin juga menyukai