Anda di halaman 1dari 8

PENGENALAN BISNIS GLOBAL, PENYEBARAN BISNIS, DAMPAK BISNIS

DI SELURUH DUNIA

BUSINESS INTRODUCTION, BUSINESS DISTRIBUTION, BUSINESS


IMPACT ALL OVER THE WORLD

Rizki Nurfauzi, 2. Hikmah Tari Utami, 3. Ivah Jian Fadhilla, 4. Aisyah, 5. Nur
1.

Hidayanti
FAKULTAS ADMINISTRASI BISNIS, POLITEKNIK NEGERI PONTIANAK

ABSTRAK

Perusahaan yang akan memasuki pasar global sudah tentu harus memahami seluk-
beluk berbisnis di pasar global tersebut supaya dapat bersaing dengan perusahaan lain.
Jurnal ini menguraikan pengenalan bisnis global yang mencakup : penyebaran bisnis,
dampak bisnis pada seluruh dunia, serta tingkat keterlibatan dalam bisnis global.
Dengan metode Internet Searching, jurnal ini akan dimaksimalkan sesuai dengan
tujuan pembahasan karena menggunakan opini-opini orang kedua maupun orang
ketiga yang di publish sesuai dengan hasil penelitiannya masing-masing. Analis data
bisnis menggunakan proses analisis data untuk memahami, menafsirkan, dan
memprediksi pola dalam bisnis, dan kemudian menggunakan wawasan berbasis data
tersebut untuk meningkatkan praktik bisnis mereka. Pada dasarnya, analis data bisnis
adalah analis data yang fokus secara khusus untuk mencapai tujuan bisnis utama.
Secara historis, aktivitas bisnis internasional/global pertama berbentuk ekspor dan
impor. Namun dalam dunia perdagangan internasional sekarang ini yang sangat
kompleks, banyak bentuk aktivitas bisnis internasional lainnya yang juga lazim.
Globalisasi tidak dapat dihindari karena semakin mengerucutnya keinginan dari
konsumen di seluruh dunia, yang menginginkan produk sejenis. Globalisasi telah
menimbulkan intensifikasi peran perdagangan internasional dalam ekonomi dunia.
Rasio perdagangan internasional terhadap aktivitas ekonomi telah meningkat secara
dramatis.

ABSTRACT

The company entering the global market would naturally need to understand the
business interests of the global market in order to compete with other companies. This
journal describes global business initiatives that include: the spread of business, the
impact of business around the world, and the level of involvement in global business.
Using the Internet method searching, the journal will be maximized according to the
purpose of the discussion, employing the opinions of both the second and the third
published by their results. Business data analysts use the data analysis process to
understand, interpret, and predict patterns in business, and then use those data-based
insights to improve their business practices. Basically, a data analyst is a focus data
analyst in particular to achieve the primary business goals. Historically, the first
international /global business activity has been both exports and imports. But in
today's highly complex international trade world, many other forms of international
business are also prevalent. It is inevitable that globalization is increasingly hardening
the desires of consumers all over the world, craving similar products. Globalization
has made an intensification of the role of international commerce in the world
economy. The ratio of international commerce to economic activity has increased
dramatically.

Kata Kunci: Bisnis global, Pengenalan Bisnis

PENDAHULUAN

Seiring dengan semakin matangnya pasar domestik dan melambatnya


pertumbuhan penjualan, maka perusahaan-perusahaan di setiap industri akan
menyadari meningkatnya arti penting pengembangan bisnis di negara-negara lain.
Selain perluasan pasar, penyebaran produk, meningkatkan citra perusahaan dengan
merek yang dikenal di pasar global, juga peningkatan omzet perusahaan. Dalam
pengenalan bisnis global itu, semua perusahaan akan menjadi perusahaan global
dalam kegiatan operasi bisnis mereka, dan perusahaan yang berkinerja baik mendesak
keluar perusahaan yang buruk. Dalam lingkungan bisnis yang sangat kompetitif
tersebut, persaingan tidak lagi menganut “live and let live” namun berubah menjadi
“live and let die”. Oleh karena situ manajemen di masa lalu berusaha membangun
keunggulan kompetitif jangka panjang (Mulyadi dan Johny, 2000:34).
Dalam lingkungan bisnis global yang turbulen dengan tingkat kompetisinya
sangat tajam, keunggulan kompetitif tidak akan bertahan lama. Smart technology
memudahkan knowledge workers membuat terobosan-terobosan baru yakni dengan
melakukan inovasi produk dan jasa baru serta proses dan sistem baru. Kondisi ini
menuntut manajemen untuk senantiasa berusaha melakukan inovasi tiada henti
keunggulan kompetitif perusahaan agar perusahaan mampu bersaing dalam
lingkungan bisnis global sekarang ini. Banyak perusahaan baru muncul dengan
membawa dan membuat aturan bisnis baru, dan tidak mau mengikuti aturan-aturan
bisnis yang sudah ada, yang berakibat perusahaan-perusahaan yang sudah ada
sebelumnya harus memilih untuk terus hidup dan berkembang dengan mengikuti
aturan bisnis baru atau mati karena tidak mampu mengikuti aturan bisnis baru tersebut.
Bisnis global merupakan aktivitas bisnis yang melampaui batas- batas negara
serta terkoneksi hingga pada level kultural, politik, dan ekonomi. Perusahaan ini
sendiri merupakan unit bisnis yang telah memiliki kantor pusat di banyak negara
dengan sistem pengambilan keputusan desentralisasi. Bisnis global terdiri dari
transaksi yang dirancang dan dilaksanakan di perbatasan nasional untuk memuaskan
tujuan individu, perusahaan, dan organisasi. Transaksi ini mengambil berbagai bentuk,
yang sering saling terkait. Jenis utama dari bisnis internasional adalah impor- ekspor
perdagangan dan investasi langsung asing (FDI).

RUMUSAN MASALAH
Bagaimanakah bisnis menyebarkan dampaknya di seluruh dunia dan dampak paling
besar?

METODE
Metode Internet Searching.
Internet Searching artinya proses pencarian data melalui media internet untuk
memperoleh informasi berdasarkan referensi, jurnal, artikel ataupun perundang-
undangan secara online yang berkaitan objek penelitian. Pengumpulan data dari
internet mampu memberikan informasi tambahan sekaligus menambah referensi
peneliti. Dimasukkannya penelitian media sosial dapat memberikan wawasan unik
mengenai segmen konsumen dan masyarakat, serta memperoleh ukuran “emosional”
suatu populasi mengenai isu-isu yang menjadi perhatian.

HASIL DAN PEMBAHASAN


Bisnis adalah pembelian atau penjualan barang atau jasa. Sedangkan
pengertiandari bisnis global sendiri adalah penjualan dan pembelian barang atau jasa
oleh orang-orang dari berbagai negara. Pengaruh kuat bisnis global kerjasama
multinasional merupakan kerjasama pemilik bisnis di 2 atau lebih
negara. Metode lain memahami pengaruh kuat dari bisnis global adalah
membandingkan investasi langsung negara asing. Global Business
memerlukan konsistensi global dan adaptasi lokal yang baik untuk dapat berjalan
dengan baik. Tujuan utama pemasaran global adalah untuk memperluas pangsa pasar,
meningkatkan penjualan, dan memperkuat citra merek perusahaan di pasar global.
Pada faktanya, dunia modern ini terdiri dari negara negara yang memiliki
ketergantungan antara ekonomi yang berbeda.
Karena itu, perdagangan internasional memiliki dampak yang besar terhadap
ekonomi global telah dilakukan, baik untuk ekonomi individu, ekonomi regional, atau
ekonomi global. Pada hakikatnya, pertumbuhan ekonomi pada umunya bersifat positif
karena melalui perdagangan mereka percaya dapat menyebabkan akumulasi modal
dan kemajuan teknologi yang lebih tinggi yang pada gilirannya menghasilkan
kesepakatan dan kesejahteraan dalan menutupi kekurangan yang dihadapi masing-
masing negara. Satu hal yang perlu diperhatikan adalah bahwa pertumbuhan ekonomi
selalu ada dalam sejarah manusia meskipun laju pertumbuhannya berubah dari laju
yang lambat dan tidak teratur menjadi laju yang cepat, dinamis, dan
berkesinambungan dengan inovasi dan revolusi industri yang tinggi. Perhatian utama
tentang perdagangan internasional adalah dampaknya terhadap pertumbuhan ekonomi.

Bentuk untuk Bisnis Global


Memutuskan untuk beradaptasi dengan kebijakan organisasi dan prosedur,
sebuah perusahaan juga harus menetukaan bagaimana mengatur agar berhasil masuk
di pasar asing. Terdapat tahap transisi dari perusahaan domestik menuju perusahaan
global sebagai berikut;
•Ekspor
•Kontrak kerjasama, yang meliputi 2 macam antara lain lisensi dan franchise.
•Strategi Aliansi, yang mengkombinasikan sumber daya, biaya, teknologi dan
manusia. Strategi yang biasa digunakan strategi aliansi adalah join venture.
•Gabungan Seluruh Kepemilikan & Membangun atau Membeli
Global New Venture, merupakan perusahaan baru yang baru didirikan dengan strategi
global yang aktif dan memiliki penjualan, karyawan dan keuangan dinegara yang
berbeda.

Kesadaran akan budaya yang berbeda


Beberapa aspek yang lebih menarik dari bisnis global adalah konfrontaasi
yang tidak terduga dengan orang-
orang yang memiliki budaya berbeda. Budaya bangsa
merupakan seperangkat nilai dan kepercayaan bersama yang memengaruhi persepsi,
keputusan dan tingkah laku dari orang-orang dari sebuah negara tertentu.Geert
Hofstede menghabiskan 20 tahun untuk mempelajari perbedaan budaya di 53 negara
berbeda. Penelitian tersebut menunjukkan terdapat 5 dimensi konsistensi budaya di
semua negara antara lain:
a. Jarak kekuasaan adalah tingkatan pada semua orang di suatu negara yang
menerima kekuasaan tersebut didistribusikan dengan bervariasi dibidang sosial
dan organisasi.
b. Individualisme adalah tingkatan dimana masyrakat percaya bahwa individu harus
mencukupi dirinya sendiri.
c. Maskulinitas dan Feminimitas menangkap perbedaan antara tingginya
kesombongan dan tingginya budaya asuh.
d. Penghindaran yang tak menentu, pada perbedaan budaya yaitu tingkatan
dimana seseorang di sebuah negara tidak nyaman dengan ketidakstrukturan,
ambiguitas dan situasi yang tidak dapat diprediksi.
e. Orientasi jangka pendek atau jangka panjang, menunjukkan budaya apa yang
menjadi orientasi untuk hadir dan mencari kepuasan dengan segera, atau untuk
masa depan dan kepuasan yang ditangguhkan. Tidak aneh, negara
dengan orientasi jangka pendek merupakan pemandu konsumen,
sedangkan negara dengan orientasi jangka panjang merupakan pemandu investor.
Perbedaan budaya memengaruhi persepsi, pemahaman, dan tingkah laku.
Mengenal perbedaan budaya adalah kritis untuk keberhasilan bisnis global.
Perbedaan budaya harus diintrepretasikan dengan teliti dan hati karena
berdasarkan rata-rata dan (mayoritas) bukan individu.

PENYEBARAN BISNIS

Bisnis global mengacu pada perdagangan internasional sedangkan bisnis


global adalah perusahaan yang melakukan bisnis di seluruh dunia. Pertukaran barang
dalam jarak yang jauh telah terjadi sejak lama sekali. Para antropolog telah
melakukan perdagangan jarak jauh di Eropa pada Zaman Batu. Perdagangan melalui
laut merupakan hal yang lumrah di banyak wilayah di dunia sebelum peradaban
Yunani. Perdagangan seperti itu, tentu saja, tidak bersifat “global” tetapi memiliki
karakteristik yang sama. Pada abad ke-16, seluruh benua secara rutin terhubung
melalui komunikasi berbasis laut. Aktivitas perdagangan dalam pengertian modern
dengan cepat diikuti pada awal abad ke-17; mungkin lebih tepat untuk mengatakan
bahwa hal itu "kembali" lagi karena perdagangan seperti itu juga terjadi pada zaman
Romawi.
Di sini tidak dimaksudkan untuk membahas subjek lain dan terkait yang
dibahas secara terpisah dalam buku ini: globalisasi. Globalisasi adalah program lama
yang dianjurkan oleh negara-negara maju secara ekonomi untuk membebaskan
perdagangan internasional di seluruh dunia melalui perjanjian. Hal ini juga berarti
relokasi kegiatan produksi atau jasa ke tempat-tempat yang memiliki upah tenaga
kerja yang jauh lebih rendah. Bisnis global di masa lalu—atau saat ini—tidak
memerlukan apa yang dicita-citakan oleh para pendukung globalisasi, yaitu apa yang
disebut dengan kesetaraan (level playing field). Perdagangan internasional selalu
mempunyai karakter campuran dimana organisasi-organisasi nasional dan
perusahaan-perusahaan swasta berpartisipasi, dimana monopoli diberlakukan, sering
kali dipertahankan oleh angkatan bersenjata, dimana segala bentuk pengekangan dan
tarif adalah hal yang biasa dan para partisipan telah melakukan berbagai macam
tindakan. upaya untuk melawan campur tangan tersebut atau mengambil keuntungan
darinya.
Fernand Braudel, seorang sejarawan perdagangan terkemuka, menggambarkan
perdagangan awal dengan titik-titik jauh di seluruh dunia—dari Eropa ke Amerika
dan dari Eropa ke India dan Asia—di tempat yang saat itu masih disebut Susunan
Kristen, sebagai usaha spekulatif yang didanai oleh pinjaman berbunga tinggi dari
pelanggan: pedagang harus membayar kembali dua kali lipat uang yang mereka
pinjam; kegagalan untuk membayar kembali uang itu—kecuali jika kapalnya karam—
berarti masa perbudakan sampai utangnya dilunasi. Keuntungan yang sangat tinggi
dapat diperoleh dari perdagangan rempah-rempah dan sutra dengan
"Hindia"; keuntungan seperti itu membenarkan risikonya. Sejalan dengan
perdagangan swasta, usaha-usaha yang disponsori pemerintah juga terjadi di
lautan; mereka menjadi bentuk perdagangan internasional yang dominan sesaat
sebelum dan sepanjang masa kolonialisme. Spanyol mengeksploitasi penemuannya di
Amerika Selatan dengan mengirimkan emas dan perak dari Amerika ke Eropa—
sehingga memicu periode inflasi yang besar. Perusahaan global, dalam pengertian
modern, mulai berkembang pada Era Penemuan. Ini berperan penting dalam
merangsang kolonialisme.
Pedagang tunggal atau kelompok penjelajah pergi dan kembali dengan
membawa harta karun. Konsorsium yang disponsori pemerintah, yaitu bisnis global
awal, mengikuti jejak para petualang. Dua perusahaan global paling awal, keduanya
didirikan oleh pemerintah, adalah British East India Company yang didirikan pada
tahun 1600 dan Dutch East India Company, yang didirikan pada tahun 1602.
Keduanya kini telah memasuki sejarah. Perusahaan Inggris ini bubar pada tahun 1874,
namun dalam hampir 300 tahun sejarahnya, perusahaan ini telah diluncurkan dan
dalam jangka waktu yang lama praktis menjalankan Kerajaan Inggris. Perusahaan
Belanda dibubarkan pada tahun 1798 setelah hampir 200 tahun beroperasi di Asia,
India, Sri Lanka, dan Afrika.
Namun Perusahaan Teluk Hudson, perusahaan monopoli lain yang didirikan
oleh Inggris untuk mengeksploitasi perdagangan bulu di Amerika Utara, didirikan
pada tahun 1670 dan masih terus beroperasi—sedemikian rupa sehingga orang
Kanada menjelaskan bahwa inisial perusahaan tersebut adalah singkatan dari "Di Sini
Sebelum Kristus". HBC telah lama tidak lagi menjadi monopoli global dan saat ini
dikenal di Kanada sebagai department store. Perusahaan global awal biasanya
merupakan perusahaan dagang yang disewa oleh negara. Denmark, Perancis, dan
Swedia semuanya mempunyai perusahaan India Timur. Jepang mendirikan
perusahaan yang dikenal sebagai sogo shosha (untuk "perusahaan perdagangan
umum") pada abad ke-19. Jepang telah mencoba dan gagal mempertahankan
isolasinya.
Ketika negara ini membuka diri terhadap dunia luar, negara ini menyalurkan
perdagangan melalui usaha-usaha tersebut. Perusahaan dagang besar juga pernah dan
terus menjadi penting dalam transportasi; pelayaran yang beroperasi mendukung
kegiatan mereka. Contoh kontemporer Amerika adalah Cargill Corporation milik
swasta yang memperdagangkan produk pertanian, makanan, farmasi, dan keuangan
secara internasional. Era globalisasi saat ini sangat jelas menunjukkan hubungan atau
keterkaitan dan ketergantungan antarbangsa dan antarmanusia di seluruh dunia. Salah
satu sebab globalisasi adalah kecenderungan segala sesuatunya berpengaruh terhadap
perekonomian dunia. Globalisasi perekonomian merupakan suatu proses kegiatan
ekonomi dan perdagangan, yaitu negaranegara di seluruh dunia menjadi satu kegiatan
pasar yang semakin terintegrasi tanpa rintangan batas teritorial negara. Dalam banyak
hal, globalisasi mempunyai karakteristik yang sama dengan internasionalisasi
sehingga kedua istilah ini sering dipertukarkan.
DAMPAK POSITIF BISNIS GLOBAL DI SELURUH DUNIA
1. Memperat hubungan antarnegara
Melalui kerja sama perdagangan/bisnis, negara-negara tersebut akan sama-sama
mendapatkan keuntungan. Saling kebergantungan antarnegara dalam urusan
perekonomian sering kali memicu hubungan yang erat.
2. Memperluas pasar produk dalam negeri
Membantu memperkenalkan produk dalam negeri ke pasar internasional, sehingga
cakupan pasar menjadi semakin luas. Pada gilirannya, hal itu akan membantu
meningkatkan produksi perdagangan.
3. Menarik Investor Asing
Dengan adanya tambahan modal dari investor asing ini maka pertumbuhan ekonomi
di suatu negara akan semakin meningkat. Keuntungan lainnya juga akan lebih banyak
membuka lapangan pekerjaan. Ini akan memberi dampak besar pada perekonomian.

DAMPAK NEGATIF BISNIS GLOBAL DI SELURUH DUNIA


1. Eksploitasi SDA dan SDM
Demi bisa bersaing dengan industri atau produk luar negeri dan memenuhi pasar luar
negeri, pemilik usaha akan melakukan eksploitasi terhadap sumber daya alam (SDM)
dan sumber daya manusia (SDM) demi mendapatkan keuntungan besar tanpa
memikirkan dampak buruknya.
2. Adanya persaingan tidak sehat
Langkah pemerintah di suatu negara dalam memenangkan persaingan di dalam
perdagangan internasional, dengan cara membuat beberapa kebijakan misalnya
dumping dan praktik dalam tarif impor sebenarnya tidak tepat.

Saat ini organisasi mengalami perubahan, yang semula berfokus pada


pelayanan lokal menjadi organisasi yang dapat berkompetisi di dunia internasional,
berpola pikir bisnis dan berprilaku sesuai permintaan pasar global. Perjanjian dagang
AAFTA (ASEAN Free Trade Area) 2003, yang disepakati negara-negara ASEAN,
menimbulkan dampak yang cukup signifikan terhadap kondisi ekonomi dan bisnis
yang dialami Indonesia dan negara-negara ASEAN lainnya. Kompetisi telah
berkembang semakin ketat. Hanya organisasi atau negara yang unggul, efisien,
memiliki akses, dan menguasai jaringan (networking) yang dapat bersaing dan
mampu bertahan. Keadaan ini tentu saja mencemaskan kita semua karena daya saing
dan keterbukaan ekonomi Indonesia masih rendah. Dalam hal ini Indonesia harus
terus berbenah diri agar tidak kalah bersaing dengan negara lain. Di dalam setiap
persaingan, pelaku bisnis tidak hanya perlu kekuatan dan kelemahan dirinya,
melainkan juga harus dapat memanfaatkan peluang serta mampu mengatasi ancaman
yang datang.
Dengan demikian, bila dikaitkan dengan daya saing dan kesuksesan, maka
hanya perusahaan yang sudah mengetahui posisi (positioning) kualitas dirinya yang
akan mampu tetap aksis di kancah persaingan. Salah satu unit pelaku bisnis yang
harus memiliki daya saing adalah manajer, yaitu seseorang yang bertugas mengelola
sumber daya yang dimiliki perusahaan untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan.
Sumber daya tersebut meliputi manusia, bahan baku, modal, peralatan atau mesin,
metode atau kepemimpinan, serta informasi. Sumber daya ini harus dapat dikelola
dengan baik agar nilai perusahaan terus meningkat. Dalam kondisi lingkungan bisnis
yang cepat berubah, perusahaan semakin dituntut untuk lebih fleksibel agar dapat
beradaptasi dalam waktu yang cepat terhadap perubahan secara global.
KESIMPULAN

Dalam pengenalan bisnis global itu, semua perusahaan akan menjadi


perusahaan global dalam kegiatan operasi bisnis mereka, dan perusahaan yang
berkinerja baik mendesak keluar perusahaan yang buruk. Banyak perusahaan baru
muncul dengan membawa dan membuat aturan bisnis baru, dan tidak mau mengikuti
aturan-aturan bisnis yang sudah ada, yang berakibat perusahaan-perusahaan yang
sudah ada sebelumnya harus memilih untuk terus hidup dan berkembang dengan
mengikuti aturan bisnis baru atau mati karena tidak mampu mengikuti aturan bisnis
baru tersebut.
Bisnis global merupakan aktivitas bisnis yang melampaui batas- batas negara serta
terkoneksi hingga pada level kultural, politik, dan ekonomi. Bisnis global terdiri dari
transaksi yang dirancang dan dilaksanakan di perbatasan nasional untuk memuaskan
tujuan individu, perusahaan, dan organisasi. Karena itu, perdagangan internasional
memiliki dampak yang besar terhadap ekonomi global telah dilakukan, baik untuk
ekonomi individu, ekonomi regional, atau ekonomi global. Pada hakikatnya,
pertumbuhan ekonomi pada umunya bersifat positif karena melalui perdagangan
mereka percaya dapat menyebabkan akumulasi modal dan kemajuan teknologi yang
lebih tinggi yang pada gilirannya menghasilkan kesepakatan dan kesejahteraan dalam
menutupi kekurangan yang dihadapi masing-masing negara.
Satu hal yang perlu diperhatikan adalah bahwa pertumbuhan ekonomi selalu
ada dalam sejarah manusia meskipun laju pertumbuhannya berubah dari laju yang
lambat dan tidak teratur menjadi laju yang cepat, dinamis, dan berkesinambungan
dengan inovasi dan revolusi industri yang tinggi. Global New Venture, merupakan
perusahaan baru yang baru didirikan dengan strategi global yang aktif dan memiliki
penjualan, karyawan dan keuangan dinegara yang berbeda. Beberapa aspek yang lebih
menarik dari bisnis global adalah konfrontaasi yang tidak terduga dengan orang-
orang yang memiliki budaya berbeda.

i. Budaya bangsa
merupakan seperangkat nilai dan kepercayaan bersama yang memengaruhi
persepsi, keputusan dan tingkah laku dari orang-orang dari sebuah negara
tertentu.Geert Hofstede menghabiskan 20 tahun untuk mempelajari perbedaan
budaya di 53 negara berbeda. Maka dari itu budaya sangat mungkin untuk
berpengaruh dalam sebuah Bisnis Global.

ii. Penghindaran yang tak menentu, pada perbedaan budaya yaitu tingkatan
dimana seseorang di sebuah negara tidak nyaman dengan ketidakstrukturan,
ambiguitas dan situasi yang tidak dapat diprediksi.

iii. Orientasi jangka pendek atau jangka panjang, menunjukkan budaya apa yang
menjadi orientasi untuk hadir dan mencari kepuasan dengan segera, atau untuk
masa depan dan kepuasan yang ditangguhkan.

Demi bisa bersaing dengan industri atau produk luar negeri dan memenuhi pasar luar
negeri, pemilik usaha akan melakukan eksploitasi terhadap sumber daya alam (SDM)
dan sumber daya manusia (SDM) demi mendapatkan keuntungan besar tanpa
memikirkan dampak buruknya.
DAFTAR REFERENSI

Peng, MW Kompetisi global dan penyebaran daftar


“A”. Depan. Bis. Res. Tiongkok 13 , 12 (2019). https://doi.org/10.1186/s11782-019-
0058-x
https://media.neliti.com/media/publications/197032-ID-bisnis-global.pdf
https://www.studocu.com/id/document/universitas-andalas/pengantar-bisnis/bisnis-
global/44633997
https://www.academia.edu/12797880/Apa_yang_Dimaksud_Bisnis_Global
http://repository.ut.ac.id/3844/2/ADBI4432-M1.pdf
https://www.inc.com/encyclopedia/global-business.html
https://methonomi.net/index.php/jimetho/article/view/41
https://www.inc.com/encyclopedia/global-business.html

Anda mungkin juga menyukai