Anda di halaman 1dari 1

Nama : No.

Absen :
PTS SKI KELAS XII MIPA
SEMESTER 1
1. Situasi dan kondisi bangsa Indonesia sebelum datangnya Islam sudah berada dalam tahap
perkembangan, salah satunya di sektor industri, dimana pada saat itu sudah muncul berbagai
macam industri. Termasuk didalamnya yaitu terdapat banyak sekali orang yang mempunyai
keahlian di khusus untuk membuat suatu benda. Istilah yang muncul ialah dengan sebutan
undagi dan pande. Sebutkan berbagai macam undagi dan pande yang ada pada zaman itu!
2. Adanya agama Islam yang mudah diterima di Indonesia tidak lepas dari beberapa strategi jitu
yang diterapkan oleh para wali. Pada saat itu, Islamisasi berjalan dengan damai dengan tanpa
paksaan dan kekerasan. Sebutkan 3 saja faktor-faktor yang mendukung penyebaran Islam lebih
cepat berkembang di Indonesia!
3. Proses Islamisasi di Indonesia yang damai, menjadikan banyak masyarakat yang berbondong-
bondong masuk Islam dan menyatakan dua kalimat syahadat. Sebutkan apa saja
hikmah/pelajaran yang dapat diambil dari mempelajari Sejarah masuknya Islam di Indonesia!
4. Salah satu teori masuknya Islam di Indonesia yaitu teori Persia. Teori ini didukung oleh beberapa
hal yang dinilai sama dengan penduduk Persia. Sebutkan 2 saja persamaan antara penduduk
Indonesia dengan penduduk Persia!
5. Selain populer dengan sebutan sunan-sunan, walisongo juga mempunyai nama asli masing-
masing. Sebutkan nama-nama asli walisongo beserta sebutannya!
6. Jelaskan mengapa dakwah walisongo di Indonesia, nyaris tidak pernah mengalami konflik
dengan masyarakat setempat!
7. Dakwah yaitu kegiatan yang bersifat menyeru, mengajak, dan memanggil orang untuk beriman
dan taat kepada Allah sesuai ajaran Islam. sebutkan tujuan-tujuan adanya dakwah!
8. Diantara Sembilan wali, Sunan Kudus adalah salah satu wali yang memegang teguh prinsip
toleransi dan harmoni. sehingga membuat Masyarakat yang sebelumnya beragama hindu budha
kemudian menjadi pemeluk agama Islam. sebutkan 3 wujud toleransi yang dilakukan oleh Sunan
Kudus!
9. Perkembangan agama Islam yang awalnya hanya kelompok minoritas, kemudian menjadi
kelompok mayoritas merupakan bukti pesatnya dakwah Islam di Indonesia. Jelaskan bagaimana
dakwah Islam dapat berkembang dengan sangat pesat di Indonesia !
10.Apa yang dikedepankan oleh walisongo dalam berdakwah di tanah Jawa?

---SELAMAT MENGERJAKAN---
Jawaban :

Anda mungkin juga menyukai