Anda di halaman 1dari 1

Nama : Elania Subhan (152310071)

Kelas : BD.23.A1
TUGAS MANAJEMEN

1. Buatlah analisis pada Samsung dilihat dari sisi Actuating!

Samsung didirikan oleh Lee Byung-chul pada tahun 1938 sebagai perusahaan
perdagangan, terletak di Korea Selatan. Samsung merupakan perusahaan elektronik
yang berhasil dan sukses mengembangkan bisnisnya hingga menjadi salah satu brand
yang terkemuka di dunia. Di balik kesuksesan Samsung, perusahaan Samsung untuk
bisa bersaing dan bertahan tidak lepas dari salah satu fungsi yang berperan di dalam
perusahaan itu sendiri, yaitu dengan adanya actuating (pengarahan).

Pengarahan yang dilakukan oleh perusahaan Samsung ini dengan cara memberikan
motivasi kepada karyawan. Samsung memiliki pemahaman bahwa semua karyawan di
dalam organisasi jika lingkungannya baik, budaya kerja yang dijalankan juga sangat
baik, yang membuat karyawan merasa nyaman bekerja di Samsung dan dapat
mengoptimalkan tingkat kinerja mereka, membuat karyawan berusaha lebih keras
untuk mencapai tujuan bersama di Samsung Electronics.. Sehingga banyaknya
prestasi yang diraih dan motivasi kerja karyawan juga terus meningkat, hal ini lah
yang kemudian membuat perusahaan Samsung dapat terus bersaing dan bertahan
hingga sukses seperti sekarang.

2. Buatlah analisis pada Go-jek dilihat dari sisi Controlling!

Gojek Indonesia didirikan pada tahun 2010 oleh Nadiem Makarim di Jakarta. Gojek
merupakan perusahaan milik publik dalam industri transportasi ojek. Untuk bisnis,
PT. Gojek tidak ketinggalan dalam proses pembayaran/transaksi elektronik yang
mendukung transaksi pembayaran pelanggan. Dalam perkembangannya PT Gojek
Indonesia memiliki fungsi controlling (pengawasan), pengawasan yang dapat
dilakukan oleh PT Gojek Indonesia untuk mengawasi kegiatan transaksi melalui
elektronik yang dilakukan oleh pelanggan. Dengan melakukan pengawasan
manajemen yang tepat, PT Gojek Indonesia dapat memastikan bahwa kegiatan
transaksi melalui elektronik yang dilakukan oleh pelanggan dilakukan dengan benar,
aman, dan akurat. Hal ini dapat membantu meningkatkan kepercayaan pelanggan dan
meminimalkan risiko yang mungkin terjadi.

Anda mungkin juga menyukai