Anda di halaman 1dari 2

Nama : Febrina Tesalonika Nugraha

NIM : 672019309

Hak dan Kewajiban Warga Negara dalam Menyambut New Normal

Setiap individu pada sebuah negara pasti memiliki hak dan kewajiban, warga tentu tidak bisa
terlepas dari kehidupan sosial yang kental dengan nilai dan norma yang mengaturnya. Negara
Indonesia yang merupakan negara demokratis dan terbuka tentu mempunyai nilai dan norma
seperti mengenai hak dan kewajiban setiap warganya. Hak dan Kewajiban Warga
Negara sebagai warga negara Indonesia wajib diketahui oleh setiap masyarakat Indonesia.
Pengertian kewajiban yaitu sesuatu hal yang wajib dilakukan untuk mendapatkan wewenang
atau hak kita. Dapat dikatakan bahwa kewajiban menjadi sesuatu yang harus dilakukan. hak
yaitu sebuah kuasa untuk melakukan atau menerima sesuatu yang memang diterima. Hak
adalah hal yang selalu kita dapatkan sedangkan orang lain tidak boleh merampasnya secara
paksa maupun tidak. Secara umum, hak di artikan sebagai apa yang diperoleh dan adanya
kebebasan dalam menggunakanya secara mutlak menjadi milik atau kepunyaan seseorang
sejak ia lahir. Saat ini Indonesia dan beberapa negara lainnya sedang mengalami masa
pandemic Covid-19. Virus ini belum ditemukan obatnya hingga saat ini sehingga banyak
negara menerapkan peraturan seperti Lockdown atau di Indonesia menjalani masa PSBB di
beberapa daerah untuk mengantisipasi penyebaran virus Covid-19.

Namun seiring berjalannya waktu peraturan-peraturan yang dibuat tersebut juga memiliki
dampak negative bagi negara yaitu melemahnya perekonomian negara, sehingga pemerintah
mengambil Langkah yaitu era New Normal guna tetap menstabilkan perekonomian negara.
Pada era new normal ini warga negara Indonesia juga berperan aktif dan memiliki hak dan
kewajibannya dalam mencegah penyebaran virus Covid-19. Hak yang dimiliki warga negara
dalam menghadapi era new normal yaitu memiliki perlakuan yang sama dalam
penyelenggaraan Kesehatan, mendapat jaminan Kesehatan dari pemerintah sesuai kebutuhan
medis, mendapat kebutuhan pangan dan kebutuhan sehari-hari lainnya. Sebagai warga negara
juga memiliki kewajiban dalam era new normal yaitu diantaranya wajib mematuhi protokol
kesehatan yang telah diterapkan oleh pemerintah seperti wajib menggunakan masker Ketika
berada diluar rumah, menjaga jarak satu dengan yang lainnya, mencuci tangan sebelum dan
sesudah melakukan sesuatu, serta tidak memperlakukan kasus poritif sebagai suatu stigma.
Dengan adanya hak dan kewajiban sebagai warga negara dalam era new normal ini membuat
kehidupan bermasyarakat menjadi teratur dan membuat new normal ini berjalan dengan baik
guna mengurangi penyebaran virus Covid-19.

Anda mungkin juga menyukai