Anda di halaman 1dari 2

PERANCANG DAN PENGEMBANGAN KURIKULUM

ELABORASI PEMAHAMAN TOPIK 5

Nama anggota kelompok 2:

1. Fajar Zulfikar (2201640108)


2. Karunia Rahmatika (2201640111)
3. Satria Dinda Puspa Anugrah (2201640113)
4. Dwi Saputri Nursetyawan (2201640116)
5. Yolanda Nilam Ambarani (2201640131)

Pemberi tanggapan:
Kelompok 2. Lembar Kerja H (Hook and Hold)

Materi yang ditanggapi:


Naskah dan video kelompok 1. Lembar Kerja W (Where and Why)
Link vidio:
https://www.canva.com/design/DAFd-2jdf3E/-
sS1zhlNImA175BOADT3cg/view?utm_content=DAFd-
2jdf3E&utm_campaign=designshare&utm_medium=link2&utm_source=sharebutton

Tanggapan:
Terima kasih kepada kelompok 1 yang telah memaparkan materi mengenai
lembar kerja W sebagai salah satu bagian dari tujuh prinsip dalam UbD, yakni
WHERETO. Materi yang disajikan oleh kelompok 1 sudah baik dan mudah untuk
dipahami. Kelompok 1 sudah mampu memberikan pengetahuan secara ringkas dan
sekilas mengenai lembar kerja W sebagai salah satu bagian dari tujuh prinsip UbD.
Materi yang disampaikan sudah memaparkan tentang konsep Where dan Why dalam
UbD yaitu terkait peserta didik mengetahui ke mana tujuan pembelajaran akan
bermuara. Selain itu materi yang dibahas sudah memuat tujuan sejauh mana
pengetahuan yang dimiliki peserta didik dan mengapa tujuan pembelajaran tersebut
harus dicapai.
Dalam hal ini guru harus memastikan apakah siswa memahami tujuan dan
target yang harus dicapai, dan siswa harus memahami apa yang sedang dipelajari dan
manfaat dari pembelajaran tersebut. Hal ini juga selaras dengan apa yang
disampaikan oleh Wynn Wiggins Wiggins dan McTighe (2005), bahwa prinsip “W”
(where and why) merupakan prinsip pertama dari ketujuh prinsip UbD yang bertujuan
untuk memastikan peserta didik mengetahui arah, tujuan, dan manfaat dari materi
yang akan mereka pelajari.

Pada proses ini siswa berperan sebagai audience atau orang yang diharapkan
mampu memahami materi pembelajaran, dan guru sebagai fasilitator yang
menyediakan apa saja yang dibutuhkan oleh peserta didik dalam pembelajaran agar
dapat mencapai tujuan yang diinginkan. Hal penting yang harus guru lakukan adalah
menjelaskan materi pembelajaran dengan jelas, menarik minat serta perhatian siswa,
dan membangun suasana kelas yang nyaman untuk belajar. Hal ini sebagai dasar
untuk tahap pembelajaran selanjutnya yang mana siswa akan dievaluasi hasil
pemahamannya dari proses pembelajaran yang telah diikutinya.

Sumber Rujukan:
Wiggins, G. P., & McTighe, J. (2005). Understanding by design. Alexandria,
VA: Association for Supervision and Curriculum Development.

Anda mungkin juga menyukai