Anda di halaman 1dari 13

MAKALAH SIMPANGAN RATA-RATA,SIMPANGAN BAKU,DAN VARIANS

DISUSUN OLEH:
KELOMPOK 4
MIFTAHUL JANNAH / 2022151108
DEDDY APRIZAL /2022151086
NOUVAL SEPTAULLAH /2022151093
AJEN ALPA TERIK /2022151090
FRECILLIA AGUSTINA /2022151089
CHARLES SYAHENDRA /2022151117

DOSEN PENGAMPU: HARDIAN MEI FAJRI M.PD.


FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
PROGRAM STUDI PENDIDIKAN JASMANI
UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG
KATA PENGANTAR
Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Dengan menyebut nama Allah SWT yang Maha Pengasih dan Maha Penyayang. Kita
panjatkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa karena telah memberikan nikmat sehat
dan rahmat untuk kita hingga saat ini. Serta tak lupa kita panjatkan sholawat serta salam
kepada baginda tercinta Nabi Muhammad SAW. Sehingga dapat menyelesaikan makalah ini
untuk memenuhi tugas kelompok mata kuliah Statistik Pendidikan dalam penyusunan
makalah ini telah disusun semaksimal mungkin. Tetapi apabila terjadinya kesalahan dalam
penulisan makalah, mohon dimaafkan.
Demikian makalah ini dibuat, Semoga makalah ini dapat bermanfaat untuk penulis
dan pembaca.

Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Palembang,03 desember 2023

penulis
DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR………………………………………………………………………
DAFTAR ISI………………………………………………………………………………..
BAB 1 PENDAHULUAN………………………………………………………………….
A.Latar belakang………………………………………………………………………
B.Rumusan masalah………………………………………………………………….
C.Tujuan……………………………………………………………………………….
BAB II PEMBAHASAN…………………………………………………………………..
A.Simpangan Rata rata………………………………………………………………
B.Simpangan baku……………………………………………………………………
C.Varians………………………………………………………………………………
BAB III PENUTUP………………………………………………………………………..
A. Kesimpulan……………………………………………………………………….
B. Saran……………………………………………………………………………..
DAFTAR PUSTAKA……………………………………………………………………….
BAB I
PENDAHULUAN

A.LATAR BELAKANG
Pada dasarnya statistika ialah sebuah konsep dalam bereksperimen, menganalisa data
yang bertujuan untuk mengefisiensikan waktu, tenaga dan biaya dengan memperoleh hasil
yang optimal. Berdasarkan definisinya. Statistika merupakan ilmu yang mempelajari
bagaimana merencanakan, mengumpulkan, menganalisis, menginterpretasi, dan
mempresentasikan data. Sedangkan statistic adalah data, informasi, atau hasil penerapan
algoritma statistika pada suatu data. Data sendiri merupakan kumpulan fakta atau angka.

Pada makalah ini, kami akan membahas materi yang berjudul”PERSOALAN


TENTANG SIMPANGAN RATA RATA,SIMPANGAN BAKU,DAN VARIANS”

B.RUMUSAN MASALAH

1. Apa yang dimaksud dengan simpangan rata rata?

2.Apa yang dimaksud dengan simpangan baku?

3.Apa yang dimaksud dengan varians?

C.TUJUAN

1.Untuk memahami pengertian simpangan rata rata.

2.Untuk memhami pengertian simpangan baku.

3.Untuk memahami varians.


BAB II

PEMBAHASAN

A.Simpangan Rata-rata (Deviasi Rata-rata)

Ukuran penyebaran yang hanya didasarkan pada nilai maksimum dan minimum saja
tidak memberikan gambaran yang baik untuk melihat penyebaran data. Untuk itu, dicari ukuran
penyebaran lain yang didasarkan pada seluruh nilai data dan dihitung terhadap nilai-nilai rata-
ratanya.

Jika nilai deviasi rata-rata kecil, nilai data terkonsentrasi di sekitar nilai pusat. Jika nilai
rata-rata besar, nilai data tersebut jauh dari nilai rata-ratanya. Jadi deviasi rata-rata adalah suatu
simpangan nilai unit observasi terhadap nilai rata-rata.

1. Deviasi Rata-rata dari Data Tunggal

Deviasi rata-rata dari data tunggal dicari dengan rumus:

SR = atau SR =

Keterangan:

SR = Simpangan rata-rata

= nilai rata-rata

= data ke 1

n = banyaknya data

contoh 1

Hitunglah simpangan rata-rata dari data berikut ini!

4, 5, 6, 7, 7, 7, 8, 8, 9, 9

Jawab:

Rata-ratanya adalah= 7

Contoh 2
XI xi-

8 -1 1

7 -1 2

10 1 1

11 2 2

Dari data di atas, diketahui rata-ratanya adalah 9. Carilah simpangan rata-ratanya.

Jawab :

SR =

SR = = 1,5

2. Simpangan Rata-rata dari Data yang Dikelompokan

Untuk data yang di kelompokan dapat dicari dengan rumus sebagai berikut:

SR =

` Keterangan:

SR = Simpangan Rata-rata

f = frekuensi

Contoh 1:

Perhatikan tabel distribusi frekuensi data berikut!


Nilai frekuensi
52-58 1
59-65 6
66-72 7
73-79 20
80-86 8
87-93 4
94-100 3
Jumlah 50

Tentukan nilai simpangan rata rata diatas!

Jawab:

nilai F X
52-58 2 55
59-65 6 62
66-72 7 69
73-79 20 76
80-86 8 83
87-93 4 90
94-100 3 97
JUMLAH 50

RATA RATANYA ADALAH

SR=

Jadi simpangan rata ratanya adalah 7.


2. SIMPANGAN BAKU

Pengertian Pada Ilmu Statistika dan Probabilitas, Simpangan Baku atau juga disebut
sebagai Deviasi Standar merupakan sebuah teknik statistik yang dipakai dalam menjelaskan
Homogenitas di dalam suatu kelompok

Simpangan baku juga diartikan sebagai suatu nilai statistik yang sering kali dipakai
dalam menentukan bagaimana sebaran data yang ada di dalam sampel, dan juga seberapa dekat
titik data individu dengan mean atau rata-rata nilai dari sampel itu sendiri. Simpangan baku
definisikan dengan Akar Kuadrat Varians, sebab bilangannya berupa bilangan positif serta
memiliki satuan yang sama dengan sebuah data.

Rumus Simpangan Baku Cara untuk menghitung simpangan baku sebetulnya cukup
mudah jika kalian telah hafal atau mengetahui rumus dari standar deviasi itu sendiri. Kita ambil
contoh, apabila diketahui sekumpulan data kuantitatif yang tidak dikelompokkan serta
dinyatakan oleh x1, x2,..., хп.Maka dari data di atas bisa kita dapatkan nilai simpangan baku
(S) yang ditentukan dengan menggunakan rumus di bawah ini:

CONTOH Soal

Dalam suatu kelas mempunyai jumlah 40 siswa, kemudian kelas tersebut akan dijadikan
sebagai sampel untuk diukur tinggi badannya sebanyak 9 orang siswa, dan didapatkan data
sebagai berikut:

165, 170, 169, 168, 156, 160, 175, 162, 169.

Hitunglah simpangan baku dari sampel data di atas


3. VARIANS

Pengertian Dalam teori dan statistik dan statistika probabilitas, arti varians adalah
pengukuran sebaran antar angka dalam suatu kumpulan data. Atau dengan kata lain, secara
informal, ini mengukur seberapa jauh serangkaian angka tersebar dari nilai rata-ratanya.

Varian memiliki peran sentral dalam statistik, dimana beberapa ide yang
menggunakannya antara lain statistik deskriptif, inferensi statistik, pengujian hipotesis,
goodness of fit, dan pengambilan sampel. Varian adalah alat penting dalam sains, di mana
analisis statistik data biasa dilakukan. Varian adalah kuadrat dari simpangan baku atau standar
deviasi, momen pusat kedua dari sebuah distribusi, dan kovariansi variabel acak dengan dirinya
sendiri, dan sering kali diwakili 02, s2, Var(X)

. Langkah-Langkah Menghitung VarianDengan cara:

a. Menemukan mean (rata-rata)

b. Mengurangi mean dari setiap angka dalam kumpulan data dan kemudian mengkuadratkan
hasilnya. Hasilnya dikuadratkan untuk membuat negatif menjadi positif. Jika tidak, angka
negatif akan membatalkan positif di langkah berikutnya. Jarak dari mean itulah yang penting,
bukan angka positif atau negatif.

c. Merata-ratakan perbedaan kuadrat Bagaimana cara menggunakan varian?

a. Varian mengukur variabilitas dari rata-rata atau mean. Bagi investor, variabilitas adalah
volatilitas, dan volatilitas adalah ukuran risiko. Oleh karena itu, statistik varian dapat
membantu menentukan risiko yang diasumsikan investor saat membeli sekuritas. tertentu.

b. Varian besar menunjukkan bahwa angka-angka dalam himpunan jauh dari mean dan dari
satu sama lain, sedangkan varian kecil menunjukkan sebaliknya.

c. Varian bisa negatif. Nilai varians nol menunjukkan bahwa semua nilai dalam sekumpulan
angka identik.

d. Semua varian yang bukan nol akan menjadi bilangan positif


Contoh Soal Varians Terdapat data tinggi badan 10 siswa sebagai berikut:

NO TINGGI BADAN (x)


1 166
2 169
3 162
4 170
5 162
6 164
7 168
8 165
9 165
10 160

Berdasarkan data di atas, tentukan nilai varians dan standar deviasinya?Berdasarkan data di
atas, tentukan nilai varians dan standar deviasinya.

Jawab: Berdasarkan data di atas, pertama, mari kita cari nilai mean atau rata-rata terlebih
dahulu
Berdasarkan data di atas, varians = 10.544, standar deviasi 3.22. Secara umum, standar deviasi
data tersebut tergolong kecil.Artinya, data yang digunakan tersebar tidak terlalu jauh dari rata-
rata.

S2 : varian

S : standar deviasi (simpangan baku)

Xi : nilai x ke i

X : rata rata

N : ukuran sampel
BAB III

PENUTUP

A.KESIMPULAN

Simpangan baku merupakan variansi sebaran data. Semakin kecil nilai sebarannya, berarti
varians nilai data semakin sama jika nilainya bernilai 0, maka nilai semua datanya adalah sama.
Semakin besar nilai sebarannya maka data semakin bervariasi. Varians merupakan jumlah
kuadrat dari semua deviasi nilai- nilai individual terhadap rata rata kelompok.

B.SARAN

Penulis menyadari bahwa makalah diatas banyak sekali kesalahan dan jauh dari kesempurnaan.
Penulis akan memperbaiki makalah tersebut dengan berpedoman pada banyak sumber yang
dapat dipertanggungjawabkan. Maka dari itu penulis mengharapkan kritik dan saran mengenai
pembahasan makalah dalam kesimpulan di atas.
DAFTAR PUSTAKA

Andriyani, E Harahap… - … : Jurnal Teori dan …, 2019 - ejournal.unisba.ac.id

http://staffnew.uny.ac.id/upload/198401312014042002/pendidikan/UKURAN%2
OKERAGAMAN%20DATA.pdf

D Rahmawati, EP Ali, M Nurvia… - … : Jurnal Teori dan …, 2020 - journals.unisba.ac.id

https://www.rumusstatistik.com/2015/09/menghitung-varian-dan-standardeviasi.html

http://repository.uinsu.ac.id/3586/1/7.%20BUKU%20STATISTIK%20PENDIDIKAN.pdf

Anda mungkin juga menyukai