Anda di halaman 1dari 74

HUBUNGAN PENGETAHUAN KELUARGA DENGAN KEBUTUHAN

NUTRISI DIABETES MILITUS DI UPT PUSKESMAS TUNTUNGAN


KECAMATAN MEDAN TUNTUNGAN TAHUN 2022

SKRIPSI

OLEH :

KARTIKA SARI BR GURUSINGA


NPM : 21.111.085

PROGRAM STUDI ILMU KEPERAWATAN PROGRAM SARJANA


FAKULTAS KEPERAWATAN INSTITUT KESEHATAN
DELI HUSADA DELITUA
TAHUN 2022

i
LEMBAR PERSETUJUAN

HUBUNGAN PENGETAHUAN KELUARGA DENGAN KEBUTUHAN


NUTRISI DIABETES MILITUS DI UPT PUSKESMAS TUNTUNGAN
KECAMATAN MEDAN TUNTUNGAN
TAHUN 2022

Yang dipersiapkan dan diseminarkan oleh:

KARTIKA SARI BR GURUSINGA


21. 111.085

Skripsi Ini Telah Diperiksa dan Disetujui Untuk Diseminarkan Dihadapan Penguji
Seminar Program Studi Keperawatan Fakultas Keperawatan
Institut Kesehatan Deli Husada Deli Tua

Oleh:
Pembimbing Skripsi

Ns. Friska Ernita Sitorus, Mkep


NP:19870324.201101.2.001

Mengetahui
Dekan Fakultas Keperawatan

NS. Megawati Sinambela, S.Kep., M.Kes


NPP. 19621116 199304 2 001

ii
LEMBAR PERSETUJUAN PEMBIMBING UNTUK SIDANG SKRIPSI

Judul Skripsi : Hubungan Pengtahuan Keluarga Dengan Kebutuhan Nutrisi


Diabetes Militus di UPT. Puskesmas Medan Tuntungan Tahun
2022

Nama : Kartika Sari Br Gurusinga

NPM : 21. 111.085

Fakultas : Keperawatan

Program Studi : Ilmu Keperawatan Program Sarjana

Dengan ini dinyatakan telah mendapat izin dari pembimbing untuk pelaksanaan
sidang Skripsi.

Oleh:
Pembimbing Skripsi

Ns. Friska Ernita Sitorus, Mkep


NP:19870324.201101.2.001

Mengetahui

Dekan Fakultas Keperawatan Ketua Jurusan Program Studi

NS. Megawati Sinambela, S.Kep., M.Kes Ns. Herri Novita Tarigan.Skep,.


NPP. 19621116 199304 2 001 M.Kep
NPP. 19880426.201411.2.001

iii
LEMBAR PENGESAHAN
HUBUNGAN PENGETAHUAN KELUARGA DENGAN KEBUTUHAN
NUTRISI DIABETES MILITUS DI UPT PUSKESMAS TUNTUNGAN
KECAMATAN MEDAN TUNTUNGAN
TAHUN 2022

Yang dipersiapkan dan diseminarkan oleh:

KARTIKA SARI BR GURUSINGA


21. 111.085

Telah diuji dan dipertahankan didepan Tim Penguji


Sidang Skripsi Program Studi Sarjana Falkultas Keperawatan
Institut Kesehatan Deli Husada Deli Tua

Penguji I

Ns. Friska Ernita Sitorus, Mkep


NP:19870324.201101.2.001

Penguji II Penguji III

NS. Daniel Suranta Ginting, S.Kep., NS. Zuliawati, S.Kep., M.Kes


M.Kes NPP. 19621116 199304 2 001
NPP. 199408292017011001

Mengesahkan

Dekan Fakultas Keperawatan Ketua Jurusan Program Studi

NS. Megawati Sinambela, S.Kep., M.Kes Ns. Meta Rosaulina.Skep,. M.Kep


NPP. 19621116 199304 2 001 NPP. 19880426.201411.2.001

iv
DAFTAR RIWAYAT HIDUP
I. IDENTITAS

Nama : Kartika Sari Br Gurusinga

Tempat Tanggal Lahir : Pancur Batu, 09 November 2000

Jenis Kelamin : Perempuan

Agama : Kristen Protestan

Anak ke : 2 dari 4 bersaudara

Nama Ayah : Darma Gurusinga

Nama Ibu : Sri Yani Br Ginting

Alamat : Jl. Pelita 2 Pajak Pancur Batu

II. PENDIDIKAN

1. Tahun 2006-2012 : SD NEGERI 106819

2. Tahun 2012-2015 : SMP NEGERI 2 PANCUR BATU

3. Tahun 2015-2018 : SMA NEGERI 1 PANCUR BATU

4. Tahun 2018-2021 : POLITEKNIK KESEHATAN

KEMENKES RI MEDAN JURUSAN KEPERAWATAN

Demikian daftar riwayat hidup ini penulis buat dengan sebenarnya

v
KATA PENGANTAR

Dengan menyebut nama Allah Yang Maha Pengasih Segala Puji dan

syukur-Nya peneliti dapat menyelesaikan penyusunan Skripsi ini dengan judul

“Hubungan Pengetahuan Keluarga Dengan Kebutuhan Nutrisi Diabetes

Militus di UPT. Puskesmas Medan Tuntungan Tahun 2022”. Skripsi ini

diajukan untuk memenuhi sebagian memproleh gelar Sarjana Keperawatan

(S.Kep) di Institut Kesehatan Deli Husada Deli Tua. Selama Penyusunan ini dari

awal sampai akhir tidak terlepas dari peran dan dukungan berbagai pihak, oleh

karena itu pada kesempatan ini, peneliti ingin megucapkan terimakasih kepada :

1. Terulin S.Meliala, Am.Keb, SKM, M.Kes selaku ketua Yayasan RSU

Sembiring Delitua.

2. Drs. Johannes Sembiring M.Pd, M.kes selaku Rektor Institut

Kesehatan Deli Husada Delitua.

3. NS. Megawati Sinambela, S.Kep., M.Kes selaku Dekan Program

Studi Sarjana Keperawatan Institut Kesehatan Deli Husada Delitua

4. Ns. Rostiodertina Girsang, M.Kep,selaku Wakil Dekan Keperawatan

Deli Husada Deli Tua

5. Ns. Herri Novita ,M.Kep,selaku ketua jurusan Fakultas Keperawatan

Institut Kesehatan Deli Husada Delitua

vi
6. Ns. Friska Ernita Sitorus, M.kep, selaku dosen pembimbing yang telah

banyak meluangkan waktunya untuk memberi saran dan masukan

dalam penyelesaian Skripsi ini.

7. Ns. Daniel Suranta Ginting, S.Kep.,M.Kes selaku penguji II saya dan

Ns. Zuliawati,S.Kep.,M.Kes selaku Penguji III Saya Terimakash

banyak saya ucapkan atas saran dan masukan selama penyelesaian

skripsi ini.

8. Seluruh pengelola Program Studi Ilmu Keperawatan Sarjana, seluruh

Staff Dosen Keperawatan dan Civitas Sarjana Keperawatan Deli

Husada Deli Tua yang telah membimbing dan mengarahkan penelitian

selama pendidikan.

9. Kepada Keluarga saya Bapak D. Gurusinga dan Mamakku S Br

Ginting kakakku Marsella Gurusinga adekku Aris Gurusinga Adekku

Marvin Gurusinga, Terimakasih untuk semua Motivasi, Materi, dan

selalu memberi semangat kepada saya.

10. Terimakasih untuk abangku Diky Frananta Ginting yang selalu

Memotivasi, Memberi Masukan, Serta Doanya sampai Skripsi ini

selesai

11. Kepada sahabat Penulis Regina Barus, Christiani Br Pinem,

Terimakasih untuk semua waktunya

12. Dan semua Pihak yang berpartisipasi dalam penyusunan Skripsi ini

yang tidak dapat disebutkan namanya satu persatu namanya karena

keterbatasan pengetahuan dan pengalaman penulis, oleh sebab itu

vii
penulis meminta kritik dan saran yang bertujuan untuk

menyempurnakan Skripsi ini.

Akhirnya kepada Tuhan Yang Maha Esa Peneliti Berserah, semua

anugerah yang telah diberikan untuk peneliti mendapat berkat yang tiada dua.

Penulis berharap semoga Skirpsi ini dapat bermanfaat bagi semua pihak yang

membacanya serta penulis mengucapkan terimakasih.

Deli Tua, Juli , 2022


Peneliti

KARTIKA SARI BR GURUSINGA


21. 111.085

viii
1
2

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR.............................................................................................ii
DAFTAR ISI............................................................................................................1
BAB 1......................................................................................................................2
PENDAHULUAN...................................................................................................2
1.1. Latar Belakang..................................................................................................2
1.2. Rumusan masalah.............................................................................................6
1.3. Tujuan penelitian..............................................................................................6
1.3.1. Tujuan Umum.......................................................................................6
1.3.2. Tujuan Khusus......................................................................................6
1.4. Manfaat Bagi Penelitian....................................................................................6
1.4.1. Bagi Institusi Pendidikan......................................................................6
1.4.2. Bagi Keluarga........................................................................................6
1.4.3. Bagi Peneliti Selanjutnya......................................................................7
BAB 2......................................................................................................................8
TINJAUAN PUSTAKA..........................................................................................8
2.1. KELUARGA.....................................................................................................8
2.2. PENGETAHUAN.............................................................................................8
2.2.1. Defenisi.................................................................................................8
2.2.2. Tingkat Pengetahuan.............................................................................9
2.2.3. Cara Memperoleh Pengetahuan..........................................................10
2.3. Diabtes Militus................................................................................................15
2.3.1. Pengertian Diabetes Militus....................................................................15
2.3.2. Etiologo.................................................................................................16
2.3.4. Gejala Klinis............................................................................................19
BAB 3....................................................................................................................27
METODE PENELITIAN.......................................................................................27
3.1. Desain Penelitian............................................................................................27
3.2. Lokasi dan Waktu Penelitian..........................................................................27
3.3. Populasi dan Sampel.......................................................................................27
3.3.1. Populasi...............................................................................................27
3.3.2. Sampel.................................................................................................28
3.4. Definisi Operasional.......................................................................................29
3.5. Teknik Pengumpulan Data..............................................................................30
3.6. Pertimbangan Etik...........................................................................................30
3.7. Instrumen Dan Aspek Pengukuran.................................................................32
3.7.1. Instrumen Penelitian............................................................................32
3.8. Pengolahan Data.............................................................................................32
3.9. Analisis Data...................................................................................................33

DAFTAR PUSTAKA
LAMPIRAN
3

HUBUNGAN PENGETAHUAN KELUARGA DENGAN KEBUTUHAN


NUTRISI DIABETES MILITUS DI UPT PUSKESMAS TUNTUNGAN
KECAMATAN MEDAN TUNTUNGAN TAHUN 2022

Kartika Sari Br Gurusinga

ABSTRAK

Latar Belakang : Diabetes Melitus (DM) merupakan penyakit kronis serius

yang terjadi karena pankreas tidak menghasilkan cukup insulin (hormon yang

mengatur gula darah atau glukosa), atau ketika tubuh tidak dapat secara efektif

menggunakan insulin yang dihasilkannya.. Tujuan : Untuk Mengetahui

Hubungan Pengtahuan Keluarga Dengan Kebutuhan Nutrisi Diabetes Militus

Di UPT Puskesmas Tuntungan Kec. Medan Tuntungan Tahun 2022. Metode

Penelitian cross-sectional adalah suatu penelitian untuk mempelajari dinamika

korelasi antara faktor-faktor resiko dengan efek, dengan cara pendekatan,

observasi atau pengumpulan data sekaligus pada suatu saat (point time

approach). (Notoatmodjo, 2018). Hasil responden dengan pengetahuan buruk

sebagian besar kebutuhan nutrisnya buruk sebanyak (57,1%) dan sebagian

kecil cukup sebanyak (15,4%), pada responden yang pengetahuan kategori

cukup sebagian besar kebutuhan nutrisinya cuku sebanyak (46,2%) dan

sebagian kecil buruk sebanyak (33,35), sedangkan responden yang

pengetahuan baik juga menunjukkan sebagian besar kebutuhan nutrisinya

cukup sebanyak (21,3%) dan sebagian kecil buruk sebanyak 2 orang (9,5%).

Kesimpulan hasil analisis data terdapat hubungan yang signifikan antara

pengetahuan keluarga dengan kebutuhan nutrisi pada pasien diabetes melitus

di UPT Puskesmas Medan Tuntungan p = 0,006.

Kata Kunci : Pengetahuan Keluarga, Nutrisi, Diabetes Militus,


4

THE RELATIONSHIP OF FAMILY KNOWLEDGE WITH THE


NUTRITIONAL NEEDS OF DIABETES MILITUS AT THE UPT
PUSKESMAS TUNTUNGAN MEDAN TUNTUNGAN DISTRICT
IN 2022

Kartika Sari Br Gurusinga

ABSTRAC

Background: Diabetes Mellitus (DM) is a serious chronic disease that occurs


because the pancreas does not produce enough insulin (a hormone that regulates
blood sugar or glucose), or when the body cannot effectively use the insulin it
produces.Objective: To determine the relationship between family knowledge and
nutritional needs for diabetes mellitus at the UPT Puskesmas Tuntungan Kec.
Medan Tuntungan in 2022. Cross-sectional research method is research to study
the dynamics of the correlation between risk factors and effects, by approaching,
observing or collecting data at one time (point time approach). (Notoatmodjo,
2018). Results of respondents with poor knowledge were that most of their
nutritional needs were poor (57.1%) and a small portion were sufficient (15.4%),
of respondents with sufficient knowledge the majority of their nutritional needs
were sufficient (46.2%) and a small portion bad as many as (33.35), while
respondents with good knowledge also indicated that most of their nutritional
needs were sufficient (21.3%) and a small percentage were poor as many as 2
people (9.5%). Conclusion of the data analysis results is that there is a significant
relationship between family knowledge and nutritional needs in diabetes mellitus
patients at the UPT Puskesmas Medan Tuntungan, p = 0.006.

Keywords: Family Knowledge, Nutrition, Diabetes Mellitus,


5

BAB 1

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Diabetes Melitus (DM) merupakan penyakit kronis serius yang terjadi

karena pankreas tidak menghasilkan cukup insulin (hormon yang mengatur gula

darah atau glukosa), atau ketika tubuh tidak dapat secara efektif menggunakan

insulin yang dihasilkannya. DM adalah masalah kesehatan masyarakat yang

penting, menjadi salah satu dari empat penyakit tidak menular prioritas yang

menjadi target tindak lanjut oleh pemimpin dunia. Jumlah kasus dan prevelensi
6

DM terus meningkat selama beberapa dekade terakhir (WHO Global Report,

2016).

Penyebab penyakit Diabetes Melitus adalah hormon insulin yang

dihasilkan pankreas tidak sesuai dengan kebutuhan tubuh sehing menyebabkan

metabolisme dalam tubuh terganggu karena kurangnya produksi hormon insulin

atau resistensi tubuh terhadap hormon insulin (Kintoko dkk., 2017). Insulin dalam

tubuh berfungsi untuk mengubah glukosa menjadi sumber energi serta sintesis

lemak untuk menjaga homeostasis gula. Dalam jangka panjang diabetes mellitus

dapat menimbulkan komplikasi akut akibat tingginya kadar glukosa yang tidak

dapat dikendalikan, salah satunya adalah ulkus diabetikum. Ulkus diabetikum

merupakan komplikasi kronik diabetes yang ditandai dengan kematian jaringan

dan luka terbuka pada permukaan kulit (Safani dkk., 2017).

Di Dunia menurut prevalensi, penderita DM termasuk dewasa diatas 18

tahun telah meningkat dari 47 per 1.000 penduduk tahun 1980 menjadi 85 per

1.000 penduduk tahun 2014 dan lebih dari 80% kematian akibat DM terjadi pada

negara miskin dan berkembang. Prevalensi DM pada semua kelompok umur di

dunia diperkirakan meningkat dari 28 per 1.000 penduduk pada tahun 2000

menjadi 44 per 1.000 penduduk di tahun 2030. Jumlah penderita DM meningkat

karena lajunya pertumbuhan penduduk, urbanisasi dan meningkatnya prevalensi

obesitas, pola makan tidak teratur dan kurangnya aktivitas fisik (WHO, 2016).

Di Indonesia menempati peringkat ke tujuh di dunia bersama dengan Cina,

India, Amerika Serikat, Brazil, Rusia, dan Meksiko dengan jumlah estimasi orang

dengan DM 10 juta. Penyakit DM dapat menimbulkan berbagai komplikasi baik

makrovaskuler maupun mikrovaskuler (Sofiani, 2018).


7

Prevelensi DM di Sumatera Utara sebesar 6 per 1.000 penduduk pada tahun

2007 dan meningkat menjadi 18 per 1.000 penduduk pada tahun 2013, Deli

Serdang 8 per 1.000 penduduk tahun 2007 menjadi 29 per 1.000 penduduk pada

tahun 2013, Kota Medan 12 per 1.000 penduduk tahun 2007 menjadi 27 per 1.000

penduduk pada tahun 2013, Kota Pematang Siantar 12 per 1.000 penduduk tahun

2007 menjadi 22 per 1.000 penduduk pada tahun 2013, Asahan 6 per 1.000

penduduk ta hun 2007 menjadi 21 per 1.000 penduduk pada tahun 2013 dan Toba

Samosir 3 per 1.000 penduduk tahun 2007 menjadi 11 per 1.000 penduduk tahun

2013 (Riskesdas, 2018).

Berdasarkan data penelitian didapatkan yang ada di UPT. Puskesmas Medan

Tuntungan pada tahun 2020 terdapat jumlah penderita Diabetes Militus sebanyak

1762 orang, Pada tahun 2021 terdapat sebanyak 1769 orang yang terkena Diabetes

Militus, Dan pada tahun 2022 dibulan januari - maret terdapat sebanyak 464 orang

yang menderita penyakit Diabetes Militus. Peneliti melakukan wawancara dengan

5 orang keluarga pasien bahwa keluarga tidak mengetahui tentang diet kebutuhan

nutrisi pada penderita Diabetes Militus dan keluarga tidak pernah melarang apa

saja yang ingin dimakan oleh pasien walaupun makanan yang di konsumsi

mengandung kadar gula yang tinggi.

Diabetes Melitus tidak dapat disembuhkan, tetapi kadar gula darah dapat

dikendalikan. Penderita Diabetes Militus sebaiknya melaksanakan 4 pilar

pengelolaan Diabetes Militus yaitu edukasi, terapi gizi medis, latihan jasmani, dan

intervensi farmakologis. Untuk dapat mencegah terjadinya komplikasi kronis,

diperlukan pengendalian Diabetes Militus yang baik. Kendala utama pada

penanganan diet Diabetes Mellitus adalah kejenuhan pasien dalam mematuhi


8

terapi diet yang sangat diperlukan untuk mencapai keberhasilan. Pelaksanaan diet

Diabetes Mellitus sangat dipengaruhi oleh adanya dukungan dari keluarga.

Tingkat pengetahuan yang rendah akan dapat mempengaruhi pola makan yang

salah sehingga menyebabkan obesita, yang akhirnya mengakibatkan kenaikan

kadar glukosa darah (Jamaludin dkk, 2019).

Penanganan diet DM dapat berupa memperhatikan jadwal makan sebanyak

6 kali, yaitu 3 kali makan utama dan 3 kali makan selingan di 3 antara makan

utama. Setelah jadwal makan, aturan diet selanjutnya adalah memperhatikan

jumlah makan yang dikonsumsi. Jumlah makan (kalori) yang dianjurkan bagi

penderita DM adalah makan lebih sering dengan porsi kecil. Tidak dianjurkan

untuk makan dalam porsi banyak sekaligus. Setelah jadwal dan jumlah,

pengaturan selanjutnya adalah pemilihan jenis makanan, seperti karbohidrat

kompleks (roti gandum, beras merah, ubi jalar), protein (daging tanpa lemak, tahu,

tempe, telur), lemak (minyak ikan, buah alpukat), serat (brokoli, bayam, wortel)

serta buah-buahan (jeruk, anggur pisang) (Teguh Sutando dalam Deteksi,

Pencegahan dan Pengobatan 2019).

Keluarga mempunyai pengaruh terhadap sikap dan penerimaan pendidikan

kesehatan pasien Diabetes Melitus. Pasien Diabetes Melitus akan bersikap positif

untuk mempelajari pengelolaan Diabetes Melitus apabila keluarga memberikan

dukungan dan ikut berpartisipasi dalam pendidikan kesehatan Diabetes Melitus.

Sebaliknya apabila keluarga tidak mendukung, acuh tak acuh bahkan menolak

pemberian pendidikan kesehatan mengenai pengelolaan Diabetes Mellitus, maka

pasien Diabetes Mellitus akan bersikap negatif terhadap pengelolaan Diabetes

tersebut. Salah satu komponen yang cukup penting adalah penatalaksanaan diet,
9

yang diarahkan untuk mempertahankan kadar glukosa darah agar tetap terkontrol

dan dipertahankan mendekati normal, menghindari komplikasi akut pasien dan

meningkatkan derajat kesehatan secara keseluruhan melalui gizi yang optimal

(Soegondo s. dkk, 2018).

Dukungan keluarga yang baik akan mempengaruhi pelaksanaan program

pengobatan diabetes melitus yang dijalani oleh pasien. Seperti hasil penelitian

Nugroho (2018) yang menyatakan bahwa dukungan keluarga berhubungan

dengan kepatuhan pasien dalam menjalani diet diabetes melitus. Dukungan

keluarga yang baik akan mendukung pelaksanaan program terapi sehingga akan

menurunkan kadar gula darah. Sehingga salah satu faktor yang paling dominan

dalam mempengaruhi kadar gula darah adalah dukungan keluarga. Sejalan dengan

penelitian Bangun (2020) yang menyatakan apabila dukungan keluarga baik

makan kepatuhan diet pun akan baik, dan sebaliknya jika dukungan keluarga

buruk kepatuhan dietpun akan buruk.

Penderita Diabetes Militus seharusnya menerapkan pola makan seimbang

untuk menyesuaikan kebutuhan gula darah sesuai dengan kebutuhan tubuh

melalui pola makan sehat. Disebutkan bahwa dalam penatalaksanaan

pengendalian kadar gula darah 86,2% penderita Diabetes Militus mematuhi pola

diet Diabetes Militus yang diajurkan, namun secara faktual jumlah penderita

Diabetes Militus yang disiplin menerapkan program diet hanya berkisar 23,9%.

(Shella, 2018)

Dalam menentukan nutrisi yang tepat dan sesuai dengan kondisi pasien

penderita Diabetes Militus diperlukan sebuah sistem yang di dalamnya terdapat

informasi mengenai nilai gizi dari setiap makanan. Pada jurnal penelitia yang
10

berjudul Sistem Pendukung Keputusan Pengobatan Penderita Diabetes Militus

Menggunakan Integrasi Decision Table dan Algoritma Genetika, di jelaskan

bahwa sistem tersebut dapat menentukan jenis makanan apa saja yang baik untuk

di konsumsi oleh penderita Diabetes Militus. Terdapat Decision table yang dapat

menentukan jenis diabetes seperti apa yang di derita pasien dengan parameter

usia, berat badan, tinggi badan, jenis kelamin, aktifitas, kadar gula darah, genetik,

komplikasi., kemudian Algoritma Genetika yang dapat menghasilkan komposisi

bahan makanan yang optimal untuk mencukupi kebutuhan nutrisi penderita

Diabetes sesuai jenis/tipe diabetes yang dihasilkan oleh Decision Table.

Penentuan nutrisi dari makanan yang baik merupakan hal yang sangat

penting bagi kesetabilan kesehatan dari pasien penderita Diabetes Militus. Namun

harus di perhatikan juga bahwa seorang pasien pasti memiliki kejenuhan dalam

mengkonsumsi makanan yang di sarankan. Karena tidak dapat di pungkiri kalau

perubahan pola makan dari kebiasaan mengkonsumsi makanan yang kurang baik

pada umumnya lebih di senangi oleh penderita Diabetes Militus. Untuk

meminimalisir hal tersebut, terdapat sebuah penelitian yang membahas tentang

rekomendasi penjadwalan perencanaan makanan secara personal sesuai dengan

nutrisi yang di sarankan. Dengan adanya sistem perencanaan makanan, seseorang

dapat mengkonsumsi makanan yang berbeda setiap harinya berdasarkan kondisi

kesehatan tubuh yang dialami. Pada akhirnya padangan buruk terhadap sebuah

perubahan pola makan akan hilang secara perlahan di mata penderita Diabetes

Militus.

Menurut penelitian Kiki Kartika dkk, (2016) terdapat hubungan antara

dukungan keluarga terhadap kepatuhan diet pasien Diabetes Mellitus Tipe 2 di


11

wilayah kerja Puskesmas Gamping 1 dengan memiliki dukungan positif sebanyak

77,78% (21 responden) dan dukungan negatif sebanyak 22,22% (6 responden).

Menurut penelitian (Pangestu, 2018) di Puskesmas Baki Kabupaten dilakukan

pada 5 pasien menggunakan wawancara didapat 3 orang masih belum memahami

tentang diet diabetes melitus baik jenis makanan yang boleh dikonsumsi, atau

yang dilarang, jumlah dan waktu konsumsi serta 2 pasien diabetes melitus cukup

memahami tentang jenis makanan yang bisa dikonsumsi.

Hasil penelitian yang dilakukan oleh Riza Triana, dkk (2018). Penelitian

menunjukan bahwa ada hubungan tingkat pengetahuan pasien diabetes mellitus

tentang penyakit dan diet di poliklinik penyakit dalam upt rsu petala bumi

pekanbaru dimana dari jumlah responden 33 orang menunjukan 15 responden

berpengetahuan kurang dan 18 responden berpengetahuan tinggi. Dari 15

responden dengan tingkat pengetahuan kurang terdapat 10 responden diantaranya

(66,6 %) tidak patuh menjalankan diet DM, sedangkan dari 18 responden dengan

tingkat pengetahuan baik hanya 4 responden (22,2%) yang tidak patuh

menjalankan diet DM. Berdasarkan hasil uji statistic didapatkan nilai p value =

0,027 (p<0,05).

Menurut Penelitian Pangestu (2018) menunjukan tidak ada hubungan antara

pengetahuan dan dukungan keluarga dengan kepatuhan menjalankan diet pada

penderita diabetes melitus di wilayah Puskesmas Baki Sukoharjo dengan hasil uji

statistic Chi Square diperoleh nilai 2 = 0.2440, p= 0,885 (p >0,05). Meskipun

responden memiliki pengetahuan cukup baik tentang diet diabetes melitus, namun

karena kebiasaan dalam pola makan sehari-hari masih jauh untuk dapat menjalani

diet diabetes melitus secara ketat.


12

Dari uraian diatas peneliti tertarik untuk melakukan penelitian dengan judul

”HUBUNGAN PENGETAHUAN KELUARGA DENGAN KEBUTUHAN

NUTRISI DIABETES MILITUS DI UPT PUSKESMAS TUNTUNGAN

KECAMATAN MEDAN TUNTUNGAN TAHUN 2022”

1.2. Rumusan masalah

Berdasarkan latar belakang di atas, maka dapat dibuat rumusan masalah

yaitu: “Hubungan Pengtahuan Keluarga Dengan Kebutuhan Nutrisi Diabetes

Militus Di UPT Puskesmas Tuntungan Kecamatan Medan Tuntungan Tahun

2022”

1.3. Tujuan penelitian

1.3.1. Tujuan Umum

Untuk Mengetahui Hubungan Pengtahuan Keluarga Dengan

Kebutuhan Nutrisi Diabetes Militus Di UPT Puskesmas Tuntungan

Kec. Medan Tuntungan Tahun 2022.

1.3.2. Tujuan Khusus

1. Mengidentifikasi pengetahuan keluarga pada penderita

diabetes melitus di UPT. Puskesmas Medan Tuntungan Tahun

2022.

2. Mengidentifikasi pengetahuan dengan kebutuhan nutrisi pada

pasien diabetes melitus UPT. Puskesmas Medan Tuntungan

Tahun 2022.

3. Menganalisis hubungan antara pengetahuan keluarga dengan

kebutuhan nutrisi pada pasien diabetes melitus UPT. Puskesmas

Medan Tuntungan Tahun 2022.


13

1.4. Manfaat Bagi Penelitian

1.4.1. Bagi Institusi Pendidikan

Untuk menambah bahan pustaka dan sebagai dasar penelitian yang

relevan selanjutnya.

1.4.2. Bagi Keluarga

Agar Keluarga bisa mengerti dan memahami serta menambah

pengetahuan mengenai Hubungan Pengtahuan Keluarga Dengan

Kebutuhan Nutrisi Diabetes Militus.

1.4.3. Bagi Peneliti Selanjutnya

Hasil penelitian ini diharapkan bisa menjadi sumber refrensi dan

dapat menambah pengetahuan


BAB 2

TINJAUAN PUSTAKA

2.1. KELUARGA

Keluarga merupakan sekumpulan orang yang memiliki ikatan perkawinan,

kelahiran dan adopsi yang memiliki tujuan menciptakan, mempertahankan budaya

dan meningkatkan perkembangan fisik, emosional, mental dan sosial dari setiap

anggota keluarga. Dukungan keluarga adalah upaya yang diberikan kepada

anggota keluarga baik moril maupun materiil berupa motivasi, saran, informasi

dan bantuan yang nyata. Dukungan keluarga dapat diperoleh dari anggota

keluarga (suami, istri, anak dan kerabat), teman dekat atau relasi. (Karunia, 2016).

Menurut Friedman (2013) dukungan keluarga adalah proses yang terjadi

terus-menerus di sepanjang masa kehidupan manusia. Dukungan keluarga

berfokus pada interaksi yang berlangsung dalam berbagai hubungan sosial

sebagaimana yang dievaluasi oleh individu. Dukungan keluarga adalah sikap,

tindakan dan penerimaan keluarga terhadap anggotanya. Anggota keluarga

memandang bahwa orang yang bersifat mendukung selalu siap memberikan

pertolongan dan bantuan jika diperlukan.

Menurut Friedman, fungsi keluarga terbagi menjadi :

1. Fungsi afektif : gambaran dari anggota keluarga perasaan memiliki dan

memiliki dam keluarga, dukungan keluarga terhadap anggota keluarga lain

saling menghargai dan kehangatan di keluarga. Anggota keluarga

mengembangkan konsep diri yang positif, saling mengasuh dan menerima,

cinta kasih, mendukung, menghargai sehingga kebutuhan psikolososial

keluarga terpenuhi.

14
15

2. Fungsi sosialisasi adalah interaksi atau hubungan dalam keluarga,

bagaimana keluarga belajar disiplin, norma, budaya, dan perilaku

berhubungan dengan interaksi.

3. Fungsi ekonomi adalah keluarga memenuhi kebutuhan sandang, panga dan

papan

4. Fungsi kesehatan adalah kemampuan keluarga untuk bertanggung jawab

merawat anggota keluarga untuk mengatasi masalah kesehatan yang

sedang dihadapi (Rahmawati & Inayatur, 2021)

2.2. PENGETAHUAN

2.2.1. Defenisi

Pengetahuan adalah merupakan hasil “tahu” dan ini terjadi setelah orang

mengadakan penginderaan terhadap suatu objek tertentu. Penginderaan terhadap

objek terjadi melalui panca indra manusia yakni penglihatan, penginderaan,

penciuman, rasa dan raba dengan sendiri. Pada waktu pengideraan sampai

menghasilkan pengetahuan tersebut dipengaruhi oleh intensitas perhatian persepsi

terhadap objek. Sebagian besar pengetahuan manusia diperoleh melalui mata dan

telinga. (Wawan, 2017).

Pengetahuan itu sendiri dipengaruhi oleh faktor pendidikan formal.

Pengetahuan sangat erat hubungannya dengan pendidikan, dimana diharapkan

bahwa dengan pendidikan yang tinggi maka orang tersebut akan semakin luas

pula pengetahuannya.
16

2.2.2. Tingkat Pengetahuan

Menurut Notoadmodjo, pengetahuan yang tecakup dalam domain kognitif

mempunyai 6 tingkatan yaitu:

a) Tahu (Know)

Tahu diartikan sebagai mengingat suatu materi yang telah dipelajari

sebelumnya. Termasuk kedalam pengetahuan mengingat kembali

(recall) terhadap suatu yang spesifik dan seluruh bahan yang dipelajari

atau rangsangan yang telah diterima. Oleh sebab itu “tahu” ini adalah

merupakan tingkat pengetahuan yang paling rendah. Kata kerja untuk

mengukur bahwa orang tahu tentang apa yang dipelajari yaitu

menyebutkan, menguraikan, mengidentifikasi, menyatakan dan lain-

lain.

b) Memahami (Comprehention)

Memahami artinya sebagai kemampuan untuk menjelaskan secara

benar tentang objek yang diketahui dan dimana dapat

menginterprestasikan secara benar. Orang yang telah paham terhadap

obyek atau materi terus dapat menjelaskan, menyebutkan contoh,

menyimpulkan, meramalkan dan sebagainya terhadap suatu objek yang

dipelajari.

c) Analisis (Analysis)

Analisis adalah suatu kemampuan untuk menyatakan materi atau suatu

objek kedalam komponen-komponen tetapi masih didalam struktur

organisasi tersebut dan masih ada kaitannya satu sama lain.

d) Sintesis (syntesis)
17

Sintesises yang dimaksud menunjukkan pada suatu kemampuan untuk

melaksanakan atau menghubungkan bagian-bagian didalam suatu

keseluruhan yang baru. Dengan kata lain sintesis adalah suatu

kemampuan untuk menyusun formulir yang ada.

e) Evaluasi (Evoluation)

Evaluasi ini berkaitan dengan kemampuan untuk melakukan justifikasi

atau penilaian terhadap suatu materi atau objek. Penilaian-penilaian itu

berdasarkan suatu kriteria yang ditentukan sendiri atau menggunakan

kriteria-kriteria yang telah ada.

2.2.3. Cara Memperoleh Pengetahuan

Menurut Sulistyawati (2016), mengatakan bahwa cara untuk memperoleh

kebenaran pengetahuan dapat di kelompokkan menjadi dua bagian, yaitu:

1. Cara tradisional atau non ilmiah

a. Cara coba salah (Trial and Error)

Cara ini dipakai orang sebelum adanya kebudayaan. Cara coba-

coba ini dilakukan dengan menggunakan beberapa kemungkinan

dalam memecahkan masalah. Apabila kemungkinan tersebut tidak

berhasil dicoba kemungkinan yang lain sampai masalah tersebut

dapat terpecahkan.

b. Cara kebetulan

Penemuan kebenaran secara kebetulan terjadi karena tidak

disengaja oleh orang yang bersangkutan.


18

c. Cara kekuasaan atau otoritas

Kebiasaan ini diteruma dari sumbernya sebagai kebenaran yang

mutlak. Sumber pengetahuan tersebut dapat berupa pemimpin

masyarakat baik formal maupun informal.

d. Berdasarkan pengetahuan sendiri

Pengalaman pribadi yang dapat digunakan dalam memperolah

pengetahuan. Dilakukan dengan mengulang kembali pengalaman

yang di peroleh dalam memecahkan masalah yang di hadapi pada

masa lalu.

e. Cara akal sehat (Commonsense)

Akal sehat terdang dapat menemukan teori atau kebenaran.

Misalnya, pemeberian hadiah atau hukuman merupakan suatu cara

yang makin banyak dianut orang untuk mendisplinkan anak dalam

konteks pendidikan.

f. Kebenaran secara intutif

Kebenaran secara intutif diperoleh secara cepat melalui proses di

luar kesadaran dan tanpa melalui proses penalaran atau berpikir.

g. Melalui jalan pikiran

Manusia mampu menggunakan penalarannya dalam memperoleh

pengetahuan, apa bila proses pembuatan kesimpulan itu melalui

penyataan yang khusus ke umum yang dinamakan induksi

sedangkan deduksi adalah pembuatan kesimpulan dari penyataan

umum ke khusus.
19

2. Cara ilmiah atau modren

Cara baru dalam memperoleh pengetahuan lebih sistematis dan

ilmiah. Cara ini disebut dengan metode ilmiah. Bahwa dalam

memperoleh kesimpulan dilakukan dengan mengadakan observasi

langsung dan membuat pencatatan terhadap semua fakta sesuai

dengan objek yang diamati.

2.2.4. Faktor - faktor yang Mempengaruhi Pengetahuan

Ada beberapa faktor yang mempengaruhi pengetahuan seseprang yaitu:

1) Faktor internal meliputi:

a. Umur

Semakin cukup umur tingkat kematangan dan kekuatan seseorang

akan lebih matang dalam berpikir dan bekerja dari segi

kepercayaan masyarakat yang lebih dewasa akan lebih percaya dari

pada orang yang belum cukup tinggi kedewasaannya. Hal ini

sebagai akibat dari pengalaman jiwa (Nursalam, 2011).

1. Masa dewasa ditandai oleh perubahan jasmani dan mental.

2. Pembagian usia menurut tingkat kedewasaan:

a. 20-30 tahun

b. 31-40 tahun

c. 41-50 tahun

b. Pengalaman

Pengalaman merupakan guru yang terbaik (experience is the best

teacher), pepatah tersebut bisa diartikan bahwa pengalaman


20

merupakan sumber pengetahuan atau pengalaman itu merupakan

cara untuk memperoleh asuatu kebenaran pengetahuan. Oleh sebab

itu pengalaman pribadi pun dapat dijadikan sebagai upaya untuk

memperoleh pengetahuan. Hal ini dilakukan dengan cara kembali

dalam memecahkan persoalan yang dihadapi pada masa lalu

(Notoadmodjo, 2010).

c. Pendidikan

Semakin tinggi tingkat pendidikan seseorang semakin banyak pula

pengetahuan yang dimilki. Sebaliknya, semakin pendidikan yang

kurang akan menghambat perkembangan sikap seseorang terhadap

nilai-nilai yang baru diperkenalkan (Nursalam, 2011). Tingkat

pendidikan adalah lamanya mengikuti pendidikan formal dan

mempunyai ijazah sesuai stara pendidikan di Indonesia. Menurut

UU Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003 Pasal 14

menjelaskan bahwa jenjang pendidikan formal terdiri atas

pendidikan dasar, pendidikan menengah dan pendidikan tinggi

yang diklasifikasikan pada pasal 17 yaitu pendidikan dasar

meliputi SD, SLTP dan sederajat. Pasal 18 yaitu pendidikan

menengah yaitu SLTA sederajat dan pada pasal 19 yaitu

pendidikan tinggi mencakup program Pendidikan diploma, sarjana,

magister, spesialis, dan doktor yang diselenggarakan oleh

pendidikan tinggi.

d. Pekerjaan
21

Pekerjaan adalah kebutuhan yang harus dilakukan terutama untuk

menunjang kehidupannya dan kehidupan. Pekerjaan bukanlah

sumber kesenangan, tetapi banyak merupakan cara mencari

nafkah yang membosankan berulang dan banyak tantangan

(Nursalam, 2011). Menurut Badan Pusat Statistik status pekerjaan

adalah jenis kedudukan seseorang dalam melakukan pekerjaan di

suatu unit usaha atau kegiatan. Status pekerjaan diklasifikasikan

bekerja dan tidak bekerja.

e. Jenis kelamin

Istilah jenis kelamin merupakan suatu sifat yang melekat pada

kaum laki-laki maupun perempuan yang dikontruksikan secara

sosial maupun kultural.

2) Faktor eksternal

a. Informasi

Menurut Nursalam & Pariani (2010) informasi merupakan fungsi

penting untuk membantu mengurangi rasa cemas. Seseorang yang

mendapat informasi akan mempertinggi tingkat pengetahuan

terhadap suatu hal.

b. Lingkungan

Menurut Notoatmodjo (2010), hasil dari beberapa pengalaman dan

hasil observasi yang terjadi di lapangan (masyarakat) bahwa

perilaku seseorang termasuk terjadinya perilaku kesehatan, diawali


22

dengan pengalaman-pengalaman seseorang serta adanya faktor

eksternal (lingkungan fisik dan non fisik).

c. Sosial budaya

Samakin tinggi tingkat pendidikan dan status sosial seseorang

maka tingkat pengetahuannya akan semakin tinggi pula.

2.3. Diabtes Militus

2.3.1. Pengertian Diabetes Militus

Diabetes Melitus (DM) merupakan sekelompok kelainan heterogeny

yang ditandai oleh kenaikan kadar glukosa dalam darah atau hiperglikemia.

DM adalah suatu kumpulan gejala yang timbul pada seseorang yang

disebabkan oleh karena adanya peningkatan kadar gula (glukosa) darah

akibat kekurangan insulin baik absolut maupun relative. (Padila, 2018).

Diabetus Mellitus merupakan suatu kelompok penyakit metabolik

dengan karakteristik hiperglikemia yang terjadi karena kelainan sekresi

insulin, kerja insulin atau kedua-duanya. Seseorang dapat di diagnosa

Diabetes Mellitus apabila mempunyai gejala klasik seperti poliuria (sering

kencing), polidipsi (mudah haus), polifagi (mudah lapar), dan penurunan

berat badan yang tidak dapat dijelaskan penyebabnya (PERKENI,2015).

Klasifikasi DM sebagai berikut :

a. Tipe 1 : Diabetes Melitus tergantung insulin (IDDM).

b. Tipe 2 : Diabetes Melitus tidak tergantung insulin (NIDDM).

c. Diabetes yang berhubungan dengan keadaan atau sindrom lainnya.

d. Diabetes Melitus gestasional (GDM). (Padila, 2018).


23

2.3.2. Etiologo

Faktor-faktor risiko terjadinya DM antara lain:

1. Faktor Keturunan (Genetik) Riwayat keluarga dengan DM ,

akan mempunyai peluang menderita DM sebesar 15% dan risiko

mengalami intoleransi glukosa yaitu ketidakmampuan dalam 18

memetabolisme karbohidrat secara normal sebesar 30%

(Damayanti, 2018). Faktor genetik dapat langsung mempengaruhi

sel beta dan mengubah kemampuannya untuk mengenali dan

menyebarkan rangsang sekretoris insulin.

2. Obesitas Obesitas atau kegemukan yaitu kelebihan berat badan ≥

20% dari ideal atau BMI (Body Mass Index) ≥ 27% kg/m2.

Kegemukan menyebabkan berkurangnya jumlah reseptor insulin

yang dapat bekerja di dalam sel pada otot skeletal dan jaringan

lemak. Hal ini dinamakan resistensi insulin perifer. Kegemukan

juga merusak kemampuan sel beta untuk melepas insulin saat

terjadi peningkatan glukosa darah (Damayanti, 2018).

3. Usia Faktor usia yang risiko menderita adalah usia diatas 30

tahun, hal ini karena adanya perubahan anatomis, fisiologis dan

biokimia. Perubahan dimulai dari tingkat sel, kemudian berlanjut

pada tingkat jaringan dan akhirnya pada tingkat organ yang dapat

mempengaruhi homeostasis. Setelah seseorang mencapai umur 30

tahun, maka kadar glukosa darah naik 1-2mh% tiap tahun saat

puasa dan akan naik 6- 13% pada 2 jam setelah makan,

berdasarkan hal tersebuat bahwa umur merupakan faktor utama


24

terjadinya kenaikan relevansi diabetes serta gangguan toleransi

glukosa.

4. Tekanan Darah Seseorang yang berisiko menderita DM adalah

yang mempunyai tekanan darah tinggi (Hypertensi) yaitu tekanan

darah ≥ 140/90 mmHg. Pada umumnya, pada diabetes melitus

menderita juga hipertensi. Hipertensi yang tidak dikelola dengan

baik akan mempercepat kerusakan pada ginjal dan kelainan

kardiovaskuler.

5. Aktivitas Fisik Aktivitas fisik yang kurang menyebabkan insulin

pada DM (Damayanti, 2018). Menurut Ketua Indonesia Diabetes

19 Association (Persadia), bahwa DM. Selain faktor genetik, juga

bisa dipicu oleh lingkungan yang menyebabkan perubahan gaya

hidup tidak sehat, seperti makan berlebihan (berlemak dan kurang

serat), kurang aktivitas fisik, stress. DM sebenarnya dapat

dikendalikan atau dicegah terjadinya melalui gaya hidup sehat,

seperti makanan sehat dan aktivitas fisik teratur.

6. Kadar Kolestrol Kadar HDL Kolestrol ≤ 35 mg/dL (0,09

mmol/L) dan atau kadar trigliserida ≥ 259 mg/dl (2,8 mmol/L).

7. Stres Stres adalah segala situasi dimana tuntutan non-spesifik

mengaharuskan individu untuk berespon atau melakukan tindakan.

8. Riwayat diabetes gestasional Wanita yang mempunyai riwayat

diabetes gestasional atau melahirkan bayi dengan berat badan lahir

dari 4 kg mempunyai risiko untuk menderita DM. DM terjadi

ketika ibu hamil gagal mempertahankan euglikemia (kadar glukosa


25

darah normal). Faktor resiko DM gestasional adalah riwayat

keluarga, obesitas dan glikosuria. DM tipe ini dijumpai pada 2-5 %

populasi ibu hamil. Biasanya gula darah akan kembali normal

setelah melahirkan, namun resiko ibu untuk mendapatkan DM tipe

II di kemudian hari cukup besar (Damayanti, 2018).

2.3.3. Patofisiologi

Penyakit DM disebabkan oleh karena gagalnya hormon insulin.

Akibat kekurangan insulin maka glukosa tidak dapat diubah menjadi

glikogen sehingga kadar gula darah meningkat dan terjadi hiperglikemia.

Ginjal tidak dapat menahan hiperglikemia ini, karena ambang batas untuk

gula darah adalah 180 mg% sehingga apabila terjadi hiperglikemia maka

ginjal tidak bisa menyaring dan mengabsorbsi sejumlah glukosa dalam

darah. Sehubungan dengan sifat gula yang menyerap air maka semua

kelebihan dikeluarkan bersama urine yang disebut glukosuria. Bersamaan

keadaan glukosuria maka sejumlah air hilang dalam urine yang disebut 12

poliuria. Poliuria mengakibatkan dehidrasi intra seluler, hal ini akan

merangsang pusat haus sehingga pasien akan merasakan haus terus

menerus sehingga pasien akan minum terus yang disebut polidipsi.

Produksi insulin yang kurang akan menyebabkan menurunnya transport

glukosa ke sel-sel sehingga sel-sel kekurangan makanan dan simpanan

karbohidrat, lemak, dan protein menjadi menipis. Karena digunakan untuk

melakukan pembakaran dalam tubuh, maka klien akan merasa lapar

sehingga menyebabkan banyak makan yang disebut polyphagia. Terlalu

banyak lemak yang dibakar maka akan terjadi penumpukan asetat dalam
26

darah yang menyebabkan keasaman darah meningkat atau asidosis. Zat ini

akan meracuni tubuh bila terlalu banyak hingga tubuh berusaha

mengeluarkan melalui urine dan pernapasan, akibat bau urine dan napas

penderita berbau aseton atau bau buahbuahan. Keadaan asidosis ini apabila

tidak segera diobati akan terjadi koma yang disebut koma diabetik. (Rendi,

2015).

2.3.4. Gejala Klinis

Seseorang dapat dikatakan menderita DM apabila menderita dua atau

tiga gejala yaitu :

a. Keluhan TRIAS : Banyak minum, Banyak kencing dan Penurunan

berat badan.

b. Kadar glukosa darah pada waktu puasa lebih dari 120 mg/dL

c. Kadar glukosa darah dua jam sesudah makan lebih dari 200 mg/dL

Keluhan yang sering terjadi pada penderita DM adalah: Poliuria,

Polidipsi, Polifagia, Berat badan menurun, Lemah, Kesemutan,

Gatal, Visus menurun, Bisul/luka, Keputihan. (Rendi, 2015).

2.4. Kebutuhan Nutrisi Diabetes Militus

Kebutuhan nutrisi merupakan kebutuhan dasar bagi manusia yang

tidak bisa terlepas dari banyak faktor yang mempengaruhinya, serta

implikasinya terhadap kebutuhan dasar lain apabila kebutuhan ini tidak

terpenuhi. Nutrisi merupakan proses pemasukan dan pengolahan zat

makanan oleh tubuh yang bertujuan menghasilkan energi dan digunakan

dalam aktivitas tubuh.


27

a. Karbohidrat Karbohidrat merupakan sumber energi utama tubuh.

Karbohidrat akan terurai dalam bentuk glukosa yang kemudian

dimamfaatkan tubuh dan kelebihan glukosa akan disimpan di hati dan

jaringan otot dalam bentuk glokogen. 1) Fungsi karbohidrat

a) Sumber energi yang murah.

b) Sumber energi utama pada otak dan saraf.

c) Cadangan untuk tenaga tubuh.

d) Pengaturan metabolisme lemak.

e) Efisiensi penggunaan protein.

f) Memberikan rasa kenyang

2) Sumber karbohidrat

Sumber karbohidrat berasal dari makan pokok, umumnya berasal dari tumbuh-

tumbuhan seperti beras, jagung, kacang, sagu, singkong dan lain–lain.

Sedangkan karbohidrat pada hewani berbentuk glikogen

b. Protein Protein merupakan unsur zat gizi yang sangat berperan dalam

penyusunan senyawa-senyawa penting seperti enzim, hormon dan antibodi.

Fungsi protein

a. Dalam bentuk albumin berperan dalam keseimbangan cairan yaitu

dengan meningkatkan tekanan osmotok koloid serta keseimbangan

asam basa.

b. Pertumbuhan dan pemeliharaan jaringan tubuh.

c. Pengaturan metabolisme dalam bentuk enzim danhormon.

d. Sumber energi disamping karbohidrat dan lemak.


28

e. Dalam bentuk kromosom, protein berperan sebagai tempat

menyimpan dan meneruskan sifat–sifat keturunan.

Sumber protein

a. Protein hewani, yang berasal dari hewan seperti susu, daging, telur,

hati, udang, kerang, ayam dan sebainya.

b. Protein nabati, yang berasal dari tumbuhan seperti jagung, kedelai,

kacang hijau, tepung terigu dan sebagainya.

b. Lemak

Lemak atau lipid merupakan sumber energi yang menghasilkan

jumlah kalori lebih besar dari pada karbohidrat dan protein. 1)

Fungsi lemak a) Sebagai sumber energi, memberi kalori dimana

dalam 1 gram lemak pada peristiwa oksidasi akan menghasilkan

kalori sebanyak 9kkal. b) Melarutkan vitamin sehingga dapat diserap

olehusus. c) Untuk aktivasi enzim seperti fosfolipid. d) Penyusun

hormon seperti biosintesis hormon steroid.

Sumber lemak Sumber lemak berasal dari nabati dan hewani, lemak nabati

mengandung lebih banyak asam lemak tak jenuh seperti pada kacang-

kacangan kelapa dan lainnya. Sedangkan lemak hewani banyak

mengandung asam lemak jenuh dengan rantai panjang seperti pada daging

sapi, kambing dan lain sebagainya.

d. Vitamin Vitamin merupakan komponen organik yang dibutuhkan tubu dalam

jumlah kecil dan tidak dapat diproduksi dalam tubuh. Vitamin sangat

berperan dalam proses metabolisme karena fungsinya sebagai katalisator.

1) Sumber dan fungsi vitamin


29

a) Vitamin B1, banyak terdapat pada biji-bijian tumbu han seperti padi, kacang

tanah, kacang hijau, gandum, roti, sereal, jaringan, tubuh hewan, ginjal,

hati, dan ikan. Fungsinya adalah mencegah terjadinya penyakit beri-beri,

neuropati perifer, gangguan konduksi sistem saraf, dan ensefalopati

wernicke.

b) Vitamin B2, banyak terdapat pada ragi, hati, ginjal, susu, keju, kacang almond,

dan yoghurt. Fungsinya adalah memperbaiki kulit, mata serta mencegah

terjadinya hiperbilirubinemia pada bayi baru lahir yang mendapatkan

fototerapi.

c) Vitamin B3, banyak terdapat pada berbagai jenis makanan dari hewani dan

nabati seperti sereal, beras, dan kacang- kacangan. 14 Fungsi vitamin ini

adalah menetralisasi zat racun, berperan dalam sintesis lemak,

memperbaiki kulit dan saraf, serta sebagai koenzim

d) Vitamin B5, sumber vitamin ini melimpah di berbagai jenis makanan, baik di

tumbuhan dan hewani, sehingga jarang terjadi kekurangan vitam B5.

Fungsinya sebagai katalisator reaksi kimia dalam pembentukan koenzim A

yang berperan dalam pembentukan energi (ATP).

e) Vitamin B6, vitamin ini banyak terdapat pada hati, ikan, daging, telur, pisang,

sayuran, fungsinya b erperan dalam proses metabolisme asam amino,

proses glikogenesis pembentukan antibodi, serta regenerasi sel darah

merah.

f) Vitamin B12, vitamin ini banyak terdapat pada daging, ikan, kepiting, telur,

susu, dan tempe. Fungsinya membantu pembentukan sel darah merah,

mencegah kerusakan sel saraf, dan membantu metabolisme protein.


30

g) Vitamin C, sumbernya banyak pada sayuran dan buah saperti jeruk, mangga,

tomat, stroberi, asparagus, kol, susu, mentega, ikan, dan hati. Fungsinya

membantu pembentukan tulang, otot, dan kulit, membantu penyembuhan

luka, meningkatkan daya tahan tubuh, membantu penyerapan zat besi,

serta melindungi tubuh dari radikal bebas.

h) Asam Folat, sumbernya terdapat pada hati, daging, sayuran hijau, kacang-

kacangan, fungsinya dalam membantu metabolisme, 15 khususnya asam

amino, pematangan sel darah merah, serta mencegah terjadinya penyakit

jantung bawaan.

i) Vitamin D, sumber vitamin ini adlah ikan, telur, daging, susu, keju, tahu, dan

tempe. Fungsinya adalah meningkatkan penyerapan kalsium, fosfor untuk

kekuatan tulang dan gig, pengaturan produksi hormon, serta pengaturan

kadar kalsium darah.

j) Vitamin A, banyak terdapat pada ikan, telur, daging, hati, susu, wortel, labu,

dan bayam. Fungsinya membangun sel-sel kulit, melindungi sel-sel retina

dari kerusakan.

k) Vitamin E, sumbernya banyak terdapat pada minyak sayur, alpukat, kacang-

kacangan, sayuran, daging, telur, susu, ikan. Manfaat vitamin ini adalah

sebagai antioksidan dengan cara memutuskan berbagai reaksi rantai

radikal bebas.

l) Vitamin K, vitamin ini banyak terdapat pada jaringan tanaman, sayuran, dan

hewan sebagai bahan makanan, produksi oleh bakteri usus. Fugsinya

adalah membantu dalam proses pembekuan darah dan jika terjadi

kekurangan dapat mengakibatkan penyakit perdarahan.


31

Bahan makanan yang disarankann:

1) Karbohidrat lengkap, yaitu kentang, nasi, ubi, singkong, dan sagu.

2) Protein lemak rendah: ayam tanpa kulit, ikan, tempe, susu krim, tahu serta

kacang-kacangan.

3) Lemak dengan jumlah yang dibatasi seperti makanan yang mudah dicerna.

Makanan disajikan dengan dikukus, panggang, setup, direbus dan dibakar.

2.5. Kerangka Konsep

Pengetahuan kebutuhan nutrisi pada


Keluarga pasien diabetes militus

Kerangka konsep penelitian adalah suatu uraian dan visualisasi konsep-

konsep serta variable-variabel yang akan diukur/diteliti (Notoatmodjo, 2018).


32

2.6. Kerangka Teori

Faktor mempengaruhi
pengetahuan :
1. Sosial budaya dan ekonomi
2. Tingkat pendidikan
3. Kurangnya Informasi
4. Keyakinan, sikap dan
kepribadian

Pengetahuan keluarga
Kebutuhan Nutrisi
Diabetes Militus
1. Baik
2. Cukup
3. Buruk
33
BAB 3

METODE PENELITIAN

3.1. Desain Penelitian

Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian

kuantitatif dengan desain Observarsional Analitik (cross-sectional). Penelitian

cross-sectional adalah suatu penelitian untuk mempelajari dinamika korelasi

antara faktor-faktor resiko dengan efek, dengan cara pendekatan, observasi

atau pengumpulan data sekaligus pada suatu saat (point time approach).

Artinya, tiap subjek penelitian hanya diobservasi sekali saja dan pengukuran

dilakukan terhadap status karakter atau variabel subjek pada saat pemeriksaan

(Notoatmodjo, 2018).

3.2. Lokasi dan Waktu Penelitian

1.2.1 Lokasi Penelitian

Penelitian ini dilakukan di UPT. Puskesmas Medan Tuntungan Tahun 2022.

1.2.2 Waktu Penelitian

Penelitian ini dilakukan pada bulan Mei 2022.

3.3. Populasi dan Sampel

3.3.1. Populasi

Istilah populasi dalam bahasa sehari-hari dihubungkan dengan

penduduk atau jumlah penduduk di suatu tempat atau negara. Sedangkan

yang dimaksud dengan populasi dalam penelitian adalah sejumlah besar

subjek yang mempunyai karakteristik tertentu. Subjek dapat berupa

manusia, hewan coba, Data laboratrium, dan lain-lain (Sastroasmoro, 2017).

Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah


3.3.2. Sampel

Sampel adalah sebagian dari keseluruhan objek yang di teliti dan di

anggap mewakili seluruh populasi (Nursalam, 2016). Cara pengambilan

sampel yang dilakukan dengan kebetulan bertemu, sebagai contoh, dalam

menentukan sampel apabila dijumpai ada, maka sample tersebut diambil

dan langsung dijadikan sebagai sample. Cara pengambilan sampel apabila

Jumlah responden lebih dari 100 sampel maka pengambilan sampel 10 % -

15 % atau 20 % - 25% atau lebih (Roflin, 2021). Berdasarkan pendapat

tersebut, maka peneliti mengambil sampel dengan beberapa pertimbangan

sebesar 10 % dari populasi yang ada. Maka 464 X 10 % = 46,6 (47 Orang).

Jadi sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 47 orang.

Ada dua kriteria sampel yang perlu dicantumkan yaitu :

Kriteria inklusi

1) Responden berada di tempat saat dilakukan penelitian

2) Responden yang tinggal bersama keluarga

3) Pasien penderita DM

4) Responden sehat dan tidak mengalami gangguan jiwa

5) Responden yang dapat baca tulis

Kriteria eksklusi

1) Penderita diabetes tidak tinggal bersama keluarga

2) Penderita diabetes mellitus yang mengalami komplikasi diabetes akut

dan kronis seperti gangguan penglihatan, gangguan ginjal dan lainnya

yang tidak memungkinkan menjadi responden.


3.4. Definisi Operasional

Tabel 3.1 Definisi Operasional

No. Variabel Definisi Operasional Alat Ukur Hasil Skala

Ukur

1. Pengetahun Pengetahuan adalah Kuesioner 0-2 = Ordinal

keluarga sesuatu yang diketahui Pengetahuan

keluarga tentang buruk

penyebab penyakit 3-5 =

diabetes melitus Pengetahuan

Cukup

6-9 =

Pengetahuan

Baik

2. Kebutuhan Kemampuan keluarga Kuisoner 0-2 = Ordinal

nutrisi dalam mengetahui kebutuhan

diabetes pemenuhan kebutuhan buruk

mellitus nutrisi pasien diabetes 3-5 =

melitus. Pengetahuan

Cukup

6-9 =

Pengetahuan

Baik
3.5. Teknik Pengumpulan Data

Prosedur pengumpulan data dilakukan setelah mendapatkan izin untuk

melakukan penelitian dari institusi pendidikan Program Studi Ilmu Keperawataan

Deli Husada Delitua. Pada saat pengumpulan data, peneliti terlebih dahulu

memberikan lembar persetujuan menjadi responden dimana pada lembar tersebut

sudah dilengkapi dengan judul penelitian dan manfaat penelitian. Apabila subjek

menolak, maka peneliti tidak akan memaksa dan harus menghormati hak-hak

subjek. Apabila calon responden bersedia berpartisipasi maka diminta untuk

menandatanganti infrom concent. Kemudian peneliti membagikan lembar

kuesioner kepada responden untuk dijawab sesuai yanng sebenarnya dan

memberikan kesempatan untuk bertanya jika ada yang tidak dipahami. Setelah

pengisian, kuesioner dapat dikumpulkan dan bila ada data-data yang tidak lengkap

dapat segera dilengkapi saat itu juga.

3.6. Pertimbangan Etik

Etika penelitian ini bertujuan untuk melindungi segenap hak-hak dari

responden yang ikut berpartisipasi dalam penelitian. Menurut Polit dan beck

(2014 dalam Yusnipah, 2017) yang menjadi prinsip dasar dalam etika

penelitian antara lain:

a. Prinsip Manfaat (Beneficience)

Manfaat penelitian harus lebih besar dari resiko yang telah

diperkirakan dalam penelitian. Pada penelitian ini, peneliti

menjelaskan kepada responden bahwa penlitian ini tidak


menimbulkan bahaya, justru akan memberikan manfaat bagi keluarga

dan perkembangan ilmu keperawataan jiwa.

b. Prinsip Menghargai Martabat Manusia

Dalam hal ini termasuk self Determination yang berarti sebuah

penelitian harus menghargai martabat manusia dalam hal menentukan

pilihan dan mendapat penjelasan secara lengkap tentang penelitian.

Penelitian hendaknya menghargai hak responden untuk bertanya,

menolak untuk memberikan informasi, mengkalirifikasi atau

mengakhiri partisipasinya dalam penelitian. Pada saat penelitian,

peneliti terlebih dahulu menjelaskan bahwa responden punya hak

untuk bertanya, menolak memberikan informasi, maupun

mengkalirifikasi. Dan jika nantinya peneliti menemukan responden

yang tidak bersedia maka pihak peneliti tidak memaksa untuk ikut

menjadi responden.

c. Prinsip Keadilan (justice)

Prinsipnya semua responden mendapatkan penjelasan tentang

prosedur penelitian dengan lengkap dan jujur. Pada saat penelitian,

responden mendapatkan penjelasan dari peneliti tentang langkah-

langkah penelitian yang akan dilakukan. Responden mendapatkan

perlakuan yang sama dan peneliti tetap menjujung tinggi prinsip

keadilan dan juga memberikan keleluasaan dalam menjaga privacy

responden dengan menjaga kerahasiaan informasi yang diberikan oleh

responden.

d. Anonimity & Confidentiality


Penelitian menjaga kerahasiaan identitas responden. Pada penelitian

ini, peneliti merahasiakan identitas dengan tidak mencantuman nama

melainkan hanya sebatas simbol pada setiap kuesioner. Peneliti tidak

menggunakan data-data yang diperoleh dari responden melainkan

hanya untuk kepentingan penelitian saja.

3.7. Instrumen Dan Aspek Pengukuran

3.7.1. Instrumen Penelitian

Instrumen penelitian ini menggunakan instrumen berupa kuesioner

dengan jenis kuesioner yang di gunakan adalah berupa pertanyaan tertutup

yang akan di jawab oleh responden dengan menggunakan tanda check list

(√) pada jawaban yang tersedia. terdiri dari 10 pertanyaan di kuesioner,

jika responden memilih ’Ya” 0-2 = Pengetahuan buruk, 3-5 = Pengetahuan

Cukup, 6-9 = Pengetahuan Baik.

3.8. Pengolahan Data

a. Editing

Melakukan pengecekkan terhadap hasil pengisian kuesioner yang

meliputi kelengkapan identitas dan jawaban yang diberikan responden.

b. Coding

Memberikan tanda atau kode atas jawaban dari pertanyaan yang

disajikan dalam kuesioner.

c. Tabulating

Langkah selanjutnya data yang diperoleh dikelompokkan dan di

tampilkan dalam bentuk tabel distribusi dan narasi.


3.9. Analisis Data

Setelah semua data terkumpul, maka dilakukan analisa data dengan sistem

cek kelengkapan komputerisasi melalui beberapa tahap. Pertama mengecek

kelengkapan identitas dan data responden serta memastikan bahwa semua

jawaban telah di isi. Setelah itu dilakukan uji statistik. Uji statistik yang

digunakan untuk analisa data adalah Uji Statistik Chi-Square dengan a= 0,05.
BAB IV
HASIL PENELITAN

4.1. Hasil Penelitian

4.1.1. Karakteristik Responden


Berdasarkan hasil penelitian diperoleh karakteristik responden seperti

umur, jenis kelamin pendidikan dan pekerjaan. Karakteristik tersebut dapat dilihat

pada tabel sebagai berikut ini:

Tabel 4.1. Distribusi Frekuensi Berdasarkan Karakteristik Responden


di UPT Puskesmas Medan Tuntungan

No Karakteristik Responden
.
1. Umur Frekuensi Persentase %
30 - 40 Tahun 6 12,8
41 - 50 Tahun 18 38,3
51 - 60 Tahun 17 36,2
61 - 70 Tahun 6 12,8
Total 47 100,0
2. Jenis Kelamin Frekuensi Persentase %
Laki – laki 24 51,1
Perempuan 23 48,9
Total 47 100,0
3. Pendidikan Frekuensi Persentase %
SD 4 8 ,5
SMP 5 10,6
SMA 20 42,6
Perguruan Tinggi 18 38,3
Total 47 100,0
4. Pekerjaan Frekuensi Persentase %
Pegawai Negeri 12 25,5
Pegawai Swasta 10 21,3
Wiraswasta 14 29,8
Ibu Rumah Tangga 6 12,8
Tidak Bekerja 5 10,6
Total 47 100,0
Sumber : Data Primer (diolah Tahun 2022)

Berdasarkan tabel 4.1. menunjukkan umur responden diabetes melitus

yang berkunjung di UPT Puskesmas Medan Tuntungan mayoritas berusia 41 – 50

tahun sebanyak 18 orang (38,3%) dan minoritas berusia 30 – 40 tahun dan 61 – 70

tahun masing – masing sebanyak 6 orang (12,8%). Pada jenis kelamin, mayoritas

responden laki - laki sebanyak 24 orang (51,1%), dan minoritas perempuan

sebanyak 23 orang (48,9%). Untuk karakteristik pendidikan mayoritas SMA

sebanyak 20 orang (42,6%), Untuk Pendidikan SMP 5 orang (10,6), sedangkan

Perguruan tinggi sebanyak 18 orang (38,5) dan minoritas berpendidikan SD

sebanyak 4 orang (8,5%) . Sedangkan pekerjaan mayoritas responden bekerja

sebagai wiraswasta sebanyak 14 orang (29,8%) dan minoritas tidak bekerja

sebanyak 5 orang (10,6%).

4.1.2. Hasil Analisis Univariat


1. Pengetahuan Keluarga

Tabel 4.2. Distribusi Frekuensi Berdasarkan Pengetahuan Keluarga


Penderita Diabetes Melitus di UPT Puskesmas Medan
Tuntungan
Pengetahuan Keluarga Frekuensi Persentase %
Kurang 16 34,0
Cukup 19 40,4
Baik 12 25,5
Total 47 100,0
Sumber : Data Primer (diolah Tahun 2022)

Berdasarkan tabel 4.2. menunjukkan pengetahuan keluarga penderita

diabetes melitus di UPT Puskesmas Medan Tuntungan mayoritas cukup sebanyak


19 orang (40,4%) dan minoritas pengetahuan keluarga baik sebanyak 12 orang

(25,5%).

2. Kebutuhan Nutrisi

Tabel 4.3. Distribusi Frekuensi Berdasarkan Kebutuhan Nutrisi Penderita


Diabetes Melitus di UPT Puskesmas Medan Tuntungan
Kebutuhan Nutrisi Frekuensi Persentase %
Baik 21 44,7
Buruk 26 55,3
Total 47 100,0
Sumber : Data Primer (diolah Tahun 2022)

Berdasarkan tabel 4.3. diatas menunjukkan bahwa dari 47 responden

penderita diabetes melitus di UPT Puskesmas Medan Tuntungan sebagian besar

keutuhan nutrisi buruk sebanyak 26 orang (55,3%) dan sebagian kecil responden

diabetes melitus kebutuhan nutrisi baik sebanyak 21 orang (44,7%).

4.1.3. Hasil Analisa Bivariat

Tabel 4.4. Tabulasi Silang Hubungan Pengetahuan Keluarga Dengan


Kebutuhan Nutrisi Diabetes Militus

Kebutuhan Nutrisi
Pengetahuan Buruk Cukup Total Nilai p
Keluarga F % F % f %
Buruk 12 57,1 4 15,4 16 34,0 0,006
Cukup 7 33,3 12 46,2 19 40,4
Baik 2 9,5 10 21,3 12 25,5
Total 21 100,0 26 100,0 47 100,0
Sumber : Data Primer (diolah Tahun 2022

Berdasarkan tabel 4.4. menunjukkan bahwa responden dengan

pengetahuan buruk sebagian besar kebutuhan nutrisnya buruk sebanyak (57,1%)


dan sebagian kecil cukup sebanyak (15,4%), pada responden yang pengetahuan

kategori cukup sebagian besar kebutuhan nutrisinya cuku sebanyak (46,2%) dan

sebagian kecil buruk sebanyak (33,35), sedangkan responden yang pengetahuan

baik juga menunjukkan sebagian besar kebutuhan nutrisinya cukup sebanyak

(21,3%) dan sebagian kecil buruk sebanyak 2 orang (9,5%). Berdasarkan hasil

analisis data menggunakan uji chis-square didapatkan nilai p = 0,006 < nilai alpha

0,05, Ho ditolak dan Ha diterima, dengan demikian terdapat hubungan yang

signifikan antara pengetahuan keluarga dengan kebutuhan nutrisi pada pasien

diabetes melitus di UPT Puskesmas Medan Tuntungan.


BAB V

5.1 Deskripsi Lokasi Penelitian

1. Letak Geografis

Penelitian ini dilaksanakan di UPT Puskesmas Tutungan terletak di jalan

Bunga Melati II Kecamatan Medan Tuntungan. Adapun batas.-.batas wilayah

Kecamatan Medan Tuntungan adalah sebagai berikut :

Sebelah Utara :Berbatasan Kecamatan Medan Selayang dan Kecamatan

Medan Johor

Sebelah Timur : Berbatasan dengan Kabupaten Deli Serdang

Sebelah Selatan :Berbatasan dengan Kabupaten Deli Serdang

Sebelah Barat : Berbatasan dengan Kabupaten Deli Serdang

5.1.1 Pembahasan

5.1.2 Karakteristik Responden

Berdasarkan umur responden diabetes melitus yang berkunjung di UPT

Puskesmas Medan Tuntungan mayoritas berusia 41 – 50 tahun sebanyak 18 orang

(38,3%) dan minoritas berusia 30 – 40 tahun dan 61 – 70 tahun masing – masing

sebanyak 6 orang (12,8%). Pada jenis kelamin, mayoritas responden laki - laki

sebanyak 24 orang (51,1%), dan minoritas perempuan sebanyak 23 orang


(48,9%). Untuk karakteristik pendidikan mayoritas SMA sebanyak 20 orang

(42,6%) dan minoritas berpendidikan SD sebanyak 4 orang (8,5%). Sedangkan

pekerjaan mayoritas responden bekerja sebagai wiraswasta sebanyak 14 orang

(29,8%) dan minoritas tidak bekerja sebanyak 5 orang (10,6%).

Umur responden diabetes melitus yang berkunjung di UPT Puskesmas

Medan Tuntungan mayoritas berusia 41 – 50 tahun sebanyak 18 orang (38,3%)

dan minoritas berusia 30 – 40 tahun dan 61 – 70 tahun masing – masing sebanyak

6 orang (12,8%).

Di Dunia menurut prevalensi, penderita DM termasuk dewasa diatas 18

tahun telah meningkat dari 47 per 1.000 penduduk tahun 1980 menjadi 85 per

1.000 penduduk tahun 2014 dan lebih dari 80% kematian akibat DM terjadi pada

negara miskin dan berkembang. Prevalensi DM pada semua kelompok umur di

dunia diperkirakan meningkat dari 28 per 1.000 penduduk pada tahun 2000

menjadi 44 per 1.000 penduduk di tahun 2030. Jumlah penderita DM meningkat

karena lajunya pertumbuhan penduduk, urbanisasi dan meningkatnya prevalensi

obesitas, pola makan tidak teratur dan kurangnya aktivitas fisik.(WHO, 2016).

Hal ini sejalan dengan hasil penelitian dari Dadamo (2019) yang

menunjukkan bahwa peningkatan jumlah pasien DM pada pasien yang berumur

lebih dari 45 tahun hal ini karena biasanya orang pada usia ini kurang aktif, berat

badan bertambah, massa otot berkurang, dan akibat proses menua yang

mengakibatkan penyusutan sel-sel yang progresif. Selain itu, peningkatan

kejadian Diabetes Militus seiring bertambahnya usia, erutama pada usia diatas 40

tahun karena diusia tersebut mulai terjadi peningkatan intoleransi glukosa .


Sedangkan Pada jenis kelamin, mayoritas responden laki - laki sebanyak

24 orang (51,1%), dan minoritas perempuan sebanyak 23 orang (48,9%).

Berdasarkan hasil analisis bivariat antara jenis kelamin dengan penyakit diabetes

mellitius, jenis kelamin perempuan yang menderita penyakit diabetes sebanyak

69,,8%. Hal ini disebabkan karena pola makananya yang tidak sehat seperti sering

mengkonsumsi makanan yang berlemak dan mengandung glukosa yang tinggi.

Sedangkan Jenis kelamin perempuan yang tidak menderita diabetes sebanyak

30,2%. Hasil uji statistik dengan menggunakan analisis uji chi-square diperoleh

nilai X2 hitung (9,518) > X2 Tabel (3,841) dan nilai p (0,002) < α (0,05), artinya

ada hubungan jenis kelamin dengan diabetess meliitius. Jenis kelamin laki – laki

yang menderita penyakit diabete sebanyak 40,6%. Hal ini disebabkan karena pola

gaya hidup tidak sehat seperti kebiasaan merokok, minum alcohol / kafein, dan

tidak pernah berolahraga. Sedangkan Jenis kelamin yang tidak menderita diabetes

sebanyak 59,6%. Hal ini disebakan karena mengonsumsi makanan yang sehat

seperti sering mengonsumsi sayur – sayuran dan makanan yang tidak terlalu

banyak mengandung glukosa. Penelitian ini sejalan dengan penelitian Desy L.

Allorerung, dkk 2016 pada Hubungan Antara Umur, Jenis Kelamin Dan Tingkat

Pendidikan Dengan Kejadian Diabetes Melitus Di Puskesmas Ranotana Weru

Kota Manado yang menyatakan ada hubungan yang signifikan.

Untuk karakteristik pendidikan mayoritas SMA sebanyak 20 orang

(42,6%) Untuk Pendidikan SMP 5 orang (10,6), sedangkan Perguruan tinggi

sebanyak 18 orang (38,5) dan minoritas berpendidikan SD sebanyak 4 orang

(8,5%). Pada penelitian Ramadhan & Marissa, (2019) tingkat pendidikan

terbanyak adalah SMA. Riskerdas (2019) mencatat kejadian DM tertinggi terdapat


pada responden yang tidak tamat sekolah dasar (SD) dan tamat DI-DIII/PT

(Riskerdas, 2019). Sementara itu penelitian lain menyatakan bahwa tingkat

pendidikan terbanyak pada penderita DM adalah berpendidikan rendah Ramadhan

& Marissa, (2015). Pendidikan SMA merupakan level Pendidikan menengah (PP

Republik Indonesia No 17 Tahun 2010). Pada penelitian ini didapatkan hasil

terbanyak SMA kemungkinan karena cukup tingginya angka kesadaran responden

terhadap penyakitnya dikaitkan dengan tingkat pendidikan. Semakin tinggi tingkat

pendidikan, semakin tinggi pengetahuan dan kesadaran seseorang untuk berobat.

Sedangkan pekerjaan mayoritas responden bekerja sebagai wiraswasta

sebanyak 14 orang (29,8%) , Pegawai Negri 12 orang ( 25,5%), Pegawai Swasta

10 orang (21,3%) , Ibu Rumah tanggadan minoritas tidak bekerja sebanyak 5

orang (10,6%). Sementara Penelitian yang dilakukan Abid (2018) Ditinjau bahwa

akumulasi aktivitas fisik sehari-hari merupakan faktor utama yang menentukan

sensitivitas insulin. Untuk menurunkan kadar gula darah tersebut perlu dilakukan

aktivitas fisik seperti melakukan pekerjaan yang ringan-ringan atau berolahraga,

sebab otot meggunakan glukosa yang terdapat dalam darah sebagai energi.

5.1.3 Pengetahuan Keluarga

Berdasarkan pengetahuan keluarga penderita diabetes melitus di UPT

Puskesmas Medan Tuntungan mayoritas cukup sebanyak 19 orang (40,4%), dan

minoritas pengetahuan keluarga baik sebanyak 12 orang (25,5%) dan pengetahuan

kurang baik sebanyak 16 (34,0). Menurut Penelitian Soegondo (2018). Keluarga

mempunyai pengaruh terhadap sikap dan penerimaan pendidikan kesehatan pasien

Diabetes Melitus. Pasien Diabetes Melitus akan bersikap positif untuk


mempelajari pengelolaan Diabetes Melitus apabila keluarga memberikan

dukungan dan ikut berpartisipasi dalam pendidikan kesehatan Diabetes Melitus.

Sebaliknya apabila keluarga tidak mendukung, acuh tak acuh bahkan menolak

pemberian pendidikan kesehatan mengenai pengelolaan Diabetes Mellitus, maka

pasien Diabetes Mellitus akan bersikap negatif terhadap pengelolaan Diabetes

tersebut. Salah satu komponen yang cukup penting adalah penatalaksanaan diet,

yang diarahkan untuk mempertahankan kadar glukosa darah agar tetap terkontrol

dan dipertahankan mendekati normal, menghindari komplikasi akut pasien dan

meningkatkan derajat kesehatan secara keseluruhan melalui gizi yang optimal.

5.1.4 Kebutuhan Nutrisi

Berdasarkan dari 47 responden penderita diabetes melitus di UPT

Puskesmas Medan Tuntungan sebagian besar keutuhan nutrisi buruk sebanyak 26

orang (55,3%) dan sebagian kecil responden diabetes melitus kebutuhan nutrisi

baik sebanyak 21 orang (44,7%).

Penelitian yang dilakukan mengenai pengetahuan kebutuhan nutrisi pada

pasien diabetes melitus adalah didapatkan sebanyak 30 responden (100,0%)

memiliki pengetahuan yang baik. Data tersebut menunjukkan bahwa keluarga

pasien diabetes melitus di RSUP HAM sudah memahami pentingnya nutrisi

pasien diabetes. Hal ini sejalan dengan penelitian Bistara (2018) kepatuhan

penderita diabetes melitus dalam menjalankan diet sebagian adalah baik dengan

kategori buruk 4 orang (13,3) dan kategori baik 12 orang (40,0%).


5.1.5 Hubungan Pengetahuan Keluarga Dengan Kebutuhan Nutrisi

Diabetes Militus

Berdasarkan hasil analisis data menggunakan uji chis-square didapatkan

nilai p = 0,006 < nilai alpha 0,05, Ho ditolak dan Ha diterima, dengan demikian

terdapat hubungan yang signifikan antara pengetahuan keluarga dengan

kebutuhan nutrisi pada pasien diabetes melitus di UPT Puskesmas Medan

Tuntungan. Hasil Penelitian ini sejalan dengan Menurut penelitian Kiki Kartika

(2017) terdapat hubungan antara dukungan keluarga dengaan kebutuhan nutrisi

pasien Diabetes Mellitus di wilayah kerja Puskesmas Gamping 1 dengan

memiliki dukungan positif sebanyak 77,78% (21 responden) dan dukungan

negatif sebanyak 22,22% (6 responden).

Selanjutnya pada penelitian Dayan Hisni (2017) terdapat hubungan

dukungan keluarga dengan kebutuhan nutrisi pada pasien Diabetes Mellitus di

wilayah Puskesmas Limo Depok dengan dukungan positif sebanyak 38,3% (23

responden), dukungan sedang 41,7% (25 responden) dan dukungan rendah 20%

(12 responden) dari 60 responden. Dan hasil penelitian Theresia dewi (2018)

mengenai hubungan dukungan keluarga dengan kepatuhan diet Diabetes Mellitus di

Poli Penyakit Dalam RSUD Dr. Soeradji Tirtonegoro Klaten yang menunjukkan bahwa

adanya hubungan signifikan antara dukungan keluarga dengan Kebutuhan Nutrisi

Diabetes Mellitus . Penelitian yg dilakukan aklima et al, (2018) bahwa dukungan berbasis

keluarga dapat menjadi faktor positif dalam membantu meningkatkan perilaku

pengelolaan makanan mandiri pada pasien dengan Diabetes Mellitus .


BAB IV

KESIMPULAN DAN SARAN

6.1 Kesimpulan

1. Pengetahuan Keluarga menunjukkan penderita diabetes melitus di UPT

Puskesmas Medan Tuntungan mayoritas cukup baik sebanyak 19 orang

(40,4%) dan minoritas pengetahuan keluarga baik sebanyak 12 orang

(25,5%).

2. Pengetahuan dengan kebutuhan nutrisi pada pasien Diabetes Militus di

UPT Puskesmas Medan Tuntungan mayoritas cukup sebanyak 19 orang

(40,4%), dan minoritas pengetahuan keluarga baik sebanyak 12 orang

(25,5%) dan pengetahuan kurang baik sebanyak 16 (34,0).

3. Berdasarkan hasil analisis data terdapat hubungan yang signifikan antara

pengetahuan keluarga dengan kebutuhan nutrisi pada pasien diabetes

melitus di UPT Puskesmas Medan Tuntungan p = 0,006.

6.2 Saran

1. Bagi Keluarga

Dukungan keluarga sangat diperlukan dalam memenuhi kebutuhan

Nutrisi pada penyakit Diabetes Militus untuk menerapkan pola makan


yang seimbang atau rendah glukosa kiranya keluarga berperan aktif

dalam mendukung penderita DM agar penderita memiliki perasaan

nyaman, yakin, dipedulikan dan dicintai sehingga penderita dapat

menghadapi Penyakit yang dideritanya dengan baik.

2. Bagi Responden

Diharapkan Bagi penderita DM untuk meningkatkan pengetahuan

dalam pemenuhan Nutrisi agar memilih makanan yang tidak banyak

mengandung glukosa, dan Untuk menurunkan kadar gula darah tersebut

perlu dilakukan aktivitas fisik seperti melakukan pekerjaan yang ringan-

ringan atau berolahraga, sebab otot meggunakan glukosa yang terdapat

dalam darah sebagai energi.

3. Bagi Tenaga Kesehatan

Dari penelitian ini diharapkan petugas kesehatan lebih banyak

memberikan informasi tentang Pemenuhan Nutrisi seperti memberikan

penyuluhan kesehatan pentingnya mengurangi glukosa baik makanan dan

minuman.

4. Bagi Peneliti Selanjutnya

Penelitian ini diharapkan dapat menjadi sumber refrensi untuk topik-

topik yang sejalan dan bisa Kembali dikembangkan dengan menambah

variabel-variabel lainya dan bisa menggukan analisis yang lebih mendalam

lagi.
DAFTAR PUSTAKA

Alhasby Marengke dkk, (2020). “Hubungan Pengetahuan Dan Dukungan


Keluarga Terhadap Kepatuhan Menjalankan Diet 3j Pada Penderita
Diabetes Mellitus Tipe Ii Di Rsud Salewangan Maros” Maros,
Salewangan.
Aziz Alimul Hidayat, A. Nurchasanah.(2013). Metode Penelitian Keperawatan
dan Teknik Analisis Data. Jakarta: Salemba Medika.
Bekti Pudyasti, (2017). “ Hubungan Dukungan Keluarga Dengan Kepatuhan Diet
Pasien Lansia Penderita Diabetes Mellitus Di Puskesmas Minggir Sleman
Yogyakarta. Fakultas Ilmu Kesehatan, Universitas ‘Aisyiyah, Yogyakarta.
Bertalina, A. (2016). Hubungan Pengetahuan Terapi Diet Dengan Indeks
Glikemik Bahan Makanan Yang Dikonsumsi Pasien Diabetes Melitus.
Jurnal Kesehatan, 377-387.
Dinkes Sumut. (2017). Profil Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Utara

Imron, S. A. (2017). Hubungan Tingkat Pengetahuan dan Kepatuhan Diet dengan


Kadar Gula Darah penderita Diabetes Melitus Tipe 2.
http://repository.Unimus.ac.id pdf, vol 1(1).1-3
Kam, Alexander dkk. (2019). ”Diabetes Mellitus II”. Fakultas Kedokteran.
Universitas Andalas. Padang
Kesehatan, B. P. (2018). Laporan Hasil Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas)
Indonesia Tahun 2018. Jakarta: Badan Penelitian dan Pengembangan
Kesehatan.
Kiki Kartika, dkk. (2017). “Hubungan Dukungan Keluarga Terhadap Kepatuhan
Diet Pasien Diabetes Mellitus Tipe 2 DI Wilayah Kerja Puskesmas
Gamping. Yogyakarta. Poltekkes Kemenkes Yogyakarta
Maulana, Mirza. (2015). “Mengenal Diabetes: Panduan Praktis Menangani
Penyakit Kencing Manis”. Yogyakarta: Katahati
M, A. W. (2019). Teori & Pengukuran, Pengetahuan, Sikap, Dan Perilaku.
Yogyakarta: Nuha Medika.
Mei Lina Susanti dkk. (2013) “Dukungan Keluarga Meningkatkan Kepatuhan
Diet Pasien Diabetes Mellitus Di Ruang Rawat Inap RS. Baptis Kediri”
Stikes Baptis. Kediri
Notoatmodjo,S (2018). Metodologi Penelitian Kesehatan. Jakarta : Rineka Cipta.

Nursalam (2016). Metodologi Penelitian Ilmu Keperawatan Pendekatan Praktis,


Jakarta, Salemba Medika
Rahayu, D. (2017). Hubungan Tingkat Pengetahuan Tentang Diet Dengan
Perilaku Kepatuhan Melaksanakan Diet Pada Pasien Diabetes Melitus.
http://ejournal.umm.ac.id/index.php/keperawatan/article/view/2376, 11-
17.
Rahmawati. (2011). Pola Makan dan Aktivitas Fisik dengan Kadar Glukosa
Darah penderita Diabetes Melitus
journal.unhas.ac.id/index.php/mgmi/article/download/420/362.(diakses
tanggal 06 Juni 2013). RI, B. P. (2018).
Hari Diabetes Sedunia Tahun 2018. Jakarta: Hasil Riskesdas.
Riza Triana, dkk. (2018). Hubungan Pengetahuan Pasien Diabetes Melitus
Tentang Penyakit Dan Diet Kepatuhan Dalam Menjalankan Diet Diabetes
Melitus. Jurnal Keperawatan, 606-611.
Sartika Sumangkut, dkk. (Agustus 2013). Hubungan Pola Makan dengan Kejadian
Penyakit Diabetes Melitus Tipe 2. ejournal keperawatan (e-Kp), vol 1.
nomor 1.
Sarwono W, S. S. (2017). Daftar Makanan Penukar. Petunjuk Praktis,
Perencanaan Makan Sehat, Seimbang, dan Bervariasi. Pusat Diabetes
dan Lipid Jakarta dan Instalansi Gizi RSCM: Balai Penerbit FKUI.
Soegondo Sidarwatawan, dkk. (2011). Penatalaksanaan Diabetes Melitus
Terpadu.Cet ke-8. Jakarta: Badan Penerbit FKUI.
Soegondo Sidarwatawan, dkk (2013). Penatalaksaan Diabetes Melitus
Terpadu.Cet ke-9. Jakarta: Badan Penerbit FKUI.
Soegondo Sidarwatawan, dkk. (2015). Penatalaksaan Diabetes Melitus
Terpadu.Cet ke-10. Jakarta: Badan Penerbit FKUI.
Soegondo Sidarwatawan, dkk. (2018). Penatalaksaan Diabetes Melitus
Terpadu.Cet ke-11.Jakarta: Badan Penerbit FKUI.
Suiraoka, I. (2012). Penyakit Degeneratif. Yogyakarta:
Nuha Medika. Syam, N. (2014). Hubungan Tingkat Pengetahuan Diet Diabetes
Melitus Terhadap Asupan Serat Pasien Diabetes Melitus. Jurnal Ilmiah
Manuntung, Vol. 1(2):107-113.
Tjokronegoro, A. (2015). Penatalaksaan Diabetes Melitus Terpadu.Cet ke-10.
Jakarta: Balai Penerbit FKUI.
Lampiran 1

LEMBARAN PERMOHONAN MENJADI RESPONDEN PENELITIAN

HUBUNGAN PENGETAHUAN KELUARGA DENGAN KEBUTUHAN


NUTRISI DIABETES MILITUS DI UPT PUSKESMAS TUNTUNGAN
KECAMATAN MEDAN TUNTUNGAN TAHUN 2022

Kepada Yth

Saya mahasiswa Program Institut Kesehatan Deli Husada Delitua, yang

akanmelakukan penelitian dengan judul “HUBUNGAN PENGETAHUAN

KELUARGA DENGAN KEBUTUHAN NUTRISI DIABETES MILITUS DI

UPT PUSKESMAS TUNTUNGAN KEC. MEDAN TUNTUNGAN TAHUN

2022”. Saya mengharapkan kesediaan bapak/ibu untuk berpartisipasi dalam

penelitian ini, dimana penelitian ini tidak memberikan dampak yang

membahayakan. Jika bapak/ibu bersedia maka saya akan memberikan kuesioner

kepada bapak/ibu untuk dijawab yang meliputi tentang judul diatas, bapak/ibu

dapat menjawab pertanyaan tersebut sesuai dengan situasi yang bapak/ibu rasakan

saat ini. Partisipasi bapak/ibu saat ini bersifat sukarela, sehingga bapak/ibu bebas

untuk mengundurkan diri setiap saat tanpa sanksi apapun. Semua yang bapak/ibu

berikan akan dirahasiakan dan hanya akan dipergunakan dalam penelitian ini.

Terima kasih atas partisipasi bapak/ibu dalam penelitian ini.

Hormat saya

KARTIKA SARI BR GURUSINGA


Lampiran 2

KUESIONER PENELITIAN

HUBUNGAN PENGETAHUAN KELUARGA DENGAN KEBUTUHAN


NUTRISI DIABETES MILITUS DI UPT PUSKESMAS TUNTUNGAN
KECAMATAN MEDAN TUNTUNGAN TAHUN 2022

1. Identitas Responden

Berikan tanda chek list (√) untuk jawaban yang anda anggap sesuai dengan

keadaan anda.

Keterangan

Benar : apabila anda merasa pernyataan tersebut sesuai dengan yang di pahami.

Tidak : apabila anda merasa pernyataan tidak sesuai dengan yang anda pahami.

Data Demografi

Umur :

Pekerjaan :

Pendidikan :

2.
Jawaban
No Pernyataan
Ya Tidak
1. Diabetes melitus adalah penyakit yang tidak menular.

2. Diabetes melitus adalah gangguan metabolisme

karena kadar insulin yang kurang dalam tubuh.

3. Diabetes melitus terjadi akibat gaya hidup yang tidak

sehat, seperti mengkonsumsi makanan yang

mengandung gula berlebih setiap hari.


4. Diabetes melitus terjadi karena faktor keturunan.

5. Gejala umum penyakit diabetes melitus adalah, nafas

berbauh buah, sering kencing dimalam hari, banyak

minum, sering kesemutan.

6. Kebutuhan gizi yang baik atau adekuat sangat

diperlukan oleh pasien diabetes melitus.

7. Pengontrolan gula darah tidak perlu pada pasien

diabetes melitus.

8. mengkonsumsi makanan yang mengandung banyak

serat baik untuk kesehatan pasien seperti : buah-

buahan dan sayuran.

9. Penyebab penyakit diabetes melitus adalah akibat

pankreas tidak dapat menghasilkan insulin dengan

cukup.

10. Kadar gula darah yang normal adalah 80-180 mg/dl.


Lampiran 3

LEMBAR OBSERVASI KEBUTUHAN NUTRISI PASIEN


DIABETES MILITUS

a. Petunjuk pengisian
1. Isilah data diri responden dengan benar
2. Pilihlah salah satu jawaban yang benar dengan menggunakan tanda
Chekklist (  ).
b. Identitas Responden
1. No.Urut :
2. Nama Inisial :
3. Usia Saat ini :

No Pertanyaan Ya Tidak

Mengkonsumsi atau memakan makanan yang


1 mengandung banyak lemak baik untuk
penderita diabetes melitus.
Pengaturan pola makan yang baik bagi
2 penderita diabetes melitus akan
mempertahankan kadar glukosa dalam tubuh.
Mengkonsumsi makanan yang rendah
3 karbohidrat seperti: nasi, roti gandum, ubi
jalar, daging, sayuran, buah, ikan, tempe baik
untuk penderita diabetes melitus.
Pasien luka kaki diabetes memerlukan jumlah
4 protein seperti: telur, ikan gabus, ikan tuna.
Pasien diabetes melitus memerlukan gizi yang
5 seimbang untuk tetap sehat
Pasien luka kaki diabetes memerlukan jumlah
6 protein seperti: telur, ikan gabus, ikan tuna.
Untuk mengendalikan gula darah lebih
7 penting mengontrol makanan dari pada
mengkonsumsi obat-obatan.
Untuk meningkatkan nafsu makanan
8 diberikan makanan yang bervariasi seperti:
buah, ikan, sayuran.
Makanan yang mengandung banyak gula baik
9 untuk pasien diabetes melitus
Penyakit diabetes melitus merupakan penyakit
10 yang tidak dapat disembuhkan
hasil analisis data terdapat hubungan yang signifikan antara pengetahuan

keluarga dengan kebutuhan nutrisi pada pasien diabetes melitus di UPT

Puskesmas Medan Tuntungan p = 0,006.


Dokumentasi Penelitian

Anda mungkin juga menyukai