Anda di halaman 1dari 1

Alhamdulillahirobbil'alamin.

Segala puji hanya milik Allah SWT Tuhan semesta alam


yang telah memberkati kita semua dengan segala kebaikan. Shalawat dan salam marilah kita
panjatkan kepada Nabi Muhammad SAW. Sosok hebat yang senantiasa berjuang demi
tegaknya kalimat Lailahaillallah. Syafaatnya lah yang kita harapkan di hari akhir nanti.
Bapak ibu guru, ayah bunda yang terhormat & teman-teman yang Allah rahmati. Setiap detik
dan menit waktu yang diberikan oleh Allah SWT merupakan kesempatan yang baik bagi kita
untuk mengubahnya menjadi momen mengharapkan rahmat-Nya dan beribadah kepada Allah.
Dalam Islam setiap muslim harus bisa memanfaatkan waktu yang mereka miliki untuk selalu
mendekatkan diri kepada Allah SWT. Saking pentingnya memanfaatkan waktu dengan baik,
terdapat beberapa dalil yang menunjukkan hal tersebut. Salah satunya adalah yang terdapat di
dalam sebuah hadis,

ُ‫س الصِّحَّةُ وَالْ َفرَاغ‬


ِ ‫نِعْمَتَانِ مَغْبُونٌ فِيهِمَا كَثِريٌ مِنَ النَّا‬
(Ni’mataani magbuunun fiihima katsiirun minannaasi –assihhatu walfaraagu.)
“Dua nikmat, kebanyakan manusia tertipu dengan keduanya, yaitu kesehatan dan waktu
luang.” (HR. Al-Bukhari)
Hadis ini menunjukkan kepada kita bahwa sebenarnya ada dua kenikmatan yang tidak mampu
dikendalikan oleh manusia sebaik mungkin. Pertama adalah nikmat sehat dengan waktu luang.
Sehingga suatu hari nanti yang datang hanyalah penyesalan demi penyesalan.
Kedua adalah perintah untuk memanfaatkan waktu sebaik mungkin seperti yang terdapat di
dalam firman Allah surat al-Asr. Pada surat ini, Allah bersumpah Demi Waktu. Hal ini
menunjukkan bahwa waktu adalah sesuatu yang amat penting, sehingga Allah bersumpah
dengannya.
Setiap waktu yang telah berlalu tidak akan bisa kita kembalikan walau hanya sedetik.
Terdapat beberapa cara yang bisa kita lakukan untuk memanfaatkan waktu sebaik mungkin,
salah satunya adalah membuat list kegiatan kita setiap harinya. Agar kegiatan-kegiatan yang
kita lakukan jauh lebih terstruktur. Karena setelah selesai mengerjakan satu pekerjaan, kita tahu
apalagi yang harus dilakukan selanjutnya. Kita dapat memasukkan kegiatan-kegiatan
bermanfaat yang dapat meningkatkan keimanan kita. Seperti bersedekah, kemudian belajar,
memperbanyak ibadah sunah, dan lain sebagainya, terutama di bulan Ramadhan yang mulia
ini, Allah melipatgandakan pahala amalan kebaikan kita, maka mari kita manfaatkan waktu
kita dengan sebaik-baiknya untuk mendapatkan keberkahan dan ridho Allah Ta’ala.
Sekian kultum ini saya sampaikan. Semoga dapat bermanfaat dan bisa dipetik pelajaran bagi
kita semua. Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Anda mungkin juga menyukai