Anda di halaman 1dari 20

LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN (PKL)

DI
CV. LANGGENG MOTOR
Langgeng Motor, Jl. Ipik Gandamanah No.45, RT.3, Ciseureuh, Kec.
Purwakarta, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat 41118

Diajukan sebagai salah satu syarat mengikuti


Ujian Sekolah (US) dan Ujian Nasional (UN)
Tahun Pelajaran 2020/2021

Disusun Oleh :

Nama : BAMBANG EDWAN SIAGIAN


NIS : 101823003
Kelas : XII TBSM 1
Komp. Keahlian : Teknik dan Bisnis Sepeda Motor

PEMERINTAH DAERAH PROVINSI JAWA BARAT


DINAS PENDIDIKAN
SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 1
PURWAKARTA
KELOMPOK TEKNOLOGI DAN REKAYASA
Jl. Industri Km. 4 Fax/Telp. (0264) 200163 Purwakarta 41151
2020
LEMBAR PENGESAHAN SEKOLAH

Setelah memperhatikan dan mempertimbangkan hasil pembimbingan, maka dengan

ini Laporan Praktek Kerja Lapangan (PKL) SMKN 1 Purwakarta Tahun 2020

disahkan.

Purwakarta , Oktober 2020

Mengetahui :

Ketua Jurusan Pembimbing Guru


Teknik dan Bisnis Sepeda Motor Laporan

Drs. Zulkifli AI NURUL HAYATI, ST


NIP. 196308188199403 1 006 NIP. 19701010 200801 2 016

Mengesahkan :

Kepala Sekolah Waka Hubungan Industri,


SMK Negeri 1 Purwakarta,

Drs. WAWAN CAKRA H, M.Pd Drs. AANG SABAR NUGRAHA


NIP. 196405051988031006 NIP : 196601101991031007

i
LEMBAR PENGESAHAN PERUSAHAAN

Setelah memperhatikan dan mempertimbangkan hasil pembimbingan, maka

dengan ini Laporan Praktek Kerja Lapangan (PKL) SMKN 1 Purwakarta

Tahun 2020 disahkan.

Mengetahui : Purwakarta , Oktober 2020


Pemimpin Perusahaan / Industri Pembimbing Lapangan / Industri

BRAM LESMANA TOBRY

ii
KATA PENGANTAR

Puji syukur saya panjatkan kehadirat Tuhan yang maha kuasa ole

karena berkat dan penyertaannyalah serta perlindungannya, sehingga saya dapat

menyelesaikan laporan ini dengan baik dan sebagai bukti saya telah

melaksanakan praktek kerja lapangan (PKL) yang telah dilaksanakan pada

tanggal, 2 Juli 2020 sampai dengan 30 Juli 2020 di bengkel LANGGENG

MOTOR.

Praktek Kerja Lapangan (PKL) bertujuan untuk melatih dan

mendidik para siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) agar dapat mengenal

lebih jauh dunia Usaha/Dunia Industri, mengembangkan siswa SMK agar dapat

menjadi sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas dan berkemampuan

tinggi, memantapkan dan memperluas keterampilan yang dimiliki oleh siswa

dalam dunia kerja, mengembangkan dan memantapkan sikap professional yang

diperlukan untuk memasuki dunia kerja sesuai dengan bidang masing-masing.

Adapun tujuan dari pembuatan laporan ini adalah untuk memenuhi tugas yang

di berikan oleh pihak sekolah.

Laporan Praktek Kerja Lapangan (PKL) ini berisi tentang segala

kegiatan yang menyusun laksanakan di tempat praktek, serta untuk melengkapi

dan memenuhi salah satu syarat mwngikuti Ujian Nasional (UN) pada tahun

2020/2021 di SMK Negeri 1 Purwakarta yang telah dilakukan dan dicapai

selama penyusun mengikuti proses Praktek Kerja Lapangan (PKL) di bengkel

LANGGENG MOTOR.

Pada kesempatan ini penyusun mengucapkan terima kasih kepada

seluruh pihak yang telah membantu dan membimbing dalam penyusunan

laporan ini, yang terhormat :

iii
1. Bapak Bram Lesmana, selaku kepala bengkel

2. Bapak Drs.H.Wawan Cakra Herawan, M.Pd, selaku kepala sekolah SMK

Negeri 1 Purwakarta yang telah memberi kesempatan pada kami untuk

melaksanakan Praktek Kerja Lapangan (PKL)

3. Bapak Tobry, selaku pembimbing lapangan

4. Bapak Drs. Aang Sabar Nugraha, selaku waka hubungan industri

5. Bapak Drs. Zulkifli , selaku ketua jurusan Teknik dan Bisnis Sepeda

Motor

6. Ibu Ai Nurul Hayati, ST selaku pembimbing laporan

7. Ibu Neni Oktaviani, S.Pd selaku pembimbing sekolah yang telah

memberikan pengarahan dan bimbingan kepada saya

8. Semua pihak yang tidak dapat disebutkan satu persatu yang telah

membantu dalam penyusunan laporan ini.

9. Orang Tua beserta keluarga yang telah mendukung dan memberikan

bantuan baik barupa moral maupun material selama penyusun melakukan

Praktek Kerja Lapangan (PKL).

Penyusun menyadari bahwa dalam penyusun laporan ini masih jauh

dari kesempurnaan baik dalam penyajian materi maupun dalam pemberian

analisi. Untuk itu segala saran dan kritik yang membangun ke arah

penyempurnaan laporan ini penyusun terima dengan tangan terbuka.

Akhir kata penyusun berharap dengan tersusunnya laporan ini dapat

mencapai sasaran sebagaimana yang telah di tetapkan, dan mudah-mudahan

dapat menjadi bekal berharga bagi penulis dan dapat menambah bagi para

pembacanya.

Purwakarta, Oktober 2020

Penyusun

iv
DAFTAR ISI
LEMBAR PENGESAHAN SEKOLAH…………………………………………….i
LEMBAR PENGESAHAN INDUSTRI/PERUSAHAAN………………………...ii
KATA PENGANTAR………………………………………………………………iii
DAFTAR ISI…………………………………………………………………………v

BAB I PENDAHULUAN
1.1 Pengertian Praktek Kerja Lapangan………………………………1
1.2 Maksud dan Tujuan Praktek Kerja Lapangan………………….....2
BAB II SEKILAS TENTANG PERUSAHAAN
2.1 Bidang Garapan dan Produksi ……………………………………3
2.2 Deskripsi Jabatan …………………………………………………3
BAB III PELAKSANAAN KEGIATAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN
3.1 Bidang / Jenis Kegiatan ………………………………………….4
3.2 Uraian Pekerjaan ………………………………………………....4
3.2.1 Pengertian Rem Tromol ………………………………..4
3.2.2 Komponen-Komponen Rem Tromol …………………..4
3.2.3 Waktu yang tepat untuk mengganti kanvas rem ……….8
3.2.4 Permasalahan rem tromol pada sepeda motor ………….8
BAB IV KESIMPULAN DAN SARAN
4.1 Kesimpulan ……………………………………………………...10
4.1.1 Kesimpulan Umum ……………………………………10
4.1.2 Kesimpulan Khusus …………………………………...10
4.2 Saran …………………………………………………………….11
4.2.1 Saran Untuk Pihak Sekolah …………………………...11
4.2.2 Saran Untuk Pihak Perusahaan ………………………..11
DAFTAR PUSTAKA
LAMPIRAN

v
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Pengertian Praktek Kerja Lapangan (PKL)

Praktek kerja lapangan atau yang biasa di sebut PKL adalah


salah satu bentuk emplementasi secara sistematis dan sinkron antara
program pendidikan di sekolah dengan program penguasaan keahlian yang
di peroleh melalui kegiatan kerja secara langsung didunia kerja untuk
mencapai tingkat keahlian tertentu. Disamping dunia usaha, Praktek Kerja
Lapangan (PKL) dapat memberikan keuntungan pada pelaksanaan itu
sendiri yaitu sekolah, karena keahlian yang tidak diajarkan di sekolahan
bias di dapat di dunia usaha, sehingga dengan adanya Praktek Kerja
Lapangan (PKL) dapat meningkatkan mutu dan relevensi Pendidikan
Menengah Atas yang dapat di arahkan untuk mengembangkan suatu system
yang mantap antara Dunia Pendidikan dan Dunia Usaha.

Praktek Kerja Lapangan (PKL) dilaksanakan untuk memenuhi


kebutuhan tenaga kerja yang professional dibidangnya. Melalui Praktek Kerja
Industri diharapkan dapat menciptakan tenaga kerja yang professional tersebut.
Dimana para siswa yang melaksanakan pendidikan tersebut diharapkan dapat
menerangkan ilmu yang didapat dan sekaligus mempelajari dunia industri.

Tanpa di adakannya Praktek Kerja Lapangan ini kita tidak dapat


langsung terjun ke dunia industri karena kita belum mengetahui situasi dan
kondisi lingkungan kerja. Selain itu perusahaan tidak dapat mengetahui
mana tenaga kerja yang profesional. Praktek Kerja Lapangan memang harus
dilaksanakan karena dapat menguntungkan semua pihak yang
melaksanakannya.

1.2 Maksud dan Tujuan Praktek Kerja Lapangan

A. Maksud Praktek Kerja Lapangan (PKL)


Maksud dilaksanakannya Praktek Kerja Lapangan (PKL) yang
diwujudkan dalam kerja disuatu perusahaan. Selain sebagai salah satu
syarat tugas akhir Praktek Kerja Lapangan (PKL).
1
Praktek Kerja Lapangan (PKL) juga sebagai kegiatan Siswa untuk mencari
pengalaman kerja sebelum memasuki dunia kerja yang sesungguhnya, yang
tercermin dalam Pendidikan Nasional yang berdasarkan Pancasila yang
bertujuan meningkatkan kecerdasan, kreativitas, dan keterampilan agar
dapat menumbuhkan manusia yang dapat membangun dirinya sendiri serta
bertanggung jawab atas Pembangunan Bangsa dan Negara dalam
pencapaian perekonomian meningkat dan kehidupan yang makmur. Karena
pertumbuhan perekonomian yang meningkat, didukung pula oleh
tumbuhnya persaingan dibidang industri dan teknologi yang memaksa kita
untuk ikut terjun kedalam dunia industri, bisnis, dan perdagangan.

B. Tujuan Praktek Kerja Lapangan (PKL)


 Untuk memperkenalkan siswa pada dunia usaha / kerja
 Menumbuhkan dan meningkatkan sikap profesional yang diperlukan
siswa untuk memasuki dunia usaha
 Meningkatkan daya kreasi dan produktivitas terhadap siswa sebagai
persiapan dalam menghadapi atau memasuki dunia usaha yang siswa
perlukan
 Meluaskan wawasan dan pandangan siswa terhadap jenis jenis
pekerjaan pada tempat dimana siswa melaksanakan Praktek Kerja
Lapangan.
2
BAB II
SEKILAS TENTANG PERUSAHAAN

2.1 Bidang Garapan dan Proses Produksi

Bengkel Langgeng Motor adalah sebuah perusahaan yang bergerak


dalam jasa perbaikan (Service) motor, serta penjualan sparepart sepeda
motor yang berkedudukan di purwakarta

2.2 Deskripsi Jabatan

a. Struktur Organisasi

PEMIMPIN
PERUSAHAAN
BRAM LESMANA

MEKANIK
TOBRY

b. Tugas dan Tanggung Jawab

A. Pemimpin Perusahaan
Sebagai pucuk dalam bengkel tersebut, bertugas mengatur dan
bertanggung jawab sepenuhnya terhadap bengkel langgeng motor.
B. Mekanik
Bertugas melaksanakan perbaikan sesuai dengan permintaan yang
tertera dalam lembaran Working Order. Mekanik juga bertanggung
jawab kepada Kepala Mekanik

3
BAB III
PELAKSANAAN KEGIATAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN
3.1. Bidang / Jenis Kegiatan

Ruang lingkup kegiatan praktek kerja lapangan dalam (PKL) Yang


direncanakan berdasarkan konsultasi dengan pembimbing lapangan meliputi
jenis-jenis kegiatan sebagai berikut :
1. Melaksanakan Tune Up

2 Melaksanakan Ganti Oli

3. Melaksanakan Overhoul

4. Melaksanaka perawatan dan perbaikan karburator

5. Melaksanakan Pemeriksaan Rem

6. Perawatan dan perbaikan Roda / Ban

3.2 Uraian Pekerjaan

3.2.1. Pengertian Rem Tromol

Rem tromol adalah sistem pengereman pada kendaraan, yang


menggunakan metode gesekan antara kanvas dengan sebuah
komponen berbenttuk mangkuk. Perbedaannya dengan rem cakram
ada pada arah gesekan. Rem cakram memiliki arah gesekan yang
saling mendekati (menjepit), sehingga pada rem cakram piringan
terdapat ditengah dua kanvas. Namun pada rem tromol, arah gesekan
saling menjauhi. Sehingga tromol yang terhubung dengan roda
diletakkan disisi luar dari dua kanvas rem

3.2.2. Komponen-Komponen Rem Tromol

1. Drun brake / tromol rem


Drum brake atau tromol rem terletak tengah-tengah roda motor,
itulah dengan rem tromol sepeda motor dapat menghemat
pemaikaian rumah ruang pada bagian belakang sepeda motor.
Fungsinya untuk media gesekan agar gaya putar roda dapat
dihentikan. Tromol rem tersebut dari metal padat yang tahan
terhadap panas. Sehingga ketika bergesekan dengan kanvas rem,
akan menyebabkan perlambatan pada putaran roda.

4
2. Brake Shoe/sepatu rem

Brake shoe berfungsi sebagai tempat penempelan kanvas rem.


Kanvas rem rem tromol berbeda dengan kanvas rem piringan atau
cakram. Kanvas rem ini berbentuk persegi panjang yang melengkung.
Biasanya, sepatu rem sudah dijual dalam satu unit dengan kanvas
rem, sehingga ketika akan melakukan penggantian kanvas rem
otomatis brake shoe juga ikut diganti.

3. Kanvas Rem

Kanvas rem adalah bahan semi organik yang digunakan sebagai


media gesek bersama tromol rem. Kanvas rem terbuat dari bahan
organik dan keramik supaya dapat bertahan pada suhu tinggi dan

5
tidak melukai tromol rem. Bahan penyusun kanvas rem akan
terkikis selama proses pengereman terus berlangsung. Untuk itu
dalam kurun waktu tertentu kanvas rem bisa habuis dan perlu
penggantian.
4. Tuas Penggerak

Tuas penggerak rem akan menggerakkan sepatu rem untuk


menekan tromol rem saat pedal rem di tekan. Tuas rem bekerja
secara mekanik melalui sebuah cam yang terletak di ujung tuas
penggerak. Saat tuas penggerak rem bekerja, cam akan
mendorong sepatu rem untuk menekan drum brake.
5. Return Spring

Return spring atau pegas pengembali terletak didalam sistem rem


tromol diantara dua buah sepatu rem. Pegas ini berfungsi untuk
mengembalikan posisi sepatu rem setelah rem digunakan. Pegas
ini akan menarik sepatu rem agar renggang dengan tromol,
sehingga roda dapat kembali berputar.
6. Pivot Pin
6

Pivot pin terletak dipangkal sepatu rem yang fungsinya sebagai center
sepatu rem. Pivot pin akan menjaga sepatu rem di area pangkal agar
dapat bergerak membuka dan menutup.

7. Tuas Penghubung

Tuas penghubung ini terletak diluar sistem utama rem tromol,


komponen ini berupa batang besi yang menghubungkan tuas
penggerak rem dengan pedal rem. Tuas penghubung ada pada
sistem rem tromol motor versi pedal injak.Sedangkan pada motor
matic yang menggunakan tuas rem tangan, menggunakan kabel
kawat untuk menghubungkan tuas dengan batang penggerak rem.
Diujung tuas penggerak biasanya dilengkapi dengan adjusting
screw yang berfungsi untuk menyesuaikan ketinggian rem.

8. Pedal rem / Tuas rem

Pedal rem adalah komponen input yang berfungsi sebagai tempat


pengguna untuk mengaktifkan sistem pengereman. Pedal rem ada
dua macam, pedal rem injak yang ada pada sepeda motor bebek dan
7

pedal rem tipe tuas yang ada pada motor matic. Meski berbeda tapi
memiliki fungsi yang sama saja.

3.2.3. Waktu yang tepat untuk mengganti kanvas rem

Kanvas rem habis jika alur dan permukaan sejajar waktu


penggantian kanvas rem cakram dan kanvas rem tromol syaratnya
enggak jauh dengan rantai penggerak. Yaitu disarankan untuk
memeriksanya sekali setiap 4.000 km. untuk memeriksa pengganti
kanvas rem di tromol, caranya jauh lebih mudah. Bisa di lacak
lewat jarum petunjuk di tuas pengikut yang ada di tromol.

3.2.4. Problem solving / permasalahan rem tromol pada sepeda motor

 Permasalahannya : Terdengar suara berdecit saat tuas rem di injak

 Penyebabnya : Kanvas rem belakang sudah tipis

 Penyelesaiannyan : Siapkan alat dan bahan untuk mengganti


kanvas rem, alatnya yaitu Kunci 17 dan 14 ring, Tang, Kunci 12,
Kunci 10, obeng, dan lap.
8

Cara : Lepas setelan rem belakang, Dengan kunci 12, lepas baut
pada AS sepeda motor, 17 dan 14, Lepas anting/penyetel rantai.
Dengan kunci 10 atau 12, Tarik as dan ban akan dilepas, untuk
motor Honda Supra, astrea grand gear belakang tidak akan ikut
tercopot, tapi kebanykan gear akan ikut lepas dan tertempel pada
tromol, lepaskan rem dari rumah tromol, lepas kanvas rem. Lalu
ukuru ketebalan kanvas rem menggunakan jangka sorong, apabila
tidak sesuai dengan buku BPR maka lakukan penggantian kanvas
rem, pasang kanvas yang baru, dan terkahir pasang kembali
secara berurutan.

 Pengujian : Setelah semua di perbaiki atau di selesaikan


lalu tes drive untuk menguji apakah masih terdengar suara
berdecit atau tidak.
9

BAB IV

KESIMPULAN DAN SARAN


4.1 Kesimpulan

4.1.1 Kesimpulan Umum

Dengan adanya program pendidikan Praktek Kerja Lapangan (PKL)


di dunia industri tidak dipungkiri dapat memberikan kesempatan untuk
melihat dan mempelajari dunia industri, sehingga dapat menambah
wawasan dan ilmu pengetahuan.

Dari hasil pelaksanaan kegiatan Praktek Kerja Lapangan (PKL) di


dunia industri, penyusun dapat menarik kesimpulan sebagai berikut :

1. Kedisiplinan dan konsekuensi terhadap peraturan atau prosedur yang


telah ditetapkan agar sangat berperan untuk perkembangan
perusahaan dan dapat menjamin perusahaan akan tetap maju.
2. Terbukti, bahwa pembelajaran yang diberikan di SMKN 1 Purwakarta
dapat di manfaatkan didunia inndustri.
3. Penyusun mengerti betapa pentingnya arti kerja sama untuk setiap
pekerjaan.
4. Program Praktek Kerja Lapangan (PKL) di industri merupakan saran
yang tepat untuk mengembangkan kemampuan siswa dibidang ilmu
pengetahuan.
5. Dengan pelaksanaan Praktek Kerja Lapangan (PKL) ini peserta didik
dapat membandingkan kondisi dengan system yang ada di dunia
industri dengan yang ada di bangku sekolah..
6. Praktek Kerja Lapangan menjadi otak ukur untuk membedakan mana
tenaga kerja yang professional dan mana yang tidak professional.

4.1.2 Kesimpulan Khusus

Setelah melakukan PKL selama satu bulan penuh di LANGGENG


MOTOR penyusun jadi lebih tahu teluk beluk perusahaan dan
sekiilas tentang dunia tentang industri. Penyusun dapat
menyimpulkan bahwa :

a. Ganti kanvas Rem dengan melakukan secara berkala,


penyebabnya yaitu kanvas rem sudah aus/habis
10

b. Spesifikasi sistem pengereman harus mengganti komponen rem, sperti


kanvas rem cakram 1,5mm dari plat dudukan, sepatu rem tromol 1
mm, seal piston sudah keras dan pecah, pengunci sepatu rem sudah
berkarat dan seal master kaliper pecah serta keras.

4.2 Saran Saran

Setelah penyusun menyelesaikan Praktek Kerja Lapangan (PKL) di


dunia industri, penyusun memberikan saran saran untuk pihak perusahaan
dan pihak sekolah, berikut saran saran yang dapat penulis sampaikan :

4.2.1 Saran Untuk Pihak Sekolah

a. Hendaknya sekolah lebih meningkatkan lagi wilayah untuk tempat


Praktek Kerja Lapangan (PKL) supaya siswa dapat menambah
wawasan lebig maju lagi
b. Sebelum menempatkan siswa didunia kerja hendaknya pembekalan
yang di berikan kepada siswa lebih di tingkatkan lagi
c. Pihak sekolah agar dapat lengkapi saran dan prasarana praktek.
4.2.2 Saran Untuk Pihak Perusahaan

a. Menciptakan lingkungan kerja yang lebih baik untuk meningkatkan


semangat kerja dan tercipta lingkungan kerja yang sehat dan teratur.
b. Kedisiplinan kerja agar lebih di tingkatkan lagi demi terciptanya
efektifitas waktu pelaksanaan pekerjaan.
c. Memanfaatkan fasilitas seefektif mungkin untuk menunjang
kelancaran pelaksanaan kegiatan.
d. Lebih memperhatikan tugas peserta PKL, dengan membatasi tugas
karyawan dengan tugas peserta PKL yang sebenarnya.
e. Meningkatkan wawasan pengetahuan karyawan agar peserta PKL
yang bertanya dapat mengerti dan memahami apa yang ditanyakan.
f. Meningkatkan hubungan antara karyawan, sehingga terjalin kerja
sama yang lebih kuat dan rasa kebersamaan yang tinggi
11

DAFTAR PUSTAKA

1. https://www.autoexpose.org/2017/02/komponen-rem-tromol-
sepeda-motor.html
2. http://otomarkotop.blogspot.com/2018/08/rem-tromol-sepeda-
motor-dan-gangguanya.html
3. Dian Herdiana, Laporan Praktek Kerja Lapangan (PKL) tahun 2019 Teknik
dan Bisnis Sepeda Motor, SMK NEGERI 1 PURWAKARTA
4. https://otosigna99.blogspot.com/2020/06/rem-tromol-motor-
komponen-cara-kerja.html
5. https://spbukita.com/komponen-rem-tromol/
LAMPIRAN – LAMPIRAN
1. Lembar Identitas…………………………………………………….( form 1 )
2. Lembar Identitas Perusahaan………………………………………..( form 2 )
3. Lembar Laporan Harian/Jurnal Kegiatan PKL……………………...( form 5 )
4. Lembar Daftar Hadir Peserta PKL…………………………………..( form 6 )
5. Lembar Daftar Nilai Kompetensi…....................................................( form 8 )

Anda mungkin juga menyukai