Anda di halaman 1dari 2

AWAL KEHANCURAN UNI SOVIET

Runtuhnya Uni Soviet ditandai dengan adanya krisis dalam berbagai bidang yaitu bidang
politik, ekonomi, dan sosial. Selain itu, adanya konflik etnis juga mendorong runtuhnya Uni
Soviet. Di sisi lain, jumlah republik di Uni Soviet juga melepaskan diri dari Uni Soviet.


Pembahasan

Uni Soviet merupakan sebuah negara yang menganut paham sosialis yang berdiri pada
1922. Letak Uni Soviet berada di Eurasia. Wilayah Uni Soviet sangat luas dan merupakan
salah satu negara adikuasa serta berpengaruh. Akan tetapi, kejayaan Uni Soviet runtuh
pada tahun 1991.

Uni Soviet mengalami kemerosotan dengan ditandai oleh berbagai krisis yang menerpa,
beberapa diantaranya adalah krisis di bidang politik, ekonomi, dan sosial. Selain itu,
faktor-faktor lain yang meruntuhkan Uni Soviet adalah sebagai berikut.

Adanya krisis politik, kegentingan dan ketegangan politik di Uni Soviet disebabkan oleh
Leninisme.

Adanya krisis sosial dan budaya, masyarakat Uni Soviet pada masa itu mempunyai kadar
atau taraf hidup yang rendah. Di sisi lain, pembagian kelas juga diberlakukan.

Negara yang mempunyai sifat totaliter proletariat, pemerintahan Uni Soviet dijalankan
dengan cara diktator sehingga rakyat tidak mempunyai kebebasan dalam menjalankan
kehidupannya. Hal tersebut juga memicu ketakutan yang ada pada masyarakat Uni Soviet
saat itu dan kebebasan rakyat dibatasi oleh pemerintah.

Terjadi kemunduran dan krisis perekonomian, sistem sosialisme dijadikan pokok dari sistem
perekonomian. Pengelolaan keuangan negara juga dilakukan dengan cara sentralistik.
Pemerintah pusat memegang kendali penuh terhadap perekonomian negara, baik dari
produksi, harga suatu barang, sampai dengan distribusi barang. Selain itu, adanya
pemborosan ekonomi dan keterbelakangan teknologi menjadi pemicunya.

Adanya perancangan Glasnost dan Perestroika, hal ini yang menjadi salah satu pemicu
runtuhnya Uni Soviet karena menimbulkan pecahnya revolusi sosial di Eropa Timur yang
membuat paham komunis meragukan sistem sosial-komunis.
• Permasalahan etnis di berbagai wilayah di Uni Soviet, hal ini memicu banyaknya
kerusuhan dan demonstrasi atau protes oleh berbagai etnis di Uni Soviet.

Adanya pembubaran Pakta Warsawa, pembubaran tersebut dimanfaatkan oleh berbagai


negara dalam naungan Uni Soviet untuk memisahkan diri dan hal ini memberikan
mundurnya kekuatan dari Uni Soviet. Pakta Warsawa dibubarkan pada 31 Maret 1991.

Runtuhnya Uni Soviet dibuktikan dengan adanya


Piagam Balevezha yang merupakan bentuk
dari pembubaran Uni Soviet yang kemudian disusul dengan pembubaran Majelis Agung Uni
Soviet pada 26 Desember 1991. Hal ini yang menandakan pembubaran Uni Soviet sebagai
satu aliansi atau perserikatan.

Anda mungkin juga menyukai