Anda di halaman 1dari 2

Laporan peran serta perdamaian dunia

1. Nama organisasi : UNESCO ( United Nations Educational, Scientific and


Cultural Organization )
2. Susunan anggota : Ayla mumtaz, Fauzia azka, Muhammad dirga, syaqueena
maritza ( jas hitam )
3. Pengantar :
UNESCO adalah singkatan dari United Nations Educational, Scientific
and Cultural Organization atau Organisasi Pendidikan, Ilmu Pengetahuan, dan
Kebudayaan. UNESCO merupakan badan khusus PBB yang didirikan pada 16
November 1945, yang bertujuan untuk mendukung perdamaian dan keamanan
dengan mempromosikan kerja sama antar negara melalui pendidikan, ilmu
pengetahuan, dan budaya dalam rangka meningkatkan rasa saling menghormati
yang berlandaskan kepada keadilan, peraturan hukum, HAM, dan kebebasan
hakiki.
UNESCO memiliki anggota 191 negara. Organisasi ini bermarkas di Paris,
Prancis, dengan 50 kantor wilayah serta beberapa lembaga, dan institut di
seluruh dunia. UNESCO memiliki lima program utama yang disebarluaskan
melalui: pendidikan, ilmu alam, ilmu sosial, dan manusia, budaya, serta
komunikasi, dan informasi. Proyek yang disponsori oleh UNESCO termasuk
program baca-tulis, teknis, dan pelatihan guru; program ilmu internasional;
proyek sejarah regional, dan budaya, promosi keragaman budaya; kerja sama
persetujuan internasional untuk mengamankan warisan budaya, dan alam serta
memelihara HAM; dan mencoba untuk memperbaiki perbedaan digital dunia.
4. Visi dan Misi :
Visi :
sesuai pada konstitusi unesco:
"Since wars begin in the minds of men and women, it is in the minds of men
and women that the defences of peace must be constructed".
"Karena perang dimulai dalam pikiran laki-laki dan perempuan, maka dalam
pikiran laki-laki dan perempuan pertahanan perdamaian harus dibangun."
Misi :
Menciptakan perdamaian melalui pengetahuan, dengan melaksanakan strategi
yang berdasarkan pada:
1. promosi prinsip dan norma universal, berdasarkan atas shared values, dalam
kompetensi UNESCO untuk melindungi dan mempertahankan common value
2. promosi keragaman dengan menghormati hak asasi manusia
3. pemberdayaan dan penguatan partisipasi dalam lingkungan masyarakat
intelektual, melalui pemerataan, peningkatan dan penyebaran penggunaan ilmu
pengetahuan.
5. Program kerja

1. Pendidikan
UNESCO bertujuan untuk memperkuat sistem pendidikan di seluruh dunia
agar siap menanggapi tantangan global. Melalui pendidikan, akan tercipta perdamaian,
pemberantasan kemiskinan, dan mendorong pembangunan berkelanjutan.

2. Ilmu sosial dan pembangunan manusia


Dalam masyarakat yang semakin beragam saat ini, UNESCO berperan
dalam mendukung dan menciptakan perdamaian dunia, serta memberdayakan orang-
orang dengan pengetahuan demi masyarakat yang adil dan inklusif.

3.Komunikasi dan informasi


Bidang ini bertujuan untuk membangun pengetahuan bersama di seluruh
dunia dan memudahkan masyarakat terhadap akses ke informasi dan pengetahuan di
berbagai bidang.
6. Pelaksanaan :
Berdasarkan program kerja UNESCO, cara kami untuk membantu Palestina
adalah dengan mengedukasi masyarakat akan apa yang terjadi di Palestina
bukan hanya perang melainkan genosida. Dengan kesadaran tersebut
masyarakat dapat berperan dalam membantu saudara saudara kita yang berada
di Palestina

Anda mungkin juga menyukai