Anda di halaman 1dari 1

LEMBAYUNG SENJA

Karya : Amanda Retma Amaria

Kisah berkelebat di ujung lembayung


Tertatih aku tak dapat mengepung
Titik sendu di akhir tahunku
Inginku berteduh, di manakah itu
Biru telah menungguku

Dan waktuku tak lama


Semoga bisa bermakna
Untuk semesta
Tua, renta, senja
Mendamba hujan kala Oktober masih tersisa

Terlampau tinggi tak peduli waktu


Berjalan hari dan terbujur kaku
Kamislimun hangan khayalanmu
Merasuk jiwa dalam kalbu
Walau kau tak selalu tahu

Lembayung senja
Aku mendambakanmu
Aku merindukanmu
Kenanglah selalu dalam senyumu
Walau terkadang kau tak mampu

Saat senja memanjakan kita


Duduk bersama diskusi rasa
Saat senja memanjakan kita
Duduk bersama bertukar cerita
Lembayung senja aku merindukannya

Anda mungkin juga menyukai