Anda di halaman 1dari 7

LAPORAN HASIL PRAKTIKUM KIMIA

LARUTAN ELEKTROLIT DAN


NONELEKTROLIT

Kelas : X MIPA 1
Kelompok : 2 (dua)
Anggota : 1. Ahmad Safwan R
2. Nayla Daffa
3. Muh. Fadlan
4. Rasyha Salsabilah
5. Tryudhea Tika
6. Danu Nur Pratama
7. Fahri Media Rahman
Kata Pengantar

Puji syukur saya panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa. Atas semua kehendaknya, saya
berhasil menyelesaikan laporan penelitian dengan tepat waktu yang berjudul "Laporan Hasil Praktikum
Kimia Larutan Elektrolit dan Nonelektrolit."

Larutan elektrolit adalah larutan yang dapat menghantarkan arus listrik. Larutan elektrolit
menghasilkan ion-ion yang dapat menghantarkan arus listriknya. Kejadian seperti ini banyak dijumpai
di dalam kehidupan sehari-hari. Kami menyadari bahwa hasil penelitian yang dibuat masih jauh dari
kata sempurna, dan memiliki kekurangan dari berbagai aspek. Untuk itu, Kami menerima kritik dan
saran yang bersifat membangun demi perbaikan laporan penelitian ini.
Bab I
Pendahuluan

1. Latar Belakang

Beberapa larutan memiliki kemampuan menghantarkan arus listrik. Larutan ada yang dapat
menghantarkan arus listrik dan ada yang tidak. Contoh larutan yang dikenal adalah larutan air garam,
larutan air gula dan lain-lain.

Dari sinilah dilakukan penelitian terhadap beberapa larutan tersebut dan untuk mengetahui
kemampuan menghantarkan arus listrik. Dan larutan yang akan diuji kali ini adalah Larutan Garam
(NaCl), Larutan Soda (H2CO3), Larutan Jeruk (C6H8O7), Larutan Gula (C6H12O6), Larutan Mizone
(Minuman Isotonik), Larutan Sabun.

2. Maksud dan Tujuan


· Menguji percobaan larutan elektrolit dengan berbagai cairan.
. Mengetahui larutan apa saja yang mempunyai kemampuan menyala.
Bab II
PEMBAHASAN

I. Metodologi percobaan

I.1 Alat dan bahan

Alat
- Baterai {1 buah (9 V) }
- Kabel (1 meter)
- Bola Lampu (1 buah)
- Gelas Plastik (6 buah)
- Paku (2 buah)

1.2 Bahan
- Larutan Garam
- Larutan Soda
- Larutan Jeruk
- Larutan Gula
- Larutan Isotonik
- Larutan Sabun

1.3 Cara Kerja


1. Siapkan alat dan bahan praktikum
2. Pasangkan baterai dan kabel pada rangkaian alat uji elektrolit, pada ujung (+) dipasang kabel
yang ujungnya karbon, dan ujung (-) dipasang kabel yang ujungnya bola lampu, sedangkan
Satu kabel lainnya dipisah dari rangkaian dan ujungnya di kaitkan dengan paku.
3. Masukkan paku ke dalam larutan yang diuji.
4. Tempelkan ujung kabel yang tidak tersambung dengan rangkaian alat uji dengan ujung bola
lampu yang tersambung dengan rangkaian alat uji.
5. Amati dengan seksama, cermat dan teliti.
6. Tulis hasil pengamatan terhadap larutan tersebut.

1.4 Gambar rangkaian alat uji elektrolit

II. Hasil Percobaan


1. Larutan garam Lampu terang dan banyak gelembung Elektrolit kuat
Dalam literatur larutan garam termasuk larutan elektrolit kuat.
2. Larutan isotonik Lampu redup dan sedikit gelembung Elektrolit lemah
Dalam literatur larutan isotonik termasuk larutan elektrolit lemah.
3. Larutan sabun Lampu mati dan sedikit gelembung Elektrolit lemah
Dalam literatur larutan sabun termasuk larutan elektrolit lemah.
4. Larutan soda Lampu mati dan sedikit gelembung Elektrolit lemah
Dalam literatur larutan soda termasuk larutan elektrolit lemah.
5. Larutan gula Lampu mati dan tidak ada gelembung Nonelektrolit
Dalam literatur larutan gula termasuk larutan elektrolit nonelektrolit.
6. Larutan air jeruk Lampu mati dan sedikit gelembung Elektrolit lemah
Dalam literatur larutan air jeruk termasuk larutan elektrolit lemah.

Kesimpulan
Larutan-larutan yang dapat menghasilkan gelembung gas dan bahkan hingga menyalakan
lampu disebut larutan elektrolit. Larutan elektrolit dapat menyalakan lampu karena dapat
terionisasi dalam larutanya. Sedangkan larutan yang tidak dapat menyalakan lampu ataupun
menghasilkan gelembung gas disebut larutan nonelektrolit. Larutan elektrolit dapat
dikelompokan menjadi larutan elektrolit lemah dan larutan elektrolit kuat berdasarkan derajat
ionisasinya. Larutan elektrolit kuat akan terionisasi sempurna saat dilarutkan, sedangkan
larutan elekrolit lemah saat dilarutkan tidak semuanya akan terionisasi sehingga dapat berubah
kembali ke senyawa asalnya.
Jadi kesimpulannya :

No. Larutan Elektrolit Kuat Larutan Elektrolit Lemah Larutan non-Elektrolit


1 Larutan garam Larutan air sabun Larutan air gula
2 - Larutan air jeruk -
3 - Larutan air soda -
4 - Larutan isotonik -
5 - - -
6 - - -

Anda mungkin juga menyukai