Anda di halaman 1dari 18

MODUL AJAR BAB 3

MENCIPTA DAN BERKREASI MELALUI TEKS PROSEDUR


Informasi Umum Modul Ajar
Nama Penyusun :
Nama Sekolah :
Tahun Ajaran :
Fase/Kelas : D/VII
Alokasi Waktu: 12 x 40 menit
Jumlah Pertemuan : 6 pertemuan

A. Capaian Pembelajaran
Capaian Pembelajaran (CP) Bab 3 Bahasa Indonesia terdiri atas empat keterampilan
bahasa, yaitu menyimak, membaca, berbicara, dan menulis.
Elemen Capaian Pembelajaran

Menyimak Peserta didik mampu menganalisis dan memaknai informasi berupa gagasan,
pikiran, perasaan, pandangan, arahan atau pesan yang tepat dari berbagai
jenis teks (nonfiksi dan fiksi) audiovisual dan aural dalam bentuk monolog,
dialog, dan gelar wicara. Peserta didik mampu mengeksplorasi dan
mengevaluasi berbagai informasi dari topik aktual yang didengar.

Membaca dan Peserta didik memahami informasi berupa gagasan, pikiran, pandangan,
Memirsa arahan atau pesan dari berbagai jenis teks misalnya teks deskripsi, narasi,
puisi, eksplanasi dan eksposisi dari teks visual dan audiovisual untuk
menemukan makna yang tersurat dan tersirat. Peserta didik
menginterpretasikan informasi untuk mengungkapkan simpati, kepedulian,
empati atau pendapat pro dan kontra dari teks visual dan audiovisual. Peserta
didik menggunakan sumber informasi lain untuk menilai akurasi dan kualitas
data serta membandingkan informasi pada teks. Peserta didik mampu
mengeksplorasi dan mengevaluasi berbagai topik aktual yang dibaca dan
dipirsa.

Berbicara dan Peserta didik mampu menyampaikan gagasan, pikiran, pandangan, arahan
Mempresentasikan atau pesan untuk tujuan pengajuan usul, pemecahan masalah, dan pemberian
solusi secara lisan dalam bentuk monolog dan dialog logis, kritis, dan kreatif.
Peserta didik mampu menggunakan dan memaknai kosakata baru yang
memiliki makna denotatif, konotatif, dan kiasan untuk berbicara dan
menyajikan gagasannya. Peserta didik mampu menggunakan ungkapan sesuai
dengan norma kesopanan dalam berkomunikasi. Peserta didik mampu
berdiskusi secara aktif, kontributif, efektif, dan santun. Peserta didik mampu
menuturkan dan menyajikan ungkapan simpati, empati, peduli, perasaan, dan
penghargaan dalam bentuk teks informatif dan fiksi melalui teks multimoda.
Peserta didik mampu mengungkapkan dan mempresentasikan berbagai topik
aktual secara kritis.

Menulis Peserta didik mampu menulis gagasan, pikiran, pandangan, arahan atau pesan
tertulis untuk berbagai tujuan secara logis, kritis, dan kreatif. Peserta didik
juga menuliskan hasil penelitian menggunakan metodologi sederhana dengan
mengutip sumber rujukan secara etis. Menyampaikan ungkapan rasa simpati,
empati, peduli, dan pendapat pro/kontra secara etis dalam memberikan
penghargaan secara tertulis dalam teks multimodal. Peserta didik mampu

PAG Buku Bahasa Indonesia 1 untuk Kelas VII | 61


menggunakan dan mengembangkan kosakata baru yang memiliki makna
denotatif, konotatif, dan kiasan untuk menulis. Peserta didik menyampaikan
tulisan berdasarkan fakta, pengalaman, dan imajinasi secara indah dan
menarik dalam bentuk prosa dan puisi dengan penggunaan kosa kata secara
kreatif.

B. Tujuan Pembelajaran
Tujuan Pembelajaran (TP) Bab 3 meliputi sebagai berikut.
3.1 mengidentifikasi ciri umum teks prosedur melalui beragam contoh teks
3.2 menganalisis karakteristik teks prosedur melalui sajian infografis
3.3 menelaah isi, tujuan, struktur, dan unsur kebahasaan teks prosedur melalui beragam
contoh dan latihan
3.4 menyusun teks prosedur dengan memperhatikan tujuan, isi, struktur, dan unsur
kebahasaan
3.5 memeragakan teks prosedur dengan sajian yang menarik
C. Kata Kunci
● Alat dan bahan
● Ciri umum
● Kaidah kebahasaan
● Memperagakan
● Menelaah
● Menyajikan
● Menyimpulkan
● Struktur
● Teks prosedur

D. Profil Pelajar Pancasila


1. Beriman, bertakwa kepada Tuhan yang Maha Esa dan berakhlak mulia terhadap
lingkungan sekitar.
2. Kreatif dalam membuat dan menyajikan teks prosedur.
3. Bernalar kritis dalam mengidentifikasi tujuan dan informasi dalam teks prosedur.
4. Mandiri dalam kegiatan pembelajaran dan mengerjakan tugas individu.
5. Gotong-royong dengan berkolaborasi bersama teman dalam kegiatan kelompok.
E. Sarana dan Prasarana
1. Komputer/laptop
2. LCD proyektor
3. Papan tulis
4. Spidol
F. Target Peserta Didik: Regular/tipikal
G. Model Pembelajaran: Discovery/Inquiry Learning, Cooperative Learning, Problem
Based Learning, dan Project Based Learning
H. Moda Pembelajaran: Tatap muka
I. Asesmen
1. Individu: Tertulis
2. Kelompok: Tertulis dan performa presentasi
J. Materi Ajar
1. Ciri umum teks prosedur
2. Teks prosedur dalam infografis
3. Tujuan dan isi teks prosedur
PAG Buku Bahasa Indonesia 1 untuk Kelas VII | 62
4. Struktur teks prosedur
5. Unsur kebahasaan teks prosedur
6. Menulis teks prosedur
7. Memeragakan teks prosedur

LANGKAH-LANGKAH PEMBELAJARAN
PERTEMUAN 1
Topik
1. Ciri umum teks prosedur
2. Teks prosedur dalam infografis
Tujuan Pembelajaran
3.1 mengidentifikasi ciri umum teks prosedur melalui beragam contoh teks
3.2 menganalisis karakteristik teks prosedur melalui sajian infografis
Pemahaman Bermakna
Siswa dapat menjelaskan ciri umum dan karakteristik teks prosedur.
Model Pembelajaran
Discovery/Inquiry Learning
Pertanyaan Pemantik
1. Apa yang kamu ketahui tentang teks prosedur?
2. Menurutmu, apa manfaat teks prosedur untuk kehidupan sehari-hari?
A. Kegiatan Pendahuluan (10 menit)
● Siswa merespons salam dari guru.
● Guru membuka pembelajaran dan melakukan doa bersama.
● Guru mengecek kehadiran siswa.
● Guru memberikan apersepsi dengan memantik pemahaman siswa tentang materi
tentang dengan mengajukan pertanyaan yang berkaitan dengan teks prosedur, seperti
1. Apa yang kamu ketahui tentang teks prosedur?
2. Menurutmu, apa manfaat teks prosedur untuk kehidupan sehari-hari?
● Siswa diberikan waktu untuk menjawab pertanyaan tersebut dengan bimbingan guru.
● Perwakilan siswa mengemukakan jawaban atas pertanyaan tersebut.
● Guru memberikan penguatan atas jawaban siswa dan menghubungkannya dengan teks
prosedur.
B. Kegiatan Inti (60 menit)
● Guru mengarahkan siswa untuk memahami teks prosedur melalui beragam teks
prosedur.
● Guru memberikan contoh teks prosedur dari buku Bahasa Indonesia untuk SMP/MTs
Kelas VII. Penerbit: Grafindo Media Pratama (Hlm. 55 dan 57) untuk dianalisis ciri
umumnya serta menyimpulkan isinya,
● Siswa menuliskan jawaban serta hal-hal yang belum dipahami mengenai materi.
● Secara bergantian siswa menyampaikan pemahamannya serta menanyakan materi
yang belum dipahami kepada guru.
● Guru melemparkan kembali pertanyaan tersebut kepada siswa lainnya, sehingga
terjadi diskusi kelas yang aktif.
● Guru membimbing jalannya diskusi kelas dengan memberikan pengarahan atau
penguatan sehingga siswa memahami materi.
C. Kegiatan Penutup (10 menit)
● Siswa dan guru membuat kesimpulan pembelajaran hari ini.

PAG Buku Bahasa Indonesia 1 untuk Kelas VII | 63


● Guru bersama siswa melakukan refleksi pembelajaran.
● Guru menginformasikan kegiatan pembelajaran pada pertemuan berikutnya.
● Guru menutup pembelajaran dengan mengucap syukur dan salam.

PERTEMUAN 2
Topik
1. Tujuan dan isi teks prosedur
2. Struktur teks prosedur
Tujuan Pembelajaran
3.3 menelaah isi, tujuan, dan struktur teks prosedur melalui beragam contoh dan latihan
Pemahaman Bermakna
Siswa dapat menganalisis isi, tujuan, serta struktur dalam teks prosedur.
Model Pembelajaran
Cooperative Learning,
Pertanyaan Pemantik
1. Pernahkah kamu menyiapkan sarapanmu sendiri?
2. Apa saja yang perlu kamu lakukan saat menyiapkan sarapanmu?
3. Apakah langkah-langkah tersebut dapat dikategorikan sebagai teks prosedur?
A. Kegiatan Pendahuluan (10 menit)
● Siswa merespons salam dari guru.
● Guru membuka pembelajaran dan melakukan doa bersama.
● Guru mengecek kehadiran siswa.
● Guru memberikan apersepsi dengan mengingatkan kembali siswa tentang materi
pembelajaran sebelumnya, yaitu ciri umum teks prosedur.
● Setelah itu, guru mengaitkan pentingnya mempelajari teks prosedur untuk kehidupan
sehari-hari.
● Guru memantik pemahaman siswa tentang tujuan, isi, struktur, serta unsur kebahasaan
teks prosedur, seperti
1. Pernahkah kamu menyiapkan sarapanmu sendiri?
2. Apa saja yang perlu kamu lakukan saat menyiapkan sarapanmu?
3. Apakah langkah-langkah tersebut dapat dikategorikan sebagai teks prosedur?
● Perwakilan siswa mengemukakan jawaban atas pertanyaan tersebut.
● Guru memberikan penguatan atas jawaban siswa dan menghubungkannya materi
pembelajaran pada pertemuan ini.
● Guru memberi tahu pembelajaran akan dilaksanakan secara berkelompok.
B. Kegiatan Inti (60 menit)
● Siswa membentuk kelompok yang terdiri atas 3—5 orang.
● Guru memberikan contoh teks prosedur Bahasa Indonesia untuk SMP/MTs Kelas VII.
Penerbit: Grafindo Media Pratama (Hlm. 59-60) untuk dianalisis isi dan tujuannya.
● Guru mengarahkan siswa untuk menyimak teks prosedur melalui tayangan YouTube
(https://www.youtube.com/watch?v=TaNGSXOtYJc).
● Setiap kelompok menganalisis isi, tujuan, serta struktur yang terdapat dalam teks
prosedur yang telah disimak melalui tayangan tersebut.
● Perwakilan kelompok akan mempresentasikan hasil diskusi di depan kelas.
● Secara bergantian kelompok lain memberikan apresiasi dan tanggapan.
● Guru membimbing jalannya diskusi kelas dengan memberikan pengarahan atau
penguatan sehingga siswa memahami materi.
C. Kegiatan Penutup (10 menit)
● Siswa dan guru membuat kesimpulan pembelajaran hari ini.
● Guru bersama siswa melakukan refleksi pembelajaran.

PAG Buku Bahasa Indonesia 1 untuk Kelas VII | 64


● Guru menginformasikan kegiatan pembelajaran pada pertemuan berikutnya.
● Guru menutup pembelajaran dengan mengucap syukur dan salam.

PERTEMUAN 3
Topik
1. Unsur kebahasaan teks prosedur
Tujuan Pembelajaran
3.3 menelaah isi, tujuan, struktur, dan unsur kebahasaan teks prosedur melalui beragam
contoh dan latihan
Pemahaman Bermakna
Siswa dapat menganalisis aspek kebahasaan dalam teks prosedur
Model Pembelajaran
Cooperative Learning
Pertanyaan Pemantik
Berdasarkan beragam contoh teks prosedur yang telah baca dan kamu simak, aspek
kebahasaan apa yang menjadi ciri khas teks prosedur?
A. Kegiatan Pendahuluan (10 menit)
● Siswa merespons salam dari guru.
● Guru membuka pembelajaran dan melakukan doa bersama.
● Guru mengecek kehadiran siswa.
● Guru memberikan apersepsi dengan mengingatkan kembali siswa tentang materi
pembelajaran sebelumnya tentang isi, tujuan, dan struktur teks prosedur, seperti
- Berdasarkan beragam contoh teks prosedur yang telah baca dan kamu simak,
aspek kebahasaan apa yang menjadi ciri khas teks prosedur?
● Siswa diberikan waktu untuk menjawab pertanyaan tersebut dengan bimbingan guru.
● Perwakilan siswa mengemukakan jawaban atas pertanyaan tersebut.
● Guru memberikan penguatan atas jawaban siswa.
● Guru menyampaikan bahwa kegiatan pembelajaran hari ini dilakukan secara
berkelompok.
B. Kegiatan Inti (60 menit)
● Guru membagi siswa menjadi beberapa kelompok. Setiap kelompok terdiri atas 4-6
siswa, sehingga jumlah kelompok tidak terlalu banyak.
● Guru menempatkan satu atau dua siswa pandai dalam setiap kelompok, sehingga
siswa tersebut mampu mengarahkan siswa lainnya dalam diskusi/kegiatan kelompok.
● Guru mengarahkan siswa untuk mengerjakan LKS-1 secara berkelompok.
● Guru mengamati diskusi yang dilakukan siswa, dan mengarahkan jika diperlukan.
● Setiap kelompok mempresentasikan hasil tugas LKS-1 untuk kemudian ditanggapi
oleh kelompok lainnya sehingga terbentuk diskusi kelas.
● Guru membimbing jalannya diskusi kelas dengan memberikan pengarahan atau
penguatan.
C. Kegiatan Penutup (10 menit)
● Siswa dan guru membuat kesimpulan pembelajaran hari ini.
● Guru bersama siswa melakukan refleksi pembelajaran.
● Guru menginformasikan kegiatan pembelajaran pada pertemuan berikutnya.
● Guru menutup pembelajaran dengan mengucap syukur dan salam.

PAG Buku Bahasa Indonesia 1 untuk Kelas VII | 65


PERTEMUAN 4
Topik
1. Menulis teks prosedur
Tujuan Pembelajaran
3.4 menyusun teks prosedur dengan memperhatikan tujuan, isi, struktur, dan unsur
kebahasaan
Pemahaman Bermakna
Siswa dapat menulis serta mengapresiasi teks prosedur
Model Pembelajaran
Problem Based Learning
Pertanyaan Pemantik
1. Kegiatan apa yang kamu lakukan sebelum berangkat sekolah?
2. Ceritakanlah kegiatan yang memerlukan langka-langkah yang berurutan sebelum
berangkat sekolah.
A. Kegiatan Pendahuluan (10 menit)
● Siswa merespons salam dari guru.
● Guru membuka pembelajaran dan melakukan doa bersama.
● Guru mengecek kehadiran siswa.
● Guru memberikan apersepsi dengan mengingatkan kembali siswa tentang materi-materi
yang telah dipelajari sebelumnya. Selain itu, guru juga menyampaikan pertanyaan
seperti
- Kegiatan apa yang kamu lakukan sebelum berangkat sekolah?
- Ceritakanlah kegiatan yang memerlukan langka-langkah yang berurutan sebelum
berangkat sekolah.
Siswa diberikan waktu untuk menjawab pertanyaan tersebut dengan bimbingan guru.
● Perwakilan siswa mengemukakan jawaban atas pertanyaan tersebut.
● Guru memberikan penguatan atas jawaban siswa.
B. Kegiatan Inti (60 menit)
● Guru menampilkan media pembelajaran berupa tayangan video teks prosedur.
● Siswa mengamati sebuah video Cara membuat mainan tradisional baling-baling
terbang dari kertas dari YouTube (https://www.youtube.com/watch?v=_KqH52MewJk)
● Guru dan siswa melakukan sesi tanya jawab terkait media yang ditampilkan.
● Guru memberikan siswa waktu untuk mengeksplorasi teks prosedur yang akan ditulis.
● Siswa menulis teks prosedur berdasarkan data dan informasi yang telah dikumpulkan.
● Perwakilan siswa mempresentasikan teks prosedur yang telah ditulis.
● Siswa lain memberi apresiasi dan tanggapan terkait teks prosedur yang disimak.
● Guru membuka diskusi terkait pengalaman siswa menulis teks prosedur.
C. Kegiatan Penutup (10 menit)
● Siswa dan guru membuat kesimpulan pembelajaran hari ini.
● Guru bersama siswa melakukan refleksi pembelajaran.
● Guru menginformasikan kegiatan pembelajaran pada pertemuan berikutnya.
● Guru menutup pembelajaran dengan mengucap syukur dan salam.

PAG Buku Bahasa Indonesia 1 untuk Kelas VII | 66


PERTEMUAN 5
Topik
Memeragakan teks prosedur
Tujuan Pembelajaran
3.5 memeragakan teks prosedur dengan sajian yang menarik
Pemahaman Bermakna
Siswa dapat menyajikan teks prosedur dengan penampilan yang menarik secara berkelompok
Model Pembelajaran
Project Based Learning
Pertanyaan Pemantik
Pernahkah kamu menyaksikan sebuah video tentang tutorial membuat sesuatu?
Hal apa yang menjadi menarik dari tayangan tersebut?
A. Kegiatan Pendahuluan (10 menit)
● Siswa merespons salam dari guru.
● Guru membuka pembelajaran dan melakukan doa bersama.
● Guru mengecek kehadiran siswa.
● Guru memberikan apersepsi dengan mengingatkan kembali siswa tentang materi-materi
yang telah dipelajari sebelumnya. Selain itu, guru juga menyampaikan pertanyaan
seperti
- Pernahkah kamu menyaksikan sebuah video tentang tutorial membuat sesuatu?
- Hal apa yang menjadi menarik dari tayangan tersebut?
Siswa diberikan waktu untuk menjawab pertanyaan tersebut dengan bimbingan guru.
● Perwakilan siswa mengemukakan jawaban atas pertanyaan tersebut.
● Guru memberikan penguatan atas jawaban siswa.
● Guru menyampaikan bahwa kegiatan pembelajaran hari ini dilakukan secara
berkelompok.
B. Kegiatan Inti (60 menit)
● Guru mengarahkan setiap kelompok untuk menyajikan teks prosedur menjadi sebuah
penampilan yang menarik.
● Siswa mengeksplorasi teks prosedur yang akan ditampilkan serta menyiapkan alat dan
bahan yang akan dipresentasikan.
● Guru memberikan siswa waktu untuk berlatih secara berkelompok.
● Setiap kelompok menyajikan teks prosedur di depan kelas secara bergantian.
● Siswa memberikan pendapat serta apresiasi terhadap kelompok lain.
● Guru memberikan apresiasi serta penilaian untuk setiap kelompok yang tampil.
C. Kegiatan Penutup (10 menit)
● Siswa dan guru membuat kesimpulan pembelajaran hari ini.
● Guru bersama siswa melakukan refleksi pembelajaran.
● Guru menginformasikan kegiatan pembelajaran pada pertemuan berikutnya.
● Guru menutup pembelajaran dengan mengucap syukur dan salam.

PERTEMUAN 6
Pelaksanaan tes sumatif (Latihan Akhir Bab 3)

PAG Buku Bahasa Indonesia 1 untuk Kelas VII | 67


REFLEKSI
Refleksi Guru

Apakah pembelajaran yang dilakukan sudah sesuai dengan apa yang saya
rencanakan?

Bagian rencana pembelajaran manakah yang sulit dilakukan?

Apa yang dapat saya lakukan untuk mengatasi hal tersebut?

Berapa persen siswa yang berhasil mencapai tujuan pembelajaran?

Apa kesulitan yang dialami oleh siswa yang belum mencapai tujuan
pembelajaran?

Apa yang akan saya lakukan untuk membantu mereka?

Refleksi Siswa
Pada bab ini kamu telah mempelajari materi mengenai Teks Prosedur. Agar pembelajaran
semakin menyenangkan dan bermakna, mari sejenak berefleksi tentang aktivitas
pembelajaran kali ini. Bubuhkanlah tanda centang (✓) pada salah satu gambar yang dapat
mewakili perasaanmu setelah mempelajari materi ini.

1. Apa yang sudah kamu pelajari?


.………………………………………………………………………………………………
2. Apa yang kamu kuasai dari materi ini?
.………………………………………………………………………………………………
3. Bagian apa yang belum kamu kuasai?
.………………………………………………………………………………………………
4. Apa upayamu untuk menguasai materi yang belum dikuasai? Coba diskusikan dengan
teman maupun gurumu.
.………………………………………………………………………………………………

PAG Buku Bahasa Indonesia 1 untuk Kelas VII | 68


GLOSARIUM

● Adverbial : kata keterangan


● Eksplorasi : kegiatan untuk memperoleh pengalaman baru dari situasi yang baru
● Imperatif : jenis kalimat dengan tujuan memberi perintah
● Infografis : informasi yang disajikan melalui grafis/gambar
● Konjungsi : kata hubung yang dapat menghubungkan kata, frasa, klausa, dan kalimat
● Objektif : keadaan yang sebenarnya tanpa dipengaruhi opini pribadi
● Sistematis : teratur menurut sistem yang sudah ditentukan
● Struktur : ketentuan untuk mengatur dan mengorganisasi unsur dengan berurutan

LAMPIRAN
A. Bahan Bacaan Guru
PERTEMUAN 1

PAG Buku Bahasa Indonesia 1 untuk Kelas VII | 69


Topik: Ciri Umum Teks Prosedur
Ciri-ciri teks prosedur yang membedakannya dengan jenis teks yang lain, di antaranya
sebagai berikut:
1. Menggunakan pola kalimat perintah (imperatif) yang harus ditaati dalam pelaksanaan
teks prosedur.
2. Terdapat panduan langkah-langkah yang harus dilakukan.
3. Menggunakan kata kerja aktif.
4. Menggunakan kata penghubung (konjungsi) untuk mengurutkan kegiatan.
5. Terdapat aturan atau Batasan dalam hal bahan atau kegiatan yang dilakukan.
6. Menggunakan kata keterangan untuk menyatakan perincian waktu, tempat, dan cara
yang akurat.
7. Terdapat isi kegiatan yang dilakukan secara urut (kalau tidak urut disebut tip).

Sumber:
https://www.ruangguru.com/blog/mengidentifikasi-teks-prosedur#:~:text=Ciri%2Dciri%20teks%20pr
osedur%20yang,Menggunakan%20kata%20kerja%20aktif.

PERTEMUAN 2
Topik: Tujuan, Isi, dan Struktur Teks Prosedur
Tujuan Teks Prosedur
Teks prosedur bertujuan memberi petunjuk cara melakukan suatu pekerjaan dengan
menggunakan material dan metode yang detail. Misalnya, cara memasak sup ayam, cara
menyalakan vacuum cleaner, dan lain sebagainya.
Struktur Teks Prosedur
Ingat, teks prosedur bertujuan untuk memberi informasi secara berurutan dan terperinci.
Maka dari itu, terdapat 4 struktur yang tak boleh dilupakan, yaitu:
1. Tujuan
Pertama, struktur Tujuan. Tujuan adalah hal yang ingin dilakukan dalam teks prosedur.
Biasanya terdapat pada judul atau paragraf pertama teks prosedur yang dijelaskan secara
singkat.
2. Material
Struktur teks prosedur yang kedua yaitu Material. Pada bagian ini, kamu bisa menuliskan
alat, bahan, atau hal-hal yang perlu dipersiapkan untuk membuat sesuatu. Biasanya terdapat
takaran, jumlah, bentuk, atau warna tertentu agar pembaca memperoleh hasil yang maksimal.
3. Langkah-langkah
Ketiga, struktur Langkah-langkah, yaitu tahapan atau proses untuk membuat sesuatu.
Tuliskan dengan kalimat yang jelas, logis, sistematis, dan tidak bertele-tele agar pembaca
tidak kebingungan.
4. Penegasan Ulang atau Penutup
Struktur teks prosedur yang terakhir yaitu Penegasan Ulang. Di sini, kamu dapat menuliskan
simpulan atau manfaat jika pembaca berhasil mengikuti petunjuk yang terdapat di dalam teks
prosedur.

Sumber: https://www.brainacademy.id/blog/teks-prosedur

PERTEMUAN 3
Topik: Aspek Kebahasaan Teks Prosedur
Aspek Kebahasaan Teks Prosedur

PAG Buku Bahasa Indonesia 1 untuk Kelas VII | 70


Ciri khusus yang membedakan teks prosedur dengan teks jenis lainnya adalah aspek
kebahasaannya. Aspek kebahasaan yang dimiliki teks meliputi:
● Konjungsi Temporal
Pada teks prosedur akan banyak ditemukan konjungsi temporal atau kata penghubung yang
menyatakan waktu kegiatan yang bersifat kronologis, seperti selanjutnya, berikutnya,
kemudian, dan setelah itu.
● Kata Kerja Imperatif
Kata kerja imperatif digunakan pada kalimat imperatif atau kalimat perintah. Kata kerja
imperatif ditandai dengan akhiran “kan” dan “i” atau partikel “lah”.
● Kalimat Perintah
Kalimat perintah adalah kalimat yang mengandung makna memerintah atau meminta
seseorang untuk melakukan sesuatu. Contoh : sediakan 5 hingga 10 butir kemiri utuh, cuci
kering dan keringkan.
● Verba Material dan Tingkah Laku
Verba material adalah sesuatu yang mengacu pada tindakan fisik seperti iris bawang,
haluskan bumbu, dan sebagainya. Verba tingkah laku merupakan tindakan yang dilakukan
dengan menggunakan ungkapan atau mengungkapkan suatu tindakan yang tidak dapat dilihat
oleh mata.
● Partisipan Manusia
Partisipan manusia merupakan semua manusia yang ikut serta dalam teks tersebut.
● Kata Bantu Bilangan
Kata bantu bilangan adalah kata pelengkap yang berfungsi membentuk satuan objek.
Misalnya, sehelai, sesendok teh, sebuah, sebatang.
● Kata Keterangan, Alat, Tujuan, Kuantitas, Syarat, Akibat
Kata keterangan adalah kelompok kata yang memberikan keterangan pada kata lain. Kata
ketetangan dapat berupa kata kerja atau kata sifat.
● Kalimat Saran atau Larangan
Teks prosedur adalah teks yang memiliki tujuan untuk memberi petunjuk kepada para
pembaca agar mereka dapat mengikuti langkah-langkah petunjuk secara aman dan mendapat
hasil yang maksimal. Oleh karena itu, teks banyak menggunakan kalimat saran dan larangan.
Kata-kata yang dipakai untuk menunjukan saran atau larangan adalah sebaiknya, hindari,
jangan, jika tidak.
● Kata Kerja Bentuk Pasif Untuk Proses
Penggunaan kata kerja bentuk pasif digunakan dalam kalimat pasif. Kalimat pasif adalah
kalimat yang subjeknya terletak sebelum predikatnya. Subjek dalam kalimat pasif dikenai
perbuatan atau aktivitas yang disebutkan dalam kalimat. Contoh: terompet sebaiknya ditiup
dengan kuat.

Sumber:
https://www.kelaspintar.id/blog/tips-pintar/kelas-7/menelaah-struktur-dan-aspek-kebahasaan-teks-p
rosedur-14754/
PERTEMUAN 4
Kegiatan pembelajaran menulis teks prosedur
PERTEMUAN 5
Kegiatan pembelajaran memeragakan atau mempresentasikan teks prosedur
PERTEMUAN 6
Kegiatan pembelajaran mengerjakan Latihan Akhir Bab 3

PAG Buku Bahasa Indonesia 1 untuk Kelas VII | 71


B. Lembar Kerja Siswa
LEMBAR KERJA SISWA (LKS)-1
Kerjakan tugas ini secara berkelompok.
1. Carilah dua contoh teks prosedur dari koleksi buku di perpustakaan atau internet.
2. Analisislah kedua teks tersebut berdasarkan unsur kebahasaannya.
3. Gunakanlah tabel berikut sebagai acuan.
Judul teks Teks 1: Teks 2:
Unsur Kebahasaan
Kalimat perintah
Kalimat saran
Kalimat larangan
Kata keterangan (adverbial)
Kata yang menunjukkan
ukuran
Kata hubung (konjungsi)

C. Rubrik Penilaian Lembar Kerja Siswa (LKS)

LKS-1
Skor
1 2 3 4
Terisi, namun tidak benar, Terisi benar sekitar Terisi benar sekitar Terisi benar
atau benar sekitar ≤50% >50%−≤75% >75%−≤90% sekitar >90%

𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑠𝑘𝑜𝑟 𝑦𝑎𝑛𝑔 𝑑𝑖𝑝𝑒𝑟𝑜𝑙𝑒ℎ


𝑁𝑖𝑙𝑎𝑖 = 𝑇𝑜𝑡𝑎𝑙 𝑠𝑘𝑜𝑟 (40)
𝑥 100

PAG Buku Bahasa Indonesia 1 untuk Kelas VII | 72


Latihan Akhir Bab 3

LEMBAR LATIHAN AKHIR BAB 3


1. Buku Bahasa Indonesia untuk SMP/MTs Kelas VII. Bandung: Grafindo Media Pratama,
2022. Latihan Bab 3 halaman 71—76.
2. Soal-soal berikut.

A. Pilihan Ganda
Bacalah teks berikut untuk menjawab soal 1—3.
[….]
Rendang merupakan salah satu masakan khas Indonesia yang terbuat dari daging dengan
bumbu bahan dasar rempah-rempah. Kelezatan daging rendang selain terletak pada resep
rendang tentunya terletak pada cara pengolahan. Diolah dari perpaduan berbagai rempah dan
waktu memasak yang cukup lama membuat cita rasa nikmat serta menjadikan daging empuk
untuk disantap.
Alat dan Bahan Dasar
daging tanpa lemak 1 ½ kg, potong 4×4 cm
santan dari 2 butir kelapa 2 liter (sebaiknya jangan santan instan)
Bumbu Penyedap
daun serai 2 batang
daun kunyit 2 lembar simpulkan
asam kandis/gelugur 2 cm
daun jeruk purut 4 lembar
Bumbu Halus
1. bawang merah 12 butir 7. kunyit 3 cm, bakar
2. bawang putih 6 siung
8. jahe 2 cm bakar
3. cabe merah besar 100 g 9. garam 2 sdt
10. jintan 1 sdt, sangrai
4. cabe merah keriting 100 g 11. ketumbar ½ sdm
5. kemiri 5 butir 12. pala ½ sdt
13. Penyedap rasa secukupnya
6. lengkuas 2 cm
Langkah-langkah
3. Potong daging sapi tipis-tipis sesuai dengan selera.
4. Lalu, haluskan bumbu yang harus dihaluskan tadi.
5. Kemudian, masukan santan di wajan setelah itu daun jeruk, daun kunyit, serai, asam,
irisan bawang merah.
6. Setelah itu, masukan bumbu yang sudah dihaluskan, aduk rata.
7. Kemudian, masak santan berbumbu sambil sesekali diaduk selama 20 menit.
8. Setelah mulai tampak mengeluarkan minyak, Masukkan potongan daging, masak dengan
api sedang sampai santan mengering dan tampak berminyak serta daging mulai empuk
berarti rendang sudah masak.
9. Setelah itu, angkat dan sajikan
Itulah sajian rendang yang dapat kamu coba buat di rumah. Selamat memasak.
Sumber:
https://semarang.inews.id/read/163124/10-contoh-teks-prosedur-sederhana-beserta-penjelasan-strukturnya/2

PAG Buku Bahasa Indonesia 1 untuk Kelas VII | 73


1. Judul yang tepat untuk teks prosedur tersebut adalah ….
A. Cara Membuat Rendang Rumahan
B. Rendang Nikmat Buatan Sendiri
C. Buatlah Rendang di Rumah
D. Ayo, Membuat Rendang

2. Perhatikan kalimat berikut.


Itulah sajian rendang yang dapat kamu coba buat di rumah. Selamat memasak.
Kutipan kalimat tersebut termasuk bagian ….
A. tujuan C. penutup
B. alat dan bagan D. langkah-langkah
3. Konjungsi temporal yang terdapat pada kutipan teks prosedur tersebut adalah ….
A. dan, dari, serta C. kemudian, setelah, selama
B. setelah itu, sampai, mulai D. lalu, kemudian, setelah itu
4. Tujuan teks prosedur tersebut adalah ….
A. Untuk memberi tahu langkah-langkah membuat rendang
B. Untuk mengajak pembaca membuat rendang di rumah
C. Untuk memberikan saran membuat rendang yang tepat
D. Untuk menggambarkan secara detail makanan rendang
5. Kalimat perintah yang terdapat pada teks tersebut adalah ….
A. Setelah itu, masukan bumbu yang sudah dihaluskan, aduk rata.
B. Kelezatan daging rendang selain terletak pada resep rendang tentunya terletak
pada cara pengolahan.
C. Itulah sajian rendang yang dapat kamu coba buat di rumah. Selamat memasak.
D. santan dari 2 butir kelapa 2 liter (sebaiknya jangan santan instan)
6. Bahan utama untuk membuat rendang adalah ….
A. daging tanpa lemak 1 ½ kg
B. santan dari 2 butir kelapa 2 liter
C. cabe merah keriting 100 g
D. daun kunyit 2 lembar simpulkan
7. Berdasarkan teks tersebut, santan berbumbu harus sesekali diaduk selama 20 menit
karena ….
A. Agar bumbu tampak halus
B. Agar tampak mengeluarkan minyak
C. Agar bumbu meresap dengan baik
D. Agar daging empuk dan lembut
8. Konjungsi yang banyak digunakan dalam teks prosedur adalah ….
A. kausalitas C. temporal
B. pertentangan D. pemilihan

9. Perhatikan kalimat berikut.


Rendang merupakan salah satu masakan khas Indonesia yang terbuat dari daging
dengan bumbu bahan dasar rempah-rempah.
Kutipan kalimat tersebut termasuk bagian ….
A. alat dan bahan C. langkah-langkah
B. penutup D. tujuan
10. Teks tersebut termasuk ragam teks prosedur ….

PAG Buku Bahasa Indonesia 1 untuk Kelas VII | 74


A. melakukan aktivitas
B. membuat sesuatu
C. memeragakan sesuatu
D. protokol menggunakan alat

B. Uraian
Cermati infografis berikut untuk menjawab soal nomor 1—5.

1. Buatlah tujuan yang tepat untuk teks prosedur tersebut.


2. Buatlah kalimat penutup yang tepat untuk teks prosedur tersebut.
3. Perbaikilah penggunaan kalimat yang terdapat pada infografis tersebut.
4. Jelaskanlah jenis teks prosedur tersebut berdasarkan pemahamanmu.
5. Menurutmu, siapakah tujuan penulisan teks prosedur tersebut? Uraikanlah
pemahamanmu.

PAG Buku Bahasa Indonesia 1 untuk Kelas VII | 75


Kunci Jawaban Latihan Akhir Bab 3
Pilihan Ganda

1. A
2. C
3. D
4. A
5. A
6. A
7. B
8. C
9. C
10. B

Uraian
1. Belajar ternyata bukan hanya tentang berapa lama kamu menghabiskannya secara
konsisten, lebih dari itu belajar juga harus dilakukan secara efektif. Berikut ini adalah
cara yang dapat kamu lakukan agar belajarmu lebih efektif.
2. Itulah cara belajar yang dapat kamu lakukan agar belajarmu lebih cepat dan efektif.
3. Cara-cara yang dijelaskan pada kalimat tersebut belum spesifik berdasarkan jenisnya.
Berikut ini perbaikan yang tepat.
1) Buatlah catatan dengan kertas dan alat tulis
2) Belajar yang banyak, tetapi tidurlah yang cukup
3) Cobalah modifikasi latihan rutinmu agar tidak membosankan.
4) Jangan belajar dengan monoton
5) Minumlah air yang cukup
6) Jangan lupa untuk tetap mengistirahatkan otak di sela-sela belajar
4. Berdasarkan isinya, teks prosedur tersebut termasuk jenis teks prosedur yang memberi
tahumu untuk melakukan aktivitas tertentu.
5. Secara khusus, teks prosedur tersebut ditujukan untuk pelajar dan mahasiswa yang
membutuhkan belajar dengan cepat dan efektif.

PAG Buku Bahasa Indonesia 1 untuk Kelas VII | 76


RUBRIK PENILAIAN AKHIR MODUL
A. Pilihan Ganda
Pedoman penskoran: Nilai = Jumlah Skor
Setiap soal dengan jawaban benar memiliki skor 10, dan salah memiliki skor 0.
Terdapat 10 soal Pilihan Ganda, maka skor tertinggi yaitu 100 (nilai 100).
Perhatikan tabel berikut untuk panduan penilaian.
Jumlah Jawaban
Nilai
Benar
10 100
9 90
8 80
7 70
6 60
5 50
4 40
3 30
2 20
1 10
0 0

B. Uraian
Skor
1 2 3 4
Terisi, namun tidak benar, Terisi benar sekitar Terisi benar sekitar Terisi benar
atau benar sekitar ≤50% >50%−≤75% >75%−≤90% sekitar >90%

𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑠𝑘𝑜𝑟 𝑦𝑎𝑛𝑔 𝑑𝑖𝑝𝑒𝑟𝑜𝑙𝑒ℎ


𝑁𝑖𝑙𝑎𝑖 = 𝑇𝑜𝑡𝑎𝑙 𝑠𝑘𝑜𝑟 (20)
𝑥 100

PAG Buku Bahasa Indonesia 1 untuk Kelas VII | 77


DAFTAR PUSTAKA
Sumber Buku
Arifin, Muhamad Zainal. 2022. Bahasa Indonesia untuk SMP/MTs Kelas VII. Bandung:
Grafindo Media Pratama

Sumber Dokumen
Keputusan Kepala Badan Standar, Kurikulum, dan Asesmen Pendidikan Kemendikbudristek
Nomor 033/H/KR/2022 tentang Perubahan atas Keputusan Kepala Badan Standar,
Kurikulum, dan Asesmen Pendidikan Kemendikbudristek Nomor 008/H/KR/2022
tentang Capaian Pembelajaran pada Pendidikan Anak Usia Dini, Jenjang Pendidikan
Dasar dan Jenjang Pendidikan Menengah pada Kurikulum Merdeka
Keputusan Kepala Badan Standar, Kurikulum, dan Asesmen Pendidikan Kemendikbudristek
Nomor 009/H/KR/2022 Tentang Dimensi, Elemen, dan Subelemen Profil Pelajar
Pancasila pada Kurikulum Merdeka.
Permendikbudristek RI Nomor 22 Tahun 2022 tentang Standar Mutu Buku, Standar Proses
dan Kaidah Pemerolehan Naskah, serta Standar Proses dan Kaidah Penerbitan Buku.

Sumber Internet
Admin SMP. 2021. Puisi Rakyat, Warisan Budaya yang Melekat. Tersedia:
https://ditsmp.kemdikbud.go.id/puisi-rakyat-warisan-budaya-yang-melekat/
Alfari, Shabrina. 2022. Mengenal Ciri-Ciri Teks Prosedur, Struktur & Contohnya | Bahasa
Indonesia Kelas 7. Tersedia:
https://www.ruangguru.com/blog/mengidentifikasi-teks-prosedur#:~:text=Ciri%2Dciri%20teks%
20prosedur%20yang,Menggunakan%20kata%20kerja%20aktif.
Dyartorin Kerajinan Tangan. 2021. Cara membuat mainan tradisional baling-baling terbang
dari kertas. Tersedia: https://www.youtube.com/watch?v=_KqH52MewJk
Muabdur Ps. 2020. ECOBRICK||Daur Ulang Sampah Plastik||Teks Prosedur. Tersedia:
https://www.youtube.com/watch?v=TaNGSXOtYJc
Nanda, Salsabila. 2022. Apa itu Teks Prosedur? Pahami Struktur, Ciri, Jenis, dan Kaidahnya.
Tersedia: https://www.brainacademy.id/blog/teks-prosedur
Pintar, Kelas. 2022. Menelaah Struktur dan Aspek Kebahasaan Teks Prosedur. Tersedia:
https://www.kelaspintar.id/blog/tips-pintar/kelas-7/menelaah-struktur-dan-aspek-kebahas
aan-teks-prosedur-14754/

PAG Buku Bahasa Indonesia 1 untuk Kelas VII | 78

Anda mungkin juga menyukai