Anda di halaman 1dari 2

Judul : Resume Kuliah Umum (Stadium Generale Share The Journey Of Life)

Nama Penulis : Dandy Dyanza


NIM : 121231037
Kelas : PDB10

Bapak Prof. Djoko Santoso dalam video tersebut, beliau menekankan bahwa dalam hidup ini
merupakan sebuah “journey” atau perjalanan, beliau mengharapkan agar ini dapat
menginspirasi generasi sekarang untuk mengenal bagaimana kemajuan teknologi informasi
ilmu pengetahuan dan humaniora.
Era sekarang sangat ditumpukkan dalam kesejahteraan keberadaan teknologi dan informasi dan
sekaligus sangat miris atau menghawatirkan apabila itu tidak dikendalikan oleh hati Nurani
dan kesadaran masing masing. Itulah sebabnya mahasiswa harus mengamalkan apa yang ada
dalam hymne airlangga pusakayang sakti. Ini harus difondasikan oleh karakter yang luhur,
santun, bijak dan sejenisnya agar semakin Sejahtera untuk tetap selalu sehat spiritual, sehat
emosional, sehat fisik dan sehat intelektual.
Lulusan universitas airlangga harus mempunyai 6 hal penting yaitu;
1. pelayan yang excellent : kewajiban melayani dimanapun dan kapanpun dengan baik
hati dan sepenuh hati.
2. menguasai ilmu yang ditekuni : menguasai sesuai prodi ditambah soft skill yang mirip
dengan prodinya, tingkatkan skill tersebut agar capaian layanan paripurna dipetik oleh
yang membutuhkan dan sifatnya inklusif. Ada nilai tambah dengan nama world class
university yaitu memiliki perspektif internasional. Penegmbangan ilmu yang sesuai
dengan kita harus bagus supaya peluangnya sangat besar menjadi pelayan yang
excellent.
3. dapat menghitung berdasarkan sebuah data kehidupan yang melekat : contohnya Prof.
Djoko Santoso digembleng kawah candradimuka jatuh bangun tapi tetap bangkit,
punya niat luhur. Juga harus tergantung data yang ada mengarahkan kita kemana, maka
kita pasangakan sesuai ordinat datanya. Nama kerennya evidence base.
4. Profesionalitas : paham regulasi, etika, kolaborasi yang harus kita terapkan disegala
situasi dan kondisi. Etika dalam memberi harus yang terbaik dan Ikhlas.
5. Otorite : utamakan kebutuhan, Ketika ada opsi opsi a,b,c dll kita harus memberi tahu
sesuai advantages dan disadvantages tiap opsi yang ada pada mereka. Almamater
universitas airlangga dilatih mengetahuiperspektif etika, regulasi dan punya pemikiran
yang out of the box yang sejalan dengan visi misi universitas airlangga.
6. Holistik Thinking : berpikir menyeluruh 360 derajat dihitung dengan kelebihan dan
kekurangan yang akan kita lakukan. Alexander flemming selalu menghayati, merefleksi
diri, bertanya, berimajinasi sampai dia menemukan jamur antibiotik.
Disamping enam hal tersebut, mahasiswa universitas airlangga hendaknya juga menjaga
keseimbangan antar apa yang disebut dengan hablum minannas dan hablum minallah. Kalimat
hablum minannas memiliki arti hubungan antar sesama manusia, sedangkan hablum minallah
memiliki arti hubungan manusia dengan allah. Kita sebagai bagian dari Masyarakat, sebagai
bagian dari negara Indonesia, bagian dari segenap umat manusia di dunia ini hendaknya saling
tolong menolong, , memiliki rasa simpati dan empati dan memberikan manfaat satu sama lain.
Manusia yang pandai dan telah mendalami berbagai ilmu niscaya tidak akan mengingkari
keberadaan pencipta, yang menciptakan dari yang sebelumnya tidak ada menjadi ada.
Pengembangan ini sejalan dengan enam mandat UNESCO mengenai edukasi, yaitu; dari yang
tidak tahu menjadi tahu, dari yang tidak ahli menjadi ahli, dihayati dan diamalkan,menjadi
berpengalaman atau expert serta dapat memenuhi agenda SDGs.
Universitas airlangga sendiri juga memiliki slogan yang mengandung nilai nilai luhur dalam
akronim “HEBAT”.
H – Humble : artinya memiliki empati dan simpati, sederhana, hemat dan senang menolong.
E – Excellent : artinya memiliki knowledge yang excellent, excellent skill, excellent attitude.
Terangkum juga dalam Tri Dharma perguruan tinggi; Pendidikan, penelitian dan pengabdian.
B – Brave : berani karena tahu, berani melangkah terukur, berani mengambil resiko.
A – Agile : lincah, powerful, energik, trengginas.
T – Transcendence : memiliki iman, spiritual, memiliki keimanan, ketaqwaan terhadap
eksistensi tuhan, dan tetap berdoa.

Anda mungkin juga menyukai