Anda di halaman 1dari 21

Perkembangan Teknologi Pada Teknik Jaringan

Komputer Dan Telekomunikasi


Internet Of Things

Disusun oleh:
Kelompok 7
Ketua : Della Ardana
Anggota: 1. Adam
2. Andra Pernando
3. Cindy Septiani Putri
4. Tharisya Aulia

1
Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Selatan
SMK Negeri 1 Indralaya Selatan
Tahun Pelajaran 2022/2023

KATA PENGANTAR

Alhamdulillah, puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah


memberikan rahmat-Nya sehingga Makalah yang berjudul
Internet Of Things ini dapat di selesaikan. Makalah ini disusun
berdasarkan rangkuman dari beberapa sumber-sumber informasi
yang berkaitan dengan Internet of Things.

Makalah ini tentunya jauh dari kata sempurna baik segi


penyusunan, bahasa, maupun penulisannyya. Oleh karena itu,
kami sangat mengharapkan saran yang membangun dari semua
pembaca guna menjadi acuan agar penulis bisa menjadi lebih
baik lagi di masa mendatang. Semoga makalah ini bermanfaat
bagi kita semua.

Meranjat, 19 Sep 2022

Kelompok 7

2
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR………………………………………...……. 2
DAFTAR ISI……………………………………………………….. 3
DAFTAR GAMBAR……………………………………………...... 4
BAB I PEMBAHASAN…………………………………………….. 5
A.Pengertian IOT (Internet Of Things)……………………… 5
B. Sejarah Perkembangan Iot…………………………………. 7
C. Unsur-unsur Pembentukan Iot…………………………….. 8

D. Cara Kerja Internet of Things…………………………….. 10

E. Metode dan Perangkat yang digunakan pada Internet….. 11


F. Manfaat IoT (Internet of Things)…………………………. 17
G. Dampak Internet of Things……………………………….. 19
BAB II PENUTUP………………………………………………… 20
DAFTAR PUSAKA………………………………………………. 21

3
DAFTAR GAMBAR

BAB I PEMBAHASAN…………………………………. 5
Gambar 1.1 Sampul IoT……………………………... 5
Gambar 1.2 Sejarah Perkembangan IoT…………… 6
Gambar 1.3 Unsur- unsur Pembentukan IoT………. 8
Gambar 1.4 Cara kerja IoT…………………............ 10
Gambar 1.5 August Smart Lock…………………… 12
Gambar 1.6 Smart City……………………………... 14
Gambar 1.7 Ilusi Smart Trafic Light……………… 15
Gambar 1.8 Animasi Cctv Jakarta……………........ 16
Gambar 1.9 Contoh Cctv Online………………..….. 16

4
BAB I
PEMBAHASAN

A.Pengertian IOT (Internet Of Things)

Gambar 1.1 sampul IoT

Internet Of Things adalah suatu konsep atau program


dimana sebuah objek memiliki kemampuan untuk
mentransmisikan atau mengirimkan data melalui jaringan tanpa
menggunakan bantuan perangkat komputer dan manusia.
Internet of things atau sering disebut dengan IoT. Secara singkat
Internet of Things bisa dibilang adalah di mana benda-benda
disekitar kita dapat berkomunikasi antara satu sama lain melalui
sebuah jaringan seperti internet.
IoT saat ini mengalami banyak perkembangan ,perkembangan
IoT dapat dilihat mulai dari tingkat konvergensin teknologi
nirkabel, microelectromechanical (MEMS),internet, dan QR
(Quick Responses) code. Internet Of Things (IOT) ini bisa
5
mencakup semuanya, mulai dari ponsel, lampu, tv. Kemampuan
dari IOT sendiri tidak perlu di ragukan lagi, banyak sekali
teknologi yang telah menerapkan system IOT, sebagai contoh
sensor cahaya, sensor suara dan teknologi google terbaru, yaitu
google ai dan amazon alexa.

B. Sejarah Perkembangan Iot

Gambar 1.2 sejarah perkembangan IoT

Pada tahun 1990, John Ramkey dengan Simon Hackett


melakukan kerja sama untuk membuat perangkat yang berupa
pemanggang roti dan terhubung ke internet dengan jaringan TCP
atau IP serta dikendalikan dengan Basis Informasi Manajemen
Protokol Manajemen Jaringan Sederhana (SNMP MIB) dengan
satu kontrol untuk menghidupkan daya, tetapi manusia tetap
harus yang memasukkan rotinya ke perangkat itu. Pada tahun

6
1999, perangkat ini dikembangkan dengan ditambahkannya
sebuah interop atau robot derek kecil yang juga bisa
dikendalikan lewat internet dan memungkinkan mampu
mengambil dan menjatuhkan roti ke dalam perangkat tersebut.
Masih di tahun 1999, Kevin Ashton yang merupakan direktur
eksekutif Auto ID Centre MIT menciptakan The Internet of
Things.Ia juga menemukan peralatan berbasis RFID atau Radio
Frequency Identification global dengan sistem identifikasi di
tahun yang sama.Penemuan ini bisa disebut sebagai sebuah
lompatan besar dalam komersial IoT.
Internet of Things mengalami pertumbuhan besar.
Perkembangan ini didukung oleh beberapa perusahaan besar
seperti IBM, Cisco, dan Ericson yang mengambil banyak
inisiatif dari bidang pendidikan serta komersial dengan IoT
teknologi hanya bisa dijelaskan sebagai hubungan antara
komputer dan manusia.

7
C. Unsur-unsur Pembentukan Iot

Gambar 1.3 unsur unsur pembentukan IoT

Terdapat lima unsur pembentukan dari internet,yaitu:


1. Konektivitas,
2. Artificial Intelligence (Al)
3. Perangkat system kecil,
4. Sensor,
5. Dan active engagement.
 Konektivitas
Dalam IoT, ada kemungkinan untuk membuat/membuka
jaringan baru, danjaringan khusus IoT. Jadi, jaringan ini tak lagi
terikat hanya dengan penyedia utamanya saja. Jaringannya tidak
harus berskala besar dan mahal, bisa tersedia pada skala yang
jauh lebih kecil dan lebih murah. IoT bisa menciptakan jaringan
kecil tersebut di antara perangkat sistem.

8
 Kecerdasan Buatan (Artificial Intelligence/Al)
IoT membuat hampir semua mesin yang ada menjadi "Smart".
Ini berarti IoT bisa meningkatkan segala aspek kehidupan kita
dengan pengembangan teknologi yang didasarkan pada AI. Jadi,
pengembangan teknologi yang ada dilakukan dengan
pengumpulan data, algoritma kecerdasan buatan, dan jaringan
yang tersedia.

 Perangkat System Kecil


Perangkat, seperti yang diperkirakan para pakar teknologi,
memang menjadi semakin kecil, makin murah, dan lebih kuat
dari masa ke masa. IoT memanfaatkan perangkat-perangkat
kecil yang dibuat khusus ini agar menghasilkan ketepatan,
skalabilitas, dan fleksibilitas yang baik.

 Sensor
Sensor ini merupakan pembeda yang membuat IoT unik
dibanding mesin canggih lainnya. Sensor ini mampu
mendefinisikan instrumen, yang mengubah IoT dari jaringan
standar dan cenderung pasif dalam perangkat, hingga menjadi
suatu sistem aktif yang sanggup diintegrasikan ke dunia nyata
sehari-hari kita.

9
 Keterlibatan Aktif (Active Engagement)
Engangement yang sering diterapkan teknologi umumnya
yang termasuk pasif. IoT ini mengenalkan paradigma yang baru
bagi konten aktif, produk, maupun keterlibatan layanan.

D. Cara Kerja Internet of Things


Konsep IoT ini sebetulnya cukup sederhana dengan cara kerja
mengacu pada 3 elemen utama pada arsitektur IoT, seperti:
 Barang Fisik yang dilengkapi modul IoT
 Perangkat Koneksi ke Internet seperti Modem dan Router
Wirless Speedy
 Cloud Data Center tempat untuk menyimpan aplikasi
beserta data base.

Gambar 1.4 cara kerja IoT

10
Seluruh penggunaan barang yang terhubung ke internet akan
menyimpan data, data tersebut terkumpul sebagai 'big data'
yang kemudian dapat di olah untuk di analisa baik oleh
pemerintah, perusahaan, maupun negara asing untuk kemudian
di manfaatkan bagi kepentingan masing-masing.

E. Metode dan Perangkat yang digunakan pada


Internet of Things
1. Metode Internet of Things
Metode yang digunakan oleh Internet of Things adalah
nirkabel atau pengendalian secara otomatis tanpa mengenal
jarak. Pengimplementasian Internet of Things sendiri biasanya
selalu mengikuti keinginan si developer dalam mengembangkan
sebuah aplikasi yang ia ciptakan, apabila aplikasinya itu
diciptakan guna membantu monitoring sebuah ruangan maka
pengimplementasian Internet of Things itu sendiri harus
mengikuti alur diagram pemrograman mengenai sensor dalam
sebuah rumah, berapa jauh jarak agar ruangan dapat dikontrol,
dan kecepatan jaringan internet yang digunakan.

2. Perangkat pada Internet of Things


Saat ini, di belahan dunia manapun banyak ditemukan
peralatan yang sudah terhubung dengan internet. Satu peralatan
yang digunakan bisa menghubungkan ke perangkat lainnya
hanya dengan menggunakan koneksi internet.Berikut contoh
dari perangkat tersebut:
11
1.August Smart Lock

Gambar 1.5 August smart lock

Dengan perangkat smart lock, kamu tidak perlu lagi sebuah


kunci karena kunci akan terbuka secara otomatis ketika kamu
tiba di rumah dan mengunci ketika kamu menutup pintu.
Kamu juga bisa memberikan kunci tamu kepada teman atau
asisten rumah tangga dan mengatur waktu expire ketika kamu
tidak lagi ingin memberikan akses ke rumah kamu.
Smart lock dapat terhubung ke jaringan dan dikontrol dari jarak
jauh dari antarmuka smartphone atau komputer. Smart lock
cocok dengan skema yang Iebih luas dari otomasi dan keamanan
rumah pintar, yang didominasi perangkat IoT.

12
Smart lock dan pencatatan data
Smart lock dapat merekam saat seseorang membuka atau
mengunci pintu. Mereka dapat memberi tahu kamu siapa yang
masuk atau keluar dan kapan. Mereka juga dapat melaporkan
jika pintu atau kunci itu sendiri telah dirusak. Menariknya lagi,
kunci pintu pintar dapat terhubung ke berbagai Iayanan dan
sistem keamanan.
Beginilah cara kunci pintu pintar masuk ke dalam kategori
loT. Mereka dapat berinteraksi dan berkomunikasi dengan
perangkat Iain. Pada akhirnya, smart lock akan dapat
menggabungkan Iebih banyak data dan deteksi intrusi. Mereka
akan menjadi bagian integral dari protokol keamanan rumah
atau bisnis. Smart lock juga memainkan peran utama dalam
sistem kontrol akses, terutama dalam bisnis skala kecil dan
menengah.
Smart lock memiliki banyak fitur dan manfaat. Fitur dan
manfaat tersebut akan berkembang dan berubah seiring dengan
teknologi yang terus berkembang dan berubah. Smartlock dan
perangkat loT masih sangat awal.
2.IOT Dalam Smart City

13
Gambar 1.6 Smart City

Smart city adalah konsep pengelolaan dan tata kota secara


efisien. Indonesia, salah satu negara dengan jumlah penduduk
terbesar, tentu banyak memiliki masalah pengelolaan kota yang
perlu diatasi secara efisien.Smart city berjalan layaknya
rangkaian bisnis. Artinya di dalam kota cerdas tersebut terjadi
kompetisi untuk memperoleh rekognisi penghuni, mendapatkan
investor, turis, bahkan dana tambahan dari pemerintah pusat.
Sebuah kota yang ingin terus mengikuti perkembangan zaman,
maka kota tersebut harus mampu menjadi pintar, mampu
mempelajari kondisi, dan yang terpenting semakin terhubung
satu sama lain. IoT membantu mewujudkan smart city ini dalam
skala besar.Mewujudkana konsep Smart City harus didukung
dengan pemanfaatan teknologi yang tepat. Berikut adalah salah
satu contohnya :
1.Smart Trafic Light
14
Gambar 1.7 Ilusi Smart Trafic Light

Pemanfaatan teknologi juga diterapkan di jalan raya. Trafic light


memiliki remote untuk bisa diubah menjadi mode suara. Sangat
membantu orang buta untuk menyebrangi jalan. Ketika ada
pemadam kebakaran atau kondisi darurat, sistem bisa
mengetahui dan mematikan trafiic light demi kelancaran
perjalanan. Sistem akan kembali normal ketika kondisi darurat
sudah lewat.

15
2.CCTV Online

Gambar 1.8 Animasi Cctv Jakarta

Gambar 1.9 Contoh Cctv online

Kamera pemantau yang terhubung dengan jaringan internet telah


tersebar di seluruh wilayah DKI Jakarta. Kamera pemantau
tersebut terhubung dengan portal Jakarta Smart City dan bisa
diakses oleh setiap orang melalui website. Fasilitas CCTV

16
online diharapkan dapat digunakan untuk memantau kondisi
Ibukota secara real time dan meningkatkan keamanan warga.

F. Manfaat IoT (Internet of Things)


IoT dapat meningkatkan pengalaman pengguna dengan
mengotomatisasikan segala tindakan. Internet of Things (IoT)
dikembangkan secara masif dalam berbagai bidang menimbang
manfaat yang diberikannya sangat besar dalam mencapai
perubahan hidup yang lebih efisien. Beberapa manfaat dari
Internet of Things (IoT) sebagai berikut:
1. Pemanfaatan Sumber Daya Yang Efisien
Perangkat Internet of Things (IoT) akan saling terhubung dan
berkomunikasi langsung sehingga penggunaan listrik menjadi
efisien dan tidak akan ada penggunaan peralatan listrik yang
tidak perlu.

2. Minimalkan Upaya Manusia


Perangkat Internet of Things (IoT) berinteraksi dan
berkomunikasi satu sama lain dalam melakukan banyak hal
untuk membantu tugas manusia. Hal ini tentunya akan
membantu meminimalkan upaya manusia karena Internet of
Things melakukan berbagai tugas tanpa perlu campur tangan
manusia.
3. Menghemat Waktu

17
Otomatisasi aktivitas oleh Internet of Things akan menghemat
banyak waktu karena manusia tidak lagi perlu untuk turun
tangan secara langsung. Waktu di sini merupakan faktor utama
yang dapat dihemat melalui platform Internet of Things.

4. Meningkatkan Keamanan
Internet of Things ini dapat membantu mengontrol rumah atau
bahkan smart city melalui ponsel, mendeteksi potensi bahaya
misalnya dalam berlalu lintas, serta memperingatkan pengguna
sehingga dapat meningkatkan keamanan dan memberikan
perlindungan pribadi.

5. Akses Yang Mudah


Saat ini, kamu dapat dengan mudah mengakses berbagai
informasi yang diperlukan dan mengontrol perangkat dari jarak
jauh secara real-time dari lokasi mana pun kamu berada selama
kamu memiliki smartphone dan koneksi internet.

6. Kecepatan
Adanya aliran data dan otomatisasi aktivitas dalam Internet of
Things ini memungkinkan untuk membantu kamu
menyelesaikan banyak tugas dengan lebih cepat.

7. Manajemen Waktu Yang Lebih Baik

18
Secara keseluruhan Internet of Things adalah alat penghemat
waktu yang luar biasa. Aplikasi Internet of Things
memungkinkan kamu memiliki asisten virtual pribadi yang
dapat mengingatkan kamu tentang task harian kamu, sehingga
kamu bisa menciptakan manajemen waktu yang lebih baik.

G. Dampak Internet of Things


Dampak positif IoT, antara lain:

 Menambah wawasan dan pengetahuan


 Menjadi media komunikasi
 Mudah melakukan transaksi dan bisnis

Dampak negatif IoT, antara lain:

 Pornografi
 Tersebarnya informasi palsu
 Menampilkan kekejaman
 Penipuan

19
BAB II
Penutup

Tanpa kita sadari, bahwa Internet of Things sudah berada


disekitar kita. Internet of Things membuat sesuatu permasalah
yang kompleks menjadi simple dengan proses pengotomatisasi
dan juga monitoring secara Real Time yang membuat teknologi
IoT ini hanya membutuhkan koneksi internet dengan perangkat
ponsel dengan jaringan Wi-Fi. Secara tidak langsung konsep
Internet of Things ini juga banyak menjadi suatu bisnis di
Indonesia, mulai dari pertanian, peternakan, kesehatan, hingga
infrastruktur menggunakan teknologi Internet of Things yang
membuat pekerjaan lebih cepat dan efisien.

DAFTAR PUSAKA

20
[1]. https://www.sekawanmedia.co.id/blog/apa-itu-internet-
of-things/.

[2]. J. Anjarwati, "IoT (Internet of Things): Pengertian,


Manfaat, dan Contoh," 26 Februari
2020.[Online]. Available: https://tekno.foresteract.com/iot-
internet-of-things/.

[3]. Anonymous, "Cara Kerja Konsep Internet of Things,"


25 Maret 2019. [Online]. Available:
http://www.myspsolution.com/news-events/cara-kerja-
konsep-internet-of-things/.

[4]. https://www.ekrut.com/media/internet-of-things

[5]. https://idwebhost.com/blog/dampak-positif-dan-negatif-
dari-penggunaan-internet/

21

Anda mungkin juga menyukai