Anda di halaman 1dari 3

T2.

8 Tugas Aksi Nyata

Nama : Fina Yunita Sari


NIM : 202320630113115
Kelas : PGSD 03
Mata Kuliah : Filosofi Pendiikan Indonesia

1. Perasaan selama melakukan perubahan di kelas


Jawaban:
Perasaan saya ketika saya melakukan perubahan di kelas adalah senang, bangga, dan
merasa percaya diri dapat melakukan perubahan agar membuat peserta didik merasa
termotivasi dan tertarik ketika mengikuti pembelajaran. Saat melakukan perubahan guru
harus memperhatikan peserta didik, karena peserta didik merupakan factor utama dalam
mengambil keputusan terkait pembelajaran. Penerapan pendekatan Technological
Pedagogical and Content Knowledge (TPACK) dalam pembelajaran memfasilitasi siswa
untuk mengubah pembelajaran menjadi lebih bermakna dan inovatif sesuai dengan
perkembangan zaman. Selain itu, dengan menerapkan pembelajaran yang
mengintegrasikan kompetensi 4C (creativity, critical thinking, collaboration, dan
communication), tujuannya adalah untuk membentuk pribadi siswa yang cerdas dan
berkualitas. Hal ini akan membuat pembelajaran lebih bermakna, berfokus pada siswa,
meningkatkan motivasi siswa, dan menghasilkan pembelajaran yang lebih inovatif.

2. Ide atau gagasan yang timbul sepanjang proses perubahan


Jawaban:
Dalam proses perubahan saya lebih mengedepankan pembelajaran yang berpusat pada
siswa, menyediakan media pembelajaran yang mendukung kodrat zaman. Penerapan
pendekatan Technological Pedagogical and Content Knowledge (TPACK) dalam
pembelajaran juga dapat membantu siswa untuk mengikuti perkembangan pembelajaran
yang lebih bermakna dan inovatif sesuai dengan perkembangan zaman. Selain itu, dengan
menerapkan pembelajaran yang mengintegrasikan kompetensi 4C (creativity, critical
thinking, collaboration, dan communication), tujuannya adalah untuk membentuk pribadi
siswa yang cerdas dan berkualitas. Melalui kegiatan pembelajaran yang telah diterapkan,
diharapkan siswa dapat mengonstruksi pengetahuannya berdasarkan pengalaman yang
mereka dapatkan dalam proses pembelajaran.
3. Pembelajaran dan pengalaman dalam bentuk catatan praktik baik
Jawaban:
Pembelajaran dimulai dengan kegiatan awal, seperti menyapa dengan salam, berdoa,
mengecek kehadiran, memastikan sikap disiplin, menyanyikan lagu nasional, memberikan
pertanyaan pemantik, memberikan motivasi, dan menyampaikan tujuan pembelajaran.
Kemudian, kegiatan inti meliputi penjelasan materi, demonstrasi model pembelajaran,
diskusi, kolaborasi melalui tugas, penggunaan teknologi dalam pembelajaran, pembacaan
hasil kegiatan secara bergantian, dan sesi tanya jawab. Kegiatan akhir mencakup refleksi,
pemantapan materi, penyimpulan materi, penguatan, tindak lanjut, berdoa, dan
mengucapkan salam.
4. ‘Foto bercerita’ dari seluruh rangkaian pelaksanaan (perencanaan, penerapan dan refleksi)
aksi Anda.
Jawaban:
Perencanaan pembelajaran dimulai dengan menyiapkan materi pelajaran, menetapkan
indikator dan tujuan pembelajaran yang ingin dicapai, memilih pendekatan, strategi,
metode, dan model pembelajaran yang sesuai dengan karakteristik siswa dan materi,
memilih media pembelajaran, serta merencanakan langkah-langkah pembelajaran. Dalam
pelaksanaannya, saya mengikuti rencana pelaksanaan pembelajaran yang telah saya susun.
Evaluasi dari kegiatan tersebut dilakukan pada akhir pembelajaran di mana siswa diminta
untuk memberikan umpan balik tentang pembelajaran yang telah dilakukan, yang akan
saya gunakan sebagai masukan untuk perencanaan pembelajaran selanjutnya. Dalam
praktiknya, langkah-langkah tersebut sebagai berikut.

Pelaksanaan Pembelajaran di kelas 5B


5. Anda juga dapat memasukkan ‘testimoni’ dari rekan guru dan peserta didik yang terlibat
dalam proses perubahan yang Anda lakukan.
Jawaban:
Saran yang saya terima adalah mengenai manajemen waktu dan pengelolaan kondisi
peserta didik. Meskipun sudah diberikan tugas dan ice breaking, peserta didik masih
terlihat kurang fokus. Pembelajaran telah sesuai dengan materi, dan kegiatan pembelajaran
dianggap menarik dan menyenangkan. Penggunaan teknologi dalam pembelajaran telah
meningkatkan antusiasme peserta didik. Saya perlu lebih memahami tentang pengelolaan
kondisi peserta didik, terutama karena mayoritas dari mereka memiliki gaya belajar
kinestetik.

Anda mungkin juga menyukai