Anda di halaman 1dari 2

Pertanyaan pemantik:

1. Pengetahuan baru apa yang Anda dapatkan setelah mempelajari topik ini?

Saya dapat memahami pedoman yang harus dimiliki guru dalam pembelajaran
berdiferensiasi.

 Merancangan RPP/modul ajar berdiferensiasi secara detail yang memuat miminal


satu aspek diferensiasi (konten, proses, produk, lingkungan belajar) . Dimulai dari
pemetaan peserta didik berdasarkan gaya belajar dan kemampuannya. Setelah
melakukan pemetaan maka saya dapat merancang modul ajar berdasarkan kebutuhan
dan karakteristik peserta didik. setelah ini menentukan tujuan pembelajaran yang
akan dicapai oleh peserta didik, menentukan sumber belajar, metode, model, dan
media pembelajaran yang tepat, serta memberikan asesmen sesuai dengan kebutuhan
peserta didik.
 Melaksanakan pembelajaran berdiferensiasi. Setelah merancang modul ajar,
selanjutnya menerapkan pembelajaran secara nyata di kelas berdasarkan modul ajar.
Ketika pelaksanaan saya belajar mengenai pengkondisian kelas, membimbing dan
mengarahkan peserta didik dalam memperlajari materi dalam mencapai tujuan
pembelajaran.
 Mengevaluasi pelaksanaan pembelajaran berdiferensiasi. Kegiatan evaluasi sangat
dibutuhkan dalam pembelajaran untuk mengetahui tingkat pemahaman peserta didik
dan dapat menjadi umpan balik untuk pembelajaran selanjutnya.

2. Apa kontribusi Anda tentang implementasi pembelajaran berdiferensiasi seiring dengan


penambahan pengetahuan tersebut?

Saya akan menerapkan pembelajaran berdiferensiasi sesuai dengan pedoman


pembelajaran berdiferensiasi.

 Saya akan melakukan pemetaan kebutuhan belajar sebelum merancang modul ajar
 Dalam menerapkan pembelajaran berdiferensiasi saya akan melibatkan peserta didik
secara aktif, menarik minat dan perhatian peserta didik serta membangkitkan
motivasi peserta didik.
 Saya akan menjadi fasilitator belajar peserta didik dengan menerapkan diferensiasi
konten, proses, produk dan lingkungan belajar dengan menggunakan media
pembelajaran yang menarik dan interaktif.
 Mengevaluasi efektivitas pembelajaran berdiferensiasi dengan membuat pedoman
evaluasi
 Menerapkan umpan balik sebagai perbaikan untuk pembelajaran selanjutnya

3. Ada koneksi apa kaitannya dengan materi yang sekarang Anda pelajari dengan mata
kuliah lain yang Anda pelajari?

Koneksi dengan matakuliah lain

Filosofi Pendidikan Indonesia

Pembelajaran menurut Ki Hajar Dewantara adalah sebuah proses belajar mengajar yang
memfasilitasi peserta didik agar tumbuh sesuai dengan kodratnya untuk mengembangkan
potensi, bakat, dan minat sehingga sebagai guru harus dapat memetakan kebutuhan
peserta didik.

Pemahaman tentang Peserta Didik dan Pembelajarannya

Sebagai pendidik harus dapat memahami karakteristik peserta didik untuk menciptakan
pembelajaran yang sesuai dengan kebutuhan yaitu melalui pembelajaran berdiferensiasi.

Prinsip Pengajaran dan Asesmen

Ketercapaian tujuan pembelajaran harus disesuaikan dengan tingkat capaian peserta


didik. mata kuliah ini juga mengajarkan tentang asesmen diagnostik untuk mengetahui
karakteristik peserta didik seperti kemampuan awal, minat, gaya belajar yang menjadi
bahan utama dalam merancangan pembelajaran berdiferensiasi.

Anda mungkin juga menyukai