Anda di halaman 1dari 2

SOAL

TEORI
1. Apa yang dimaksud dengan penundaan pajak?
Jawab:
Penundaan pajak adalah proses perpanjangan waktu pembayaran pajak kepada wajib
pajak. Wajib pajak dapat pengajukan permohonan penundaan pajak jika mereka
menghadapi kesulitan keuangan yang tidak memungkinkan mereka membayar pajak
tepat waktu.

2. Berikan contoh situasi dimana pembetulan pajak diperlukan?


Jawab:
Pembetulan pajak diperlukan ketika wajib pajak melaporkan pajak secara tidak benar,
misalnya mengabaikan penghasilan yang seharusnya dilaporkan.

3. Adapun tujuan dalam pemeriksaan untuk menguji kepatuhan wajib pajak terbagi menjadi
dua, sebutkan dan jelaskan!
Jawab:
- Pemeriksaan Khusus
Pemeriksaan ini dilakukan karena adanya indikasi ketidakpatuhan pemenuhan
kewajiban perpajakan, baik berdasarkan data konkret maupun hasil analisis risiko.
- Pemeriksaan Rutin
Pemeriksaan ini merupakan pemeriksaan yang dilakukan sehubungan dengan
pemenuhan hak dan/atau pelaksanaan kewajiban perpajakan Wajib Pajak.

4. Apa saja kewajiban Wajib Pajak apabila dilakukan pemeriksaan kantor?


Jawab:
- Memenuhi panggilan untuk datang menghadiri Pemeriksaan sesuai dengan waktu yang
ditentukan;
- Memperlihatkan dan/atau meminjamkan buku atau catatan, dokumen yang menjadi
dasarnya pembukuan atau pencatatan, dan dokumen lain termasuk data yang dikelola
secara elektronik, yang berhubungan dengan penghasilan yang diperoleh, kegiatan
usaha, pekerjaan bebas WP, atau objek yang terutang pajak;
- Memberi bantuan guna kelancaran Pemeriksaan;
- Menyampaikan tanggapan secara tertulis atas Surat Pemberitahuan Hasil Pemeriksaan;
- Meminjamkan kertas kerja pemeriksaan yang dibuat oleh Akuntan Publik; dan
- Memberikan keterangan lisan dan/atau tertulis yang diperlukan.

PILGAN
1. Pembetulan pajak dilakukan ketika…
a. Wajib pajak melaporkan pajak secara tidak benar
b. Wajib pajak tidak membayar pajak tepat waktu
c. Wajib pajak mengajukan permohonan pengurangan pajak
d. Pemerintah menetapkan kebijakan baru terkait pajak
Jawab:
a. Wajib pajak melaporkan pajak secara tidak benar

Anda mungkin juga menyukai