Anda di halaman 1dari 6

SATUAN ACARA PENYULUHAN

PENDIDIKAN KESEHATAN TENTANG BAHAYA ROKOK PADA REMAJA

Judul : Pendidikan Kesehatan Tentang Bahaya Rokok Pada


Remaja
Hari / tanggal : 7,8,9 juni 2024
Tempat : Kampung Telaga Biru, Kecamatan Rangkasbitung,
Kabupaten Lebak, Banten.
Waktu : 40 menit
Sasaran : Remaja Kampung Telaga Biru

1) Tujuan umum.
Setelah menerima pendidikan kesehatan tentang bahaya rokok
terhadap tubuh, remaja mampu memahami apa saja dampak yang di
dapatkan ketika mengonsumsi rokok.

2) Tujuan khusus.
Setelah menerima pendidikan kesehatan selama 40 menit, remaja
setempat akan mampu:
a. Menjelaskan tentang apa itu rokok
b. Menjelaskan tentang bahaya rokok
c. Menjelaskan kandungan apa saja yang terdapat pada rokok
d. Menjelaskan dampak apa saja yang di dapatkan dari rokok

3) Sasaran
Remaja Kampung Telaga Biru

4) Materi

1) Kegiatan belajar
WAKTU KEGIATAN PENYULUH KEGIATAN PESERTA
5 menit Pendahuluan :
- Memberikan salam
- Menjawab salam
- Memperkenalkan diri
- Memperhatikan
- Menjelaskan alur
- Memperhatikan
- Menjelaskan topik
- Memperhatikan
penyuluhan
- Memperhatikan
- Menjelaskan tujuan
- Memperhatikan
- Menjelaskan waktu
30 menit Pelaksanaan :
- Pre test sebelum - Mengisi pre test
menonton materi video - Memperhatikan
animasi
- Menyampaikan materi - Bertanya
- Memberikan - Memperhatikan
kesempatan untuk jawaban
bertanya
- Menjawab pertanyaan

Penutup :
5 menit - Menyampaikan
- Menjawab
beberapa pertanyaan
pertanyaan dari
lisan terkait materi
materi
- Menyampaikan
- Memperhatikan
kesimpulan dari materi
- Menjawab salam
yang sudah di
sampaikan
- Mengucapkan salam &
terimakasih

A. Metode belajar
Video dan diskusi tanya jawab

B. Media dan Alat pengajaran


Infocus dan Video Animasi

C. Materi Belajar

1. Pengertian Rokok
Rokok merupakan salah satu zat adiktif yang bila digunakan dapat
mengakibatkan bahaya kesehatan bagi diri sendi maupun orang lain
di sekitar, oleh karena itu diperlukan berbagai kegiatan
pengamanan rokok bagi kesehatan. Rokok adalah hasil olahan
tembakau terbungkus termasuk cerutu atau bentuk lainnya yang
mengandung "nikotin" dan "tar” dengan atau tanpa bahan samahan

2. Kandungan Rokok
Nikotin bekerja di otak merangsang meningkatnya hormon
adrenalin dan dopamin yang menyebabkan perokok merasa senang
lebih fokus dan konsentrasi ketika berhenti merokok kedua hormon
ini berkurang dan saat itu perokok akan mulai merasa cemas uring-
uringan dan hilang konsentrasi sehingga menyebabkan kecanduan
rokok. Selain nikotin ada sekitar 7000 bahan kimia lainnya yang
terlibat dalam proses membakar satu batang rokok di mana
diantaranya ada beberapa yang akan menjadi aktif dan dapat
merusak badan kita terlebih lagi terdapat lebih dari 60 bahan kimia
diantaranya yang diketahui dapat menyebabkan kanker dari sini
kita dapat mengambil kesimpulan bahwa merokok dapat merusak
berbagai macam organ tubuh kita.

Berikutnya yaitu tar suatu nama yang diberikan untuk partikel-


partikel yang tergantung di dalam rokok partikel-partikel ini berisi
zat-zat yang dapat menyebabkan kanker Seperti karsinogen
contohnya adalah metal seperti arsenik kadnium dan lain-lainnya.
Kenapa gigi dan kuku perokok menjadi kuning? itu adalah tar yang
dapat juga mengotori paru-paru dan memberikannya penampilan
yang sama. Zat yang berbahaya berikutnya adalah karbon
monoksida suatu gas yang dalam jumlah banyak dapat berakibat
fatal karena menggantikan Oksigen yang seharusnya tersirkulasi di
darah gampangnya seperti ini di darah terdapat sel darah merah dan
di sel darah merah terdapat hemoglobin pada mereka yang tidak
merokok oksigen mengikat ke hemoglobin dan diantar ke seluruh
tubuh tetapi karbon monoksida dapat mengikatkan dirinya ke
hemoglobin lebih mudah dari oksigen dan akhirnya menggantikan
oksigen.

3. Bahaya Rokok
Ada sekitar 7000 bahan kimia lainnya yang terlibat dalam proses
membakar satu batang rokok di mana diantaranya ada beberapa
yang akan menjadi aktif dan dapat merusak badan kita terlebih lagi
terdapat lebih dari 60 bahan kimia diantaranya yang diketahui
dapat menyebabkan kanker dari sini kita dapat mengambil
kesimpulan bahwa merokok dapat merusak berbagai macam organ
tubuh kita dan secara umum menurunkan kondisi kesehatan
komponen berikutnya adalah tar suatu nama yang diberikan untuk
partikel-partikel yang tergantung di dalam rokok partikel-partikel
ini berisi zat-zat yang dapat menyebabkan kanker Seperti
karsinogen contohnya adalah metal seperti arsenik kadnium dan
lain lain. Kenapa gigi dan kuku perokok menjadi kuning? itu
adalah tar yang dapat juga mengotori paru-paru dan
memberikannya penampilan yang sama. Zat yang berbahaya
berikutnya adalah karbon monoksida suatu gas yang dalam jumlah
banyak dapat berakibat fatal karena menggantikan oksigen yang
seharusnya tersirkulasi di darah gampangnya seperti ini di darah
terdapat sel darah merah dan di sel darah merah terdapat
hemoglobin pada mereka yang tidak merokok oksigen mengikat ke
hemoglobin dan diantar ke seluruh tubuh tetapi karbon monoksida
dapat mengikatkan dirinya ke hemoglobin lebih mudah dari
oksigen dan akhirnya menggantikan oksigen.

Apa masalahnya oksigen diganti karbon monoksida? sangat


bermasalah karbon monoksida membuat darah semakin kental dan
pada aktivitas seperti berlari yang membutuhkan banyak suplai
oksigen organ-organ penting seperti jantung otak dan lain-lain jadi
kebagian sedikit sekali oksigen dan dapat berakibat fatal. Selain itu
di dalam rokok terdapat sesuatu yang bernama hidrogen sianida
paru-paru kita biasanya mempunyai rambut-rambut kecil bernama
silia yang membantu membuang zat-zat asing yang memasuki
saluran pernafasan hidrogen sianida menghalangi tubuh kita dalam
melakukan proses tersebut dan membiarkan bahan-bahan kimia
seperti hidrokarbon nitrosoid organik acid dan lain-lainnya yang
ada di dalam rokok berkumpul di dalam paru-paru. Nikotin bekerja
di otak merangsang meningkatnya hormon adrenalin dan dopamin
yang menyebabkan perokok merasa senang lebih fokus dan
konsentrasi ketika berhenti merokok kedua hormon ini berkurang
dan saat itu perokok akan mulai merasa cemas uring-uringan dan
hilang konsentrasi sehingga menyebabkan kecanduan rokok.

Hormon adrenalin juga berperan memacu detak jantung dan


merangsang berkelompoknya sel pembekuan darah yang
menyebabkan penyumbatan pembuluh darah bila sumbatan
berlangsung di otak akan menyebabkan stroke di jantung serangan
jantung di ginjal hipertensi hingga gagal ginjal organ genital
impotensi hingga kemandulan di plasenta pada wanita hamil
menyebabkan kelainan pertumbuhan janin lahir prematur hingga
keguguran. Bahan berbahaya tadi ternyata tidak hanya berbahaya
bagi si perokok tapi juga bagi orang di sekitarnya. Mengapa bisa
seperti itu? asap rokok yang dihisap ke dalam paru oleh perokok
disebut asap rokok utama, dimana saat itu tembakau dibakar pada
suhu yang sangat tinggi asap yang berasal dari ujung rokok yang
terbakar disebut asap rokok samping di mana saat itu tembakau
dibakar pada suhu yang lebih rendah sehingga pembakaran zat
terjadi tidak sempurna dan menghasilkan senyawa 4 kali lebih
berbahaya bagi yang menghirup, residu asap rokok juga bisa
menempel di rambut kulit baju karpet dinding ataupun di dalam
mobil yang disebut dengan darkhensmoke residu ini bisa bertahan
berhari-hari hingga berbulan-bulan dan dapat mengalami
transformasi kimia menghasilkan polutan karsinogenik yang lebih
berbahaya itu hanya sebagian dari ribuan zat berbahaya pada rokok
menentukan hanya berdampak pada kesehatan si perokok tapi juga
mencemari udara lingkungan dan berbahaya bagi kesehatan orang
di sekitarnya jadi lebih baik hindari merokok bagi yang tetap
merokok sebaiknya hindari merokok di kawasan tanpa rokok
karena semua orang berhak menghirup udara bebas dari asap
rokok.

4. Dampak Rokok
Merokok dapat menyebabkan kecanduan yang sulit lepaskan
kadang mereka lebih memilih membeli rokok ketimbang makanan.
Rokok juga menyebabkan dampak yang buruk yang menyebabkan
timbulnya beberapa penyakit seperti : kanker mulut, kanker paru-
paru, penyakit jantung, stroke, impotensi, bronchitis, dll. Tidak
hanya sistem pernafasan dan kardiovaskuler saja, rokok juga dapat
berdampak pada sistem pencernaan.
Dampak rokok tidak hanya terhadap pada perokok saja tetapi
terhadap orang disekitar juga bahkan lebih berbahaya dari pada
perokok tersebut, serta rokok juga menyebabkan polusi.

D. Evaluasi Belajar

Dilakukan setelah pendidikan kesehatan diberikan dengan mengacu


kepada tujuan yang telah ditetapkan.

Kriteria evaluasi :

1. Evaluasi struktur :
a. Peserta hadir ditempat penyuluhan
b. Pengorganisasian penyelenggaraan dilakukan setelah peserta
penyuluhan diseleksi

2. Evaluasi proses
a. Peserta antusias terhadap materi penyuluhan
b. Peserta mengikuti jalannya penyuluhan sampai selesai
c. Peserta mengajukan pertanyaan dan menjawab pertanyaan
secara benar

3. Evaluasi hasil
a. Peserta mengetahui apa itu rokok
b. Peserta mengetahui tentang bahaya rokok
c. Peserta mengetahui kandungan apa saja yang terdapat pada
rokok
d. Peserta mengetahui dampak apa saja yang di dapatkan dari
rokok

Anda mungkin juga menyukai