Anda di halaman 1dari 15

MAKALAH

MEMBANGUN MASYARAKAT INFORMASIONAL

Diajukan Untuk Tugas Kelompok Mata Kuliah Sistem Informasi Manajemen Dakwah

Dosen Pengampu : Dr. H. Erwan Efendi, S. Sos, MA

Disusun Oleh :

Kelompok 1

1. Hafizda Ardianti (0104212044)


2. Rahma Dwi Pratiwi (0104212041)

PROGRAM STUDI MANAJEMEN DAKWAH


FAKULTAS DAKWAH DAN KOMUNIKASI
UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUMATERA UTARA
MEDAN
2024
KATA PENGANTAR

Dengan memanjatkan puji dan syukur kehadirat Allah SWT. Karena berkat limpahan
rahmat, taufik, hidayah, serta inayah-nya, kami bisa menyelesaikan tugas penyusunan
makalah sistem informasi manajemen dakwah dengan judul Membangun Masyarakat
Informasional. Shalawat beserta salam semoga tetap tercurah limpahkan kepada baginda
yaitu Nabi Muhammad SAW. dengan harapan kelak kita akan dapat memperoleh syafa'atnya
di hari kemudian.

Kami selaku penyusun makalah bagaimana juga tak lupa untuk mengucapkan terima
kasih kepada Bapak Dr. H. Erwan Efendi, S. Sos, MA selaku dosen pengampu mata kuliah
sistem informasi manajemen dakwah yang telah memberikan arahan dan bimbingan dalam
penyusunan makalah ini. Dengan segala kerendahan hati, saran dan kritik yang konstruktif
sangat kami harapkan dari para pembaca demi perbaikan dan peningkatan kualitas
penyusunan makalah dimasa yang akan datang.

Dan kami berharap, semoga makalah ini bisa memberikan suatu kemanfaatan bagi kami
penyusun dan para pembaca serta referensi bagi penyusun makalah yang senada di waktu
yang akan datang.

Medan, 03 Maret 2024

Kelompok 1

ii
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ...................................................................................................... ii

DAFTAR ISI.....................................................................................................................iii

BAB I PENDAHULUAN ............................................................................................... 1

A. Latar Belakang ....................................................................................................... 1


B. Rumusan Masalah .................................................................................................. 1
C. Tujuan .................................................................................................................... 2

BAB II PEMBAHASAN ................................................................................................ 3

A. Pengertian Masyarakat Informasional ................................................................... 3


B. Peran Masyarakat Informasional ........................................................................... 3
C. Ciri-Ciri Masyarakat Informasi.............................................................................. 5
D. Karakteristik Dalam Membangun Masyarakat Informasional ................................ 6
E. Hal Penting Dalam Memasuki Masyarakat Informasional ................................... 8
F. Faktor-Faktor Dalam Membangun Masyarakat Informasional ............................. 9

BAB III PENUTUP ....................................................................................................... 11

A. Kesimpulan ........................................................................................................... 11
B. Saran .................................................................................................................... 11

DAFTAR PUSTAKA ...................................................................................................... 12

iii
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Masyarakat pasti akan senantiasa mengalami perubahan agar dapat bertahan dengan
seiringnya perkembangan zaman, dengan hal itu maka kemajuan yang dialami pada
masyarakat juga diukur pada adanya informasi dan teknologi dari lingkungan tersebut.
Informasional adalah sesuatu yang membuat pengetahuan seseorang berubah. Apabila
masyarakat dihubungkan dengan informasi maka juga terbentuklah dengan isitlah masyarakat
informasional. Dan masyarakat informasional adalah bentuk yang digunakan untuk
mendeskripsikan sebuah masyarakat dan sebuah ekonomi dengan menggunakan informasi
dan teknologi baru, dengan harapan untuk kedepannya dapat meningkatkan kualitas hidup
masyarakat dengan mudah.

Oleh karena itu, untuk membangun masyarakat informasional maka sangat dibutuhkan
pola pemikiran yang maju dan terbuka. Masyarakat Informasional ini juga tercipta atas dasar
yang berdampak terjadinya pembaharuan di suatu masyarakat. Biasanya ada hal-hal yang
mendorong terbentuknya masyarakat informasi itu seperti Perubahan informasi dan
komunikasi, Perkembangan sistem teknologi komputer, perkembangan yang sangat pesat
pada teknologi komunikasi. Maka dapat dikatakan dengan pemanfaatan teknologi dan sistem
informasi yang sudah canggih dengan baik dan benar maka akan terwujud suatu masyarakat
yang maju yang disebut masyarakat informasional.

B. Rumusan Masalah
1. Apakah pengertian masyarakat informasional?
2. Jelaskan bagaimanakah peran masyarakat informasional!
3. Sebutkan ciri-ciri masyarakat informasi!
4. Sebutkan dan jelaskan bagaimana karakteristik dalam membangun masyarakat
informasional?
5. Apa saja hal penting dalam memasuki masyarakat informasional?
6. Sebutkan dan jelaskan bagaimana faktor-faktor dalam membangun masyarakat
informasional!

1
C. Tujuan
1. Untuk mengetahui mengenai pengertian informasional

2. Untuk mengetahui mengenai bagaimana peran penting masyarakat informasional

3. Untuk mengetahui apa saja ciri-ciri masyarakat informasi

4. Agar mengetahui apa saja karakteristik dalam membangun masyarakat informasional

5. Agar mengetahui hal penting apa saja dalam memasuki masyarakat informasional

6. Agar mengetahui mengenai bagaimana faktor-faktor dalam membangun masyarakat

informasional.

2
BAB II

PEMBAHASAN

A. Pengertian Masyarakat Informasional

Masyarakat diartikan sebagai kelompok manusia yang berkumpul, bersatu dalam satu
forum, dan bersatu dalam satu wadah baik organisasi formal maupun nonformal yang
menempati tempat tertentu, dan mempunyai ciri-ciri seperti adanya keikatan dan kesamaan
atas beberapa hal. Dan setiap kelompok masyarakat selalu berusaha untuk mempertahankan
keberadaan dan perkembangannya agar tidak tersingkirkan. Dan informasi adalah data yang
diolah melalui sistem manajemen sehingga memiliki arti dan nilai bagi seseorang, informasi
ini juga dapat diartikan sebagai pengetahuan yang berkembang dengan usaha dan
kemampuan manusia sesuai dengan kebutuhan. Dalam perkembangan ini sering dikaitkan
dengan teknologi dan alat komputer lain sebagainya.1

Sedangkan masyarakat informasional adalah istilah yang sering digunakan untuk


menggambarkan masyarakat dan ekonomi dengan memanfaatkan sistem teknologi
komunikasi dan informasi sebaik mungkin. Oleh karena itu masyarakat informasional ini
juga diartikan sebagai masyarakat yang dimana kualitas hidup perubahan sosial dan
pembangunan ekonomi bergantung pada peningkatan dan pemanfaatan informasi. Dan
masyarakat informasional juga akan mempengaruhi standar hidup, pekerjaan, sistem
pendidikan, perdagangan dan lain sebagainya karena adanya keberadaan suatu informasi.2

B. Peran Masyarakat Informasional

Perlu diketahui bahwa semakin banyak orang yang berpotensi dalam memperoleh
pengetahuan biasanya adalah sekumpulan kelompok sehingga mencapai adanya sosisalisasi.
Apalagi dengan kemajuan teknologi informasi dan komunikasi. Dengan adanya kemajuan
teknologi informasi dan komunikasi, maka juga akan mempermudah informasi disampaikan
dengan berbagai media teknologi. Informasi ini juga sangat membantu dalam mencapai
tujuan yang telah ditetapkan dalam proses pengambilan keputusan.

1
Franindya Prwaningtyas, Informasi Dan Masyarakat (Bandung: Cv Media Sains Indonesia,
2022) h. 9.
2
Tyasmara, Transformasi Masyarakat Informasi Di Indonesia Dari Aspek Budaya, Teknologi,
Sosial, Ekonomi (Jakarta: Kencana Prenada Media, 2010) h. 16.

3
Dan peran yang digunakan oleh masyarakat saat ini berarti adanya kebutuhan pekerja
yang bersifat khusus dengan mengunakan tekonologi informasi dan komunikasi. Dan perlu
diketahui dengan adanya kehadiran informasi dapat meningkatkan produktivitas terhadap
kemajuan industri. Selain itu informasi dapat berkontribusi pada kekuatan sistem sosial,
politik, ekonomi, dan budaya. Sehingga informasi dapat menjadi kekuatan dalam bidang
ekonomi dalam mencapai pembangunan.3

Dan saat ini juga informasi dalam bentuk mengirim, menyimpan, dan menggunakan
informasi menjadikan unsur penting bagi kehidupan, dengan menguasai informasi seseorang
akan mendapatkan ilmu sehingga menimbulkan kreativitas untuk melakukan sesuatu. Dengan
itu informasi ini menjadi sangat penting bagi masyarakat, institusi dan negara dapat
mempunyai daya saing yang tinggi. Untuk menjadi masyarakat informasional dibutuhkan
adanya mekanisme akses terhadap informasi dan ketersedian informasi, akses terhadap
informasi membutuhkan seperti handaware and software serta penguasaan penggunaan
komputer.

Dengan demikian tujuan akhir dari penggunaan komputer adalah kesejahteraan rakyat
yang tercermin dalam kemampuan ekonomi dari suatu negara. Saat ini dilihat pelajar, dosen,
mahasiswa, dan masyarakat sangat memerlukan informasi untuk mendukung sukses dalam
kegiatan belajar. Dengan mengirimkan informasi bagi masyarakat memungkinkan seseorang
dapat memperoleh ilmu dan pengetahuan yang biasanya hanya dimiliki dalam kelompok
profesional sehingga dapat juga didapatkan oleh masyarakat itu sendiri. Selain itu dengan
adanya kemajuan tekonologi informasi dan komunikasi dapat menyebabkan dan membantu
seseorang dalam mencapai tujuan yang ditetapkan seerta dalam proses pengambilan
keputusan.4

Dan masyarakat informasi menghadapkan beberapa tantangan-tantangan baru serta


kesempatan perkembangan menuju kedudukan masyarakat, dampak teknologi informasi dan
komunikasi telah menjadi definisi yang kuat bagi ekonomi dan sosial masyarakat. Kunci
penting dari teknologi dalam masyarakat informasi ini bahwasannya teknologi membantu

3
Ratih Wulandari, Dasar-Dasar Informasi (Jakarta: Universitas Terbuka, 2016) h. 24.
4
Septiyanto, Konsep Dasar Literasi Masyarakat Informasi (Tanggerang Selatan: Kencana,
2014) h. 77.

4
masyarakat membuat koneksi-koneksi baru dan memunculkan pengetahuan dan inovasi baik
dalam majunya masyarakat.5

Dengan menjadi masyarakat informasional, maka masyarakat akan menjadi :

1. Terbuka, diiringi dengan sikap kritis


2. Demokratis, dari rakyat oleh rakyat dan untuk rakyat, dan masyarakat informasi lebih
demokratis dibandingkan masyarakat industri
3. Kekuasaan berbagi, adanya otonomi daerah
4. Bidang pekerjaan berpindah pada jasa, ciri pekerjaan berbasis ilmu pengetahuan,
otomasi, pemecahan masalah dan inovasi
5. Ketergantunga pada ICT, karena komputer merupakan hal penting dalam demokrasi.6

C. Ciri-Ciri Masyarakat Informasi

Ada beberapa ciri-ciri dari masyarakat informasi yang harus diketahui bersama, yaitu :

1. Adanya level intensitas informasi yang tinggi


2. Penggunaan teknologi informasi untuk kegiatan sosial, pengajaran bisnis, dan
kegiatan lainnya
3. Berkembangnya lembaga-lembaga, dokumentasi, dan informasi secara tepat
4. Terbukanya pandangan dan wawasan masyarakat dalam pemanfaatan teknologi
informasi secara tepat
5. Informasi dikelola dengan baik
6. Kemampuan pertukaran data digital yang cepat dalam jarak jauh
7. Masyarakat yang sadar akan informasi dan mendapatkan informasi yang cukup
8. Menjadikan informasi sebagai hal penting yang bernilai ekonomis
9. Mengakses informasi dengan berkecepatan tinggi
10. Penyebaran informasi berubah dari versi kertas menjadi versi elektronik
11. Sistem pelayanan diubah dari manual menjadi elektronik
12. Sektor ekonomi bergeser dari produksi barang kepada pelayanan jasa.7

5
Riady Yasir,Mewujudkan Masyarakat Informasi Indonesia Dampak Sosial Dan Konsekuensi
(Jakarta: Kencana, 2010) h. 31.
6
Sugiharti Rahma,Perkembangan Masyarakat Informasi Dan Teori Kontemporer ( Jakarta:
Kencana, 2014) h. 15.
7
Hasugian,Penelusuran Infomasi Ilmiah Dan Membentuk Masyarakat Informasi (Yogyakarta:
Universitas Terbuka, 2012) h. 34.

5
D. Karakteristik Dalam Membangun Masyarakat Informasional

Perlu diketahui ada beberapa karakteristik-karakteristik penting dalam membangun


masyarakat informasional, yaitu :

1. Konektivitas yang luas


Masyarakat informasional ditandai dengan konektivitas yang luas, di mana
individu dapat terhubung satu sama lain melalui jaringan komunikasi digital. Hal ini
mencakup akses mudah ke internet, media sosial, dan infrastruktur komunikasi
lainnya. Konektivitas yang luas memungkinkan pertukaran informasi yang cepat dan
luas di antara anggota masyarakat.
2. Akses informasi meluas
Salah satu tujuan utama dalam membangun masyarakat informasional adalah
untuk memastikan akses informasi meluas. Ini berarti memastikan bahwa semua
individu memiliki kesempatan untuk mengakses dan menggunakan informasi yang
diperlukan untuk kehidupan sehari-hari, pendidikan, dan pengembangan diri. Ini juga
mencakup akses yang setara untuk semua lapisan masyarakat tanpa memandang
faktor-faktor seperti status ekonomi atau geografis.
3. Partisipasi aktif dalam membangun pengetahuan bersama
Masyarakat informasional mendorong partisipasi aktif dari individu dalam
proses membangun pengetahuan bersama. Ini bisa berarti berbagi informasi,
pengalaman, dan ide-ide melalui platform online, kolaborasi dalam proyek-proyek
komunitas, atau partisipasi dalam diskusi dan debat online.
4. Penggunaan teknologi untuk inovasi sosial
Teknologi informasi digunakan sebagai alat untuk menciptakan inovasi sosial
dan memecahkan masalah-masalah yang kompleks dalam masyarakat. Ini bisa
meliputi pengembangan aplikasi atau platform untuk meningkatkan akses ke layanan
kesehatan, pendidikan, atau keuangan, serta menggunakan data untuk
8
mengidentifikasi dan mengatasi masalah sosial.
5. Kritis terhadap informasi
Di tengah banyaknya informasi yang tersedia di masyarakat informasional,
penting untuk mengembangkan kemampuan kritis terhadap informasi. Ini melibatkan

8
Sutarno, Tanggung Jawab Dalam Mengembangkan Masyarakat Informasi ( Bandung: PT
laksana, 2005) h. 42.

6
kemampuan untuk mengevaluasi keandalan dan relevansi informasi, membedakan
antara fakta dan opini, serta mengidentifikasi bias atau manipulasi dalam informasi
yang disajikan.
6. Pemajuan nilai-nilai etika digital
Masyarakat informasional memerlukan pemajuan nilai-nilai etika digital,
termasuk privasi online, perlindungan data pribadi, kesopanan dalam berkomunikasi
daring, dan penggunaan teknologi dengan bertanggung jawab. Hal ini penting untuk
menciptakan lingkungan online yang aman dan inklusif bagi semua individu.
7. Kolaborasi antar generasi
Masyarakat informasional memfasilitasi kolaborasi antara generasi, di mana
individu dari berbagai kelompok usia dapat saling belajar dan berbagi pengetahuan
dan pengalaman. Ini menciptakan lingkungan yang inklusif dan berpusat pada
keberagaman, di mana setiap anggota masyarakat dapat berkontribusi secara berarti.9
8. Pembelajaran seumur hidup
Masyarakat informasional mendorong pembelajaran seumur hidup, di mana
individu terlibat dalam proses pembelajaran dan pengembangan diri secara terus-
menerus. Ini dapat melibatkan penggunaan teknologi informasi untuk akses ke
sumber daya pendidikan online, pelatihan profesional, atau komunitas belajar daring.

Dengan adanya beberapa karakteristik-karakteristik ini dapat membentuk dan


membangun masyarakat yang berbasis informasi, inklusif, dan inovatif. Dan dengan
karakteristik ini juga masyarakat dapat mencapai potensi penuh dalam memanfaatkan
teknologi informasi untuk kemajuan sosial dan ekonomi.10

E. Hal Penting Dalam Memasuki Masyarakat Informasional

Dalam memasuki masyarakat informasional tidak ada cara lain bagi negara
berkembang untuk memecahkan kemiskinan dan keterbelakangan sehingga tenaga kerja
menjadi terampil. Karena seiring kemajuan pendidikan budaya yang secara bertahap
menghalangi masuknya teknologi berubah dengan sendirinya. Saat ini perkembangan
teknologi komputer dan tekonologi informasi sangat penting hal dengan kebutuhan
masyarakat. Adapun menjadi ciri masyarakat informasional yang maju seperti penggunaan

9
Hakim Burachman, Sosiologi Informasi (Bogor: Pustaka Imam, 2015) h. 35.
10
Rosmansyah Yusep, Kelompok Keahlian Tekhnologi Informasi (Yogyakarta: Penerbit
Ombak, 2013) h. 11.

7
televisi, telepon, komputer. Bukan hanya itu bahkan mengirim uang dengan jarak jauh juga
bisa dilakukan. Hal tersebut pada saat ini sudah cukup terlihat bahwa komputer sudah
membawa perubahan penting dari komunikasi manusia. Perlu dikatakan bahwasannya
masyarakat telah tergantung kepada informasi, dan sekarang juga bergantung pada teknologi
penyimpanan informasi. Teknologi informasi telah memberikan kebutuhan penuh terhadap
penyimpanan informasi tersebut. Bahkan komputer merupakan teknologi yang lebih dari
sekedar teknologi penyimpanan informasi.11

Namun, ada beberapa hal yang harus kita perhatikan untuk memasuki masyarakat
informasi, yaitu :

1. Masyarakat yang tidak buta huruf


2. Pemanfaatan komputer
3. Industri percetakan yang maju
4. Industri televisi dan radio yang maju
5. Minat baca yang tinggi
6. Sistem perpustakaan yang maju.12

Oleh karena itu, masyarakat informasi mempengaruhi evolusi sosial, dan tingginya
permintaan akan informasi dimulai setelah masyarakat industri berada dalam tahap dan waktu
yang lama, memasuki pada tahap masyarakat informasi hampir semua masyarakat tidak buta
huruf karena kemampuan membaca merupakan persyaratan mutlak untuk memasuki
masyarakat informasi. Tidak hanya itu, penggunaan komputer menjadi syarat untuk
memasuki masyarakat informasi, karena saat ini hampir semua informasi dilakukan dengan
menggunakan teknologi komputer.

Namun, salah satu media untuk menghantarkan informasi saat ini dan kedepannya ialah
teknologi media. Salah satunya adalah handphone, bagi masyarakat informasi handphone
adalah salah satu wajib yang pertama kali dilihat untuk hari paginya. Mereka akan mencari
sumber informasi dan perkembangan terakhir seperti pekerjaan, dagangan, dan lain

11
Martin William, Pembentukan Masyarakat Infomasional Di Era Modern (Jawa Barat: PT
Raja Grafindo, 2017) h. 26.
12
Katsir Ibnu, Manfaat Dalam Membangun Masyarakat Informasional (Jakarta: PT Raja
Persada, 2011) h. 17.

8
sebagainya. Semua informasi akan tersimpan didalam media. Masyarakat yang menggunakan
handphone biasanya sering digunakan untuk berkonsultasi mengenai apapun.13

F. Faktor-Faktor Dalam Membangun Masyarakat Informasional


1. Infrastruktur teknologi informasi
Infrastruktur yang solid untuk teknologi informasi, seperti jaringan internet
yang luas, aksesibilitas ke perangkat komputer, dan konektivitas yang andal, adalah
syarat utama untuk membangun masyarakat informasional. Investasi dalam
pembangunan infrastruktur teknologi informasi merupakan langkah awal yang
penting.
2. Pendidikan dan pembelajaran
Sistem pendidikan yang kuat dan relevan dengan teknologi informasi adalah
kunci untuk mempersiapkan generasi masa depan untuk berpartisipasi dalam
masyarakat informasional. Ini mencakup integrasi teknologi informasi ke dalam
kurikulum, pelatihan tentang penggunaan teknologi dalam pengajaran, dan
penyediaan akses ke sumber daya pendidikan digital.
3. Perubahan karakteristik pola kerja, seseorang selalu mencari informasi dan
pengetahuan agar bisa bekerja dengan cepat, dan efektif.
4. Inovasi dan pengembangan teknologi
Investasi dalam penelitian dan pengembangan teknologi informasi, serta
dukungan untuk inovasi dan kewirausahaan dalam sektor teknologi, dapat
mempercepat perkembangan masyarakat informasional. Inovasi ini dapat mencakup
pengembangan aplikasi baru, platform digital, atau solusi teknologi untuk masalah-
masalah sosial yang kompleks.
5. Partisipasi masyarakat
Masyarakat informasional yang berhasil adalah masyarakat di mana semua
anggota terlibat secara aktif dalam proses pembangunan dan penggunaan teknologi
informasi. Ini mencakup partisipasi dalam pengambilan keputusan, berbagi informasi
dan sumber daya, serta kolaborasi dalam proyek-proyek komunitas yang didorong
oleh teknologi.14

13
Saputra Wahidin, Peran Kepala Desa Dilihat Dari Aspek Informasional (Yogyakarta: Panji
Pustaka, 2015) h. 31.
14
Toffler, Manajemen Informasi (Yogyakarta: Kencana, 2019) h. 22.

9
6. Kesadaran akan dampak sosial dan lingkungan
Penting untuk mempertimbangkan dampak sosial, ekonomi, dan lingkungan
dari adopsi teknologi informasi dalam membangun masyarakat informasional. Hal ini
mencakup evaluasi terhadap kemungkinan dampak negatif, serta upaya untuk
memaksimalkan dampak positif teknologi informasi dalam menciptakan masyarakat
yang lebih inklusif, berkelanjutan, dan adil.
7. Perubahan dalam cara menyebarkan pengetahuan, seperti penyebaran informasi
dengan alat-alat canggih.
8. Kemajuan dalam penciptaan alat-alat untuk menyebarkan dan mengakses
pengetahuan baru.

Oleh karena itu memahami dan mengelola faktor-faktor ini dengan baik merupakan
langkah penting dalam membangun masyarakat informasional yang inklusif, inovatif, dan
berkelanjutan. Dan meningkatkan kualitas hidup dan menciptakan masa depan yang lebih
baik bagi semua anggotanya.15

15
Daryanto, Dampak Perkembangan Teknologi Informasi Dan Komunikasi Budaya
(Yogyakarta: Panji Pustaka, 2019) h. 43.

10
BAB III

PENUTUP

A. Kesimpulan

Kesimpulan penulis lakukan dalam makalah ini ialah bahwasannya masyarakat


informasional ialah istilah yang sering digunakan untuk menggambarkan masyarakat dan
ekonomi dengan memanfaatkan sistem teknologi komunikasi dan informasi sebaik mungkin.
Oleh karena itu masyarakat informasional ini juga diartikan sebagai masyarakat yang dimana
kualitas hidup perubahan sosial dan pembangunan ekonomi bergantung pada peningkatan dan
pemanfaatan informasi. Dan masyarakat informasional juga akan mempengaruhi standar
hidup, pekerjaan, sistem pendidikan, perdagangan dan lain sebagainya karena adanya
keberadaan suatu informasi.

Dan peran yang digunakan oleh masyarakat itu berarti adanya kebutuhan pekerja yang
bersifat khusus dengan mengunakan tekonologi informasi dan komunikasi. Dan perlu
diketahui dengan adanya kehadiran informasi dapat meningkatkan produktivitas terhadap
kemajuan industri. Selain itu informasi dapat berkontribusi pada kekuatan sistem sosial,
politik, ekonomi, dan budaya. Sehingga informasi dapat menjadi kekuatan dalam bidang
ekonomi dalam mencapai pembangunan.

B. Saran

Kami sebagai penulis mohon maaf atas kesalahan dan kekhilafan yang tertulis di dalam
makalah ini. oleh karena itu, kritik dan saran akan sangat membantu kami dalam penulisan
makalah yang lebih baik lagi diwaktu yang akan mendatang. Semoga makalah ini bisa
menjadi bahan acuan dan semangat untuk mengkaji dan membuat makalah yang semakin
baik.

11
DAFTAR PUSTAKA

Burachman Hakim, 2015. Sosiologi Informasi, Bogor: Pustaka Imam.

Daryanto, 2019. Dampak Perkembangan Teknologi Informasi Dan Komunikasi Budaya,


Yogyakarta: Panji Pustaka.

Hasugian, 2012. Penelusuran Infomasi Ilmiah Dan Membentuk Masyarakat Informasi,


Yogyakarta: Universitas Terbuka.

Ibnu Katsir, 2011. Manfaat Dalam Membangun Masyarakat Informasional, Jakarta: PT Raja
Persada.

Prwaningtyas Franindya, 2022. Informasi Dan Masyarakat, Bandung: Cv Media Sains


Indonesia.

Rahma Sugiharti, 2014. Perkembangan Masyarakat Informasi Dan Teori Kontemporer,


Jakarta: Kencana.

Septiyanto, 2014. Konsep Dasar Literasi Masyarakat Informasi, Tanggerang Selatan:


Kencana.

Sutarno, 2005. Tanggung Jawab Dalam Mengembangkan Masyarakat Informasi, Bandung:


PT laksana.

Toffler, 2019. Manajemen Informasi, Yogyakarta: Kencana.

Tyasmara, 2010. Transformasi Masyarakat Informasi Di Indonesia Dari Aspek Budaya,


Teknologi, Sosial, Ekonomi, Jakarta: Kencana Prenada Media.

Wahidin Saputra, 2015. Peran Kepala Desa Dilihat Dari Aspek Informasional, Yogyakarta:
Panji Pustaka.

William Martin, 2017. Pembentukan Masyarakat Infomasional Di Era Modern, Jawa Barat:
PT Raja Grafindo.

Wulandari Ratih, 2016. Dasar-Dasar Informasi, Jakarta: Universitas Terbuka.

Yasir Riady, 2010. Mewujudkan Masyarakat Informasi Indonesia Dampak Sosial Dan
Konsekuensi, Jakarta: Kencana.

Yusep Rosmansyah, 2013. Kelompok Keahlian Tekhnologi Informasi, Yogyakarta: Penerbit


Ombak.

12

Anda mungkin juga menyukai