Anda di halaman 1dari 15

KLINIK ZAM-ZAM

FASKES TINGKAT PERTAMA


Jl. Kodeco KM 1,5 Perum. Jhonlin Indah, Blok B, No. 2
Desa Gunung Antasari, Kec. Simpang Empat, Kab Tanah Bumbu, Kal-Sel
Phone: 0518- 7704742/ 0821 5058 0005, Email: klinikzamzam@gmail.com

KEPUTUSAN
DIREKTUR KLINIK ZAM-ZAM
NOMOR : SK/02/ADM-KZZ/V/2023

TENTANG
STRUKTUR ORGANISASI DAN URAIAN TUGAS
KLINIK ZAM-ZAM

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA,


DIREKTUR KLINIK ZAM-ZAM,

Menimbang : a. Bahwa untuk memberikan kejelasan kedudukan, tanggung jawab,


wewenang dan uraian tugas, maka perlu dilakukan penataan
struktur organisasi di klinik;
b. Bahwa berdasarkan pertimbangan pada huruf a, perlu menetapkan
Keputusan Direktur Klinik tentang Struktur Organisasi Klinik Zam-
Zam;

Mengingat : 1. Undang Undang Nomor 9 Tahun 2009 tentang Kesehatan;


2. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 9 Tahun 2014 tentang Klinik;
3. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 4 Tahun 2019 tentang Standar
Teknis Pemenuhan Mutu Pelayanan Dasar Pada Standar Pelayanan
Minimal Bidang Kesehatan;
MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN DIREKTUR KLINIK TENTANG STRUKTUR


ORGANISASI DAN URAIAN TUGAS DI KLINIK ZAM- ZAM
Kesatu : Struktur Organisasi Klinik sebagaimana tercantum dalam lampiran
keputusan ini diterapkan di Klinik Zam- Zam;
Kedua : Struktur Organisasi Klinik sebagaimana dictum pertama digunakan
untuk:
a. Memberikan kejelasan kedudukan setiap karyawan guna
mempermudah melakukan koordinasi;
b. Memberikan kejelasan uraian tugas setiap karyawan untuk
mempermudah pengawasan dan pengendalian;
c. Memberikan kejelasan jalur hubungan setiap karyawan dalam rangka
pelaksanaan tugas dan tanggung jawab.
Ketiga : Surat keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dengan ketentuan
apabila dikemudian hari terdapat kekeliruan akan diadakan
perbaikan/perubahan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Tanah Bumbu


Pada tanggal : 01 Mei 2023
DIREKTUR KLINIK ZAM-ZAM,

Muhammad Suhada
LAMPIRAN I : KEPUTUSAN
DIREKTUR KLINIK ZAM ZAM
NOMOR SK/02/ADM-KZZ/V/2023
TENTANG : STRUKTUR ORANISASI
KLINIK ZAM ZAM

STRUKTUR ORGANISASI KLINIK


LAMPIRAN II : KEPUTUSAN
DIREKTUR KLINIK ZAM ZAM
NOMOR SK/02/ADM-KZZ/V/2023
TENTANG : STRUKTUR ORANISASI
KLINIK ZAM ZAM

URAIAN TUGAS KLINIK ZAM-ZAM

1. Uraian Tugas Direktur


a. Menjalankan visi, misi dan kebijakan mutu klinik
b. Bertanggung jawab terhadap proses pengelolaan klinik
c. Bertanggung jawab terhadap tertib administrasi di bidangnya
d. Bertanggung jawab atas dana yang dikelola berkaitan dengan penerimaan klinik
e. Bertanggung jawab terhadap keluhan pelanggan
f. Menyampaikan laporan seluruh kegiatan ,pengelolaan operasional klinik kepada
pemilik Klinik.
g. Membina hubungan baik dan komunikasi dengan pelanggan internal maupun
eksternal
h. Membuat pengaturan jadwal pekerjaannya sendiri bila perlu dan dilaporkan ke
atasan
i. Melakukan pemeliharaan peralatan kantor yang digunakan
j. Meminta dokumen yang dibutuhkan ke bagian/departemen terkait
k. Mengusulkan program atau upaya yang berkaitan dengan peningkatan
berkesinambungan kepada pemilik
l. Mengusulkan pengadaan kepada pemilik
m. Memutuskan dan menetukan peraturan dan kebijakan klinik.
n. Bertindak sebagai perwakilan klinik dalam hubungannya dengan pihak terkait
o. Menetapkan program yang strategis untuk mencapai visi dan misi perusahaan
p. Mengkoordinasikan dan mengawasi semua kegiatan di klinik,mulai bidang
administrasi, kepegawaian hingga pengadaan barang
2. Uraian Tugas Dokter Penanggung Jawab
a. Menjalankan visi, misi dan kebijakan mutu klinik
b. Bertanggung jawab terhadap peningkatan mutu dan keselamatan pasien
c. Bertanggung jawab terhadap penyelenggaraan kesehatan perorangan
d. Memonitor dan mengevaluasi kegiatanan klinik
e. Menyusun kegiatan klinik, pedoman serta Standart Operasional Prosedur (SOP)
klinis dengan dibantu oleh staf klinik
f. Mengesahkan pedoman serta Standart Operasional Prosedur (SOP) klinis.
g. Memberikan pelayanan kepada pasien rawat jalan, rawat inap dan IGD.
h. Membuat pengaturan jadwal pekerjaannya sendiri bila perlu dan dilaporkan ke
atasan.
i. Melakukan pemeliharaan peralatan kantor yang digunakan.
j. Meminta dokumen yang dibutuhkan ke bagian/departemen terkait.
k. Mengusulkan program atau upaya yang berkaitan dengan peningkatan mutu dan
keselamatan pasien secara berkesinambungan kepada Direktur.
l. Mengusulkan pengadaan kepada Direktur.
m. Memutuskan dan menetapkan kebijakan, pedoman dan SOP terkait pelayanan
medik di klinik.
n. Bertindak sebagai perwakilan klinik dalam hubungannya dengan dunia luar klinik
atas perintah direktur.
o. Mengusulkan strategi untuk mencapai visi dan misi klinik.
p. Mengkoordinasikan dan mengawasi semua kegiatan pelayanan kesehatan
perorangan.

3. Manager Operasional
a. Menjalankan visi, misi dan kebijakan mutu klinik
b. Bertanggung jawab terhadap pengelolaan sumber daya manusia di klinik.
c. Membantu penanggung jawab klinik untuk melakukan peningkatan mutu
keselamatan pasien serta penyelengaraan pelayanan kesehatan perorangan.
d. Bertanggung jawab untuk melaksanakan tertib administrasi dalam pelayanan
klinik.
e. Melaksanakan program kerja yang di tetapkan oleh direktur dengan penuh
tanggung jawab
f. Membuat pengaturan jadwal pekerjaannya sendiri bila perlu dan dilaporkan ke
atasan.
g. Melakukan pemeliharaan peralatan kantor yang digunakan.
h. Meminta dokumen yang dibutuhkan ke bagian/departemen terkait.
i. Mengusulkan program atau upaya yang berkaitan dengan peningkatan mutu dan
keselamatan pasien secara berkesinambungan kepada Direktur.
j. Mengusulkan perencanaan pemenuhan SDM serta hasil evaluasi kinerja SDM
kepada Direktur.
k. Mengusulkan pengadaan barang sesuai dengan unit terkait kepada direktur.
l. Bertindak sebagai perwakilan klinik dalam hubungannya dengan dunia luar klinik
atas perintah dikrektur.
m. Mengusulkan strategi-strategi untuk mencapai visi dan misi perusahaan.
n. Mengkoordinasikan dan mengawasi semua kegiatan pelayanan kesehatan
perorangan

4. Uraian Tugas Ketua Tata Kelola Klinik


a. Menjalankan visi, misi dan kebijakan mutu klinik
b. Bertanggung jawab terhadap penyelenggaraan tata kelola klinik
c. Menyusun kegiatan klinik, pedoman serta Standart Operasional Prosedur (SOP)
klinis
d. Memonitoring dan mengevaluasi pelaporan dalam aplikasi ASPAK dan SISDMK
e. Membuat pengaturan jadwal pekerjaannya sendiri bila perlu dan dilaporkan ke
atasan.
f. Melakukan pemeliharaan peralatan kantor yang digunakan.
g. Meminta dokumen yang dibutuhkan ke bagian/departemen terkait.
h. Mengusulkan perencanaan pemenuhan SDM unit kepada manager operasional
i. Mengusulkan permintaan sarana dan prasarana sesuai unit kepada manager
j. Mengusulkan permintaan alat kesehatan sesuai unit kepada manager
k. Mengkoordinasikan dan mengawasi semua kegiatan tata kelola klinik

5. Ketua Peningkatan Mutu dan Keselamatan Pasien


a. Menjalankan visi, misi dan kebijakan mutu klinik
b. Bertanggung jawab terhadap program peningkatan mutu dan keselamatan pasien
c. Memonitor dan mengevaluasi keselamatan pasien di setiap unit
d. Menyusun kegiatan klinik, pedoman serta Standart Operasional Prosedur (SOP)
e. Membuat pengaturan jadwal pekerjaannya sendiri bila perlu dan dilaporkan ke
atasan.
f. Melakukan pemeliharaan peralatan kantor yang digunakan.
g. Meminta dokumen yang dibutuhkan ke bagian/departemen terkait.
h. Menyampaikan laporan dan mengusulkan program atau upaya yang berkaitan
dengan peningkatan mutu dan keselamatan pasien secara berkesinambungan
kepada Direktur dan Dokter Penanggug Jawab Klinik.
i. Mengkoordinasikan dan mengawasi semua kegiatan pelayanan kesehatan
perorangan.

6. Uraian Tugas Ketua Pelayanan Kesehatan Perorangan (PKP)


a. Menjalankan visi, misi dan kebijakan mutu klinik
b. Bertanggung jawab terhadap program pelayanan kesehatan perorangan
c. Memonitor dan mengevaluasi pelayanan kesehatan perorangan di setiap unit
d. Menyusun kegiatan klinik, pedoman serta Standart Operasional Prosedur (SOP)
e. Membuat pengaturan jadwal pekerjaannya sendiri bila perlu dan dilaporkan ke
atasan.
f. Melakukan pemeliharaan peralatan kantor yang digunakan.
g. Meminta dokumen yang dibutuhkan ke bagian/departemen terkait.
h. Mengusulkan program atau upaya yang berkaitan dengan pelayanan kesehatan
perorangan di klinik
i. Mengkoordinasikan dan mengawasi semua kegiatan pelayanan kesehatan
perorangan.
j. Membuat laporan dan mengusulkan program atau upaya yang berkaitan dengan
Pelayanan Kesehatan dan Perorangan secara berkesinambungan kepada Direktur
dan Dokter Penanggug Jawab Klinik.

7. Uraian Tugas Komite Pencegahan dan Pengendalian Infeksi


a. Menjalankan visi, misi dan kebijakan mutu klinik
b. Bertanggung jawab terhadap program pengendalian dan pencegahan infeksi di
klinik
c. Memonitor dan mengevaluasi program pengendalian dan pencegahan infeksi di
klinik di setiap unit
d. Menyusun kegiatan klinik, pedoman serta Standart Operasional Prosedur (SOP)
e. Membuat pengaturan jadwal pekerjaannya sendiri bila perlu dan dilaporkan ke
atasan.
f. Melakukan pemeliharaan peralatan kantor yang digunakan.
g. Meminta dokumen yang dibutuhkan ke bagian/departemen terkait.
h. Membuat laporan dan mengusulkan program atau upaya yang berkaitan dengan
pengendalian dan pencegahan infeksi di klinik kepada ketua tim PMKP
i. Mengkoordinasikan dan mengawasi semua kegiatan pelayanan kesehatan
perorangan.

8. Uraian Tugas Komite Keselamatan dan kesehatan Kerja (K3) Klinik


a. Menjalankan visi, misi dan kebijakan mutu klinik
b. Bertanggung jawab terhadap program K3 mutu di klinik
c. Memonitor dan mengevaluasi program K3 mutu di klinik secara
berkesinambungan
d. Menyusun kegiatan program K3, pedoman serta Standart Operasional Prosedur
(SOP)
e. Memberikan pelayanan kepada pasien rawat jalan, rawat inap dan IGD sesuai
dengan kompetensi yang dimiliki
f. Membuat pengaturan jadwal pekerjaannya sendiri bila perlu dan dilaporkan ke
atasan.
g. Melakukan pemeliharaan peralatan kantor yang digunakan.
h. Meminta dokumen yang dibutuhkan ke bagian/departemen terkait.
i. Membuat laporan dan mengusulkan program atau upaya yang berkaitan dengan
program K3 mutu kepada penanggung jawab ketua Tim PMKP.
j. Mengkoordinasikan dan mengawasi semua kegiatan program K3 di klinik

9. Uraian Tugas Komite Audit Internal


a. Menjalankan visi, misi dan kebijakan mutu klinik
b. Bertanggung jawab terhadap program audit internal mutu di klinik
c. Memonitor dan mengevaluasi program audit internal mutu di klinik secara
berkesinambungan
d. Menyusun kegiatan program audit internal, pedoman serta Standart Operasional
Prosedur (SOP)
e. Memberikan pelayanan kepada pasien rawat jalan, rawat inap dan IGD sesuai
dengan kompetensi yang dimiliki
f. Membuat pengaturan jadwal pekerjaannya sendiri bila perlu dan dilaporkan ke
atasan.
g. Melakukan pemeliharaan peralatan kantor yang digunakan.
h. Meminta dokumen yang dibutuhkan ke bagian/departemen terkait.
i. Membuat laporan dan mengusulkan program atau upaya yang berkaitan dengan
program audit internal mutu kepada penanggung jawab ketua Tim PMKP.
j. Mengkoordinasikan dan mengawasi semua kegiatan program audit internat di
klinik.

10. Uraian Tugas Penanggung Jawab Administrasi/Pendaftaran Pasien


a. Menjalankan visi, misi dan kebijakan mutu klinik
b. Bertanggung jawab terhadap pelayanan pendaftaran di klinik
c. Memberikan informasi tentang pelayanan yang ada di klinik
d. Melakukan indentifikasi pasien, pencatatan nomor rekam medik hingga
pendistribusian rekam medik ke pelayanan
e. Menyusun pedoman serta Standart Operasional Prosedur (SOP) di bagian
pendaftaran
f. Melaksanakan program kerja yang di tetapkan oleh Direktur dengan penuh
tanggung jawab
g. Bertanggung Jawab terhadap pembuatan klaim atau tagihan pelayanan klinik
terhadap rekanan yang bekerjasama dengan klinik
h. Membuat pengaturan jadwal pekerjaannya sendiri bila perlu dan dilaporkan ke
atasan.
i. Melakukan pemeliharaan peralatan kantor yang digunakan.
j. Meminta dokumen yang dibutuhkan ke bagian/departemen terkait.
k. Menyampaikan laporan dan mengusulkan program atau upaya yang berkaitan
dengan pelayanan pendaftaran di klinik kepada direktur
11. Uraian Tugas Penanggung Jawab Rekam Medis
a. Menjalankan visi, misi dan kebijakan mutu klinik
b. Bertanggung jawab terhadap kegiatan pelayanan rekam medis informasi kesehatan
yang meliputi persiapan, pelaksanaan, dan pelaporan serta evaluasi
c. Menyusun Standart Operasional Prosedur (SOP) untuk rekam medik
d. Melaksanakan program kerja yang di tetapkan oleh Penanggung Jawab Klinik dan
Ketua PKP dengan penuh tanggung jawab
e. Membuat pengaturan jadwal pekerjaannya sendiri bila perlu dan dilaporkan ke
atasan.
f. Melakukan pemeliharaan peralatan kantor yang digunakan.
g. Meminta dokumen yang dibutuhkan ke bagian/departemen terkait.
h. Membuat laporan dan mengusulkan program atau upaya peningkatan pelayanan
yang berkaitan dengan rekam medik di klinik kepada ketua PKP

12. Uraian Tugas Penanggung Jawab UGD


a. Menjalankan visi, misi dan kebijakan mutu klinik
b. Bertanggung jawab terhadap peningkatan mutu dan keselamatan pasien terutama
di bagian unit gawat darurat
c. Merencanakan, mengkoordinasikan, mengendalikan, mengevaluasi pelaksanaan
program-program pelayanan di unit gawat darurat
d. Menyusun kegiatan klinik, pedoman serta Standart Operasional Prosedur (SOP)
klinis di UGD
e. Memberikan pelayanan kepada pasien rawat jalan, rawat inap dan IGD.
f. Membuat pengaturan jadwal pekerjaannya sendiri bila perlu dan dilaporkan ke
atasan.
g. Melakukan pemeliharaan peralatan kantor yang digunakan.
h. Meminta dokumen yang dibutuhkan ke bagian/departemen terkait.
i. Manyampaikan laporan dan mengusulkan program atau upaya yang berkaitan
dengan peningkatan mutu dan keselamatan pasien secara berkesinambungan
kepada
j. Mengusulkan pengadaan alat kesehatan serta SDM.
k. Mengkoordinasikan dan mengawasi semua kegiatan pelayanan kesehatan
perorangan di unit gawat darurat.
13. Uraian Tugas Penanggung Jawab Poli Gigi
a. Menjalankan visi, misi dan kebijakan mutu klinik
b. Bertanggung jawab terhadap program pelayanan di poli gigi
c. Memonitor dan mengevaluasi pelayanan kesehatan perorangan di poli gigi
d. Menyusun kegiatan klinik, pedoman serta Standart Operasional Prosedur (SOP)
untuk poli gigi
e. Memberikan pelayanan kepada pasien rawat jalan untuk poli gigi sesuai dengan
kompetensi yang dimiliki
f. Membuat pengaturan jadwal pekerjaannya sendiri bila perlu dan dilaporkan ke
atasan.
g. Melakukan pemeliharaan peralatan kantor yang digunakan.
h. Meminta dokumen yang dibutuhkan ke bagian/departemen terkait.
i. Menyampaikan laporan dan mengusulkan program atau upaya yang berkaitan
dengan peningkatan pelayanan kesehatan perorangan di poli gigi pada ketua PKP.
j. Mengkoordinasikan dan mengawasi semua kegiatan pelayanan kesehatan
perorangan di poli gigi

14. Uraian Tugas Penanggung Jawab Poli Umum


a. Menjalankan visi, misi dan kebijakan mutu klinik
b. Bertanggung jawab terhadap program pelayanan di poli umum
c. Memonitor dan mengevaluasi pelayanan kesehatan perorangan di poli umum
d. Menyusun kegiatan klinik, pedoman serta Standart Operasional Prosedur (SOP)
untuk poli umum
e. Memberikan pelayanan kepada pasien rawat jalan, rawat inap dan IGD sesuai
dengan kompetensi yang dimiliki
f. Membuat pengaturan jadwal pekerjaannya sendiri bila perlu dan dilaporkan ke
atasan.
g. Melakukan pemeliharaan peralatan kantor yang digunakan.
h. Meminta dokumen yang dibutuhkan ke bagian/departemen terkait.
i. Membuat laporan dan mengusulkan program atau upaya yang berkaitan denga
peningkatan pelayanan kesehatan perorangan di poli umumpada ketua PKP.
j. Mengkoordinasikan dan mengawasi semua kegiatan pelayanan kesehatan
perorangan di poli umum.

15. Uraian Tugas Penanggung Jawab Rawat Inap


a. Menjalankan visi, misi dan kebijakan mutu klinik
b. Bertanggung jawab terhadap program pelayanan rawat inap
c. Memonitor dan mengevaluasi pelayanan kesehatan perorangan rawat inap
d. Menyusun kegiatan klinik, pedoman serta Standart Operasional Prosedur (SOP)
untuk rawat inap
e. Memberikan pelayanan kepada pasien rawat jalan, rawat inap dan IGD sesuai
dengan kompetensi yang dimiliki
f. Membuat pengaturan jadwal pekerjaannya sendiri bila perlu dan dilaporkan ke
atasan.
g. Melakukan pemeliharaan peralatan kantor yang digunakan.
h. Meminta dokumen yang dibutuhkan ke bagian/departemen terkait.
i. Menyampaikan laporan dan mengusulkan program atau upaya yang berkaitan
dengan peningkatan pelayanan kesehatan perorangan di rawat inap kepada ketua
PKP
j. Mengkoordinasikan dan mengawasi semua kegiatan pelayanan kesehatan
perorangan di rawat inap.

16. Uraian Tugas Penanggung Jawab Poli KIA


a. Menjalankan visi, misi dan kebijakan mutu klinik
b. Bertanggung jawab terhadap program pelayanan di poli KIA
c. Memonitor dan mengevaluasi pelayanan kesehatan perorangan di poli KIA
d. Menyusun kegiatan klinik, pedoman serta Standart Operasional Prosedur (SOP)
untuk poli KIA
e. Memberikan pelayanan kepada pasien rawat jalan, rawat inap dan IGD sesuai
dengan kompetensi yang dimiliki
f. Membuat pengaturan jadwal pekerjaannya sendiri bila perlu dan dilaporkan ke
atasan.
g. Melakukan pemeliharaan peralatan kantor yang digunakan.
h. Meminta dokumen yang dibutuhkan ke bagian/departemen terkait.
i. Menyampaikan laporan dan mengusulkan program atau upaya yang berkaitan
denga peningkatan pelayanan kesehatan perorangan di poli KIA kepada ketua Tim
PKP.
j. Mengkoordinasikan dan mengawasi semua kegiatan pelayanan kesehatan
perorangan di poli KIA

17. Uraian Tugas Penanggung Jawab Farmasi


a. Menjalankan visi, misi dan kebijakan mutu klinik
b. Bertanggung jawab terhadap program pelayanan di Farmasi
c. Memonitor dan mengevaluasi pelayanan kesehatan perorangan di Farmasi
d. Menyusun kegiatan klinik, pedoman serta Standart Operasional Prosedur (SOP)
untuk Farmasi
e. Melaksanakan program kerja yang di tetapkan oleh direktur dengan penuh
tanggung jawab
f. Membuat pengaturan jadwal pekerjaannya sendiri bila perlu dan dilaporkan ke
atasan.
g. Melakukan pemeliharaan peralatan kantor yang digunakan.
h. Meminta dokumen yang dibutuhkan ke bagian/departemen terkait.
i. Menyampaikan Laporan dan mengusulkan program atau upaya yang berkaitan
dengan peningkatan pelayanan kesehatan perorangan di Farmasi kepada ketua tim
PKP
j. Mengkoordinasikan dan mengawasi semua kegiatan pelayanan kesehatan
perorangan di Farmasi

18. Uraian Tugas Penanggung Jawab Laboratorium


a. Menjalankan visi, misi dan kebijakan mutu klinik
b. Bertanggung jawab terhadap program pelayanan di Laboratorium
c. Memonitor dan mengevaluasi pelayanan kesehatan perorangan di Laboratorium
d. Menyusun kegiatan klinik, pedoman serta Standart Operasional Prosedur (SOP)
untuk pelayanan di laboratorium
e. Melaksanakan program kerja yang di tetapkan oleh dokter penanggung jawab
klinik dengan penuh tanggung jawab
f. Membuat pengaturan jadwal pekerjaannya sendiri bila perlu dan dilaporkan ke
atasan.
g. Melakukan pemeliharaan peralatan kantor yang digunakan.
h. Meminta dokumen yang dibutuhkan ke bagian/departemen terkait.
i. Membuat laporan dan mengusulkan program atau upaya yang berkaitan dengan
peningkatan pelayanan kesehatan perorangan di Laboratorium kepada ketua Tim
PKP.
j. Mengkoordinasikan dan mengawasi semua kegiatan pelayanan kesehatan
perorangan di Laboratorium.

19. Uraian Tugas Penanggung Jawab Gizi


a. Menjalankan visi, misi dan kebijakan mutu klinik
b. Bertanggung jawab terhadap semua asuhan gizi yang telah dilakukan
c. Memberikan gizi sesuai dengan SOP yang telah ditentukan
d. Berkolaborasi dengan dokter atau tenaga kesehatan lainnya dalam pemberian
pelayanan gizi
e. Membuat pencatatan dan pelaporan asuhan gizi sesuai dengan SOP yang
ditetapkan
f. Melaksanakan tugas tambahan yang diberikan oleh atasan
g. Membuat pengaturan jadwal pekerjaannya sendiri bila perlu dan dilaporkan ke
atasan.
h. Melakukan pemeliharaan peralatan kantor yang digunakan.
i. Meminta dokumen yang dibutuhkan ke bagian/departemen terkait.
j. Menyampaikan laporan dan mengusulkan program atau upaya yang berkaitan
dengan peningkatan pelayanan kesehatan dalam asuhan gizi

20. Uraian Tugas Penanggung Jawab Pelayanan Rujukan


a. Menjalankan visi, misi dan kebijakan mutu klinik
b. Memberikan keperawatan dasar sesuai dengan SOP yang telah ditentukan
c. Melaksanakan program seksi pelayanan kesehatan primer dan rujukan
d. Menyiapkan bahan kebijakan, bimbingan dan pembinaan, petunjuk teknis dan
naskah dinas yang berkaian dengan pelayanan kesehatan primer dan rujukan
e. Melaksanakan penyiapan bahan perumusan kebijakan operasional dibidang
pelayanan kesehatan primer dan rujukan
f. Melaksanakan kebijakan operasional dibidang pelayanan kesetan primer dan
rujukan
g. Melaksanakan bimbingan tekhnis dan supervise dibidang pelayanan kesehatan
primer dan rujukan
h. Melaksanakan pemantauan, evaluasi, dan pelaporan pelasanaan kebijakan
operasional dibidang pelayanan kesehatan primer dan rujukan

Ditetapkan di : Tanah Bumbu


Pada tanggal : 01 Mei 2023
DIREKTUR KLINIK ZAM-ZAM,

Muhammad Suhada

Anda mungkin juga menyukai