Anda di halaman 1dari 33

LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN

DI DINAS PENANAMAN MODAL DAN PELAYANAN

TERPADU SATU PINTU YOGYAKARTA

DISUSUN OLEH

MUFTIUL KARIMAH

20001662

PROGRAM STUDI DIPLOMA TIGA MANAJEMEN

SEKOLAH TINGGI ILMU BISNIS KUMALA NUSA

YOGYAKARTA

2023
HALAMAN PENGESAHAN

LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN

DI DINAS PENANAMAN MODAL DAN PELAYANAN TERPADU

SATU PINTU YOGYAKARTA

Laporan Praktek Kerja Lapangan ini telah dibaca dan disetujui oleh dosen

pembimbing Praktek Kerja Lapangan (PKL) Program Studi Diploma Tiga

Manajemen Sekolah Tinggi Ilmu Bisnis Kumala Nusa pada:

Hari :

Tanggal :

Pembimbing Lapangan Dosen Pembimbing

Budi Asih, S.AP Mukti Murtini, S.Sn., M.M.


NIP. 19690512 198903 1005

Mengetahui,
Ketua STIB Kumala Nusa

Anung Pramudyo, S.E., M.M.


NIP. 19780204 200501 1 002

ii
KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kepada Allah SWT yang telah memberikan

rahmat dan kebaikannya sehingga penulis dapat menyelesaikan rangkaian

kegiatan Praktek Kerja Lapangan sampai menyusun laporannya sesuai tenggat

waktu.

Laporan ini disusun guna melengkapi persyaratan dalam melaksanakan

Praktek Kerja Lapangan (PKL) bagi penulis selaku mahasiswa Sekolah Tinggi

Ilmu Bisnis Kumala Nusa Program Studi Diploma III Manajemen dan

meningkatkan peran serta penulis selaku mahasiswa untuk menerapkan materi

yang telah dipelajari untuk dilakukan di lapangan.

Dalam proses penyusunan laporan ini tentu tidak lepas dari bantuan,

arahan serta bimbingan dari berbagai pihak. Untuk itu, dalam kesempatan ini

Penulis ingin menyampaikan terimakasih kepada:

1. Bapak Anung Pramudyo, S.E., M.M. selaku Ketua STIB Kumala Nusa.

2. Ibu Mukti Murtini, S.Sn., M.M. selaku Dosen Pembimbing yang telah

memberikan bantuan dalam penulisan Laporan Praktik Kerja Lapangan

(PKL).

3. Bapak Budi Asih, S.AP Pembimbing Lapangan di Dinas Penanaman Modal

Dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu.

4. Seluruh karyawan Dinas Penanaman Modal Dan Pelayanan Terpadu Satu

Pintu yang telah membantu Penulis secara langsung maupun tidak langsung

dalam melaksanakan kegiatan PKL.

iii
5. Orang tua dan keluarga yang memberikan semangat dan motivasi sehingga

Penulis dapat menyelesaikan laporan dengan baik.

6. Sahabat dan teman-teman yang mendukung dan membantu Penulis dalam

mengerjakan laporan PKL.

Penulis sadar dalam penyusunan laporan PKL ini masih banyak ditemukan

kekurangan yang perlu disempurnakan di kemudian hari. Oleh karena itu Penulis

secara terbuka menerima kritik dan saran positif dari pembaca untuk

menyempurnakan penyusunan laporan PKL ini.

Demikian apa yang dapat Penulis sampaikan. Semoga laporan PKL ini

dapat bermanfaat dan dapat menjadi referensi yang baik bagi pembaca khususnya

mahasiswa yang hendak melaksanakan mata kuliah PKL baik di instansi yang

sama ataupun berbeda. Terima kasih.

Yogyakarta, Maret 2023


Penulis,

Muftiul Karimah

iv
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL........................................................................................ i

HALAMAN PENGESAHAN.......................................................................... ii

KATA PENGANTAR...................................................................................... iii

DAFTAR ISI.................................................................................................... v

DAFTAR TABEL............................................................................................ vii

DAFTAR LAMPIRAN.................................................................................... viii

BAB I PENDAHULUAN............................................................................ 1

A. Latar Belakang........................................................................... 1

B. Tujuan Praktik Kerja Lapangan................................................. 3

C. Manfaat Praktik Kerja Lapangan............................................... 3

BAB II GAMBARAN UMUM DINAS PERIZINAN DAN PENANAMAN

MODAL TERPADU SATU PINTU YOGYAKARTA.................. 5

A. Sejarah Berdirinya...................................................................... 5

B. Visi Misi..................................................................................... 6

C. Personalia dan SDM................................................................... 8

D. Fasilitas...................................................................................... 9

BAB III PELAKSANAAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN..................... 11

A. Waktu dan Tempat..................................................................... 11

B. Aktivitas Kerja Lapangan.......................................................... 11

v
BAB IV PENUTUP........................................................................................ 13

A. Kesimpulan................................................................................ 13

B. Saran........................................................................................... 14

DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN

Foto-foto kegiatan

vi
DAFTAR TABEL

Tabel 2.1 Susunan organisasi........................................................................... 8

Tabel 2.2 Susunan kepegawaian....................................................................... 9

vii
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 Aktivitas Praktek Kerja Lapangan

Lampiran 2 Surat Keterangan Melaksanakan Praktik Kerja Lapangan

Lampiran 3 Lembar Penilaian

viii
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Dewasa ini, setiap orang pasti mempunyai keinginan untuk bekerja.

Dalam hal ini, mendapatkan pekerjaan bukanlah hal yang mudah. Terlebih

kepada orang yang belum meneruskan pendidikan ke jenjang yang lebih

tinggi. Terdapat banyak faktor yang menyebabkan pekerjaan yang didapat

tidak sesuai dengan latar belakang pendidikan seseorang.

Oleh sebab itu, perencanaan dan juga persiapan yang matang perlu

untuk dilakukan agar bisa mendapatkan pekerjaan yang lebih baik dan juga

sesuai dengan minat seseorang. Untuk mengetahui minat dan bakat juga

kemampuan, tidak hanya diketahui dari pembelajaran seseorang di dalam

ruang kelas. Tetapi juga dengan melakukan Praktik Kerja Lapangan (PKL)

untuk mengetahui kemampuan seperti apa yang dibutuhkan di dalam sebuah

perusahaan atau instansi.

Perguruan tinggi merupakan salah satu sarana yang menghubungkan

perusahaan pencari tenaga kerja dan lulusan yang mencari pekerjaan yang

sesuai dengan bakat dan minat mereka. Untuk memberikan gambaran yang

jelas mengenai dunia kerja bagi mahasiswa konsentrasi Administrasi

Perkantoran, serta memberikan kesempatan bagi mahasiswa mempraktikkan

keterampilan dan pengetahuan yang telah didapat di ruang kelas, mahasiswa

diwajibkan untuk mengikuti kegiatan Praktik Kerja Lapangan (PKL) di

instansi atau perusahaan terkait bidang studi yang diambil.

1
2

Mahasiswa Administrasi Perkantoran yang memahami berbagai ilmu

selama kuliah, telah mendapatkan bekal yang cukup yang dibutuhkan dalam

kegiatan Praktik Kerja Lapangan (PKL) di setiap instansi atau perusahaan.

Bidang Administrasi mencakup banyak kegiatan, diantaranya ialah dalam hal

kepegawaian, manajemen kearsipan ataupun manajemen perkantoran.

Penerapan program PKL di konsentrasi Administrasi Perkantoran ini

dilakukan untuk membekali mahasiswa agar bisa mengatasi masalah yang

timbul dalam kegiatan administrasi yang ada di suatu instansi atau perusahaan.

Dengan mengikuti program PKL ini, mahasiswa diharapkan dapat menambah

pengetahuan, wawasan serta pengalaman baru yang tidak didapatkan

dimanapun mengenai dunia kerja.

Setiap instansi ataupun perusahaan dalam melakukan aktivitasnya,

pasti membutuhkan administrasi untuk menjalankan kesuksesan

perusahaannya. Begitu juga dengan instansi pemerintahan, Dinas Penanaman

Modal Dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Yogyakarta juga membutuhkan

kegiatan administrasi dalam menjalankan aktivitasnya. Oleh karena itu,

instansi ini dapat dijadikan tempat yang sesuai untuk menjalankan kegiatan

Praktik Kerja Lapangan bagi mahasiswa konsentrasi Administrasi

Perkantoran.
3

B. Tujuan Praktek Kerja Lapangan

Adapun tujuan dari kegiatan Praktek Kerja Lapangan (PKL) adalah

sebagai berikut:

1. Mengasah kemampuan dan skill sesuai dengan kompetensi.

2. Menambah pengetahuan dan wawasan bagi mahasiswa tentang dunia kerja

dan permasalahannya.

3. Membentuk sikap mental yang mampu berinteraksi dan berkomunikasi

dengan baik dalam lingkungan pekerjaan sehingga siap menghadapi

tantangan pekerjaan yang semakin sulit.

4. Sebagai kegiatan pengabdian mahasiswa dalam dunia kerja.

C. Manfaat Praktik Kerja Lapangan (PKL)

Manfaat dari pelaksanaan PKL antara lain sebagai berikut:

1. Bagi mahasiswa

a. Menumbuhkan sikap kewirausahaan (entrepreneurship).

b. Memiliki pengalaman bersosialisasi dengan dunia kerja.

c. Mendapatkan ide-ide (gagasan) asli dari lapangan (tempat praktek)

yang dapat dilanjutkan menjadi persoalan karya ilmiah (penelitian)

untuk Tugas Akhir.

d. Mengetahui kebutuhan lapangan kerja, sehingga mahasiswa dapat

mempersiapkan diri sedini mungkin untuk memasuki dunia kerja.


4

2. Bagi Program Studi

a. Terjalin hubungan kerjasama yang saling menguntungkan antara

Program Studi Manajemen STIB Kumala Nusa dengan Dinas

Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu.

b. Sebagai bahan masukan (feedback) yang dapat digunakan untuk

evaluasi program-program pada Program Studi.

c. Dapat digunakan sebagai dasar penyusunan kurikulum Program Studi

dalam rangka menentukan kesesuaian kurikulumnya dengan kebutuhan

lapangan kerja.

3. Bagi instansi tempat PKL

a. Mendapatkan masukan, baik yang berupa saran maupun gagasan dari

mahasiswa atau dosen pembimbing, yang dapat bermanfaat bagi

pengembangan proses atau produk di instansi tempat PKL.

b. Memantapkan eksistensi instansi di kalangan mahasiswa sebagai calon

tenaga kerja.
BAB II

GAMBARAN UMUM

A. Sejarah

Dengan berlakunya Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 138

Tahun 2017 tentang Penyelenggaraan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Daerah,

disebutkan bahwa pada dinas yang mengampu urusan penanaman modal

melekat kewenangan penyelenggaraan terpadu satu pintu. Sehingga Badan

Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) DIY yang mengampu urusan

Penanaman Modal dan Kantor Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu

(KP2TSP) DIY yang mengampu urusan terkait perizinan melebur menjadi 1

(satu) menjadi Dinas Perizinan dan Penanaman Modal DIY dengan

dikeluarkannya Pergub 66 Tahun 2018 tentang Susunan Organisasi,

Kedudukan, Tugas, Fungsi dan Tata Kerja Dinas Perizinan dan Penanaman

Modal DIY.

Pada Tahun 2021 dikeluarkan Peraturan Gubernur DIY Nomor 81

Tahun 2021 tentang Kedudukan, Susunan Organisasi, Tugas Fungsi dan Tata

Kerja Dinas Perizinan dan Penanaman Modal. Dinas Perizinan dan

Penanaman Modal (DPPM) merupakan organisasi dibawah Pemerintah

Daerah DIY yang dalam pasal 4 dijelaskan bahwa Dinas mempunyai tugas

membantu Gubernur melaksanakan urusan pemerintahan bidang perizinan dan

penanaman modal.

5
6

B. Visi Misi Dinas Penanaman Modal Dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu

1. Visi

“Terwujudnya Peningkatan Kemuliaan Martabat Manusia Jogja”

a. Terwujudnya merupakan suatu kondisi yang diharapkan pada 5

tahun ke depan untuk terlaksana atau terbukti.

b. Peningkatan merupakan proses, cara, perbuatan meningkatkan

(usaha, kegiatan dan sebagainya; suatu kondisi yang telah ada

menuju kondisi yang lebih baik).

c. Kemuliaan merupakan hal (keadaan) mulia; keluhuran; keagungan;

kehormatan. Kemuliaan dalam visi ini dimaknai paripurna dalam

memenuhi Panca Mulia yakni dengan terpenuhinya, 1).

Peningkatan kualitas hidup-kehidupan penghidupan masyarakat

yang berkeadilan dan berkeadaban 2). Peningkatan kualitas dan

keragaman kegiatan perekonomian masyarakat yang tumbuh dan

berkeadilan 3). Terwujudnya kondisi hidup dalam harmoni

kehidupan Bersama baik pada lingkup masyarakat maupun pada

lingkup birokrasi 4). Pelayanan public dengan tata dan perilaku

penyelenggaraan pemerintah yang demokratis dan 5). Pelayanan

public yang dilaksanakan oleh aparatur yang bermartabat dan

memiliki integritas. Martabat merupakan ingkat harkat

kemanusiaan, harga diri.

d. Manusia Jogja merupakan manusia makhluk yang berakal budi

(mampu menguasai makhluk lain); insan; orang.


7

e. Jogja merupakan representasi dari Daerh Istimewa Yogyakarta

sebagai suatu kesatuan wilayah. Sehingga frasa ini

merepresentasikan insan di Daerah Istimewa Yogyakarta yang

menjadi subyek pembangunan. Misi Gubernur Daerah Istimewa

Yogyakarta yang menjadi acuan Badan Kepegawaian Daerah

Daerah Istimewa Yogyakarta periode tahun 2017-2022 adalah:

“Mewujudkan Tata Pemerintahan yang Demokratis” Misi ini

merupakan perwujudn dari Panca Mulia keempat dan kelima yakni

terwujudnya tata dan perilaku penyelenggaraan pemerintah yang

demokratis dan RENSTRA 2017-2022 51 terwujudnya perilaku

bermartabat dari para aparatur sipil penyelenggara pemerintah atas

dasar teaknya nilai-nilai integritas yang menjunjung tinggi

kejujuraan, nurani rasa malu, nurani rasa bersalah dan berdosa

apabila melakukan penyimpangan-penyimpangan yang berupa

korupsi, kolusi dan nepotisme.

2. Misi
“Mewujudkan Tata Pemerintahan yang Demokratis”

Misi ini merupakan perwujudan dari Panca Mulia keempat dan

kelima yakni terwujudnya tata dan perilaku penyelenggaraan pemerintahan

yang demokratis dan terwujudnya perilaku bermartabat dari para aparatur

sipil penyelenggara pemerintahan atas dasar tegaknya nilai-nilai integritas

yang menjunjung tinggi kejujuran, nurani rasa malu, nurani rasa bersalah

dan berrdosa apabila melakukan penyimpangan-penyimpangan yang

berupa korupsi, kolusi dan nepotisme.


8

C. Personalia atau SDM

Adapun susunan organisasi dan kepegawaian di Dinas Penanaman

Modal Dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu sebagai berikut:

Tabel 2.1 Susunan Organisasi

No. Jabatan Nama


1. Kepala dinas :Agus Priono M.Ec.
2. Sekretaris :Catur Cahya Nurseta,
S.I.P., M.A., M.AP.
3. Kepala sub bagian umum : Budi Asih, S.A.P.
4. Subkoordinator KS program :-
5. Subkoordinator KS keuangan : Iwan Setyawan, SE
6. Koordinator substansi Pelayanan : Yustin Dhamayanti S.E.,
Terpadu Satu Pintu I M.Si.
7. Koordinator substansi Pelayanan : Nuri Achadiyanti, S.H.,
Terpadu Satu Pintu II M.Si.
8. Koordinator substansi Penanaman : Ir. Heny Nursilawati,
Modal I M.M.
9. Koordinator substansi Penanaman :-
Modal II
10. Subkoordinator KS Pelayanan : Novian Chrisnando, S.IP.
Perizinan dab Non Perizinan
Perekonomian dan Infrastruktur
11. Subkoordinator KS Kemudahan : Brigitta Sadnya
Berusaha Wulandari, S.T., M.T.
12. Subkoordinator KS Pengendalian : Siti Inganati, S.S., M.M.
Penanaman Modal
13. Subkoordinator KS Promosi : Ika Sari Sulistyaningrum,
Penanaman Modal S.H., M.A., M.AP.
14. Pelayanan Perizinan Dan non : Sri Endhri Astuti, SE
Perizinan Sumber Daya Alam dan
Kesejahteraan Rakyat
15. Subkoordinator KS Pengaduan : Evy Susanty Amir, S.H.,
M.Si.
16. Subkoordinator KS : Wiwid Ardhianto, S.E.,
Pengembangan Penanaman M.Sc.
Modal
17. Subkoordinator KS Kerjasama : -
Luar Negeri
9

Tabel 2.2 Susunan kepegawaian di DPMPTSP

No Uraian Jumlah (orang)


.
1. Staf ASN 45
2. Staf tenaga bantu (naban) 20
3. Security staff 8
4. Cleaning service 5

D. Fasilitas di Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu

1. Fasilitas umum DPMPTSP

a. Mushola

b. Toilet

c. Ruang laktasi

d. Kursi tunggu

e. Kantin

f. Air Conditioner (AC)

g. Perpustakaan

2. Fasilitas kantor DPMPTSP

a. Ruang rapat

b. Front office

c. Ruang kepala dinas

d. Ruang staf

e. Komputer

f. Air Conditioner (AC)

g. Printer

h. Ruang tamu
10

i. Ruang zoom meeting

j. Mobil dinas

k. Motor dinas
BAB III

PELAKSANAAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN

A. Waktu dan Tempat

Kegiatan Praktik Kerja Lapangan dilaksanakan selama 1 bulan.

Terhitung dari tanggal 13 Februari 2023 s.d tanggal 10 Maret 2023 di Dinas

Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Yogyakarta yang

ditempatkan pada bagian penanaman modal. Dengan waktu pelaksanaan

Praktik Kerja Lapangan yang dilaksanakan setiap hari Senin-Kamis pukul

07.30-16.00 WIB dan hari Jum’at pukul 07.30-14.30 WIB.

B. Aktivitas Kerja Lapangan

Terdapat banyak bidang di Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan

Terpadu Satu Pintu Yogyakarta. Penulis mendapat tugas untuk membantu di

bagian penanaman modal.

Adapun aktivitas atau kegiatan utamanya sebagai berikut:

1. Menulis lembar disposisi dan ditulis di buku agenda kemudian diantar ke

Koordinator substansi Penanaman Modal I untuk di tandatangani dan di

antar ke substansi Penanaman Modal II.

2. Rekap data perusahaan berdasarkan Nomor Induk Berusaha (NIB) dan

Laporan kegiatan Penanaman Modal (LKPM).

3. Membantu di bagian administrasi umum memberi cap dan mencatat

nomor bukti serta rincian biaya di Surat Perintah Tugas (SPT).

11
12

4. Membantu input arsip ke Microsoft Word kemudian mengantar arsip ke

gedung arsip.

Adapun aktivitas atau kegiatan tambahan sebagai berikut:

1. Mengikuti apel pagi yang dilaksanakan setiap hari senin pagi setiap pukul

07.45-08.00 WIB bersama seluruh pegawai dinas.

2. Menyanyikan Indonesia Raya bersama seluruh pegawai yang dilaksanakan

setiap hari didepan ruangan setiap substansi untuk menumbuhkan rasa

cinta tanah air dan semangat nasionalisme.

3. Mengikuti upacara Hari Penegakan Kedaulatan Bangsa pada hari Rabu, 01

Maret 2023 bersama seluruh pegawai DPMPTSP.

4. Mengikuti senam dihalaman belakang dinas yang dilaksanakan setiap hari

jum’at minggu terakhir.


BAB IV

PENUTUP

A. Kesimpulan

Selama melaksanakan Praktik Kerja Lapangan (PKL), penulis

menemukan dan mendapat berbagai pengalaman baru, pengetahuan serta

wawasan yang berkenaan dengan materi perkuliahan dan Administrasi

Perkantoran. Tentu hal ini sangat berrmanfaat bagi penulis yang

melaksanakan PKL. Adapun kesimpulan dari hasil Kegiatan Praktik Kerja

Lapangan adalah sebagai berikut:

1. Praktik Kerja Lapangan dapat memperluas wawasan mahasiswa tentang

dunia kerja serta membantu mahasiswa dalam menghadapi dunia kerja

setelah lulus dari perguruan tinggi.

2. Dunia kerja membutuhkan kedisiplinan yang baik, sehingga instansi

pemerintah memerlukan karyawan yang disiplin, terampil, rajin dan

cerdas.

3. Selama penulis melaksanakan Praktik Kerja Lapangan di Dinas

Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu, kegiatan tersebut

terlaksana dengan cukup baik juga tidak ada halangan ataupun kendala

yang berarti.

13
14

B. Saran

Berdasarkan hasil Praktik Kerja Lapangan yang telah dilaksanakan,

maka penulis menyampaikan beberapa saran yang diharapkan dapat berguna

bagi Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu dalam

melaksanakan kegiatan dimasa mendatang:

1. Menambah daftar menu di kantin supaya mahasiswa PKL atau pegawai

tidak perlu pergi keluar dinas untuk membeli makan siang.

2. Memperbaiki atau merenovasi mushola supaya dapat menampung lebih

banyak orang untuk beribadah.


DAFTAR PUSTAKA

https://jogjainvest.jogjaprov.go.id/web/ppid/ , diakses pada 14 Maret 2023.

https://berita.99.co/contoh-kata-pengantar-laporan-pkl/ , diakses pada 14 Maret


2023.

Sakinatun, Endang. (2019). Laporan Praktik Kerja Lapangan UPT Pusat Bisnis
Dinas Perdagangan Kota Yogyakarta. Diakses 15 maret 2023, dari
Sekolah Tinggi Ilmu Bisnis Kumala Nusa.

Nugroho, Muhammad Alwan Dwi. (2019). Laporan Kerja Praktik di Dinas


Penanaman Modal dan Perizinan Yogyakarta. Diakses 16 Maret 2023,
dari Universitas Atma Jaya Yogyakarta.
LAMPIRAN
Aktivitas Kerja Lapangan

No. Hari/Tanggal Deskripsi Kegiatan


1. Senin, 13 Februari a. Apel pagi Bersama seluruh karyawan
2023 DPMPTSP.
b. Bertemu dengan Bapak Agus Priono dan
Bapak Catur Cahya Nurseta.
c. Mengisi buku agenda dan lembar
disposisi.
2. Selasa,14 Februari a. Menyanyikan Indonesia Raya bersama
2023 seluruh karyawan DPMPTSP.
b. Mengisi lembar disposisi.
c. Membantu mengurutkan berkas sesuai
dengan nomor urut.
d. Memberi cap di Surat Perjalanan Dinas.
e. Mengantar disposisi ke substansi
penanaman modal 2.
3. Rabu, 15 Februari a. Menyanyikan Indonesia Raya bersama
2023 seluruh karyawan DPMPTSP.
b. Mengisi lembar disposisi dan buku
agenda.
c. Membantu revisi.
4. Kamis,16 Februari a. Menyanyikan Indonesia Raya bersama
2023 seluruh karyawan DPMPTSP.
b. Mengisi lembar disposisi dan buku
agenda.
c. Menulis daftar penerima uang transport
(SPT).
d. Rekap data perusahaan berdasarkan
LKPM dan NIB.
5. Jum’at,17 Februari a. Menyanyikan Indonesia Raya bersama
2023 seluruh karyawan DPMPTSP.
b. Menulis lembar disposisi dan buku
agenda.
c. Input arsip.
d. Rekap data perusahaan berdasarkan
LKPM dan NIB.
6. Senin, 20 Februari a. Apel pagi.
2023 b. Membantu input arsip.
c. Mengisi lembar disposisi dan buku
agenda.
7. Selasa, 21 Februari a. Menyanyikan Indonesia Raya bersama
2023 seluruh karyawan DPMPTSP.
b. Menulis lembar disposisi dan buku
agenda.
c. Membantu input arsip.
No. Hari/Tanggal Deskripsi Kegiatan
d. Membantu memberi cap di Surat
Perintah Tugas (SPT).
e. Mengantar arsip yang sudah di input ke
Gedung arsip.
8. Rabu, 22 Februari a. Menyanyikan Indonesia Raya bersama
2023 seluruh karyawan DPMPTSP.
b. Menulis lembar disposisi dan buku
agenda.
9. Kamis, 23 Februari a. Menyanyikan Indonesia Raya bersama
2023 seluruh karyawan DPMPTSP.
b. Menulis lembar disposisi dan buku
agenda.
c. Membantu mengurutkan indeks arsip.
d. Membantu memberi cap di Surat
Perintah Tugas (SPT).
10. Jum’at, 24 Februari a. Menyanyikan Indonesia Raya bersama
2023 seluruh karyawan DPMPTSP.
b. Mengikuti senam di halaman belakang
dinas.
c. Menulis lembar disposisi dan buku
agenda.
d. Mengantar disposisi ke substansi
penanaman modal 2.
e. Rekap data perusahaan berdasarkan
LKPM dan NIB.
11. Senin, 27 Februari a. Apel pagi
2023 b. Menulis lembar disposisi dan buku
agenda.
12. Selasa, 28 Februari a. Menyanyikan Indonesia Raya bersama
2023 seluruh karyawan DPMPTSP.
b. Menulis lembar disposisi dan buku
agenda.
c. Meminta tanda tangan ke bagian
pelayanan terpadu 2.
13. Rabu, 01 Maret a. Upacara Hari Penegakan Kedaulatan
2023 Bangsa Bersama seluruh pegawai
DPMPTSP.
b. Menulis lembar disposisi dan buku
agenda.
14. Kamis, 02 Maret a. Menyanyikan Indonesia Raya bersama
2023 seluruh karyawan DPMPTSP.
b. Menulis lembar disposisi dan buku
agenda.
c. Menulis nomor bukti di perincian biaya
perjalanan dinas.
No. Hari/Tanggal Deskripsi Kegiatan
15. Jum’at, 03 Maret a. Menyanyikan Indonesia Raya bersama
2023 seluruh karyawan DPMPTSP.
b. Menulis lembar disposisi dan buku
agenda.
16. Senin, 06 Maret a. Apel pagi.
2023 b. Mengantar undangan ke penanaman
modal 2.
c. Menulis lembar disposisi dan buku
agenda.
17. Selasa, 07 Maret a. Menyanyikan Indonesia Raya bersama
2023 seluruh karyawan DPMPTSP.
b. Input arsip
c. Meminta nomor untuk surat permohonan
ke bagian sekretariat.
d. Menulis lembar disposisi dan buku
agenda.
18. Rabu, 08 Maret a. Menyanyikan Indonesia Raya bersama
2023 seluruh karyawan DPMPTSP.
b. Fotocopy laporan pertemuan.
c. Menulis lembar disposisi dan buku
agenda.
19. Kamis, 09 Maret a. Menyanyikan Indonesia Raya bersama
2023 seluruh karyawan DPMPTSP.
b. Rekap data perusahaan berdasarkan
LKPM dan NIB.
20. Jum’at, 10 Maret a. Menyanyikan Indonesia Raya bersama
2023 seluruh karyawan DPMPTSP.
b. Menulis lembar disposisi dan buku
agenda.
c. Berpamitan dengan sekretaris Dinas dan
staff penanaman modal 1.
Surat keterangan melaksanakan Praktik Kerja Lapangan
Lembar penilaian

Ruang tunggu pelayanan


Ruang tamu

Foto-foto kegiatan

Anda mungkin juga menyukai