Anda di halaman 1dari 3

UJIAN TENGAH SEMESTER GASAL TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Mata Kuliah : Hukum HAKI (Kelas F)


Hari dan Tanggal : Senin, 01 November 2021
Waktu : 08:00 – 09:30 WIB
Sifat Ujian : Open Book
Dosen : Dr, Ir, Joko Sulistyono M Eng, SH, MH (Kelas F)

Cara mengirim Jawaban ada di halaman 2.


1. Jelaskan pengertian dan berilah contoh nya, bahwa di dalam konsep pengaturan Hak atas
Kekayaan Intelektual, dikenal istilah sbb;
a. Hak Eksklusif
b. Ada Pembatasan Masa Perlindungan
c. Bersifat Teritorial

2. Apakah yang dimaksud dengan sistem pengakuan hak pada Kekayaan Intelektual, sbb?
a. Deklarative
b. Konstitutive

3. Jelaskan:
a. Indra dan Andi pernah bekerja bersama dalam sebuah hubungan bisnis, terkait survei
di Kalimantan tentang peta keberadaan tanaman obat anti batuk. Andi memiliki ide
dan pernah bercerita, bahwa ada baiknya membuat buku tentang tanaman obat
tersebut agar diketahui oleh umum. Namun Andi tidak menulis buku, dan akhirnya
Indramenulis buku hanya atas nama diri nya sendiri, lalu menerbitkan dan menjual
buku tersebut secara komersial. Siapakah pemilik Hak Cipta buku tersebut? Jelaskan
pendapat Anda disertai dasar hukum nya.
b. Apakah yang dimaskud dengan prinsip bahwa Paten melindungi ide, sedangkan Hak
Cipta tidak melindungi Ide. Berilah contoh agar mudah difahami.

4. Jelaskan dan berilah contoh penggunaanya, hal-hal berikut ini berkenaan dengan merek;
a. Fungsi utama dari sebuah merek
b. Apa penyebab sebuah permohonan merek akan ditolak

5. Seandainya saudara/i sebagai pemeriksa merek di Kementerian KumHAM, bila ada sebuah
pelaku bisnis kafe ingin melakukan permohonan pendaftaran merek kafenya sbb, dapatkah
dikabulkan oleh saudara, berilah alasan secara hukum yang berlaku.

(JOKO SULISTYONO)

Page 1 of 2
■ CARA MENGIRIM JAWABAN:

Jawaban : - Ditulis tangan di folio atau kertas putih, harus ada NPM dan Nama. -
Difoto/scan dan dibuat dalam format PDF.
- Nama filenya “NPM_Nama”, contoh: 3021210019_AgusWira
Diemail :
To : jokosulistyono@univpancasila.ac.id
Judul/subject : HAKI-2021-UTS-F (← harus sama) Waktu : Di-email sebelum jam
09:30 WIB, 01 November 2021.
Page 2 of 2

Anda mungkin juga menyukai