Anda di halaman 1dari 3

Contoh Soal Desain Notch Filter Digital dengan Teknik FIR

Desainlah Notch Filter Digital dengan Teknik FIR (Finite Impulse Response) yang spesifikasi
tekniknya sebagai berikut:

 Notch frequency : 1.875 kHz


 Attenuation at notch frequency : > 60 dB
 Passband edge frequencies : 1.575 kHz, dan 2.175 kHz
 Ripple pada passband : < 0.01 dB
 Frekuensi sampling : 7.5 kHz
 Banyaknya koefisien filter : 61

Catatan :

 Gunakan metode optimal untuk mendapatan nilai koefisien agar spesifikasi filter dapat
tercapai.
 Notch filter adalah filter yang meredam sinyal yang memiliki frekuensi tertentu (dalam
soal ini adalah frekuensi 1.875 kHz), tetapi meloloskan sinyal lainnya

Jawab:

Notch filter tersebut memiliki 3 passband (yang sudah dinormalisasi terhadap nilai frekuensi
sampling), yaitu:

 Lower passband : 0 sampai 0.21 ( ini berasal dari 0/ 7.5 sampai 1.575 / 7.5 )
 Notch frequency : 0.25 ( ini berasal dari 1.875 / 7.5 )
 Upper passband : 0.29 sampai 0.5 ( ini berasal dari 2.175 / 7.5 sampai 0.5 x
frekuensi sampling)

Passband deviation : 0.0011519 ( ini berasal dari 20 𝑙𝑜𝑔10 ( 1 + 𝜕𝑝 ) )

Stopband deviation : 0.001 ( ini berasal dari −20 𝑙𝑜𝑔10 ( 𝜕𝑠 ) )

𝜕𝑝
Bobot masing-masing band tersebut adalah : 1, 1.1519 , 1 (Lihatlah cara pembobotan )
𝜕𝑠

Bobot passband Bobot passband

Bobot Stopband
Perhatikan bahwa pada notch filter tersebut, lebarnya stop band adalah hanya sebatas 1 buah
frekuensi yang diredam.

Dengan memasukkan ke dalam software desain filter FIR dengan metode optimal, maka
diperoleh nilai koefisien-koefisiennya sebagai berikut.

Sedangkan respons frekuensi yang dihasilkan oleh notch filter tersebut adalah seperti gambar
berikut ini.
Dalam gambar tersebut tampak bahwa pada frekuensi notch (1.875 / 7.5 = 0.25) , sinyal teredam
> 60 dB.

Cara memasukkan nilai batas-batas frekuensi (= edge frequencies ) ke dalam software design
filter FIR dengan metode optimal adalah dengan cara memasukkan nilai frekuensi notch
(= 0.25) tersebut sampai 2 kali . Dengan demikian nilai batas frekuensi yang dimasukkan adalah:

0, 0.21 , 0.25 , 0.25 , 0.29 , 0.5

Anda mungkin juga menyukai