Anda di halaman 1dari 2

ESPA4425

NASKAH UAS-THE
UJIAN AKHIR SEMESTER-TAKE HOME EXAM (THE)
UNIVERSITAS TERBUKA
SEMESTER: 2023/2024 Ganjil (2023.2)

Ekonomi Regional
ESPA4425

No. Soal Skor


1. Silicon Valley merupakan daerah yang terletak di bagian selatan wilayah teluk San Francisco (The 30
San Francisco Bay Area) Amerika Serikat. Silicon Valley merupakan kawasan industri yang sangat
sukses yang juga merupakan pusat inovasi dunia, terutama di bidang teknologi informasi. Rata-
rata pendapatan yang dihasilkan oleh industri-industri yang berada dalam kawasan ini mencapai
US$ 122 ribu per tahun. Pada tahun 2014 jumlah pendapatan perkapita di kawasan ini mencapai
US$ 79,1 ribu yang meningkat sebesar US$ 1.460 dari tahun sebelumnya. Selain itu, rata-rata
produktifitas tenaga kerja di Silicon Valley pada tahun 2013 sekitar 62% lebih tinggi dibanding
dengan produktifitas tenaga kerja Amerikat Serikat di area lain. Produktifitas inilah yang mendorong
tingginya daya saing produk dan jasa yang dihasilkan di kawasan Silicon Valley.
Salah satu milestone dalam perkembangan cluster ini dimulai ketika Stanford University
mengembangkan penelitian-penelitian dan merealisasikan temuan-temuan studi ke dalam bisnis
dan industri. Pada tahun 1930’an seorang profesor dari Standford University, Frederick Terman
mengajak mahasiswanya William Hewlett dan Daid Packard untuk memulai sebuah bisnis berupa
produksi audio oscilator. Bisnis tersebut kemudian menjelma menjadi salah satu industri yang
terkenal di seluruh dunia, yakni Hewlett-Packard dengan bermacam produk mulai komputer
desktop, laptop, printer, dan perangkat lainnya. Dalam perkembangannya, pada 1970’an, muncul
ilmuwan muda seperti Steve Jobs dan Steve Wozniak yang menggagas lahirnya produk komputer
Apple. Kemudian Periode 1994 muncul lagi entrepreneur-entrepreneur baru, di antaranya Jerry
Yang dan David Filo yang menjadi pelopor lahirnya mesin pencari Yahoo!.

Sumber: Website Ajar Ekonomi

Pertanyaan:
Berdasarkan fenomena di atas, silahkan identifikasi konsep, teori serta model industrial cluster apa
yang sesuai dengan contoh pada Kawasan Silicon Valley?

1 dari 2
ESPA4425

2. 30

CBD

Pada Gambar di atas terlihat bahwa salah satu wilayah pada kota tersebut adalah wilayah CBD
yang merupakan pusat perekonomian kota atau wilayah metropolitan. Wilayah ini merupakan
wilayah yang sangat strategis dikarenakan wilayah ini dapat terhubung dengan seluruh kegiatan
yang ada pada kota tersebut. Hal ini sangat memengaruhi sewa lahan di wilayah sekitarnya,
sehingga dapat memicu persaingan dalam perebutan lokasi di sekitar wilayah tersebut
berdasarkan kemampuan membayar sewa lahan.

Pertanyaan:
Berdasarkan fenomena di atas, silahkan identifikasi serta gambarkan alokasi lahan dan sewa yang
mampu dibayar di dalam perekonomian kota.

3. Produk Domestik Regional Bruto Kota Kendari 40


Menurut Lapangan Usaha atas dasar Harga Konstan Kota Kendari (Juta Rupiah)
PDRB
Kategori
2020 2021 2022
A. Pertanian, Kehutanan, dan Perikanan 1738244.00 1758302.00 1919333.29
B. Pertambangan dan Penggalian 365682.00 371898.00 383654.11
C. Industri Pengolahan 1510685.00 1538732.00 1599685.11
D. Pengadaan Listrik dan Gas 24247.00 24948.00 27191.95
E. Pengadaan Air, Pengelolaan Sampah, Limbah dan Daur Ulang 42899.00 43485.00 42930.63
F. Konstruksi 2962500.00 3149713.00 3159701.10
G. Perdagangan Besar dan Eceran; Reparasi... 2616399.00 2807617.00 2978827.25
H. Transportasi dan Pergudangan 1570365.00 1577236.00 1648420.82
I. Penyediaan Akomodasi dan Makan Minum 193452.00 203040.00 218068.84
J. Informasi dan Komunikasi 1518914.00 1523470.00 1665809.62
K. Jasa Keuangan dan Asuransi 1025172.00 1091687.00 1124120.23
L. Real Estate 296881.00 296970.00 304757.23
M,N. Jasa Perusahaan 131475.00 134001.00 150666.23
O. Administrasi Pemerintahan, Pertahanan... 762286.00 793385.00 841378.77
P. Jasa Pendidikan 1307202.00 1361452.00 1430916.08
Q. Jasa Kesehatan dan Kegiatan Sosialt 192863.00 205905.00 215412.36
R,S,T,U. Jasa lainnyat 267859.00 283343.00 302041.19
PRODUK DOMESTIK REGIONAL BRUTO 16527126.00 17165185.00 18012914.81
PRODUK DOMESTIK REGIONAL BRUTO TANPA MIGAS 16527126.00 17165185.00 18012914.81
Sumber: BPS Kota Kendari

Pertanyaan:
Berdasarkan contoh data PDRB di atas silahkan anda analisis model pendapatan-permintaan
aggregate Keynesian standar pada sebuah wilayah serta perbedaannya terhadap model
pendapatan-permintaan nasional.

Skor Total 100


2 dari 2

Anda mungkin juga menyukai