Anda di halaman 1dari 14

Nama : Zenitri Indriani

Nim : 857454986

Matkul : Perspektif Pendidikan di SD

TUGAS TUTORIAL 1 PERSPEKTIF PENDIDIKAN SD

Para Mahasiswa, ada tugas berbentuk pertanyaan yang harus Anda kerjakan/jawab.
Jawabannya bisa Anda brosing pada tempat yang sudah tersedia.

Pertanyaan:

1. Cobalah Anda membuat rencana pembelajaran (RPP) atau persiapan mengajar


dengan format (RPP) yang saat ini Anda gunakan sebagai guru, untuk
mengembangkan kemampuan belajar menganalisis pada anak! Anda boleh
mengembangkan dari contoh yang sudah ada
2. Dalam memotivasi siswa ada bagiatan seperti prinsip menilai siswa dengan
baik. Berkaitan dengan kegiatan tersebut, berikan contoh prinsip-prinsip
menilai siswa dengan baik

"Selamat Mengerjakan"

JAWABAN TUTON 1 PERSPEKTIF PENDIDIKAN SD DI SLIDE BAWAH


RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

MATA PELAJARAN BAHASA INDONESIA

KELAS II SDN 3 MANDALASARI

Diajukan Untuk Memenuhi Syarat Salah Satu Tugas Mata Kuliah

Perspektif Pendidikan SD

Nama : Zenitri Indriani


Nim : 857454986
Pokjar : Garut

KEMENTRIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


UNIVERSITAS TERBUKA
UPBJJ BANDUNG
POKJAR PASUNDAN
2024
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Satuan Pendidikan : SDN 3 MANDALASARI


Kelas / Semester : II / 1
Tema 2 : Caraku Agar Tetap Sehat
Sub Tema 1 : Caraku Agar Tetap Sehat di Lingkungan
Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia
Alokasi waktu : 1 X 35 menit

A. KOMPETENSI INTI

 Memahami pengetahuan faktual, konseptual, prosedural, dan metakognitif


pada tingkat dasar dengan cara mengamati, menanya, dan mencoba
berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan
kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah, di sekolah, dan
tempat bermain.
 Menunjukkan keterampilan berfikir dan bertindak kreatif, produktif, kritis,
mandiri, kolaboratif, dan komunikatif. Dalam bahasa yang jelas, sistematis,
logis dan kritis, dalam karya yang estetis, dalam gerakan yang
mencerminkan anak sehat, dan tindakan yang mencerminkan perilaku anak
sesuai dengan tahap perkembangannya.

B. KOMPETENSI DASAR
 Mengenal kosakata benda dan konsep tentang lingkungan sehat dan
lingkungan tidak sehat di lingkungan sekitar serta cara menjaga kesehatan
lingkungan dalam bahasa Indonesia atau bahasa daerah melalui teks tulis,
lisan, dan visual.
 Menyajikan penggunaan kosakata benda bahasa Indonesia yang tepat atau
bahasa daerah hasil pengamatan tentang lingkungan sehat dan lingkungan
tidak sehat di lingkungan sekitar serta cara menjaga kesehatan lingkungan
dalam bentuk teks tulis, lisan, dan visual.
C. INDIKATOR
 Menyebutkan isi teks yang dibacakan berkaitan dengan lingkungan sehat
menggunakan bahasa lisan (dapat dibantu dengan kosakata Bahasa daerah
untuk membantu pemahaman) dengan benar.
 Menemukan kosakata benda yang berkaitan dengan lingkungan sehat
berdasarkan teks yang dibacakan secara benar.
 Melakukan pengamatan sederhana tentang lingkungan sehat dengan
berpedoman pada isi teks yang telah dibaca secara rinci.

D. TUJUAN PEMBELAJARAN
 Melalui tanya jawab, siswa dapat menyebutkan benda – benda disekitar yan
berkaitan dengan lingkungan sehat menggunakan bahasa lisan dengan
benar.
 Melalui bermain tebak kata, siswa dapat menemukan kosakata benda yang
berkaitan dengan lingkungan sehat berdasarkan teks yang dibacakan secara
benar.
 Dengan mengamati gambar dan lingkungan sekitar, siswa dapat menuliskan
hasil pengamatan sederhana tentang lingkungan sehat menggunakan ejaan
yang tepat.
 Melalui penugasan, siswa dapat mendiskusikan dan melaporkan hasil
pengamatan sederhana kosakata benda menggunakan bahasa Indonesia
yang tepat.

E. MATERI PEMBELAJARAN
1. Kata Benda dan Ciri – Cirinya
Kata benda adalah jenis kata yang menerangkan nama benda atau segala hal
yang bisa dibendakan. Contoh benda yang digunakan pada saat berolahraga
: Raket , Helm, Kok, Bola Basket, Bola Kasti dan Sepeda.
Selain benda- benda berolahrga ada benda lainnya misalnya : sapu, untuk
membersihkan rumah, sepatu untuk melindungi kaki, dan sabun untuk
membersihkan sabun. Benda – benda memiliki ciri – ciri benda dapat
meliputi : Sifat, bentuk, warna, wujud dan kegunaan.

2. Makna Kata
Aku suka susu rasa coklat
Susu tersebut berwarna coklat
Susu termasuk benda cair
bentuk susu tidak tetap
bentuk susu mengikuti wadahnya
tubuhku sehat karna minum susu

kata yang diwarnai banyak mengandung makna misal kata cair bersifat air.

F. METODE PEMBELAJARAN
 Ceramah
 Penugasan
 Pengamatan
 Tanya Jawab
 Diskusi

G. KEGIATAN PEMBELAJARAN
Kegiatan Awal (5 Menit)

 Mengondisikan siswa kedalam situasi pembelajaran yang kondusif.dengan


cara berdo’a, mengabsen siswa dan menyiapkan alat tulis (± 2 menit)
 Melakukan tanya jawab sebagai bahan acuan apersepsi (± 2 menit)
Pertanyaan yang diajukan adalah :
 Ada yang tahu, apa saja benda yang sering kita temui di sekitar rumah ?
 Apa gunanya benda sapu ?
 Menyampaikan tujuan pembelajaran yaitu untuk memahami contoh-
contoh benda yang ada di sekitar (± 1 menit)
Kegiatan Inti (20 Menit)

 Guru memulai kegiatan inti dengan meminta siswa mengamati gambar dan
teks yang ada di buku Tema masing-masing tentang caraku agar tetap sehat.
(± 1 menit)
 Guru menjelaskan bahwa benda selain alat peraga olahraga ada juga benda
yang di sekitar rumah dan lingkungan. (± 1 menit)
 Guru meminta siswa menuliskan 5 contoh benda yang ada di dalam kelas di
buku latihan masing-masing. Setelah selesai, guru memberikan kesempatan
kepada siswa untuk memaparkannya di depan kelas dimana siswa lain boleh
bertanya atau memberikan tambahan informasi contoh benda lainnnya . (±
8 menit)
 Guru bersama siswa melakukan ice braking untuk mengecek fokus siswa
dan meningkatkan semangat siswa dalam belajar. (± 1 menit)
 Siswa diminta membentuk kelompok belajar untuk mengerjakan lembar
kerja yang diberikan oleh guru. (± 1 menit)
 Guru membimbing siswa saat melakukan diskusi dan apabila semua telah
selesai mengerjakan lembar kerja, masing-masing kelompok harus
mempresentasikannya di depan kelas. (± 8 menit)

Kegiatan Akhir (10 Menit)

 Guru bersama-sama dengan siswa menyimpulkan materi pembelajaran


yang sudah dibahas hari ini. .(± 5 menit)
 Melakukan evaluasi pembelajaran dengan memberikan soal untuk
dikerjakan oleh siswa. .(± 4 menit)
 Mengakhiri dengan membaca do’a bersama di pimpin oleh guru. (± 1 menit)

H. MEDIA DAN SUMBER PEMBELAJARAN


Media :
 Gambar dan teks caraku agar tetap sehat
 Lembar Kerja Siswa ( LKPD )
Sumber Belajar :
 Buku Guru Tema 2 Kelas 2 Kurikulum 2013 ESPS penerbit Erlangga
 Buku Siswa Tema 2 Kelas 2 Kurikulum 2013 ESPS pnerbit Erlangga

I. EVALUASI
1. Prosedur tes : tes proses, tes akhir.
2. Jenis tes : pengamatan, tertulis.
3. Bentuk tes : unjuk kerja, isian.
4. Alat tes : LKS, butir-butir soal.

Butir soal :
Berilah tanda silang (x) pada huruf a, b, c atau d di depan jawaban yang paling
benar !

1. Berikut ini nama benda dibawah adalah ….

a. Pisau
b. Sendok
c. Garpu

2. Ciri – ciri benda pisau ……


a. Terbuat dari besi
b. Terbuat dari bahan plastic
c. Terbuat dari kayu

3. Sifat permukaan pisau …..


a. Kasar
b. Halus
c. Lembut
4. Susu cair termasuk benda …….
a. Padat
b. Cair
c. Gas
5. Kata basah bermakna ……
a. Tidak halus
b. Mengandung air
c. Lembut

Kunci jawaban :

1. A. Pisau
2. A. Terbuat dari besi
3. B. Halus
4. B. Cair
5. B. Mengandung air

Kriteria Penilaian

Skor ideal = jumlah jawaban benar x 20 = Nilai Akhir


1

Catatan Guru :

1. Masalah :……..
2. Ide Baru :……..
3. Momen Spesial :…….
Mengetahui Garut, 2023
Kepala Sekolah, Mahasiswa / Guru Kelas II

Didah Mahmudah, S.Pd. Zenitri Indriani


NIP. 197309151997032005
LEMBAR KERJA SISWA

( LKPD )

Nama Kelompok :
1. …………..
2. ……….….
3. …………..
4. …………..
5. …………..

KELAS 11

SDN 3 MANDALASARI
Berilah tanda silang (x) pada huruf a, b, c atau d di depan jawaban yang paling benar !

1. Benda – benda apa saja yang ada digambar tersebut .........

a. Sepatu , Balon Udara, Rak Buku


b. Sepatu, Air, Tas
c. Tas, Rak Buku, Air
2. Sebutkan benda – benda apa saja yang ada di dalam kelas ?
a. Meja
b. Toilet
c. Sepeda motor
3. Berikut benda yang termasuk benda cair adalah ......
a. Susu, Jus, Kopi
b. Susu, Gula, terigu
c. Gula, Terigu, Kopi
4. Berikut yang bukan termasuk benda yang terbuat dari kayu adalah...
a. Lampu
b. Lemari
c. Kursi
5. Roda adalah benda yang berbentuk…..
a. Kotak
b. Persegi
c. Bulat
KUNCI JAWABAN LKPD BAHASA INDONESIA

1. A .

2. A

3. A

4. A

5. C

1. Membuat RPP sudah dijawab di atas


2. Dalam memotivasi siswa ada bagiatan seperti prinsip menilai siswa dengan baik.
Berkaitan dengan kegiatan tersebut, berikan contoh prinsip-prinsip menilai
siswa dengan baik

Jawaban :

A. Valid

Penilaian valid berarti menilai apa yang seharusnya dinilai dengan menggunakan
alat yang sesuai untuk mengukur kompetensi, sehingga penilaian tersebut
menghasilkan informasi yang akurat tentang aktivitas belajar. Penilaian hasil belajar
oleh pendidik harus mengukur pencapaian kompetensi yang ditetapkan dalam standar
isi (standar kompetensi dan kompetensi dasar) dan standar kompetensi lulusan.
Misalnya apabila pembelajaran menggunakan pendekatan eksperimen maka kegiatan
eksperimen harus menjadi salah satu obyek yang di nilai.

Contoh: Dalam pelajaran penjaskes, guru menilai kompetensi permainan badminton


siswa, penilaian dianggap valid jika menggunakan test praktek langsung, jika
menggunakan tes tertulis maka tes tersebut tidak valid.

B. Obyektif

Penilaian yang bersifat objektif tidak memandang dan membeda-bedakan latar


belakang peserta didik, namun melihat kompetensi yang dihasilkan oleh peserta didik
tersebut, bukan atas dasar siapa dirinya. Penilaian harus dilaksanakan secara objektif
dan tidak dipengaruhi oleh subyektivitas penilai.

Contoh: Guru memberi nilai 85 untuk materi volley pada si A yang merupakan
tetangga dari guru tersebut, namun si B, yang kemampuannya lebih baik,
mendapatkan nilai hanya 80. Ini adalah penilaian yang bersifat subyektif dan tidak
disarankan. Pemberian nilai haruslah berdasarkan kemampuan siswa tersebut

C. Adil

Peserta didik berhak memperoleh nilai secara adil, penilaian hasil belajar tidak
menguntungkan atau merugikan peserta didik karena berkebutuhan khusus serta
perbedaan latar belakang agama, suku, budaya, adat istiadat, status sosial, ekonomi,
fisik, dan gender.

Contoh: guru penjaskes laki-laki hendaknya tidak memandang fisik dan rupa dari
murid perempuan yang cantik kemudian memberi perlakuan khusus, semua murid
berhak diperlakukan sama saat KBM maupun dalam pemberian nilai. Nilai yang
diberikan sesuai dengan kenyataan hasil belajar siswa tersebut.

D. Terbuka

Penilaian harus bersifat transparan dan pihak yang terkait harus tau bagaimana
pelaksanaan penilaian tersebut, dari aspek apa saja nilai tersebut didapat, dasar
pengambilan keputusan, dan bagaimana pengolahan nilai tersebut sampai hasil
akhirnya tertera, dan dapat diterima.

Contoh: pada tahun ajaran baru, guru Kimia menerangkan tentang kesepakatan
pemberian nilai dengan bobot masing-masing aspek, misal, Partisipasi kehadiran
diberi bobot 20%, Tugas individu dan kelompok 20%, Ujian tengah semester 25%,
ujian akhir semester 35%. Sehingga disini terjadi keterbukaan penilaian antara murid
dan guru.

E. Bermakna
Penilaian hasil belajar oleh pendidik memiliki arti, makna, dan manfaat yang
dapat ditindaklanjuti oleh pihak lain, terutama pendidik, peserta didik, orang tua, dan
masyarakat.

Contoh: bagi guru, hasil penilaian dapat bermakna untuk melihat seberapa besar
keberhasilan metode pembelajaran yang digunakan, sebagai evaluasi untuk perbaikan
kedepan, serta memberikan pengukuran prestasi belajar kepada siswa.

F. Mendidik

Penilaian hasil belajar harus dapat mendorong dan membina peserta didik maupun
pendidik untuk menjadi lebih baik dari sebelumnya dengan cara memperbaiki kualitas
belajar mengajar.

Contoh: Budi mendapatkan nilai 60 untuk pelajaran matematika, 50 untuk bahasa


Indonesia, dan 65 untuk Fisika, namun dalam kegiatan ekstrakurikuler futsal, ia
meraih prestasi yang membanggakan. Budi sadar bahwa ia harus menyeimbangkan
prestasi akademik dan non akademiknya, Kemudian budi terpacu untuk mengevaluasi
kesalahannya dan memperbaiki kualitas belajar dan hidupnya, memperoleh nilai yang
baik, juga memperoleh prestasi yang baik.

Anda mungkin juga menyukai