Anda di halaman 1dari 3

Kepada Yth.

Ketua Pengadilan Agama Cilegon


Di Jakarta

Hal: Pembuktian

Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Yang bertanda tangan di bawah ini :


Nama : Siti Aminah bin Rulan
Umur : 32 tahun
Agama : Islam
Pendidikan : S1
Pekerjaan : Karyawan Swasta
Alamat : Jl. Cimanggis No 10, RT 03 RW 15, Kelurahan Rangkapan Jaya,
Kecamatan Pancoran Mas, Kotamadya Cilegon

Selanjutnya disebut sebagai Penggugat.

Dengan ini perkenankanlah kami mengajukan alat bukti yang sejalan dengan
ketentuan Pasal 164 HIR/284 RBG jo. Pasal 1866 Kitab Undang-Undang Hukum
Perdata:

a. Alat Bukti Surat


1. Fotokopi Kutipan Akta Nikah atas nama SITI AMINAH bin RUSLAN
(Penggugat) dan AHMAD SAIFULOH bin AMRAN (Tergugat) yang aslinya
dikeluarkan oleh Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Cilegon, dengan
Buku Nikah Nomor 912/112/IX/2006 tertanggal 04 Agustus 2006 yang
telah dimeterai.

b. Keterangan Saksi
1. Keterangan saksi ayah kandung Penggugat RULAN MUHAMMAD SYAKIR
- Saksi menjelaskan bahwa, sekitar 5 tahun usia pernikahan Pemohon
Tergugat, kehidupan Penggugat dengan Tergugat sudah tidak harmonis,
sering terjadi perselisihan dan pertengkaran karena Tergugat kurang
memberi nafkah kepada Penggugat;
- Saksi menjelaskan bahwa, jika terjadi cekcok atau pertengkaran antara
Penggugat dan Tergugat, Tergugat acap kali mengeluarkan kata-kata
kasar terhadap Penggugat;
- Saksi mengetahui adanya percekcokan tersebut, karena beberapa kali
jika selesai Penggugat dan Tergugat cekcok, Penggugat langsung
pulang ke rumah saksi sambil menangis dan mengeluh kepada saksi
tentang ulah Tergugat;
- Saksi menjelaskan bahwa puncak percekcokan antara Penggugat dan
Tergugat terjadi pada bulan Mei 2016 dengan masalah yang sama,
yang kemudian Tergugat menyerahkan Penggugat kepada saksi
hingga sekarang yang menyebabkan Penggugat dan Tergugat pisah
rumah;
- Saksi menjelaskan bahwa saksi sempat berupaya untuk merukunkan
Penggugat dengan Tergugat;
- Saksi menjelaskan bahwa saksi sudah tidak sanggup merukunkan
Penggugat dengan Tergugat.

2. Keterangan saksi paman Penggugat INDRA PURWANTO


- Saksi menjelaskan bahwa saksi mengenal Penggugat dan Tergugat; -
Saksi menjelaskan bahwa saksi mengetahui Penggugat dan Tergugat
adalah suami istri yang dikaruniai 2 (dua) orang anak;
- Saksi menjelaskan bahwa saksi mengetahui bahwa kehidupan rumah
tangga Penggugat dengan Tergugat sudah tidak harmonis lagi karena
Penggugat dan Tergugat telah pisah rumah;
- Saksi menjelaskan bahwa saksi tidak pernah menyaksikan percekcokan
antara Penggugat dan Tergugat. Saksi hanya mendengar keluhan dari
Penggugat dan cerita dari ibu Penggugat.
- Saksi beserta keluarga sudah berupaya menasihati Penggugat agar
tetap mempertahankan rumah tangganya bersama Tergugat, namun
tidak berhasil karena Penggugat sudah yakin untuk berpisah dengan
Tergugat;
- Saksi menjelaskan bahwa saksi sudah tidak sanggup merukunkan
Penggugat dan Tergugat.

Demikianlah surat ini diajukan, atas perhatian dan perkenan Ketua Pengadilan
Agama Cilegon kami ucapkan terima kasih.
Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
Hormat kami,

Penggugat

Siti Aminah bin Rulan

Anda mungkin juga menyukai