Anda di halaman 1dari 2

BAB II

PROFIL PERUSAHAAN

A. Sejarah Perusahaan

PT. Athira Maritim Indonesia berdiri sejak 16 Juni 2017, direktur utama PT.

Athira Maritim Indonesia adalah Muhammad Ikbal Nasution. Perusahaan ini berlokasi di

Jl. Brigjend Katamso KM 07 Tj. Uncang, Kec. Batu Aji, kota Batam, Kepulauan Riau
29425.

PT. Athira Maritim Indonesia bergerak pada bidang produksi deck machinery for

ship, yaitu komponen-komponen di atas kapal, seperti mesin jangkar (windlass), mesin
tarik tali (winch), sistem kemudi (steering gear), crane untuk pengangkatan di kapal,
winchcombination, capstan, towing hook, mushroom, blower, power pack manhole dan

lain sebagainya.

Letak kota Batam yang sangat strategis dan menjadi salah satu kawasan galangan

kapal terbesar di Asia Tenggara menjadikan kota Batam banyak terdapat perusahaan

pembuatan dan reparasi kapal. Namun masih banyak galangan kapal yang mengimpor

komponen kapal dari luar negeri dalam jumlah besar.Oleh karena itu, PT. Athira Maritim

Indonesia hadir mensuplai produk perlengkapan kapal yaitu, Telescopic Crane, Deck

Crane, Davit Crane, Container Crane, Grab Crane, Windlass, Winch, Powerpack, Steering

Gear, dll. Dengan sumber daya yang dimiliki, Athira mampu terus bersaing dengan

perusahaan komponen kapal dalam dan luar negeri sehingga kami mendapat kepercayaan
untuk berkontribusi pada proyek pemerintah dan swasta. PT. Athira Maritim Indonesia

akan terus berinovasi untuk memenuhi kebutuhan produk outfitting. Karena kami yakin

Athira mampu melakukannya.

4
Gambar 2.1 Tampak Depan PT. Athira Maritim Indonesia

B. Visi dan Misi Perusahaan

Visi : Menjadi perusahaan manufaktur terbesar di Asia yang menghasilkan

produk - produk pendukung kapal untuk marine, oil dan gas.

Misi : 1.Mengidentifikasi produk manufaktur yang dibutuhkan di industri

marine.

2.Pengembangan produk pendukung kapal.

3. Meningkatkan dan mengembangkan sumber daya manusia.

4. Memproduksi produk – produk marine, oil dan gas.

5. Meningkatkan kualitas dan pengendalian produk.

Anda mungkin juga menyukai