Anda di halaman 1dari 5

Umat Hindu pada khususnya telah mengetahui apa yang dimaksud

dengan Sradha dan bhakti. Sradha adalah keyakinan, kepercayaan


kepada Tuhan dan ajaran agama yang dianut. Sebagai umat Hindu
kita harus percaya bahwa Tuhan itu ada, kita harus percaya bahwa
Atman itu ada yang senantiasa menghidupi setiap makhluk hidup.
Di samping itu juga kita harus percaya bahwa hukum karma phala
itu ada, karena hukum karma phala akan tetap berlaku bagi
siapapun baik yang percaya maupun tidak percaya. Kita juga harus
percaya bahwa reinkarnasi itu ada, dan jiwa yang tidak terikat akan
mencapai moksa baik di dunia ini (Jiwan mukti) maupun moksa
setelah mati. Sedangkan bhakti adalah sebuah persembahan kerja
tanpa memikirkan hasil dan penyerahan diri secara total. Sradha
dan bhakti harus senantiasa menjiwai setiap gerak langkah umat
Hindu. Dengan demikian apa yang kita kerjakan akan
bermanfaat bagi kehidupan kita baik di dunia ini maupun setelah
kita mati. Kita mati tidak membawa materi apapun.
Sayana memberikan interprestasi dalam pengertian berikut :
a) Adaratisaya atau bahumana, penghargaan yang tertinggi (dalam
Rg.Veda I.107;V.3).
b) Visvasa, keyakinan atau kepercayaan (Rg.Veda II.12.5).
c) Purusagatobhilasa-visesah, satu bentuk yangistimewa dari
keinginan manusia (Rg.Veda X.151).
d) Sraddhadhanah sebagai karmanustannatatparah. Ia yang memiliki
keyakinan di dalam dan semangat untuk mempersembahkan upacara
pemujaan (Atharvaveda VI.122.3).
V.S. Apte dalam The Practical Sanskrit-English Dictionary (Kamus
Praktis Bahasa Sanskerta-Inggris) memberikan makna-makna sraddha
sebagai berikut; kepercayaan, percaya dengan wahyu suci,
kepercayaan agama, ketenangan pikiran, kerukunan, keakraban, rasa
hormat, penghormatan, keinginan kuat atau berapi-api, dan keinginan
seorang wanita hamil.
Berdasarkan berbagai macam penafsiran pengertian sraddha tersebut
di atas, K.L.Seshagiri Rao berpendapat pertama, bahwa sraddha
menyatakan suatu keinginan hati akan sesuatu, dan kedua berarti
suatu kepercayaan atau keyakinan pada sesuatu untuk mewujudkan
keinginan tersebut. Kedua makna ini mengacu pada fungsi-fungsi hati
(nurani).

Anda mungkin juga menyukai