Anda di halaman 1dari 37

NUTRISI PASIEN DENGAN

MASALAH PENYAKIT
JANTUNG

Herni Astuti,DCN,M.Kes, RD
PENATALAKSANAAN DIET
PADA GAGAL JANTUNG
Materi pada Pelatihan Keperawatan
Kardiologi Dasar (ICCU) Angkatan
III
MANAJEMEN TERAPI
• Istirahat tirah baring
• Pemberian oksigen
• Obat diuretik oral maupun parenteral, sebaiknya
diikuti dengan pemberian kalium
• Diet Jantung, pembatasan natrium dan pembatasan
asupan cairan.
TUJUAN TERAPI DIET
• Memberikan makanan tanpa memperberat
kerja otot jantung
• Mencegah/mengurangi penimbunan cairan
dalam tubuh
• Mencegah/mengoreksi hipokalemia
PRINSIP/SYARAT DIET
1. Energi: diberikan secara bertahap, tahap
pertama minimal kebutuhan basal
metabolisme, kemudian dinaikkan secara
bertahap sesuai kemampuan jantung
2. Protein: 1,0 – 1,2 g/kgBB/hari, bila ada
insuffisiensi renal protein diberikan 0,8
g/kgBB/hari
3. Cairan: bila edema paru balans cairan
negatif.
Lanjutan prinsip/syarat diet
4. Vitamin, mineral & elektrolit
a. Vitamin: > AKG
b. Natrium: 1500 – 2000 mg/hari
c. Kalium: 2000 – 6000 mg/hari
d. Magnesium: 300 – 350 mg/hari
5. Bentuk makanan diberikan bertahap sesuai
kemampuan dapat dimulai dari cair atau
lunak kemudian dinaikkan menjadi nasi
Lanjutan prinsip/syarat diet
6. Porsi makanan diberikan kecil dan sering.
7. Bila diberikan NGT: pilih formula padat
gizi dan rendah lemak (1cc = minimal
1kcal), porsi/volume sedikit (sesuai
kemampuan absorbsi, dpt dilihat dari residu
dlm lambung) dan frekuensi pemberian
sering (6 – 8 kali/24 jam) @ ±150 ml
PEMBATASAN NATRIUM
• MAKANAN YANG DIPANTANG:
Makanan yang diawet dengan garam dapur
seperti ikan/telur asin, asinan buah/sayur,
sarden, kornet, krekers.
• MAKANAN YANG DIBATASI:
Garam dapur dan bumbu yang mengandung
natrium seperti kecap, saus, petis, tauco,
vetsin, kaldu instan dan soda kue
PEMBATASAN CAIRAN
Meliputi:
• Air minum: air putih, teh, sirup, jus, susu,
air kacang hijau dll
• Makanan berkuah banyak: sup, soto, sayur
bening, sayur asem, kare dll
• Buah berair: semangka, melon, belimbing,
buah naga, pir, pepaya dll
PENATALAKSANAAN DIET
PD GANGGUAN JANTUNG
LAINNYA
Materi pada Pelatihan Keperawatan
Kardiologi Dasar (ICCU) Angkatan
III
GANGGUAN JANTUNG
LAINNYA
A. HIPERTENSI KRITIS
Terapi non farmakologis: Pembatasan Natrium,
penurunan BB jika kegemukan. Bentuk
makanan dimulai dari lunak.
B . ENDOCARDITIS INFEKTIF
Terapi: Tinggi Energi Tinggi Protein (TETP),
bentuk makanan disesuaikan suhu tubuh, jika
afebris diberikan makanan lunak (bubur/tim)
lanjutan
C. SHOCK CARDIOGENIC
• Pasca shock diberikan diet dimulai dari cair.
• Pasien dg penurunan kesadaran diberikan
makanan cair via NGT.
• Pasien dg stres ulcer diberikan makanan
cair via NGT dengan volume sedikit dan
diencerkan, energi cukup untuk memenuhi
kebutuhan basal.
PENATALAKSANAAN DIET
KELAINAN JANTUNG PADA
ANAK
Materi pada Pelatihan Keperawatan
Kardiologi Dasar (ICCU) Angkatan
III
KELAINAN JANTUNG PADA
ANAK
KELAINAN JANTUNG BAWAAN
• Atrial Septal Defect (ASD),
• Ventricular Septal defect (VSD),
menyebabkan
pertumbuhan terhambat
• Stenosis Pulmonalis,
• Stenosis Aortae, pertumbuhan anak tetap
normal
Lanjutan kelainan jantung anak
KELAINAN JANTUNG DIDAPAT
• Gagal jantung
• Miocarditis Difteri
• Demam rematik (Streptokokus hemolitikus)
• Rheumatic Heart Disease
TUJUAN TERAPI DIET
• Agar anak dapat tumbuh dan berkembang
dg optimal tanpa memberatkan kerja
jantung
• Mengurangi/mencegah retensi air
• Menyiapkan kondisi anak dg kelainan jan-
tung bawaan untuk tindakan pembedahan.
PRINSIP/SYARAT DIET
• Kebutuhan energi sesuai umur, antara 150 –
180 kcal/kgBB. Bila asupan energi < 120
kcal/kgBB, akan terjadi defisiensi asam
folat, vitamin B12, Cu, Zn dan vitamin D
• Protein 3-4 g/kgBB untuk pembentukan otot
jantung. Pada gagal jantung 1-2 g/kgBB
untuk meringankan beban ginjal
Lanjutan prinsip/syarat
• Lemak diberikan cukup
• Natrium dan cairan dibatasi
• Makanan mudah dicerna
• Bentuk makanan dapat dimulai dari cair
atau lunak kemudian dinaikkan menjadi
nasi tim/nasi atau sesuai umurnya.
POST OPERASI ASD/VSD
• Diberi diet TETP
• Bentuk makanan bertahap dimulai dari cair,
saring, lunak dan nasi.
• Untuk memperbaiki kadar Hb dan albumin
dianjurkan konsumsi makanan yang banyak
mengandung Fe dan albumin.
• Anjuran di rumah: Setiap hari dianjurkan
mengkonsumsi ikan t.u yang mengandung
omega 3
PENATALAKSANAAN DIET
PADA PENYAKIT JANTUNG
KORONER
Materi pada Pelatihan Keperawatan
Kardiologi Dasar (ICCU) Angkatan
III
PENCEGAHAN
MENERAPKAN PARADIGMA SEHAT
Seimbangkan gizi, kurangi makanan yg berle-
mak, perbanyak sayuran, buah-buahan dan
pilih ikan, tahu dan tempe sebagai lauk.
Enyahkan rokok, berhenti merokok bagi
perokok, anak-anak dan remaja dilarang
merokok, perbanyak kawasan bebas rokok
Lanjutan pencegahan
Hindari dan atasi stress, dengan beragama dan
berbudaya.
Awasi tekanan darah, usahakan tetap normal.
Teratur berolahraga, minimal jalan kaki
setengah jam hampir setiap hari dalam
seminggu.
TUJUAN TERAPI DIET PADA
POST AMI
1. Mendukung istirahat untuk menurunkan
kerja jantung dengan menghindari
makanan yang terlalu banyak & keras
2. Menghindari aritmia dengan menyajikan
makanan sesuai suhu tubuh.
3. Menghindari konstipasi
4. Menormalkan kadar lipid
Lanjutan tujuan diet
5. Menurunkan kebutuhan energi untuk
mengunyah.
6. Menurunkan kelebihan berat badan
7. Mengidentifikasi faktor risiko dan
menurunkannya apabila memungkinkan
PENTAHAPAN DIET
1. Tahap pertama >8 jam onset (bedrest total)
berikan diet jantung bentuk cair.
2. Tahap selanjutnya (aktifitas on bed) makanan
lunak (bubur nasi/nasi tim), mudah cerna,
rendah kolesterol dan lemak jenuh.
3. Pada pasien dengan kondisi stabil (aktifitas out
of bed) atau pasien yg akan pulang diberikan
makanan padat (nasi) rendah kolesterol &
rendah lemak jenuh
Prinsip/syarat diet
1. Rendah kolesterol 250 mg/hari dan lemak
dlm bentuk PUFA : MUFA : SFA = 1:1:1
2. Tingkatkan asupan ikan, kacang-kacangan,
minyak zaitun, minyak kedelai, minyak
jagung, buah-buahan dan sayuran.
3. Tingkatkan asupan bahan makanan yang
mengandung flavonoid, seperti bawang,
teh, apel, buah anggur dan tomat (licopen)
4. Cukup calsium, magnesium dan kalium.
.
Lanjutan
5. Kurangi asupan kuning telur (3 btr/mgg),
full cream milk diganti low fat, daging
merah, lemak hewan & produk bakery.
6. Tingkatkan vitamin E bila perlu suplemen.
7. Tingkatkan bahan makanan sumber asam
folat, riboflavin, vitamin B6 dan B12 jika
kadar homocysteine tinggi dalam serum
(hiperhomocysteinemia)
8.Asupan vitamin C disarankan 2–3 kali AKG
JENIS LEMAK
• PUFA (Poli Unsaturated Fatty Acid) = asam
lemak tidak jenuh ganda, meliputi omega 3
dan omega 6 terdapat pada minyak ikan,
ikan, minyak jagung, minyak kedelai
• MUFA (Mono Unsaturated Fatty Acid) =
asam lemak tidak jenuh tunggal, yaitu
omega 9, terdapat pada minyak zaitun, buah
apokat
lanjutan
• SFA (Saturated Fatty Acid) = lemak jenuh,
terdapat pada lemak hewan, minyak sawit
• CHOLESTEROL, terdapat pada semua
pangan yang berasal dari hewan, seperti:
telur burung puyuh, otak, kuning telur,
cumi-cumi, jerohan, susu sapi segar, udang
lobster, dan kepiting
STANDAR MAKANAN RS
UNTUK DIET JANTUNG
Diberikan secara bertahap: bentuk makanan dan
kandungan zat gizi terutama energi.
• Diet Jantung I, bentuk cair, kandungan energi
hanya mencukupi kebutuhan basal.
• Diet Jantung II, bentuk bubur nasi, kandungan
energi sedikit diatas basal.
• Diet jantung III, bentuk nasi tim, kandungan
energi sudah memperhitungkan aktivitas ringan.
Lanjutan standar makanan
• Diet Jantung IV, bentuk nasi, kandungan
energi sudah memperhitungkan aktifitas
sehari-hari.
• Kandungan protein DJ I – DJ IV sekitar
12% - 15%
• Kandungan lemak DJ I – DJ IV sekitar 20%
- 25%.
• Kandungan kolesterol ± 250 mg/hari
PENDALAMAN PUSTAKA
• Current Diagnosis & Treatment in Cardiology
(Michael H. Crawford, MD)
• Dasar-dasar Fisiologi Kardiovaskuler (Dr Ibnu
Masud, M.S)
• Nutrition and Diagnosis Related Care (Sylvia
Escott-Stump)
• Nutrition Support Dietetics (Michel M.G, Laura
E.M dan Eva P.S)
• Standar Asuhan Keperawatan Jantung (Komite
Keperawatan RS DR Sardjito)
PUSTAKA
• Crawford, M.H.,1995, Current Diagnosis &
Treatment in Cardiology
• Komite Medis RS DR Sardjito, 2004,
Standar Pelayanan Medis
• Suandi, I.K.G, 1999, Diit pada anak sakit,
EGC.

Anda mungkin juga menyukai