Anda di halaman 1dari 11

RONGGA TUBUH PADA MANUSIA

Rongga tubuh pada manusia terdiri atas :


1. Rongga tengkorak
2. Rongga tulang belakang
3. Rongga dada
4. Rongga perut
5. Rongga panggul
RONGGA TENGKORAK
Tulang tengkorak terdiri dari tulang dahi
(frontal), tulang ubun-ubun (parietal), tulang
pelipis (temporal), dan tulang pembentuk wajah
yaitu tulang pipi, tulang baji, tulang rahang
bawah (mandibula), tulang rahang atas
(maksila), tulang air mata (lakrimal), dan tulang
hidung (nasal).
RONGGA TULANG BELAKANG
Rongga tulang belakang berfungsi sebagai
menyangga kepala, bahu dan juga tubuh kamu.
Ia menjadi penyangga agar membuat kamu bisa
berdiri dengan tegak, dan juga memberikan
kelenturan dalam menekuk dan memutar leher
serta punggung kamu. Ia juga melindungi dari
korda spinal kamu. Korda spinal akan
menyalurkan sinyal saraf dari otak menuju
daerah tujuan seperti anggota gerak dan
beberapa macam organ tubuh.
RONGGA DADA
Toraks adalah daerah pada tubuh manusia (atau
hewan) yang berada di antara leher dan perut
(abdomen). Toraks dapat didefinisikan sebagai area
yang dibatasi di superior oleh thoracic inlet dan
inferior oleh thoracic outlet; dengan batas luar
adalah dinding toraks yang disusun oleh vertebra
torakal, iga-iga, sternum, otot, dan jaringan ikat.
Sedangkan rongga toraks dibatasi oleh diafragma
dengan rongga abdomen. Rongga Toraks dapat
dibagi kedalam dua bagian utama, yaitu : paru-paru
(kiri dan kanan) dan mediastinum.
RONGGA PERUT
Rongga perut adalah rongga tubuh besar pada
manusia dan banyak hewan lain yang
mengandung banyak organ . Ini adalah bagian
dari rongga abdominopelvic . Letaknya di bawah
rongga dada , dan di atas rongga panggul .
Atapnya yang berbentuk kubah adalah
diafragma toraks , selembar otot tipis di bawah
paru-paru, dan lantainya adalah saluran masuk
panggul , yang membuka ke dalam panggul
RONGGA PANGGUL
• Pelvis (panggul) tersusun atas empat tulang: sakrum, koksigis, dan
dua tulang inominata yang terbentuk oleh fusi ilium, iskium, dan
pubis. Tulang-tulang inominata bersendi dengan sakrum pada
sinkondrosis sakroiliaka dan bersendi dengan tulang inominata
sebelahnya di simfisis pubis. Panggul dibagi menjadi dua regio oleh
bidang imajiner yang ditarik dari promontorium sakrum ke pinggir
atas simfisis pubis, yaitu:
• Panggul palsu
Terletak di atas bidang, berfungsi untuk menyokong intestinum.
• Panggul sejati
Terletak di bawah bidang, memiliki dua bukaan yaitu: arpertura pelvis
superior (pintu atas panggul) dan arpetura pelvis inferior (pintu bawah
panggul)

Anda mungkin juga menyukai