Anda di halaman 1dari 4

Pengertian Kematian

Mati menurut pengertian secara umum adalah


keluarnya Ruh dari jasad, kalau menurut ilmu
kedokteran orang baru dikatakan mati jika
jantungnya sudah berhenti berdenyut. Mati
menurut Al-Qur’an adalah terpisahnya Ruh dari
jasad dan hidup adalah bertemunya Ruh dengan
Jasad.
Manajemen dari Sakaratul Maut
Melihat batapa sakitnya sakaratul maut maka
perawat harus melakukan upaya –upaya sebagai
berikut :
1. Membimbing pasien agar berbaik sangka kepada
Allah SWT.
2. Mentalkinkan dengan kalimat Laailahaillallah.
Perawat muslim dalam mentalkinkan kalimah
laaillallah dapat dilakukan pada pasien terminal
menjelang ajalnya terutama saat pasien akan
melepaskan nafasnya yang terakhir.
Wotf, Weitzel, Fruerst memberikan gambaran ciri-ciri pokok Ciri-ciri
pokok pasien yang akan melepaskan nafasnya yang terakhir, yaitu :
a. Penginderaan dan gerakan menghilang secara berangsur-angsur
yang dimulai pada anggota gerak paling ujung khususnya pada
ujung kaki, tangan, ujung hidung yang terasa dingin dan lembab,
b. Kulit nampak kebiru-biruan kelabu atau pucat.
c. Nadi mulai tak teratur, lemah dan pucat.
d. Terdengar suara mendengkur disertai gejala nafas cyene stokes.
e. Menurunnya tekanan darah, peredaran darah perifer menjadi
terhenti dan rasa nyeri bila ada biasanya menjadi hilang.
Kesadaran dan tingkat kekuatan ingatan bervariasi tiap individu.
Otot rahang menjadi mengendur, wajah pasien yang tadinya
kelihatan cemas nampak lebih pasrah menerima.

Anda mungkin juga menyukai